Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN

1. DASAR PENUGASAN : Surat Tugas, No. 800/0181/BOK/PKM/I /2023


2. NAMA PETUGAS : 1. Hj. Een Rohaeni, S.Tr.Keb, Bd
2. Popi Suci Hardianti, AMd. Keb
3. TUJUAN : Pelaksanaan Kelas Ibu Balita Posyandu Bahagia
Desa Cibeureuyeuh
4. TANGGAL PELAKSANAAN : 25-01-2023
A. Hasil Kunjungan/Rapat :
 Kelas Ibu Balita posyandu Bahagia yang hadir 10 balita dengan kelompok usia 1,5-3th.
 Materi yang disampaikan : 1. Selalu menghargai dan mengakui kemampuan anak, 2.
Mendorong anak bergerak bebas, hindari larangan-larangan yang tidak perlu, namun
orangtua harus melindungi dari bahaya, 3. Mengajak anak bermain dan berbicara dengan
kalimat pendek-pendek yang penuh arti, 4. Mendorong anak bermain dengan anak lain, 5.
Melatih sopan santun dan disiplin secara sederhana, 6. Memberi anak permainan yang
sederhana, 7. Anak 1-2th perlu tidur 11-14jam sehari (termasuk tidur siang), 8. Penggunaan
gawai pada anak usia 18-24bulan hanya memilih konten yang berkualitas untuk anak,
batasi tidak lebih 1 jam/hari, hendaknya dimainkan bersama orangtua, hindari anak
bermain gawai sendiri.

B. Kesimpulan / Saran Perbaikan :


Manfaat kelas ibu balita :
- Memperoleh informasi penting terkait bagaimana melakukan pola asuh sesuai
tahapan usia anak
- Memperoleh informasi penting tentang tumbuh kembang anak, imunisasi, gizi
- Sebagai tempat diskusi, tukar pendapat dan tukar pengalaman tentang tumbuh
kembang anak.

Sumedang, 25 januari 2023


Pelapor,

(Hj. Een Rohaeni, S.Tr.Keb, Bd) (............................................)


NIP: 19730910 199302 002

(Popi suci Hardianti, AMd. Keb) (.............................................)


NIP:

Pelaksanaan Kelas Ibu Balita


Hari/Tanggal : Rabu, 25-01-2023
Tempat : Posyandu Bahagia

Anda mungkin juga menyukai