Anda di halaman 1dari 4

Waking Hypnosis (Hypnosis Tanpa Tidur) adalah sebuah teknik yang dilakukan oleh Hypnotist untuk membawa klien

dan memanipulasi pikiran


klien di alam Trance nya tanpa melalui persetujuan, Induksi dan Deepening terlebih dahulu. Teknik yang biasa dipakai adalah :
Shocked ( Kejutan )
Confusion ( Membingungkan Pikiran)
Overload / Flooded ( Kelebihan / Banjir informasi)
TDS / Memory Accesing ( Mengakses data ingatan yang sudah agak lama )
Untuk melakukan Waking Hypnosis sang Hypnotist harus pandai menjalin Rapport dengan sangat baik dan juga mampu mem-bypass pikiran
sadar klien untuk langsung memasuki kondisi Trance. Menjalin/membangun Rapport adalah hal terpenting yang harus dilakukan seorang Hypnotist
karena Rapport adalah awal terbukanya gerbang menuju ke alam bawah sadar klien.
Milton Erickson menyatakan, jika sang Hypnotist sudah menjalin Rapport yang baik maka klien tersebut sebenarnya sudah masuk ke dalam
kondisi Light Trance (ringan).

Jika sang Hypnotist sudah menjalin Rapport yang baik maka klien tersebut sebenarnya sudah masuk ke dalam kondisi Light Trance ( Trance
ringan ).
Milton Erickson

Script Waking Hypnosis 1

Menggunakan Sugestivity Test (Hand Locking + Shock)

Kita ambil contoh saja pada saat test tangan baja. Setelah berhasil melakukan test dan menemukan klien yang sangat sugestif, Hypnotist akan
langsung lanjut ke Waking Hypnosis.
Contoh percakapan :
Hypnotist : Semakin Anda memaksa untuk membukanya, maka yang terjadi adalah tangan Anda akan semakin kuat dan terkunci sangat rapat
sekali.
Klien : (Kesusahan untuk membuka kuncian tangannya)
Hypnotist : Mau normal lagi tangannya??
Klien : Mau (sambil menganggukan kepala)
Hypnotist : Oke nanti saya hitung 1 sampai 5, hitungan ke 5 tangan kamu akan kembali normal. Mengerti?
Klien : Iya (sambil mengangguk)
Hypnotist : Jadi tangan kamu akan normal jika hitungan saya sampai pada angka ??
Klien : 5
Hypnotist : Bagus sekarang saya hitung 1 sampai 5, oke 1… …. 2……….3……(sebelum sampai hitungan ke 4 jentikan tangan Anda di
depan mata klien sambil mengatakan) LUPAKAN NAMA KAMU SEKARANG.
Klien : (terlihat bingung)
Hypnotist : Semakin kamu mencoba untuk mengingatnya maka nama kamu akan semakin hilang.

Script Waking Hypnosis 2

Overload

Manusia memiliki kemampuan untuk memikirkan banyak hal dalam sekaligus. Namun hanya dibatasi hingga 8 – 10 hal saja. Jika lebih, yang terjadi
adalah otak mengalami overload dan akhirnya bingung/Hang dan otomatis Critical Area (gerbang menuju alam bawah sadar akan terbuka).
Contoh Percakapan :
1. Hai, apa kabar?
2. Lama nggak ketemu ya?
3. Tadi kamu kesini pake apa?
4. oh iya tadi saya kesini bawa motor merah ya?
5. Bagaimana kabarnya ayahmu?
6. Sepatuku warnanya sama seperti bajumu ya?
7. eh iya….. Sekarang jam berapa ya? (jika klien melihat jam berarti klien sudah overload dan mengikuti intruksi kita)
8. eh nggak jadi lah…… Lupain aja nama kamu. Udah lupain aja SEKARANG….. karena namamu sudah HILANG dari otakmu.
Script Waking Hypnosis 3

CONFUSION

Saat pikiran mengalami kebingungan, maka pikiran Hang untuk beberapa detik. Di saat inilah saat yang cocok untuk memasukkan sugesti yang
tersirat. Untuk membingungkan otak subjek, ada banyak hal yang bisa dilakukan. Di antaranya :
Dengan melakukan pemutusan pola, atau
Melakukan pembicaraan yang ambigu.
Memutus Pola
Memutus pola jabat tangan (Dapat dilakukan saat berdiskusi dengan klien)

Hypnotist : Halo, selamat pagi… ( mengulurkan tangan seolah akan berjabat tangan, lalu saat klien hendak membalas jabatan, sang
hypnotist pura-pura membetulkan baju ) RILEKS SAJA ya… ( lalu berjabat tangan lagi ) mari silahkan duduk.

Contoh Memutus pola bicara :

Hypnotist : Nah…. jadi seandainya kalian semua… {{{ Jeda beberapa detik, sampai subjek terlihat menunggu kalimat selanjutnya
dari penghipnotis, terjadi hang………}}} BELAJAR GIAT MULAI SEKARANG, kalian pasti dapat nilai yang baik dari saya.

Contoh melakukan pembicaraan yang ambigu:


Hypnotist : Apakah kalian tahu, tahu bulat itu, tahu susu baru, yang tahunya menjadi satu?
Klien : {{{ bingung }}}
Hypnotist : Oke, lupain aja yang tadi saya katakan. LUPAKAN JUGA NAMA KAMU.

Script Waking Hypnosis 4

Mengakses data yang sudah lama tersimpan (accessing)

Cara ini beberapa kali saya gunakan saat sedang mengobrol. Dalam hal ini saya menggunakan Eye Accessing Cue. Setelah mendapatkan baseline
dari subjek, saya memberikan sugesti saat subjek sedang mengakses data internalnya (Digital auditory). Seringkali saya menanyai hal yang
membuat subjek berpikir lama sehingga saya punya waktu untuk memasukkan sugesti. Yang perlu diperhatikan dalam teknik ini adalah waktunya
harus pas saat subjek mulai mengakses internal datanya.
Hypnotist : Ingat tidak tiga tahun yang lalu waktu hari senin saya ngomong ke kamu? {{{{ subjek mulai mengakses ingatannya, saat matanya
mengarah ke bagian digital auditory, saya langsung memberikan sugesti. }}}
Hypnotist : Kalau hari ini SEMANGAT ! {{{{ padahal sebelumnya subjek terlihat lesu, setelah itu subjek terlihat lebih semangat dan tersenyum
}}}}.
Demikian, semoga bermanfaat. Selamat Berlatih dan berkarya untuk menebar manfaat.

Anda mungkin juga menyukai