Anda di halaman 1dari 16

1. Pahami teks di bawah ini untuk menjawab soal!

(1)Kegiatan penangkapan ikan secara tidak bertanggung jawab bukan hanya


terbatas pada kegiatan penangkapan secara ilegal (illegal fishing), tetapi juga
terdapat kegiatan penangkapan ikan dengan cara-cara yang merusak (destructive
fishing). (2) Kegiatan ini juga dapat menyebabkan kerugian yang besar terutama
terhadap kelestarian ekosistem perairan yang ada. (3) Untuk itu, Kementerian
Kelautan dan Perikanan, lewat Direktorat Jenderal Pengawasan Sumber Daya
Kelautan dan Perikanan (PSDKP) berupaya terus untuk menjaga laut dari
ancaman destructive fishing.

(4) Kegiatan destructive fishing yang dilakukan oleh oknum masyarakat umumnya
menggunakan bahan peledak (bom ikan), dan penggunaan bahan beracun untuk
menangkap ikan. (5) Penggunaan bahan-bahan tersebut mengakibatkan
kerusakan terumbu karang dan ekosistem di sekitarnya serta menyebabkan
kematian berbagai jenis dan ukuran yang ada di perairan tersebut. (6) Setidaknya,
hasil penelitian World Bank tahun 1996 menunjukkan bahwa penggunaan bom
seberat 250 gram akan menyebabkan luasan terumbu karang yang hancur
mencapai 5,30 m2.

Tujuan penulisan bacaan di atas adalah ....

A. Menjelaskan prosedur penangkapan ikan secara ilegal oleh oknum yang


tidak bertanggung jawab.
B. Memberikan informasi terkait penangkapan ikan secara ilegal.
C. Mendeskripsikan kegiatan penangkapan ikan secara ilegal.
D. Menceritakan kejadian penangkapan ikan secara ilegal.
E. Menjelaskan akibat dari penangkapan ikan secara ilegal.
2. Pahami teks di bawah ini untuk menjawab soal!

(1)Kegiatan penangkapan ikan secara tidak bertanggung jawab bukan hanya


terbatas pada kegiatan penangkapan secara ilegal (illegal fishing), tetapi juga
terdapat kegiatan penangkapan ikan dengan cara-cara yang merusak (destructive
fishing). (2) Kegiatan ini juga dapat menyebabkan kerugian yang besar terutama
terhadap kelestarian ekosistem perairan yang ada. (3) Untuk itu, Kementerian
Kelautan dan Perikanan, lewat Direktorat Jenderal Pengawasan Sumber Daya
Kelautan dan Perikanan (PSDKP) berupaya terus untuk menjaga laut dari
ancaman destructive fishing.

(4) Kegiatan destructive fishing yang dilakukan oleh oknum masyarakat umumnya
menggunakan bahan peledak (bom ikan), dan penggunaan bahan beracun untuk
menangkap ikan. (5) Penggunaan bahan-bahan tersebut mengakibatkan
kerusakan terumbu karang dan ekosistem di sekitarnya serta menyebabkan
kematian berbagai jenis dan ukuran yang ada di perairan tersebut. (6) Setidaknya,
hasil penelitian World Bank tahun 1996 menunjukkan bahwa penggunaan bom
seberat 250 gram akan menyebabkan luasan terumbu karang yang hancur
mencapai 5,30 m2.

Perbaikan yang tepat agar kalimat (4) menjadi kalimat logis adalah ....

A. Penulisan frasa destructive fishing seharusnya tidak dimiringkan.


B. Menambah tanda koma setelah kata masyarakat.
C. Menghapus tanda kurung pada frasa bom ikan.
D. Menghapus konjungsi dan tanda koma
E. menghapus tanda koma (,) setelah frasa "bom ikan"
3. Pahami teks di bawah ini untuk menjawab soal!

(1) Taman Nasional Ujung Kulon merupakan salah satu dari 21 Taman Nasional
Model yang ada di Indonesia. (2) Taman Nasional yang didirikan pada 26 Februari
1992 ini terletak di Kecamatan Sumur dan Cimanggu, Kabupaten Pandeglang,
Provinsi Banten. (3) Kawasan Ujung Kulon pertama kali diperkenalkan oleh
seorang ahli Botani Jerman, F. Junghuhn pada Tahun 1846 ketika sedang
mengumpulkan tumbuhan tropis. (4) ... letusan Krakatau pada 1883 telah menyapu
bersih kawasan Ujung Kulon, ekosistem-vegetasi dan satwa liar di Ujung Kulon
tumbuh baik dengan cepat. (5) Taman Nasional Ujung Kulon memiliki beragam
jenis satwa liar baik bersifat endemik maupun penting untuk dilindungi. (6) Secara
umum, kawasan ini masih mampu menampung perkembangbiakan berbagai
populasi satwa liar. (7) Beberapa jenis satwa endemik penting dan merupakan
jenis langka yang sangat perlu dilindungi adalah Badak Jawa (Rhinoceros
sondaicus), Owa Jawa (Hylobates moloch), Surili (Presbytis aigula) dan Anjing
hutan (Cuon alpinus javanicus). (8) Selain memiliki ciri khas flora dan fauna,
Taman Nasional Ujung Kulon juga menyediakan sejumlah objek wisata yang
menarik dan eksotis yang sangat layak untuk dikunjungi, seperti Pulau Peucang,
Padang Penggembalaan Cidaon, Padang Penggembalaan Cibunar, Gua
Sanghyang Sirah, Pantai Selatan, Kepulauan Handeuleum, Pulau Panaitan,
Sumber Air Panas Cibiuk, dan Habitat Owa Jawa Curug Cikacang.

Jika teks tersebut terdiri atas dua paragraf, bagaimanakah pemenggalan paragraf
yang benar?

A. (1) (2) (3) dan (4) (5) (6) (7) (8)


B. (1) (2) (3) (4) dan (5) (6) (7) (8)
C. (1) (2) (3) (4) (5) dan (6) (7) (8)
D. (1) (2) (3) (4) (5) (6) dan (7) (8)
E. (1) (2) dan (3) (4) (5) (6) (7) (8)
4. Pahami teks di bawah ini untuk menjawab soal!

Dalam teori rasa kebudayaan Jawa (teori yang mengandalkan gerakan jiwa),
dikenal dua hal yang berlawanan. Rasa manusia selalu memiliki oposisi. Oposisi
ini dalam pandangan Levi-Strauss disebut oposisi biner (binary opposition). Artinya
dua hal yang berlawanan, seperti siang-malam, utara-selatan, sakit-sehat, dan
senang-susah. Rasa jiwa itu bermacam-macam, tetapi kalau dijajarkan sebagian
besar ada dua rasa yang beroposisi.

Pertanyaan berikut yang jawabannya terdapat dalam teks tersebut adalah ....

A. Bagaimana cara seseorang dapat mengetahui di dirinya terdapat sikap


yang beroposisi atau tidak?
B. Mengapa semua hal yang mengandalkan gerakan jiwa disebut teori rasa
Jawa?
C. Apakah cinta-benci dapat dianggap sebagai oposisi biner karena
berlawanan?
D. Siapa pencetus teori rasa mengenai oposisi biner dalam kebudayaan Jawa
E. Apakah teori oposisi biner hanya terdapat di budaya Jawa?
5. Pahami teks di bawah ini untuk menjawab soal!

(1) Taman Nasional Ujung Kulon merupakan salah satu dari 21 Taman Nasional
Model yang ada di Indonesia. (2) Taman Nasional yang didirikan pada 26 Februari
1992 ini terletak di Kecamatan Sumur dan Cimanggu, Kabupaten Pandeglang,
Provinsi Banten. (3) Kawasan Ujung Kulon pertama kali diperkenalkan oleh
seorang ahli Botani Jerman, F. Junghuhn pada Tahun 1846 ketika sedang
mengumpulkan tumbuhan tropis. (4) ... letusan Krakatau pada 1883 telah menyapu
bersih kawasan Ujung Kulon, ekosistem-vegetasi dan satwa liar di Ujung Kulon
tumbuh baik dengan cepat. (5) Taman Nasional Ujung Kulon memiliki beragam
jenis satwa liar baik bersifat endemik maupun penting untuk dilindungi. (6) Secara
umum, kawasan ini masih mampu menampung perkembangbiakan berbagai
populasi satwa liar. (7) Beberapa jenis satwa endemik penting dan merupakan
jenis langka yang sangat perlu dilindungi adalah Badak Jawa (Rhinoceros
sondaicus), Owa Jawa (Hylobates moloch), Surili (Presbytis aigula) dan Anjing
hutan (Cuon alpinus javanicus). (8) Selain memiliki ciri khas flora dan fauna,
Taman Nasional Ujung Kulon juga menyediakan sejumlah objek wisata yang
menarik dan eksotis yang sangat layak untuk dikunjungi, seperti Pulau Peucang,
Padang Penggembalaan Cidaon, Padang Penggembalaan Cibunar, Gua
Sanghyang Sirah, Pantai Selatan, Kepulauan Handeuleum, Pulau Panaitan,
Sumber Air Panas Cibiuk, dan Habitat Owa Jawa Curug Cikacang.

Konjungsi yang tepat untuk mengisi titik-titik pada kalimat (4) adalah ....

A. karena
B. selain itu
C. meskipun
D. oleh karena itu
E. sejak
6. Jawablah pertanyaan berikut ini!

(1) Gangguan kesulitan belajar adalah gangguan yang mempengaruhi


kemampuan otak untuk menerima, memproses, menganalisa atau menyimpan
suatu informasi. (2) Adanya masalah-masalah tersebut dapat menyebabkan
seorang anak menjadi kesulitan untuk menyerap pelajaran secepat
teman-temannya yang lain. (3) Gangguan kesulitan belajar menyebabkan
seseorang mengalami kesulitan untuk berkonsentrasi atau fokus pada sesuatu,
atau menyebabkan seseorang mengalami kesulitan untuk membaca, menulis,
mengeja atau mengerjakan soal bahasa.

(4) Dalam kajian psikolinguistik diketahui bahwa bahasa bukan hanya


mempengaruhi pikiran melainkan juga berfungsi meningkatkan pikiran. (5) Fungsi
demikian dapat dirasakan oleh siapa saja yang ‘belajar’ melalui jasa bahasa, baik
lisan maupun tulis. (6) Selain itu tujuan utama dari kajian psikolinguistik pada
dasarnya untuk menemukan struktur dan proses yang melandasi kemampuan
yang dimiliki oleh manusia dalam berbicara dan memahami bahasa serta menggali
apa saja yang terjadi ketika seorang penutur sedang berbahasa.

Manakah pertanyaan yang jawabannya terdapat dalam paragraf kedua?

A. Mengapa gangguan kesulitan belajar dapat terjadi?


B. Bagaimana cara mengatasi gangguan kesulitan belajar?
C. Siapa yang mengemukakan teori psikolinguistik?
D. Apakah tujuan dasar kajian psikolinguistik?
E. Apa saja yang terjadi ketika seorang penutur sedang berbahasa
7. Jawablah pertanyaan berikut ini!

(1) Gangguan kesulitan belajar adalah gangguan yang mempengaruhi


kemampuan otak untuk menerima, memproses, menganalisa atau menyimpan
suatu informasi. (2) Adanya masalah-masalah tersebut dapat menyebabkan
seorang anak menjadi kesulitan untuk menyerap pelajaran secepat
teman-temannya yang lain. (3) Gangguan kesulitan belajar menyebabkan
seseorang mengalami kesulitan untuk berkonsentrasi atau fokus pada sesuatu,
atau menyebabkan seseorang mengalami kesulitan untuk membaca, menulis,
mengeja atau mengerjakan soal bahasa.

(4) Dalam kajian psikolinguistik diketahui bahwa bahasa bukan hanya


mempengaruhi pikiran melainkan juga berfungsi meningkatkan pikiran. (5) Fungsi
demikian dapat dirasakan oleh siapa saja yang ‘belajar’ melalui jasa bahasa, baik
lisan maupun tulis. (6) Selain itu tujuan utama dari kajian psikolinguistik pada
dasarnya untuk menemukan struktur dan proses yang melandasi kemampuan
yang dimiliki oleh manusia dalam berbicara dan memahami bahasa serta menggali
apa saja yang terjadi ketika seorang penutur sedang berbahasa.

Gagasan pokok paragraf pertama adalah…

A. Gangguan kesulitan belajar pada anak.


B. Penyebab gangguan kesulitan belajar.
C. Jenis-jenis gangguan kesulitan belajar.
D. Gangguan kesulitan belajar membaca.
E. Kesulitan untuk membaca merupakan gangguan belajar.
8. Jawablah pertanyaan berikut ini!

(1) Gangguan kesulitan belajar adalah gangguan yang mempengaruhi


kemampuan otak untuk menerima, memproses, menganalisa atau menyimpan
suatu informasi. (2) Adanya masalah-masalah tersebut dapat menyebabkan
seorang anak menjadi kesulitan untuk menyerap pelajaran secepat
teman-temannya yang lain. (3) Gangguan kesulitan belajar menyebabkan
seseorang mengalami kesulitan untuk berkonsentrasi atau fokus pada sesuatu,
atau menyebabkan seseorang mengalami kesulitan untuk membaca, menulis,
mengeja atau mengerjakan soal bahasa.

(4) Dalam kajian psikolinguistik diketahui bahwa bahasa bukan hanya


mempengaruhi pikiran melainkan juga berfungsi meningkatkan pikiran. (5) Fungsi
demikian dapat dirasakan oleh siapa saja yang ‘belajar’ melalui jasa bahasa, baik
lisan maupun tulis. (6) Selain itu tujuan utama dari kajian psikolinguistik pada
dasarnya untuk menemukan struktur dan proses yang melandasi kemampuan
yang dimiliki oleh manusia dalam berbicara dan memahami bahasa serta menggali
apa saja yang terjadi ketika seorang penutur sedang berbahasa.

Apa perbedaan gagasan antar paragraf dalam teks tersebut?

A. Paragraf pertama memaparkan gangguan kesulitan belajar secara umum,


sedangkan paragraf kedua memaparkan gangguan kesulitan belajar secara
khusus.
B. Paragraf pertama memaparkan unsur gangguan kesulitan belajar,
sedangkan paragraf kedua memaparkan teori psikolinguistik.
C. Paragraf pertama memaparkan pengertian gangguan kesulitan belajar,
sedangkan paragraf kedua memaparkan tujuan kajian psikolinguistik.
D. Paragraf pertama memaparkan konsep gangguan kesulitan belajar,
sedangkan paragraf kedua memaparkan kedudukan bahasa dalam kajian
psikolinguistik.
E. Paragraf pertama memaparkan konsep gangguan kesulitan belajar,
sedangkan paragraf kedua memaparkan fungsi bahasa dalam kajian
psikolinguistik.
9. Jawablah pertanyaan berikut ini!

(1) Gangguan kesulitan belajar adalah gangguan yang mempengaruhi


kemampuan otak untuk menerima, memproses, menganalisa atau menyimpan
suatu informasi. (2) Adanya masalah-masalah tersebut dapat menyebabkan
seorang anak menjadi kesulitan untuk menyerap pelajaran secepat
teman-temannya yang lain. (3) Gangguan kesulitan belajar menyebabkan
seseorang mengalami kesulitan untuk berkonsentrasi atau fokus pada sesuatu,
atau menyebabkan seseorang mengalami kesulitan untuk membaca, menulis,
mengeja atau mengerjakan soal bahasa.

(4) Dalam kajian psikolinguistik diketahui bahwa bahasa bukan hanya


mempengaruhi pikiran melainkan juga berfungsi meningkatkan pikiran. (5) Fungsi
demikian dapat dirasakan oleh siapa saja yang ‘belajar’ melalui jasa bahasa, baik
lisan maupun tulis. (6) Selain itu tujuan utama dari kajian psikolinguistik pada
dasarnya untuk menemukan struktur dan proses yang melandasi kemampuan
yang dimiliki oleh manusia dalam berbicara dan memahami bahasa serta menggali
apa saja yang terjadi ketika seorang penutur sedang berbahasa.

Apa kelemahan paragraf di atas?

A. Tidak ada hubungan antara gangguan kesulitan belajar dengan tujuan


kajian psikolinguistik.
B. Akibat dari gangguan kesulitan belajar (kalimat 3) tidak dijelaskan secara
rinci pada bagian berikutnya.
C. Tidak ada hubungan antara gangguan kesulitan belajar dengan
kemampuan membaca, menulis, mengeja atau mengerjakan soal bahasa.

D. Tujuan dasar psikolinguistik bukanlah untuk menemukan kemampuan


berkomunikasi manusia.
E. Gangguan kesulitan belajar pada anak hanya terjadi pada kesulitan
membaca.
10. Jawablah pertanyaan berikut ini!

Seseorang yang sifatnya mengganggu lingkungan akan dijauhi atau dikucilkan


dalam lingkungannya. Begitu pula kotoran ayam, tidak berguna dan dibuang
orang. Dahulu, kotoran ayam selalu menjadi sumber masalah, seperti baunya yang
tidak sedap dan sumber penyakit. Orang yang disebut sampah masyarakat, selalu
membuat onar atau meresahkan. Begitu pula ayam cenderung hidup liar sehingga
kotorannya pun berceceran di mana-mana. Sampah masyarakat terbiasa hidup
tidak teratur dan membawa pengaruh negatif pada lingkungan dia berada. Bila
mereka dibekali keterampilan, dapat berguna bagi dirinya sendiri dan orang lain.
Begitu pula kotoran ayam, kini dimanfaatkan sebagai makanan ikan. Kotoran ayam
bila diolah pun dapat menjadi pupuk ...

Simpulan yang tepat untuk melengkapi paragraf analogi tersebut adalah …


A. Pupuk dari kotoran ayam berguna bagi kesuburan tanaman sedangkan
sampah berguna bagi masyarakat setelah diolah oleh masyarakat sehingga
berusaha untuk memberdayakannya.
B. Menjadikan kotoran ayam sebagai pupuk sama halnya menjadikan seorang
anak yang berguna bagi masa depan bangsa dan negara, seperti tokoh
masyarakat kebanggaan penduduk sekitarnya.
C. Mengolah kotoran ayam menjadi pupuk organik yang bermanfaat bagi
tanaman sama sulitnya menjadikan seseorang sampah masyarakat
menjadi manusia yang berguna sehingga orang dapat menerimanya
dengan baik seperti orang lain.
D. Jadi, seseorang yang semula sampah masyarakat bila dibina akan berguna
bagi masyarakat seperti kotoran ayam yang dimanfaatkan untuk pupuk dan
makanan ikan.
E. Dengan berbagai upaya kita dapat mengubah benda yang semula tidak
berguna menjadi sesuatu yang berguna dan dapat bermanfaat
sebagaimana benda-benda yang lain sehingga tidak dibuang orang, seperti
sampah.
11. Jawablah pertanyaan berikut ini!

Kanker paru-paru saat ini sangat ditakuti karena dianggap sebagai salah satu
penyakit mematikan. Hanya 25 persen kanker jenis ini bisa terdiagnosis pada
tahap dini. Para ahli telah berupaya menemukan cara agar bisa mendeteksi sedini
mungkin adanya kanker paru-paru sehingga pasien dapat diselamatkan. Di antara
mereka adalah para peneliti dari University of Kentucky's Chandler Medical di
Lexington, AS, yang mencoba teknik pemeriksaan antibodi dengan ketepatan
tinggi untuk mendiagnosis sel kanker tahap dini .Mereka menganalisis sebanyak
212 "calon" penderita kanker dengan semacam protein antibodi. Ternyata protein
tersebut 90 persen akurat. Cara ini bisa digunakan untuk membedakan antara
tumor jinak dan kanker.

Paragraf di atas menjadi teks yang kohesif dan koheren jika dipadukan dengan
kalimat penutup berikut....

A. Dengan demikian, untuk mendeteksi kanker sedini mungkin, para ahli


menggunakan protein antibodi.
B. Oleh karena itu, kanker paru-paru saat ini tidak perlu ditakuti lagi karena
telah ditemukan protein.
C. Akhirnya, kita semua tahu bahwa untuk mendeteksi sel kanker hanya
dibutuhkan semacam protein.
D. Karena itu protein banyak dipakai untuk mendeteksi tumor jinak dan
kanker.
E. Jadi, para penderita kanker bisa mendeteksi secara dini dengan teknik
antibodi sehingga penderita kanker tidak perlu khawatir.
12. Jawablah pertanyaan berikut ini!

Akibatnya Indonesia tidak bisa membeli persenjataan dari Amerika serikat. Selain
itu, Indonesia juga tidak bisa membeli suku cadang untuk perawatan peralatan dari
Amerika Serikat. Sebagai contoh, dari belasan pesawat Hercules yang dimiliki
Indonesia hanya kurang dari lima pesawat saja yang bisa digunakan.

Untuk melengkapi paragraf tersebut menjadi paragraf deduktif, kalimat utama yang
tepat adalah…

A. Amerika Serikat siap mencabut embargo militer terhadap Indonesia.


B. Pencabutan embargo militer terhadap Indonesia disebabkan maraknya
aktivitas terorisme di Indonesia.
C. Amerika Serikat mengenakan embargo senjata kepada Indonesia karena
banyak warganya menjadi korban pengorbanan di Indonesia.
D. Presiden Amerika Serikat akan mencabut embargo militer terhadap
pemerintah Indonesia.
E. Embargo militer yang dilakukan Amerika Serikat terhadap Indonesia karena
menelan Santa Cruz, Dili, pada tahun 1991.
13. Jawablah pertanyaan berikut dengan benar!

​(1) Wilayah Jakarta sudah dilanda banjir sejak belasan abad lalu. (2) Hadirnya
pemerintahan dan tata kelola modern dalam 400 tahun terakhir ternyata belum
mampu menyediakan jalan keluar bagi megapolitan ini. (3) Permasalahan banjir
tersebut seakan menjadi bencana alam rutin setiap tahun.

(4) Analisis yang dilakukan oleh Katrina Charles, peneliti senior bidang geografi
dan lingkungan di University of Oxford, Inggris, menemukan bahwa sepanjang era
modern, penanganan banjir di Jakarta selalu mengandalkan infrastruktur sebagai
solusi. (5) Padahal, pendekatan infrastruktur memiliki dampak lingkungan dan
peningkatan risiko banjir di tempat lain. (6) Lebih dari itu, pendekatan infrastruktur
saja tidak mengatasi penyebab utama banjir. (7) Solusi lain dari permasalahan
banjir ini sudah seharusnya segera ditemukan.

Hubungan yang tepat mengenai paragraf pertama dan kedua adalah …


A. Paragraf pertama sebagai sebab paragraf kedua.
B. Paragraf pertama sebagai akibat paragraf kedua.
C. Paragraf kedua sebagai bantahan paragraf pertama.
D. Paragraf kedua sebagai penjelas paragraf pertama.
E. Paragraf pertama sebagai penyelesaian paragraf kedua.
14. Jawablah pertanyaan berikut!

(1) Wilayah Jakarta sudah dilanda banjir sejak belasan abad lalu. (2) Hadirnya
pemerintahan dan tata kelola modern dalam 400 tahun terakhir ternyata belum
mampu menyediakan jalan keluar bagi megapolitan ini. (3) Permasalahan banjir
tersebut seakan menjadi bencana alam rutin setiap tahun.

(4) Analisis yang dilakukan oleh Katrina Charles, peneliti senior bidang geografi
dan lingkungan di University of Oxford, Inggris, menemukan bahwa sepanjang era
modern, penanganan banjir di Jakarta selalu mengandalkan infrastruktur sebagai
solusi. (5) Padahal, pendekatan infrastruktur memiliki dampak lingkungan dan
peningkatan risiko banjir di tempat lain. (6) Lebih dari itu, pendekatan infrastruktur
saja tidak mengatasi penyebab utama banjir. (7) Solusi lain dari permasalahan
banjir ini sudah seharusnya segera ditemukan.

Kelemahan dari teks di atas yaitu…


A. Paragraf kedua tidak memiliki gagasan pokok.
B. Gagasan paragraf pertama dan kedua tidak berhubungan.
C. Teks tidak mendeskripsikan hasil analisis terkait ahli topik.
D. Belum terdapat solusi lain terkait masalah banjir di Jakarta.
E. Tidak ada penjelasan tentang perkembangan banjir di Jakarta.
15. Jawablah pertanyaan berikut!

(1) Wilayah Jakarta sudah dilanda banjir sejak belasan abad lalu. (2) Hadirnya
pemerintahan dan tata kelola modern dalam 400 tahun terakhir ternyata belum
mampu menyediakan jalan keluar bagi megapolitan ini. (3) Permasalahan banjir
tersebut seakan menjadi bencana alam rutin setiap tahun.

(4) Analisis yang dilakukan oleh Katrina Charles, peneliti senior bidang geografi
dan lingkungan di University of Oxford, Inggris, menemukan bahwa sepanjang era
modern, penanganan banjir di Jakarta selalu mengandalkan infrastruktur sebagai
solusi. (5) Padahal, pendekatan infrastruktur memiliki dampak lingkungan dan
peningkatan risiko banjir di tempat lain. (6) Lebih dari itu, pendekatan infrastruktur
saja tidak mengatasi penyebab utama banjir. (7) Solusi lain dari permasalahan
banjir ini sudah seharusnya segera ditemukan.

Berikut ini kesimpulan yang tepat untuk teks di atas adalah …

A. Masalah banjir di Jakarta yang selalu mengandalkan infrastruktur sebagai


solusi.
B. Masalah banjir di Jakarta tidak berdampak pada peningkatan risiko banjir di
tempat lain.
C. Masalah banjir di Jakarta tidak diatasi dengan serius oleh pemerintah
daerah dan pusat.
D. Masalah banjir di Jakarta mendapatkan kritik dari peneliti bidang geografi
dan lingkungan.
E. Masalah banjir di Jakarta terjadi pada era pemerintahan modern dan
dikelola dengan baik.
16. Pahami teks di bawah ini untuk menjawab soal!

[1] Baru-baru ini, gaya hidup minimalis tengah menjadi tren dan diterapkan
masyarakat dunia, termasuk Indonesia. [2] Gaya hidup ini bukan sekadar
mengurangi pembelian barang, tetapi juga mengurangi rasa kepemilikan terhadap
suatu barang. [3] Gaya hidup ini bermula di Jepang. [4] Gaya hidup minimalis
merupakan sebuah pola hidup sederhana yang meninggalkan kebiasaan
berlebihan atau boros.

[5] Gaya hidup minimalis dapat kamu lakukan dengan meminimalisasi barang atau
pakaian yang tidak terpakai. [6] Dengan gaya hidup ini, kita diharuskan membeli
barang berdasarkan prioritas dan pretensi. [7] Dengan demikian, barang-barang
tidak menumpuk, tetapi kita juga masih dapat menyimpan barang tidak terpakai
yang memiliki keterikatan tertentu. [8] Gaya hidup minimalis juga bukan sekadar
mengurangi pembelian barang, tetapi juga mengurangi rasa kepemilikan terhadap
suatu barang. [9] Semakin memiliki banyak barang, semakin kamu merasa terikat
dengan barang tersebut. [10] Keterikatan ini menghadirkan rasa takut akan
kehilangan barang.

Berikut ini kalimat yang dapat ditambahkan pada teks untuk memperkuat topik
bahasan, kecuali ....

A. Di Indonesia, gaya hidup ini kebanyakan diterapkan di kalangan milenial.


B. Selain menghentikan budaya konsumtif, gaya hidup minimalis juga
mengajak kita untuk peduli terhadap lingkungan hidup.
C. Gaya hidup minimalis mengajarkan kamu melepaskan barang yang dimiliki
dengan ikhlas serta membebaskan kamu dari rasa takut.
D. Dengan menerapkan gaya hidup minimalis, kamu dapat menghemat biaya
pengeluaran kehidupan sehari-hari dan mempersiapkan tabungan masa
depan.
E. Gaya hidup minimalis mengajak kamu untuk mengurangi semua hal
berlebihan dan budaya produktif sehingga hidup lebih bahagia, sederhana,
dan tenang.

Anda mungkin juga menyukai