Anda di halaman 1dari 5

A

BUPATI KUTAITIMUR

Sangatta, 20 F ebruari 2023

Yth
1. Sekretaris Daerah;
2. Sekretaris DPRD;
3. lnspektur lnspektorat;
4. Kepala Dinas;
5. Kepala Badan;
6. Camat dan Lurah.
Di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kutai Timur
di - Tempat

SURAT EDARAN
BUPATI KUTAI TIMUR
NOMOR . g_95,1.21c421 iorgilv2023

TENTANG

KEWAJIBAN MENAATI KETENTUAN JAM KERJA


BAGI APARATUR SIPIL NEGARA
DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN KUTAI TIMUR

1 Latar Belakang
Seiring dengan ditetapkannya Peraturan Pemerintah Nomor 94 Tahun 2021
tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil, pelanggaran disiplin terkait kewajiban masuk kerja
dan menaati ketentuan jam kerja cenderung meningkat. Oleh karena itu, dalam rangka
menjamin peningkatan kepatuhan terhadap kewajiban yang dimaksud, perlu diterapkan
Surat Edaran Bupati Kutai Timur tentang Kewajiban Menaati Ketentuan Jam Kerja Bagi
Aparatur Sipil Negara.

2. Maksud dan Tujuan


a. Maksud
Surat edaran ini dimaksudkan untuk menghimbau Pejabat Pimpinan Tinggi
Pratama, Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas melakukan pengawasan
terhadap ketentuan jam kerja Aparatur Sipil Negara di lingkungan unit kerja masing-
masing dan meningkatkan kepatuhan Aparatur Sipil Negara dalam menaati ketentuan
jam kerja.
b. Tujuan
Surat Edaran ini bertujuan untuk meningkatkan disiplin pegawai dalam menaati
ketentuan jam kerja sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.

3. Dasar Hukum
a. Peraturan Pemerintah Nomor 1 1 Tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil
sebagaimana telah dirubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 't7 Tahun 2020
tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang
Manajemen Pegawai Negeri Sipil.
b. Peraturan Pemerintah Nomor 49 Tahun 2018 tentang Manajemen Pegawai Pemerintah
dengan Perjanjian Kerja.
c. Peraturan Pemerintah Nomor 94 Tahun 2021 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil.
d. Keputusan Presiden Nomor 68 Tahun 1 995 tentang Hari Kerja di Lingkungan Lembaga
Pemerintah.
e. Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 1

tahun 2020 tentang Pedoman Analisis Jabatan dan Analisis Beban Kerja
f. Peraturan Daerah Kabupaten Kutai Timur Nomor 5 Tahun 2022 Tentang Perubahan
atas Peraturan Daerah Nomor 10 Tahun 2016 Tentang Pembentukan dan Susunan
Perangkat Daerah Kabupaten Kutai Timur.
g. Surat Edaran Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi
Nomor 16 Tahun 2022 tentang Kewajiban Menaati Ketentuan Jam Kerja Bagi Aparatur
Sipil Negara.

4. Ruang Lingkup
Ruang Lingkup Surat Edaran ini memuat himbauan untuk menaati ketentuan jam
kerja Aparatur Sipil Negara sesuai ketentuan perundang-undangan.

5. lsi Edaran
a. Sesuai dengan ketentuan Peraturan Pemerintah Nomor Pemerintah Nomor 94 Tahun
2021 tentang Disiplin PNS
1) Pasal 4 huruf f disebut bahwa PNS wajib masuk kerja dan menaati ketentuan
jam kerja.
2) Pasal 11 ayat(2) hurufd angka 3) dan angka 4) ditentukan bahwa
a) Pemberhentian dengan hormat tidak atas permintaan sendiri sebagai PNS
yang tidak masuk kerja tanpa alasan yang sah secara kumulatif selama 28
(Dua puluh delapan) hari kerja atau lebih dalam 1 (satu) tahun;
b) Pemberhentian dengan hormat tidak atas permintaan sendiri sebagai PNS
bagi PNS yang tidak masuk kerja tanpa alasan yang sah secara berturut-turut
selama 10 (sepuluh) hari kerja;
b. Dalam rangka memastikan pelaksanaan ketentuan di atas dan sebagai upaya
pencegahan pelanggaran tidak masuk kerja yang lebih berat, serta pembinaan
Aparatur Sipil Negara yang melanggar ketentuan masuk kerja, Pejabat Pimpinan
Tinggi Pratama, Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas perlu melakukan
pengawasan terhadap Aparatur Sipil Negara untuk menaati jam kerja sesuai
ketentuan yang berlaku dalam rangka menjamin tercapainya kinerja individu dan
organisasi.

c Aparatur Sipil Negara yang melanggar ketentuan jam kerja dikenakan hukuman
disiplin sebagaimana peraturan perundang-undangan yang berlaku seperti:
1) teguran lisan bagi PNS yang tidak Masuk Kerja tanpa alasan yang sah secara
kumulatif selama 3 (tiga) hari kerja dalam 1 (satu) tahun.
2) teguran tertulis bagi PNS yang tidak Masuk Kerja tanpa alasan yang sah secara
kumulatif selama 4 (empat) sampai dengan 6 (enam) hari kerja dalam 1 (satu)
tah un.

3) pernyataan tidak puas secara tertulis bagi PNS yang tidak Masuk Kerja tanpa
alasan yang sah secara kumulatif selama 7 (tujuh) sampai dengan 10 (sepuluh)
hari kerja dalam 1 (satu) tahun.

d. Dalam Keputusan Presiden Nomor 68 Tahun 1995 tentang Hari Kerja di Lingkungan
Lembaga Pemerintah, Jumlah jam kerja formal bagi instansi Pemerintah Pusat dan
Daerah yang melaksanakan 5 (lima) atau 6 (enam) hari kerja memenuhi minimal 37,5
Jam perminggu, dan dalam Peraturan Menteri PANRB nomor 1 tahun 2020 tentang
Pedoman Analisis Jabatan dan Analisis Beban Kerja, ditentukan Jam Kerja Efektif
setahun 1.250 Jam. Jam kerja efektif tersebut akan menjadi alat pengukur dari beban
kerja yang dihasilkan setiap unit kerja/jabatan.

e Hari kerja efektif adalah jumlah hari dalam kalender dikurangi hari libur dan cuti
1. Untuk 5 hai kerja :

F Jumlah hari per tahun 365


F Libur Sabtu-Minggu 104 hari
F Libur Resmi 11 hari
F Cuti 9 Hari
F Jumlah Hari Libur 124hari
F Hari kerja efektif 365 hari di kurangijumlah hari libur 124 Hari = 241 hari
2. Untuk 6 hari kerja :
F Jumlah hari per tahun 365
F Libur Minggu 52 hari
F Libur Resmi 12 hari
F Cuti t hari
F Jumlah Hari Libur = 73 hari
F Hari kerja efektif 365 hari dikurangi hari libur 73 hari = 292 hari

f. Jam Kerja Efektif adalah jumlah jam kerja formal dikurangi dengan waktu kerja yang
hilang karena tidak bekerja (allowance) seperti istirahat makan, melepas lelah, buang
air dan sebagainya. Allowance rata-rata sekitar 30% dan Jam Kerja Efektif 70 % dari
jumlah Jam kerja Formal.

g Jam kerja di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kutai Timur ditetapkan sebagai


berikut :

1) 5 Hari Kerja
Hari Senin sampai dengan hari Jumat masuk kerja pukul 08.00 Wita sampai
dengan Pukul 16.30 Wita atau 8,5 jam kerja perhari, waktu istirahat
menyesuaikan, dengan perhitungan Jam Kerja Efektif, sebagai berikut :

. Jam Kerja PNS Per Minggu = 42,5 Jam


r Jam Kerja PNS Per Hari = 42,5 Jam : 5 = 8,5 Jam
. Jam Kerja Efektif Per Hari = 70o/o x 8,5 Jam = 6 Jam (pembulatan)
. Jam Kerja Efektif Per Minggu = 5 hari x 6 jam = 30 Jam
r Jam Kerja Efektif Per Bulan = 20 hari x 6 jam = 120 Jam
. Jam Kerja Efektif Per Tahun = 12 bulan x 120 jam = 1.t140 Jam

2) 6 Hari Kerja
Hari Senin sampai dengan hari Jumat masuk kerja pukul 08.00 Wita sampai
dengan Pukul '15.30 \Mta, Hari Sabtu masuk kerja pukul 08.00 Wita sampai

dengan pukul 13.00 Wita, waktu istirahat menyesuaikan, dengan perhitungan


Jam Kerja Efektif, sebagai berikut :

. Jam Kerja PNS Per Minggu = 42,5 Jam


. Jam Kerja PNS Per Hari = 42,5 Jam : 6 = 7 Jam
o Jam Kerja Efektif Per Hari =70oh x 7 Jam = 5 jam (pembulatan)
. Jam Kerja Efektif Per Minggu = 6 hari x 5 jam = 30 Jam
. Jam Kerja Efektif Per Bulan = 24 hari x 5 jam = 120 Jam
. Jam Kerja Efektif Per Tahun = 12bulanx 120 jam = 1.t140 Jam
3) Dikecualikan dari ketentuan tentang hari dan jam kerja sebagaimana dimaksud
dalam huruf g adalah :

a) Unit-unit di lingkungan lembaga Pemerintah sebagaimana dimaksud yang


tugasnya bersifat pemberian pelayanan kepada masyarakat.
b) Lembaga pendidikan mulai dari Taman Kanak-Kanak (TK), Sekolah Dasar
(SD), dan Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama (SLTP).

h. Surat Edaran terdahulu Nomor : 8-061.2/656/0rglll2022 tentang Kewajiban menaati


ketentuan jam kerja bagi Aparatur Sipil Negara di lingkungan Pemerintah Kabupaten
Kutai Timur, sudah tidak berlaku.

6. Penutup
Demikian, agar Surat Edaran ini dilaksanakan dengan sebaik-baiknya atas perhatian dan
kerja sama Saudara, disampaikan terima kasih.

\) Y
I KUTAITIMUR,
o
+

7
iansya Sulaiman, M.Si

Tembusan :
1. Ketua DPRD Kabupaten Kutai Timur;

Anda mungkin juga menyukai