Anda di halaman 1dari 2

PENANGANAN TUMPAHAN DARAH DAN CAIRAN

TUBUH DENGAN SPILL KIT


No. Dokumen No. Revisi Halaman
SPO-KOM-PPIRS-007 1 1 dari 2
Tanggal Terbit Direktur Rumah Sakit ERIA
STANDAR
PROSEDUR
OPERASIONAL 03/1/2022

dr. Yulhasmida, M. Kes, MM


Pengertian Suatu langkah tindakan dalam penanganan tumpahan darah pada
lingkungan rumah sakit
Tujuan Sebagai acuan penerapan langkah-langkah untuk pembersihan
permukaan lingkungan yang terkena tumpahan darah atau cairan tubuh
dengan spill kit
Kebijakan SK Direktur Nomor 006/SK-DIR/KPPI/RSE/I/2022 tentang Pedoman
Pelayanan Komite Pencegahan dan Pengendalian Infeksi Rumah Sakit
Eria
Prosedur Persiapan alat :
Kotak spill kit yang berisi :
1. APD (sarung tangan, masker, gaun pelindung, pelindung mata)
2. Tanda pembatas tumpahan
3. Bayclin
4. Air bersih
5. Plastic sampah infeksius
6. Tissue/ koran
7. Kain pembersih sekali pakai
8. Sarung tangan rumah tangga
9. Deterjen cair

Pelaksanaan :
1. Petugas mencuci tangan
2. Petugas mengambil kotak spill kit dan membukanya
3. Petugas memasang tanda pembatas tumpahan
4. Petugas memakai APD mulai dari gaun pelindung, masker,
pelindung mata, dan sarung tangan
5. Siapkan kantong plastik infeksius yang telah dibuka
6. Tutup tumpahan dengan tissue atau koran, biarkan hingga cairan
meresap ke tissue/ Koran
7. Ambil tissue/ koran yang menutup tumpahan cairan masukan ke
plastik infeksius
PENANGANAN TUMPAHAN DARAH DAN CAIRAN
TUBUH DENGAN SPILL KIT
No. Dokumen No. Revisi Halaman
SPO-KOM-PPIRS-007 1 2 dari 2
Prosedur 8. Tutup dengan tissue/ koran, setelah menyerap ambil tissue/ koran,
kemudian masukan ke dalam kantong plastic infeksius
9. Tuangkan deterjen di daerah tumpahan dan bersihkan dengan
Koran/ tissue. Tuangkan bayclin pada tumpahan darah atau cairan
tubuh, diamkan 2 menit Lepaskan sarung tangan, masker, dan gaun
pelindung dan masukan kedalam kantong plastic infeksius yang
pertama
10. Lepaskan pelindung mata dan masukan ke kotak spill kit
11. Rapikan kotak spill kit
12. Pel area tumpahan
13. Cuci tangan dengan cara hand wash
Unit Terkait Seluruh Unit

Anda mungkin juga menyukai