Anda di halaman 1dari 6

Soal UTS MK.

Dasar-dasar AsuransiKes

SOAL UJIAN TENGAH SEMESTER GENAP


PRODI KESEHATAN MASYARAKAT FIKes URINDO
TAHUN AKADEMIK 2022-2023

Nama lengkap : ...............................


Kelas/Semester : ..............................
NPM : .........................

SOAL UJIAN TENGAH SEMESTER II


MK. ASURANSI KESEHATAN
URINDO TAHUN 2022/2023
PRODI : KESMAS S1
KELAS : Peminatan AKK/Semester II
Hari, tanggal : Sabtu 27 Mei 2023
Waktu : 90 menit
(Dosen : Drs. Djoko Tjahjono MPH)

SIFAT : CLOSED BOOK


Petunjuk Umum :

1. Bacalah Soal-soal di bawah ini dengan teliti sebelum anda mengerjakannya


2. Kerjakan Soal-soal yang anda anggap lebih mudah terlebih dahulu
3. Pada soal Pilihan Ganda, hanya ada 1 (satu) jawaban yang benar atau paling
benar dengan cara melingkari pada huruf jawaban di Lembar Soal, sedangkan
pada soal “Short Essay” jawaban di tulis pada lembar kertas yang telah
disediakan Panitia Ujian, dengan huruf jelas dan mudah dibaca.
4. Lembar Soal dan Lembar Jawaban agar dikumpulkan kembali dan diserahkan
kepada Panitia Ujian. Jangan lupa mencantumkan Nama lengkap, NPM dan
Kelas pada Lembar Soal dan Lembar Jawaban.

A. PILIHAN GANDA

1. Secara etymology istilah asuransi berasal dari suku kata: :


A. In-Sure
B. On-Sure
C. Insurance
D. Nomor A dan B Benar
E. Nomor B dan C Benar
2. Pihak penyelenggara asuransi disebut:
A. Asuradur
B. Insurer
C. Insureder
D. Nomor A dan B Benar
E. Nomor A dan C Benar

Dosen STIKes/FIKes : Drs. Djoko Tjahjono, MPH Page 1


Soal UTS MK. Dasar-dasar AsuransiKes

3. Dunia asuransi berkembang dengan adanya dua faktor utama sebagai dari satu titik
tolak yang sama apapun jenis asuransinya yakni:
A. Ketidakpastian (uncertantly)
B. Azas Gotongroyong (risk sharing)
C. Kepastian (certaintly)
D. Nomor A dan B Benar
E. Nomor A dan C Benar
4. Para pakar di bidang asuransi memberikan pengertian asurasi secara umum yakni
antara lain:
A. Suatu alat untuk mengurangi risiko yang melekat pada perekonomian dengan
cara menggabungkan seluruh unit-unit yang terkena risiko yang sama atau
hampir sama dalam jumlah cukup besar, agar probabilitas kerugiannya dapat
diramalkan dan apabila kerugian yang diramalkan terjadi akan dibagi secara
proposional oleh semua pihak dalam gabungan itu.
B. Suatu alat untuk mengurangi risiko yang melekat pada bidang kesehatan
dengan cara menggabungkan seluruh unit-unit yang terkena risiko yang sama
atau hampir sama dalam jumlah cukup besar, apabila kerugian yang
diramalkan terjadi akan dibagi secara proposional oleh semua pihak dalam
gabungan itu.
C. Suatu alat untuk menambah risiko yang melekat pada perekonomian dengan
cara menggabungkan seluruh unit-unit yang terkena risiko yang sama atau
hampir sama dalam jumlah cukup besar, agar probabilitas kerugiannya dapat
diramalkan dan apabila kerugian yang diramalkan terjadi akan dibagi secara
proposional oleh semua pihak dalam gabungan itu.
D. Semua Salah
E. Semua Benar
5. Pengertian asuransi atau pertanggungan sesuai dengan peraturan perundang-undangan
yang berlaku di Indonesia yakni antara lain:
A. Perjanjian antara dua pihak atau lebih, dengan mana pihak penanggung
mengikatkan diri kepada tertanggung karena kerugian, kerusakan, atau
kehilangan keuntungan yang diharapkan, atau tanggungjawab hukum kepada
pihak ke tiga yang mungkin akan diderita…dst
B. Perjanjian antara banyak pihak, dengan mana pihak penanggung mengikatkan
diri karena kerugian, kerusakan, atau kehilangan keuntungan yang diharapkan,
atau tanggungjawab hukum kepada pihak ke tiga yang mungkin akan
diderita…dst
C. Perjanjian antara dua pihak atau lebih, dengan mana pihak penanggung
mengikatkan diri kepada tertanggung karena sakit atau kematian…dst
D. Nomor A dan B Benar
E. Nomor A dan C Benar
6. Suatu kegiatan asuransi pada umumnya terdiri dari beberapa elemen yang berperan
(alasan perlunya asuransi) dalam koridor Risk Management terdiri dari:
A. Risiko (risk), dan Ketidakpastian (Uncertainty),
B. Ketidakberdayaan (powerless), dan Batasan waktu (Time bound), serta
Gotongroyong (Community sharing),
C. Mempertinggi nilai kesehatan (Health value)
D. Nomor A dan B Benar
E. Nomor A dan C Benar
7. Asuransi di Indonesia sebagai suatu Negara sedang berkembang bertumpu pada dasar
pemkiran antara lain:
A. Keterbatasan dana
B. Permintaan (Demand) yankes yang semakin tinggi.

Dosen STIKes/FIKes : Drs. Djoko Tjahjono, MPH Page 2


Soal UTS MK. Dasar-dasar AsuransiKes

C. Penawaran (Supply) yankes yang semakin tinggi.


D. Semua Benar
E. Semua Salah
8. Sistem asuransi pada hakikatnya merupakan:
A. Sistem Pengendalian risiko (Risk Management System)
B. Gotongroyong (Community sharing)
C. Ketidakberdayaan (Powerless)
D. Semua Salah
E. Semua Benar
9. Mekanisme cara bekerja suatu sistem asuransi cukup sederhana yakni:
A. Menyebarkan risiko kepada sejumlah peserta sehingga mayoritas orang dalam
kelompok tersebut yang tidak mengalami kerugian (walaupun punya risiko)
dapat membantu kerugian yang dialami sejumlah kecil peserta yang
mengalami kerugian
B. Peserta mengajukan klaim ke penyelenggara asuransi
C. Peserta membayar premi ke penyelenggara asuransi
D. Nomor A dan B Benar
E. Nomor A dan C Benar
10. Dalam bahasa konsep asuransi dapat dibedakan pengertian risiko yang tidak
diharapkan dan risiko yang diharapkan:
A. Rizk adalah ketidakpastian yang diharapkan (bersifat positif)
B. Risk adalah ketidakpastian yang tidak diharapkan (bersifat negatif)
C. Risk adalah kepastian yang diharapkan (bersifat positif)
D. Nomor A dan B Benar
E. Nomor A dan C Benar
11. Dalam dunia asuransi jenis risiko yang dapat diasuransikan adalah:
A. Risiko murni yang tidak bersifat spekulatif (Pure risk)
B. Risiko positif yang diharapkan (Rizk)
C. Risiko yang bersifat spekulatif (risk)
D. Nomor A dan B Benar
E. Nomor A dan C Benar
12. Pada dasarnya kegiatan asuransi merupakan pengendalian risiko (risk management)
dengan menggunakan teknik tertentu antara lain, kecuali:
A. Menghindarkan risiko (Risk avoidance)
B. Menghilangkan risiko (Risk reduction)
C. Memindahkan risiko (Risk transfer)
D. Mengasumsikan risiko (Risk assumption)
E. Menghilangkan risiko (Risk eradication)

13. Penyediaan jasa asuransi sangat bergantung pada sikap/perilaku masyarakat yang
beraneka ragam terhadap asuransi antara lain:
A. Berani mengambil risiko (risk taker)
B. Mengurangi, menghindari, menstransfer risiko (risk averter)
C. Mengasumsikan risiko (Risk assumption)
D. Nomor A dan B Benar
E. Nomor B dan C Benar
14. Sikap/perilaku masyarakat yang mendorong tumbuh kembangnya jasa asuransi adalah:
A. Berani mengambil risiko (risk taker)
B. Mengurangi, menghindari, menstransfer risiko (risk averter)
C. Mengasumsikan risiko (Risk assumption)

Dosen STIKes/FIKes : Drs. Djoko Tjahjono, MPH Page 3


Soal UTS MK. Dasar-dasar AsuransiKes

D. Nomor A dan B Benar


E. Nomor B dan C Benar
15. Sifat/jenis risko yang dapat diasuransikan antara lain, kecuali:
A. Pure risk
B. Definitif
C. Bersifat statis
D. Berdampak finansial
E. Speculative risk
16. Risiko yang dapat diasuransikan harus memenuhi kelayakan dan syarat teknis antara
lain meliputi, kecuali:
A. Disebut ”Layak” apabila besaran premi maksimal 30% dari pengasilan peserta
B. Probabilitas kejadian relatif kecil
C. Tidak ada catastrophic
D. Jumlah penduduk yang ikut kecil dan relatif heterogen
E. Jumlah penduduk yang ikut cukup besar dan relatif homogen
17. Dunia asuransi dan faktor ketidakpastian adalah sesuatu yang tidak dapat dipisahkan.
Para pakar asuransi membedakan faktor ketidakpastian menjadi 3 (tiga) jenis yakni:
A. Ketidakpastian ekonomis
B. Ketidakpastian yang berkaitan dengan alam
C. Ketidakpastian yang manusiawi
D. Semua Benar
E. Semua Salah
18. Asuransi secara garis besar terbagi ke dalam dua kelompok yakni:
A. Life and Health insurance
B. Sport and Adventure insurance
C. Property and Causality insurance
D. Nomor A dan B Benar
E. Nomor A dan C Benar
19. Jasa asuransi menerapkan prinsip-prinsip asuransi baik untuk fase pra kondisi maupun
fase pelaksanaan asuransi. Prinsip pada fase pra kondisi antara lain, kecuali:
A. Uncertainty loss
B. Measurability of loss
C. Large number of insureds
D. Significant size of potential loss
E. Utmost Good Faith
20. Sedangkan prinsip asuransi pada fase pelaksanaan meliputi antara lain, kecuali :
A. Insurable interest
B. Utmost Good Faith
C. Indemnity
D. Proximate cause
E. Uncertainty loss

B. SHORT ESSAY.
1. Apa yang dimaksud dengan asuransi? Dan apa makna dari asuransi dalam kehidupan
manusia menurut pandangan anda. Jelaskan secukupnya beserta contoh-contoh dalam
kehidupan sehari-hari. Bagaimana upaya yang perlu dilakukan agar pelayanan jasa
asuransi terselenggara dengan baik.

Dosen STIKes/FIKes : Drs. Djoko Tjahjono, MPH Page 4


Soal UTS MK. Dasar-dasar AsuransiKes

2. Suatu asuransi dapat terselenggara dengan baik jika sudah memenuhi pra kondisi
sebagai bagian dari prinsip dasar asuransi. Sebutkan dan jelaskan yang dimaksud
dengan butir-butir fase pra kondisi dan fase pelaksanaan asuransi tersebut, serta
berikan contohnya masing-masing!

3. Apakah ada hubungan antara pelayanan jasa asuransi dengan Sistem Kesehatan
Nasional (SKN). Jelaskan secara komprehensif dan apa konsekuensinya jika tidak ada
jasa pelayanan asuransi serta bagaimana cara mengatasi.

Dosen STIKes/FIKes : Drs. Djoko Tjahjono, MPH Page 5


Soal UTS MK. Dasar-dasar AsuransiKes

LEMBAR JAWABAN UJIAN


PRODI KESEHATAN MASYARAKAT FIKes URINDO

Nama Mahasiswa : ……………………………………..


NPM : ……………………………………..
Mata Kuliah : ………………………………………
Dosen : ………………………………………
Kelas : ………………………………………
Hari/Tanggal : ………………………………………

No A B C D E No A B C D E
1 11
2 12
3 13
4 14
5 15
6 16
7 17
8 18
9 19
10 20

Dosen STIKes/FIKes : Drs. Djoko Tjahjono, MPH Page 6

Anda mungkin juga menyukai