Anda di halaman 1dari 90

POLITEKNIK PERTANIAN

NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

PEDOMAN PELAKSANAAN

PUM
(PROYEK USAHA MANDIRI)

PROGRAM STUDI BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN


JURUSAN BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN
POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI PAYAKUMBUH

OLEH:

TIM PENYUSUN

PAYAKUMBUH
2021
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

PEDOMAN PELAKSANAAN
PROYEK USAHA MANDIRI
(PUM)

PROGRAM STUDI BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN


JURUSAN BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN

Disetujui oleh :

Ketua Jurusan Budi Daya Tanaman Perkebunan


Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh

Ir. Suhadi, M.Si


NIP. 196605171994031004
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

KATA PENGANTAR

Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, yang telah
melimpahkan rakhmat dan hidayahNya, sehingga buku pedoman penulisan laporan
PUM ini dapat selesai. Buku pedoman penulisan laporan PUM ini disusun dengan
maksud untuk menjadi pedoman bagi Dosen Pembimbing dan Mahasiswa dalam
penyusunan laporan yang berkualitas sesusai dengan kaidah-kaidah ilmiah, yang
lazim dianut dalam penyusunan karya keilmuan. Penyusunan buku ini juga
dimaksudkan sebagai salah satu ujut komitmen institusi dalam melaksanakan
penjaminan mutu (quality assurance), khususnya dalam bidang akademik, yang
tujuan akhirnya adalah untuk melahirkan lulusan yang berkualitas, unggul, dan
mampu bersaing di tengah kompetisi global.
Terdapat beberapa perubahan dibandingkan Pedoman PUM Tahun 2019,
antara lain : Besaran UMP Sumatera Barat sebagai dasar perhitungan hidup layak
(berlaku untuk Tahun 2021), upah tenaga kerja, besaran NJOP TKP Tanjung Pati
dan cara perhitungan untuk mendapatkan IRR Rencana Bisnis.
Ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kami
sampaikan Tim Penyusun Buku Panduan PUM yang dengan tekun dan sungguh-
sungguh menyusun dan menyiapkan naskah buku ini. Ucapan terima kasih juga
kami sampaikan pada semua pihak yang telah ikut membantu kelancaran
penyusunan dan penerbitan buku ini. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa memberikan
pahala yang berlebih atas semua jasa yang telah Bapak Ibu korbankan. Semoga
Tuhan Yang Maha Kuasa, senantiasa merakhmati dan meridoi upaya kita, untuk
terus meningkatkan kualitas akademik dari waktu ke waktu. Amin

Tanjungpati, April 2021

Ketua Jurusan

i
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
DAFTAR TABEL
DAFTAR GAMBAR
DAFTAR LAMPIRAN

I. PENDAHULUAN ......................................................................... 1
1.1. Filosofi PUM ...................................................................... 1
1.2. Visi ................................................................................... 2
1.3. Misi .................................................................................. 2
1.4. Tujuan .............................................................................. 2
1.5. Sasaran ............................................................................. 3
1.6. Manfaat ............................................................................. 3

II. ATURAN UMUM .......................................................................... 4


2.1. Pelaksana Proyek Usaha Mandiri (PUM) ................................. 4
2.2. Ruang Lingkup Materi PUM .................................................. 4
2.3. Prosedur Pembimbingan PUM .............................................. 4
2.4. Persyaratan Pengajuan Judul Proposal PUM .......................... 5
2.5. Skala Luas Usaha Minimal Pelaksanaan PUM ......................... 5
2.6. Waktu Pelaksanaan PUM .................................................... 6
2.7. Lokasi PUM ....................................................................... 7
2.8. Persyaratan Pelaksanaan Seminar Proposal PUM ................... 7
2.9. Perbaikan dan Pengumpulan Proposal PUM (Pasca Seminar
PUM) ................................................................................ 8
2.10. Pelaksanaan PUM di Lapangan ............................................ 8
2.11. Supervisi PUM ................................................................... 8
2.12. Pesyaratan Ujian PUM ........................................................ 9
2.13. Pelaksanaan Ujian PUM ...................................................... 9
2.14. Persyaratan Pelaksanaan Ujian PUM Susulan ........................ 10
2.15. Perbaikan dan Pengumpulan Laporan akhir PUM (Pasca Ujian
PUM) ................................................................................ 11
2.16. Penentuan Dosen Pembimbing PUM ..................................... 11

III. PEDOMAN PENULISAN PROPOSAL PUM ................................... 12


3.1. Isi dan Format Proposal PUM .............................................. 12
3.2. Kulit Luar dan Kulit Dalam .................................................. 12
3.3. Halaman Persyaratan ......................................................... 13
3.4. Halaman Pengesahan ......................................................... 13
3.5. Kata Pengantar .................................................................. 13
3.6. Daftar Isi .......................................................................... 14
3.7. Daftar Tabel ...................................................................... 14
3.8. Daftar Gambar ................................................................... 14
3.9. Daftar Lampiran ................................................................. 15
3.10. Pendahuluan . .................................................................... 15

ii
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

3.11. Tinjauan pustaka . .............................................................. 15


3.12. Metode pelaksanaan .......................................................... 15
3.13. Rencana pembiayaan ......................................................... 16
3.14. Daftar pustaka ................................................................... 26
3.15. Lampiran .......................................................................... 26

IV. PEDOMAN PENULISAN NASKAH SEMINAR PROPOSAL PUM .... 27


4.1. Isi dan Format Naskah Seminar Proposal PUM ...................... 27
4.2. Batas Pengetikan, Spasi dan Nomor Halaman ....................... 27
4.3. Penulisan Judul Isi Naskah Seminar ..................................... 27
4.4. Penulisan Sub Bab dan Sub-sub Bab ..................................... 28

V. PEDOMAN PENULISAN LAPORAN PUM ..................................... 29


5.1. Isi dan Format Laporan PUM ................................................ 29
5.2. Kulit Luar dan Kulit Dalam .................................................. 30
5.3. Halaman Persyaratan ......................................................... 30
5.4. Halaman Pengesahan ......................................................... 30
5.5. Kata Pengantar .................................................................. 30
5.6. Daftar Isi .......................................................................... 31
5.7. Daftar Tabel ...................................................................... 31
5.8. Daftar Gambar ................................................................... 31
5.9. Daftar Lampiran ................................................................. 32
5.10. Pendahuluan . .................................................................... 32
5.11. Tinjauan pustaka . .............................................................. 32
5.12. Metode pelaksanaan .......................................................... 33
5.13. Hasil .................................................................................. 33
5.14. Pembahasan ...................................................................... 38
5.15. Rencana Bisnis . ................................................................. 40
5.16. Kesimpulan dan Saran......................................................... 56
5.17. Daftar pustaka .................................................................. 56
5.18. Lampiran .......................................................................... 57

LAMPIRAN ........................................................................................ 58

iii
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

DAFTAR TABEL

Nomor Halaman
1. Usia ekonomis beberapa alat untuk pekerjaan lapangan pada
luasan 1000 m² .......................................................................... 18

2. Usia ekonomis beberapa alat untuk pekerjaan di pembibitan pada


luasan 1.500 m² ......................................................................... 19

iv
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

DAFTAR LAMPIRAN

Nomor Halaman
1. Contoh penulisan kulit depan dan kulit dalam proposal .................. 58
2. Contoh penulisan halaman persyaratan proposal ........................... 59
3. Contoh penulisan halaman pengesahan proposal ........................... 60
4. Contoh penulisan kulit depan dan kulit dalam laporan .................... 61
5. Contoh penulisan halaman persyaratan laporan ............................ 62
6. Contoh penulisan halaman pengesahan laporan ............................ 63
7. Contoh penulisan halaman panitia ujian ....................................... 64
8. Contoh penulisan kata pengantar ................................................. 65
9. Contoh pengetikan daftar isi ........................................................ 66
10. Contoh pengetikan daftar tabel, daftar gambar dan daftar lampiran . 67
11. Contoh penulisan judul bab, sub bab dan sub sub bab ................... 68
12. Contoh penulisan tabel dan gambar .............................................. 69
13. Contoh penulisan lampiran........................................................... 70
14. Contoh halaman depan naskah seminar ........................................ 71

v
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

I. PENDAHULUAN

1.1. Filosofi PUM


Dalam pembukaan Undang-Undang Dasar (UUD) Negara Republik Indonesia
Tahun 1945 dinyatakan bahwa salah satu tujuan Negara Republik Indonesia adalah
mencerdaskan kehidupan bangsa. Pendidikan merupakan hak setiap warga Negara
Indonesia dan untuk itu setiap warga Negara Indonesia berhak memperoleh
pendidikan yang bermutu sesuai dengan minat dan bakat yang dimilikinya tanpa
memandang status sosial, ras, etnis, agama, dan gender. Pemerataan akses dan
peningkatan mutu pendidikan akan membuat warga Negara Indonesia memiliki
kecakapan hidup (life skills) sehingga mendorong tegaknya pembangunan manusia
seutuhnya serta masyarakat madani dan modern yang dijiwai nilai-nilai Pancasila.
Dunia pendidikan Indonesia terus berbenah mengikuti perubahan jaman
yang juga berlangsung sebegitu cepatnya. Di tengah terpaan berbagai masalah
sosial, ekonomi maupun politik yang sedemikian kompleks, penyelenggaraan proses
pendidikan tetap memunculkan inovasinya. Kondisi tersebut menuntut kehadiran
sumber daya manusia dengan muatan pengetahuan dan keterampilan yang
memadai agar mampu bertahan sekaligus mengantisipasi perubahan yang terjadi di
tengah ketatnya persaingan. Muara akhir sekaligus tujuan dari keberhasilan
pendidikan tinggi adalah terserapnya peserta didik ke pasar tenaga kerja selepas
menyelesaikan studinya. Demi menjawab tantangan dunia kerja yang
membutuhkan tenaga kerja yang terampil, tak dapat disangkal lulusan program
pendidikan berbasis vokasional sesungguhnya memiliki peluang lebih tinggi serta
kesempatan lebih luas untuk memenangkan kompetisi tersebut. Pendidikan vokasi
yang diarahkan pada penguasaan keahlian terapan tertentu pun akhirnya menjadi
pilihan.
Pendidikan vokasi mencakup program vokasional yang berlangsung satu
tahun menghasilkan lulusan dengan tingkat Diploma Satu (D1), yang menghasilkan
dua, tiga dan empat tahun masing-masing menghasilkan Diploma Dua (D2),
Diploma Tiga (D3) dan Diploma Empat (D4). Perbedaan utama antara pendidikan
akademik dan vokasional terletak dalam keahlian yang dicapai lulusannya. Lulusan
pendidikan akademik lebih berorientasi pada penguasaan ilmu pengetahuan secara
teori, sedangkan lulusan pendidikan vokasional lebih pada penguasaan praktek dari

1
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

ilmu pengetahuan yang bersangkutan. Konsep pendidikan vokasional lebih


mengandalkan skill atau keterampilan dan bertujuan melahirkan sumber daya
manusia (sdm) yang berkualitas, trampil, memiliki disiplin tinggi dan berjiwa ke
wirausahaan.
Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh (Politani) yang berdiri pada tahun
1989 di Propinsi Sumatera Barat adalah salah satu lembaga pendidikan tinggi negeri
di Indonesia yang melaksanakan program pendidikan berbasis vokasional di bidang
pertanian yang menghasilkan lulusan D3 dan D4. Untuk mencapai tujuan
pendidikan vokasional maka kurikulum disusun dengan porsi praktek lebih besar
dibandingkan dengan teori, yaitu 60 % Praktek : 40 % Teori.
Mata ajaran Proyek Usaha Mandiri (PUM) yang dilaksanakan di Semester VII
Prodi Budi Daya Tanaman Perkebunan Jurusan Budi Daya Tanaman Perkebunan
adalah salah satu bagian dari kurikulum yang melaksanakan 100 % praktek. Pada
mata ajaran PUM ini mahasiswa diberi kesempatan untuk melaksanakan suatu
kegiatan proyek usaha di bidang pertanian secara mandiri yang dibimbing oleh
dosen pembimbing. Dalam kegiatan proyek usaha tersebut mahasiswa diwajibkan
untuk menyusun proposal, seminar proposal, pelaksanaan proyek usaha di
lapangan, menyusun laporan hasil kegiatan proyek usaha, ujian akhir dan
meyempurnakan laporan yang telah diuji.

1.2. Visi
Visi dari mata ajaran Proyek Usaha Mandiri (PUM) ini adalah ” Menghasilkan
sumber daya manusia yang memiliki jiwa wirausaha, mandiri , dan berkepribadian ”

1.3. Misi
Misi dari mata ajaran Proyek Usaha Mandiri (PUM) ini adalah ” Menghasilkan
peserta didik yang memiliki keterampilan usaha, disiplin, dan bertanggung jawab”

Tujuan
Tujuan yang ingin dicapai dari kegiatan mata ajaran Proyek Usaha Mandiri
(PUM) ini adalah agar mahasiswa :
1. Mampu membuat usulan proyek usaha (proposal) yang prospektif dengan
akurat
2. Mampu menjalankan proyek sesuai dengan rencana (proposal)

2
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

3. Mampu mengambil tindakan (solusi) yang tepat untuk mengatasi kendala


yang ada dalam pelaksanaan proyek usaha.
4. Mampu mengevaluasi proyek dari aspek teknis, ekonomis dan agronomis
5. Mampu menyusun laporan hasil proyek dengan baik serta mempertanggung
jawabkannya.
6. Mampu menyusun Rencana Bisnis berdasarkan kegiatan PUM yang telah
dilakukan

1.4. Sasaran
Sasaran yang ingin diperoleh dari kegiatan mata ajaran Proyek Usaha
Mandiri (PUM) ini adalah dihasilkannya lulusan Jurusan Budi Daya Tanaman
Perkebunan yang dapat berwirausaha di bidang perkebunan secara mandiri
sehingga dapat menciptakan lapangan pekerjaan bagi dirinya atau orang lain.

1.5. Manfaat
Manfaat yang ingin diperoleh dari kegiatan mata ajaran Proyek Usaha
Mandiri (PUM) ini adalah :
1. Memberikan keterampilan pada mahasiswa dalam melakukan suatu kegiatan
2. Membentuk sikap/kepribadian mahasiswa yang disiplin, kreatif, inovatif dan
bertanggung jawab.
3. Menghasilkan jiwa wirausaha dalam diri mahasiswa
4. Memahami konsep dasar pembuatan Rencana Bisnis
5. Sebagai modal/bekal kerja bagi mahasiswa setelah menyelesaikan studinya

3
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

II. ATURAN UMUM

2.1. Pelaksana Proyek Usaha Mandiri (PUM)


1. Pelaksana Proyek Usaha Mandiri (PUM) adalah Mahasiswa Program Studi Budi
Daya Tanaman Perkebunan, Jurusan Budi Daya Tanaman Perkebunan
2. Sekretariat PUM adalah Ruang Karyawan Jurusan Budi Daya Tanaman
Perkebunan
3. Pelaksana PUM bertugas mengelola kelancaran pelaksanaan PUM mulai dari
pengajuan judul proposal sampai ujian akhir.

2.2. Ruang Lingkup Materi PUM


1. Ruang lingkup materi dalam kegiatan PUM Jurusan Budi Daya Tanaman
Perkebunan adalah usaha berbagai jenis/komoditi tanaman perkebunan, dengan
memperhatikan masalah agroekologis dan masalah ekonomi.
2. Materi kegiatan dari segi agroekologis (teknis budidaya) dapat berupa;
persiapan lahan, penyiapan bahan tanam, penanaman, pemeliharaan, serta
panen dan pasca panen.
3. Setiap PUM mahasiswa dimasukkan unsur teknologi (tergantung judul PUM)
seperti pemberian mulsa, pemberian kompos, pemberian mikoriza dan lain-
lain.
4. Materi PUM juga memasukkan unsur manajemen/ekonomi antara lain berupa;
perhitungan biaya alat, biaya bahan, biaya tenaga kerja, biaya lain-lain, serta
produksi dan pendapatan dilengkapi analisa-analisa yang diperlukan; serta
pembuatan rencana bisnis.

2.3. Prosedur Pembimbingan PUM


1. Mahasiswa menemui Dosen Pembimbing untuk konsultasi masalah proposal
dengan membawa buku konsultasi
2. Dosen menandatangai buku konsultasi PUM setiap proses bimbingan, sebagai
bukti berjalannya proses pembimbingan PUM
3. Ketua Program Studi wajib mengontrol tingkat penyelesaian PUM minimal 2
bulan sekali. Kontrol tersebut dilakukan dengan mengisi formulir laporan tingkat
penyelesaian PUM

4
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

2.4. Persyaratan Pengajuan Judul Proposal PUM


1. Mahasiswa mencari judul PUM (minimal 1 dan maksimal 3 judul) dengan
konsultasi dosen pembimbing.
2. Membuat surat pengajuan judul proposal PUM sesuai yang ditentukan.
3. Judul proposal PUM yang telah disetujui dosen pembimbing diserahkan ke
Sekretariat PUM Jurusan Budi Daya Tanaman Perkebunan.
4. Judul proposal PUM yang tidak disetujui dianggap gugur/batal dan mahasiswa
dapat mengajukan judul proposal PUM kembali sampai jangka waktu pengajuan
judul berakhir
5. Bila judul proposal PUM telah disetujui maka mahasiswa menyusun proposal
PUM sesuai format yang ditentukan

2.5. Skala Luas Minimal Pelaksanaan PUM


Guna mendapatkan hasil sesuai dengan yang diharapkan, maka Pelaksanaan
PUM ditentukan Skala Luas Minimalnya, kecuali untuk mahasiswa yang memperoleh
bantuan dalam Program PMW, maka skala luasnya disesuaikan dengan proposal
yang sudah disetujui. Adapun SKALA MINIMAL masing-masing kegiatan PUM
adalah sebagai berikut :
1. Pembibitan Tembakau : 1.000 baby polybag
2. Penanaman Tembakau : 100 m2 atau sesuai ketersediaan lahan Farm Service
3. Penanaman Jahe : 100 m2 atau sesuai ketersediaan lahan Farm Service
: 200 rumpun (untuk yang di polybag/karung)
4. Pembibitan Kakao : 200 benih Kakao
5. Pembibitan Kopi : 200 benih / stek Kopi
6. Sambungan (grafting) : 100 sambungan
7. Pembibitan Kelapa Sawit : 50 kecambah Kelapa Sawit
8. Pembibitan Karet : 100 okulasi mata tidur Tanaman Karet
9. Pengolahan Kopi : 2 kali siklus pengolahan (masing-masing minimal 50
kg gelondong kopi)
10. Pengolahan Kakao : 2 kali siklus pengolahan (masing-masing minimal 50
buah kakao)
11. Penyulingan Minyak Atsiri : 4 kali proses penyulingan (sesuai kapasitas alat)
12. Pembuatan Kompos : 2 kali siklus pembuatan (masing-masing 2 m3 bahan
segar)

5
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Kegiatan-kegiatan lain diluar yang sudah ditentukan di atas, besaran skala


minimalnya didiskusikan lebih lanjut dengan Dosen Pembimbing dan/atau Ketua
Program Studi.

2.6. Waktu Pelaksanaan PUM


1. Penyusunan proposal dan seminar proposal dilaksanakan pada Semester VI.
2. Pelaksanaan PUM di lapangan, pembuatan laporan PUM dan ujian akhir PUM di
laksanakan pada Semester VII.
3. Penyusunan proposal oleh mahasiswa melalui proses konsultasi dengan
pembimbing akademik dilakukan minimal 4 kali sebelum seminar proposal PUM.
4. Naskah seminar dibuat minimal 2 hari sebelum jadwal seminar dan diserahkan
kepada dosen penilai. Dosen penilai adalah dosen yang mahasiswa
bimbingannya melaksanakan seminar pada hari itu.
5. Lamanya kegiatan PUM di lapangan maksimal 4 bulan, hal ini tergantung dari
obyek yang dilaksanakan.
6. Penyusunan laporan sudah dapat dilaksanakan secara bertahap setelah
mahasiswa melakukan kegiatan dilapangan, dan laporan telah selesai disusun 3
hari sebelum ujian PUM.
7. Dalam proses pembuatan laporan mahasiswa harus sudah berkonsultasi dengan
dosen pembimbing minimal 6 kali.
8. Penyerahan bahan ujian (draft laporan) kepada dosen penguji minimal 1 hari
sebelum jadwal ujian.
9. Setelah ujian PUM selesai, mahasiswa berkewajiban untuk memperbaiki laporan
dan dikumpulkan ke jurusan sesuai dengan batas waktu yang telah ditentukan
oleh jurusan.

2.7. Lokasi PUM


1. Lokasi untuk kegiatan PUM mahasiswa adalah di Kebun Percobaan Politeknik
Pertanian Negeri Payakumbuh.
2. Penetapan lokasi PUM didasarkan pada judul dan permasalahan PUM yang
diajukan oleh mahasiswa.
3. Lokasi dan luasan PUM di Kebun Percobaan Politeknik Pertanian ditentukan oleh
pihak Farm Servis (UPT Farm) Politeknik Pertanian dan atau Dosen Pembimbing
4. Lokasi PUM di luar Politani harus mendapat persetujuan dari Jurusan.

6
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

2.8. Persyaratan Pelaksanaan Seminar Proposal PUM


1. Mahasiswa telah berkonsultasi dengan dosen pembimbing paling sedikit 4 kali,
yang dibuktikan dengan buku konsultasi
2. Bahan seminar Proposal PUM disusun berdasarkan format yang ditentukan
jurusan dan sudah disetujui oleh Dosen Pembimbing, diserahkan ke Jurusan
paling lambat 2 hari sebelum jadwal seminar.
3. Jadwal, tempat dan segala keperluan untuk pelaksanaan seminar proposal
disusun oleh pelaksana PUM

2.9. Perbaikan dan Pengumpulan Proposal PUM (Pasca Seminar PUM)


1. Memperbaiki isi dan teknis penulisan Proposal PUM sesuai dengan saran (apabila
diterima) dan koreksi dari peserta seminar dan dosen Peninjau/Pembimbing
pada saat Seminar PUM.
2. Proposal PUM yang telah sempurnakan, dinilai dan disyahkan oleh Dosen
Pembimbing serta diketahui oleh Ketua Jurusan.
3. Proposal dikumpulkan 3 exlempar (1 exp untuk jurusan, 1 exp untuk
pembimbing, dan 1 exp untuk mahasiswa) dan soft copy Proposal PUM (file
Word dan atau Excel) dan diserahkan ke Jurusan.

2.10. Pelaksanaan PUM di Lapangan


1. Mahasiswa yang selesai melaksanakan seminar PUM dan sudah memperbaiki
proposal dari hasil seminar berhak melaksanakan PUM pada Semester VII.
2. Mahasiswa wajib membuat papan informasi pelaksanaan PUM di lapangan,
dengan mencantumkan : Judul PUM, Waktu Pelaksanaan PUM dan Dosen
Pembimbing.
3. Ketua Program Studi/Ketua Jurusan akan membuat surat pengantar bagi
mahasiswa yang akan melakukan PUM di kebun percobaan Politeknik Pertanian
4. Perpanjangan penyelesain PUM hanya dapat dilakukan sekali setelah tahapan
implementasi (3-4 bulan di lapangan) dengan persetujuan dosen pembimbing
dan Ketua Program Studi.
5. Permohonan perpanjangan waktu dilakukan paling lambat tujuh hari sebelum
waktu berakhirnya kegiatan PUM.
6. Bila PUM tidak selesai sesuai dengan waktu yang telah ditentukan, maka PUM
dinyatakan gagal.

7
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

7. Pelaksanaan PUM yang dinyatakan gagal harus diulang pada semester


selanjutnya

2.11. Peninjauan Lapangan PUM


2. Peninjauan Lapangan pertama dilakukan pada awal kegiatan PUM oleh dosen
pembimbing. Dalam kegiatan ini pembimbing memberikan pengarahan kepada
mahasiswa tentang pelaksanaan PUM dengan berpedoman pada proposal yang
telah diseminarkan.
3. Peninjauan Lapangan kedua dilakukan pada pertengahan kegiatan PUM oleh
Tim Dosen Supervisor yang ditunjuk oleh program studi. Dalam kegiatan ini
Dosen Supervisor akan menilai kondisi PUM di lapangan, serta memberi jalan
keluar dari permasalahan PUM yang terjadi.
4. Peninjauan Lapangan ketiga dilakukan pada akhir kegiatan PUM oleh Tim Dosen
Supervisor. Dosen Supervisor akan menilai aktivitas dan kondisi PUM di
lapangan, serta memberi pengarahan tentang pemasaran hasil.
5. Dari Peninjauan Lapangan di atas akan menghasilkan nilai aktivitas PUM
mahasiswa (blangko penilaian disiapkan oleh Jurusan)

2.1. Persyaratan Ujian PUM


1. Telah melaksanakan PUM dan menyelesaikan penulisan Laporan PUM sesuai
format penulisan yang sudah ditentukan
2. Telah melakukan konsultasi dengan dosen pembimbing minimal 6 kali terhitung
awal pelaksanaan PUM di lapangan
3. Menyerahkan laporan PUM dengan ketentuan;
a. Laporan telah disetujui oleh dosen pembimbing untuk bahan ujian
b. Laporan diperbanyak 4 examplar, diserahkan langsung kepada dosen
pembimbing dan dosen-dosen penguji paling lambat 1 hari sebelum ujian
berlangsung.

2.2. Pelaksanaan Ujian PUM


1. Jadwal, tempat, dan semua keperluan pelaksanaan ujian disusun dan
dipersiapkan oleh Jurusan.
2. Ujian PUM dilaksanakan oleh Tim Dosen Penguji yang terdiri dari satu orang
Dosen Pembimbing dan 2 orang Dosen Penguji. Ketua Tim Penguji ditentukan
oleh Jurusan.

8
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

3. Jurusan dapat meminta dosen lain untuk menjadi dosen penguji pengganti
apabila dosen penguji yang telah ditentukan tidak hadir.
4. Apabila dosen pembimbing tidak bisa hadir dengan alasan yang dapat diterima,
maka ujian PUM ditunda. Dosen Pembimbing yang tidak dapat menguji, atau
berhalangan dalam jangka waktu lama, maka Jurusan akan menunjuk dosen
pengganti
4. Materi yang akan dinilai dalam pelaksanaan ujian PUM adalah kelengkapan dan
teknis penulisan laporan, penguasaan materi teknis dan manajemen
5. Lama pelaksanaan ujian adalah 120 menit dengan kegiatan ujian sebagai
berikut;
a. Pembukaan oleh Ketua Tim Penguji
b. Persentasi materi PUM oleh mahasiswa yang akan diuji
c. Tanya jawab antara Dosen Penguji dengan Mahasiswa yang akan diuji
d. Sidang Tim Penguji
e. Pemberitahuan nilai hasil ujian dan pengarahan dari Dosen Penguji.
f. Penutup oleh Ketua Tim Penguji
8. Pelaksanaan Ujian PUM harus tercatat dalam Berita Acara Pelaksanaan Ujian
PUM.
9. Mahasiswa dinyatakan lulus apabila memperoleh nilai minimal C, sedangkan
mahasiswa yang dinyatakan tidak lulus, akan melakukan ujian susulan melalui
berbagai pertimbangan

2.3. Persyaratan Pelaksanaan Ujian PUM Susulan


1. Mahasiswa sakit, dengan menyerahkan surat keterangan sakit dari dokter ke
Ketua Jurusan
2. Mahasiswa yang ditugaskan mengikuti kegiatan atas nama Politeknik, dengan
memperlihatkan Surat Tugas ke Jurusan
3. Mahasiswa yang tidak lulus pada ujian PUM, melalui pertimbangan yang
mendalam Jurusan dan Tim Dosen Penguji

2.4. Perbaikan dan Pengumpulan Laporan akhir PUM (Pasca Ujian PUM)
1. Memperbaiki isi dan teknis penulisan laporan PUM sesuai dengan petunjuk dan
koreksi Tim Dosen Penguji pada saat ujian PUM.

9
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

2. Laporan PUM yang telah direvisi akan dinilai dan disahkan oleh tim Dosen
Penguji yang diketahui oleh Ketua Jurusan.
3. Laporan dijilid dengan warna cover : Hijau
4. Laporan dikumpulkan 4 exlempar (1 exp untuk perpustakaan, 1 exp untuk
jurusan, 1 exp untuk pembimbing, dan 1 exp untuk mahasiswa) dan soft copy
laporan akhir PUM (file Word dan atau Excel).

2.5. Penentuan Dosen Pembimbing PUM


1. Penentuan Dosen Pembimbing PUM untuk mahasiswa dilakukan oleh
Ketua/Sekertaris Jurusan Tanaman Perkebunan dengan koordinasi Ketua
Program Studi dan diusulkan kepada Direktur Politeknik Pertanian Negeri
Payakumbuh untuk ditetapkan menjadi Dosen pembimbing PUM dalam suatu
Surat Keputusan.
2. Dosen Pembimbing PUM berfungsi sebagai penasehat dan fasilisator yang
mengarahkan perencanaan, pelaksanaan, pembimbingan pembuatan proposal
dan laporan PUM, dan mengontrol serta mengevaluasi pelaksanaan PUM
mahasiswa yang dibimbingnya.
3. Kriteria untuk seorang dosen pembimbing PUM adalah :
a. Dosen Tetap Jurusan, pendidikan minimal S1 dengan masa kerja minimal 2
(dua) tahun.
b. Jurusan dimungkinkan meminta batuan dari Dosen dari luar Jurusan
dengan ketentuan keahlian sesuai dengan PUM yang dikerjakan.
4. Dosen yang sedang menjalankan Tugas Studi dibebaskan dari kewajiban
bimbingan PUM, namun setelah dosen tersebut aktif kembali, Jurusan
berkewajiban memberikan mahasiswa bimbingan,dan selanjutnya diusulkan
kepada Direktur Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh untuk ditetapkan
menjadi Dosen pembimbing PUM dalam suatu Surat Keputusan.
5. Dosen Pembimbing yang sakit dan berhalangan tetap, serta dinilai oleh Jurusan
tidak mampu lagi membimbing mahasiswa, dapat digantikan oleh dosen lain
dengan prinsip pemerataan, dan diusulkan kepada Direktur Politeknik Pertanian
Negeri Payakumbuh untuk ditetapkan menjadi Dosen pembimbing PUM dalam
suatu Surat Keputusan.
6. Setiap mahasiswa akan dibimbing oleh 1 (satu) orang Dosen Pembimbing

10
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

III. PEDOMAN PENULISAN PROPOSAL PUM

Tata cara penulisan Proposal, Bahan Seminar dan Laporan PUM di Jurusan
Budi Daya Tanaman Perkebunan mengacu pada Pedoman Penulisan Karya Ilmiah
yang dikeluarkan oleh Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh.

3.I. Isi dan Format Proposal PUM


Sistematika Proposal Proyek Usaha Mandiri (PUM) terdiri dari :

− KULIT LUAR
− KULIT DALAM
- HALAMAN PERSYARATAN
− HALAMAN PENGESAHAN
− KATA PENGANTAR
− DAFTAR ISI
− DAFTAR TABEL
− DAFTAR GAMBAR
− DAFTAR LAMPIRAN
− I. PENDAHULUAN
− II. TINJAUAN PUSTAKA.
− III. METODE PELAKSANAAN
3.1. Ruang lingkup proyek
3.2. Bahan dan Alat.
3.3. Pelaksanaan Proyek.
3.4. Jadwal Pelaksanaan Proyek
− IV. RENCANA PEMBIAYAAN
4.1. Biaya Alat
4.2. Biaya Bahan
4.3. Biaya Tenaga kerja
4.4. Biaya lain-lain
4.5. Analisis Pendapatan
− DAFTAR PUSTAKA.
− LAMPIRAN

11
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

3.2. Kulit Luar dan Kulit Dalam

Warna kulit Proposal PUM adalah Hijau. Judul ditulis di bagian atas
dengan huruf kapital, di bawah judul ditulis kata Proposal Proyek Usaha
Mandiri, disusul oleh dan nama mahasiswa serta NPM. Setelah itu
Simbol/Logo Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh dan di bawahnya diikuti
dengan tulisan Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh serta tahun
pembuatan proposal (Lihat Lampiran 1). Kulit dalam sama dengan kulit luar,
hanya saja jenis kertas yang digunakan adalah kertas A4 (putih).

3.3. Halaman Persyaratan

Halaman persyaratan sama dengan kulit dalam tetapi tidak punya lambang
perguruan tinggi. Pada halaman persyaratan ada kalimat yang berbunyi : "Sebagai
salah satu syarat untuk melaksanakan Proyek Usaha Mandiri pada Program Studi
Budi Daya Tanaman Perkebunan Jurusan Budi Daya Tanaman Perkebunan
Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh" (Lampiran 2).

3.4. Halaman Pengesahan

Isi halaman pengesahan, berurutan dari atas ke bawah, berisikan Judul


Proposal, oleh, nama penulis, Nomor Pokok Mahasiswa (NPM), kalimat Proposal
Proyek Usaha Mandiri, kemudian di bawahnya diikuti tulisan “Proposal ini telah
diseminarkan di hadapan Dosen dan Mahasiswa Program Studi Budi Daya Tanaman
Perkebunan Jurusan Budi Daya Tanaman Perkebunan Politeknik Pertanian Negeri
Payakumbuh pada tanggal ....” setelah itu persetujuan oleh Dosen Pembimbing
(sebelah kanan) dan pengesahan oleh Ketua Jurusan (sebelah kiri). Untuk lebih
jelasnya lihat Lampiran 3.

3.5. Kata Pengantar

Di dalam kata pengantar dicantumkan hal-hal sebagai berikut :


- Puji syukur kehadirat Allah/Tuhan yang Maha Kuasa,
- Judul dari proyek usaha mandiri
- Tujuan dari penulisan proposal atau dasar-dasar yang digunakan untuk
penulisan Laporan Akhir

12
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

- Terima kasih kepada pihak yang telah memberikan sumbangan moril maupun
materil.
Contoh penulisan kata pengantar dapat dilihat pada Lampiran 8.

3.6. Daftar Isi

Pengetikan daftar isi, daftar tabel, daftar gambar, daftar pustaka, daftar
lampiran dan judul bab, dan lampiran diketik dengan huruf kapital. Untuk sub bab,
huruf pertama dari setiap kata ditulis dengan huruf kapital, kecuali dalam sub bab
tersebut terdapat kata penghubung seperti kata “dan”, “dengan”, “yang”,
sedangkan untuk sub sub bab hanya huruf pertamanya saja yang ditulis dengan
huruf kapital, lainnya huruf kecil semua.
Tulisan DAFTAR ISI diletakkan di tengah-tengah, berjarak 3 spasi di atas
kata halaman yang diketik dengan rata kanan. (Lihat Lampiran 9).

3.7. Penulisan Daftar Tabel

Daftar Tabel memuat semua judul tabel yang terdapat dalam Proposal
maupun Laporan berikut halaman tabelnya. Daftar Tabel diketik seperti mengetik
Daftar Isi, dengan huruf kapital. Nomor tabel dimulai dari awal sampai akhir. Kata
“Nomor” (di sebelah kiri) dan kata “Halaman” (di sebelah kanan) berjarak 3 spasi
di bawah Daftar Tabel. Jarak dari nomor ke tabel pertama adalah 2 spasi, dan jarak
antara judul tabel dengan judul tabel berikutnya 1,5 spasi, sedangkan jarak baris
dalam judul tabel yang sama adalah 1 spasi. Judul tabel dalam daftar tabel harus
sama dengan judul tabel dalam teks. Nomor tabel dimulai dari angka satu dan
setiap nomor diberi titik, dan setelah itu diikuti oleh judul tabel. Judul tabel, hanya
huruf awalnya saja yang huruf kapital, sedangkan yang seterusnya menggunakan
huruf kecil (kecuali kata-kata yang memang seharusnya menggunakan huruf awal
kapital, seperti nama kota dan lain-lain). Akhir dari setiap judul tabel dihubungkan
dengan titik-titik dengan nomor halaman dimana tabel tersebut dapat dijumpai
dalam teks (Lihat Lampiran 10).

3.8. Penulisan Daftar Gambar

Seperti halnya Daftar Tabel, Daftar Gambar memuat semua judul gambar
yang ada dalam teks proposal. Gambar terdiri dari grafik, peta dan foto. Nomor

13
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

gambar dimulai dari satu. Tata cara penulisan Daftar Gambar sama dengan tata
cara penulisan Daftar Tabel (Lihat Lampiran 10).

3.9. Penulisan Daftar Lampiran

Tata cara penulisan Daftar Lampiran sama dengan tata cara penulisan Daftar
Tabel dan Daftar Gambar (Lihat Lampiran 10).

3.10. Pendahuluan

Pendahuluan berisi Tentang :


A. Latar belakang pemilihaan topik terdiri dari latar belakang ekonomis
secara mikro maupun makro serta latar belakang teknis
B. Adanya peluang usaha sesuai dengan pemilihan topik
C. Tujuan, berisi :
1. Sesuai Tujuan Instruksional Khusus (TIK) mata ajaran Proyek Usaha Mandiri
yaitu :
a. mampu merencanakan, melaksanakan, dan mengevaluasi suatu
kegiatan usaha.
b. Mampu mengantisipasi atau mengatasi kendala-kendala yang
dihadapi di lapangan.
c. Mampu membuat rencana usaha yang layak dan dapat diaplikasikan
apabila ditindak lanjuti.
2. Sesuai dengan topik yang diambil (menjadi tujuan ke d)

3.11. Tinjauan Pustaka

Berisi tentang landasan teori yang menunjang atau sangat ber-kaitan


dengan judul topik kegiatan proyek dan juga sebagai dasar dalam langkah-langkah
pelaksanaan. Jadi setiap langkah dalam pelaksanaan harus mengacu kepada
Tinjauan Pustaka. Jangan sampai berlawanan antara pelaksanaan dengan tinjauan
pustaka (teori).
Usahakan menggunakan pustaka terbaru (lima tahun terakhir), relevan
dan asli, misalnya dari jurnal hasil penelitian. Hindari menggunakan cit ., usahakan
mencari sumber aslinya. Pendapat atau bahasan penulis tidak boleh

14
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

dimasukkan. Penulis hanya merangkai pendapat atau hasil penelitian orang lain,
bukan mengemukakan pendapatnya sendiri.

3.12. Metode pelaksanaan

Dalam bab ini terdiri dari beberapa sub bab yaitu :


A. Ruang lingkup proyek
Hal-hal yang dibicarakan dalam ruang lingkup yaitu tempat dan waktu
pelaksanaan proyek, luas areal dan atau volume usaha proyek.
Dalam ruang lingkup proyek ini, harus digambarkan Lay Out (tata letak) dari
rencana lahan PUM yang akan dilaksanakan.
Contoh lay out lahan PUM Budidaya Tanaman Jahe :
c

b d

1 2 3

Keterangan :
a = 2,7 m
b = 9m
c = 10 m
d = 10 m
Jarak antar bedengan, antara bedengan dengan tepi lahan = 0,5 m
= Bedengan (1, 2 dan 3)
Luas lahan efektif = luas seluruh bedengan
= (a x b x 3) m2
= (2,7 x 9 x 3) m2 = 72,9 m2.
Luas lahan PUM = luas lahan keseluruhan
= (c x d) m2
= (10 x 10) m2 = 100 m2.

15
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

B. Bahan dan Alat.


Menjelaskan seluruh alat dan bahan yang digunakan selama proyek
berlangsung.
C. Pelaksanaan Proyek.
Menguraikan seluruh tahap pekerjaan yang akan dilakukan dan jenis
pengamatan yang dilaksanakan serta cara melakukan pengamatan untuk
mendapatkan data.

D. Jadwal Pelaksanaan.
Berisikan tentang jadwal pelaksanan kegiatan dari awal sampai akhir yang
disertakan rincian waktu untuk setiap kegiatan.

3.13. Rencana pembiayaan.

Dalam bab ini dijelaskan mengenai Rencana Anggaran Biaya Proyek yang
meliputi Biaya Alat, Biaya Bahan, Biaya Tenaga Kerja, Biaya Lain-Lain, Rekapitulasi
Biaya serta Analisa Biaya dan Pendapatan
A. Biaya alat
Untuk menghitung biaya alat ketentuannya adalah sebagai berikut :
a. Biaya alat = Jumlah alat yang digunakan x harga satuan
b. Alat yang digunakan dihitung penyusutannya saja (dihitung berdasarkan
yang digunakan saja selama lama PUM, walaupun alat tersebut
digunakan hanya dibagian awal kegiatan PUM). Contoh : Alat cangkul
yang digunakan hanya untuk pembersihan lahan yang hanya digunakan
selama 1 minggu, maka penggunaan cangkul dianggap digunakan
selama kegiatan PUM (misal 4 bulan untuk kegiatan Budidaya Tanaman
Jahe).
c. Memperhatikan usia ekonomis alat dan kapasitas kerja alat terhadap
luasan yang diusahakan.
d. Nilai sisa alat untuk menghitung biaya penyusutan adalah Rp 0,-
e. Ketentuan dalam penyusunan kebutuhan alat dapat dipedomani tabel
usia ekonomis alat-alat seperti terlihat dalam Tabel 1 dan Tabel 2.
f. Untuk traktor/mini traktor dihitung sebagai HKM (1 HKM setara dengan
20 HKO), atau sewa.

16
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

g. Alat yang digunakan untuk pengamatan tidak termasuk dalam


perhitungan biaya misalnya jangka sorong, mistar, timbangan.

KEGIATAN DI LAPANGAN
Tabel 1. Usia ekonomis beberapa alat untuk pekerjaan lapangan pada luasan
1.000 m².

Usia Ekonomis (tahun)


*)
4 bulan 1 2 3 5
Ember Cangkul Perajang temb Knapsack Sprayer Mesin Sprayer
Gunting Parang Sejenisnya Linggis Sejenisnya
Sejenisnya Sekop Dodos
Garu Gerobak
Hand Sprayer Sejenisnya
Gembor
Sejenisnya
*)
: Usia ekonomis sekali pakai, tergantung lama usaha PUM
Keterangan Tabel 1 :
- Untuk alat-alat yang tidak termasuk dalam tabel di atas, penentuan usia
ekonomisnya dapat diperkirakan sendiri berdasarkan kedekatan/kesamaan jenis
alat.
- Rumus Penghitungan kebutuhan alat :
Luas areal PUM Lama kegiatan PUM
Nama Alat = x
1.000 m2 Usia ekonomis alat
Misal : Kebutuhan Knapsack Sprayer untuk kegiatan di Lapangan dengan luas
100 m2.
100 m2 4 bulan
- Knapsack Sprayer = x = 0,01 unit
2
1.000 m 36 bulan
2
- Angka 1.000 m di atas adalah luasan usia ekonomis alat di lapangan (artinya
suatu alat akan rusak setelah mencapai usia ekonomisnya apabila digunakan di
lapangan dengan luasan 1.000 m2). Angka 1.000 m2 ini merupakan
ketentuan Jurusan Budi Daya Tanaman Perkebunan Politeknik Pertanian Negeri
Payakumbuh.
- Ketentuan tersebut hanya berlaku untuk kegiatan PUM.

17
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

KEGIATAN DI PEMBIBITAN
Tabel 2. Usia Ekonomis beberapa alat untuk pekerjaan pembibitan pada
luasan 1.500 m².
Usia Ekonomis (tahun)
*)
4 bulan 1 2 3 5
Ember Cangkul Perajang temb Knapsack Sprayer Mesin Sprayer
Gunting Parang Sejenisnya Linggis Sejenisnya
Sejenisnya Sekop Dodos
Garu Gerobak
Hand Sprayer Sejenisnya
Gembor
Sejenisnya
*)
: Usia ekonomis sekali pakai, tergantung lama usaha PUM
Keterangan Tabel 2 :
- Untuk alat-alat yang tidak termasuk dalam tabel di atas, penentuan usia
ekonomisnya dapat diperkirakan sendiri berdasarkan kesamaan jenis alat.
- Cara perhitungan : Misalnya kebutuhan knapsack sprayer untuk Pembibitan
Tanaman Kakao seluas 100 m² selama 4 bulan adalah 100/1.500 x 4/36 x 1
buah = 0.007 buah.
- Angka 1.500 m2 di atas adalah luasan usia ekonomis alat di pembibitan
(artinya suatu alat akan rusak setelah mencapai usia ekonomisnya apabila
digunakan untuk luasan 1.500 m2 di pembibitan). Angka 1.500 m2 ini
merupakan ketentuan Jurusan Budi Daya Tanaman Perkebunan Politeknik
Pertanian Negeri Payakumbuh.
- Ketentuan tersebut hanya berlaku di Jurusan Budi Daya Tanaman Perkebunan.
Contoh penyajian kebutuhan biaya alat pada kegiatan Budidaya Tanaman Jahe
Tabel 3. Rencana kebutuhan biaya alat Budidaya Tanaman Jahe pada luasan 100
m² selama 4 bulan.
Jumlah Harga Biaya
No Nama Bahan Satuan
Kebutuhan Satuan (Rp) (Rp)
1 Cangkul *) Buah 0,03 50.000 1.500
2 Parang *) Buah 0,03 40.000 1.200
3 Kored *) Buah 0,03 30.000 900
4 Ember o) Buah 0,10 10.000 1.000
5 Keranjang o) Buah 0,10 15.000 1.500
7 Knapsack Sprayer***) Buah 0,01 300.000 3.000
Jumlah 9.100
o)
Keterangan : usia ekonomis sekali pakai (Lama Usaha PUM = 4 bulan)
*) usia ekonomis 1 tahun
***) usia ekonomis 3 tahun

18
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Keterangan Tabel 3 :
- Alat habis pakai adalah alat yang setelah dipakai setelah kegiatan PUM
diperkirakan sudah tidak mempunyai harga sisa lagi, contoh : Ember. Dengan
demikian usia ekonomis Ember = lama usaha PUM. Bila lama usaha PUM-nya 4
bulan, maka usia ekonomis Ember = 4 bulan, sedangkan bila lama usaha PUM-
nya 5 bulan, maka usia ekonomis Ember = 5 bulan.

B. Biaya bahan
Untuk perhitungan biaya bahan ditentukan berdasarkan :
“ Jumlah bahan yang terpakai x harga per satuan “
Contoh penyajian biaya bahan pada kegiatan Budidaya Tanaman Jahe
Tabel 4. Rencana kebutuhan bahan usaha Budidaya Tanaman Jahe pada luasan
100 m² selama 4 bulan.

Jumlah Harga Biaya


No Nama Bahan Satuan
Kebutuhan Satuan (Rp) (Rp)
1 Bibit Jahe Kg 22,00 15.000 330.000
2 Pupuk Kandang Kg 100,00 100 10.000
3 Pupuk Urea Kg 6,22 3.000 18.660
4 Pupuk TSP Kg 3,90 3.500 13.650
5 Pupuk KCl Kg 3,00 3.500 10.500
Jumlah 382.810

Keterangan Tabel 4 :
- Penulisan satuan sesuai dengan petunjuk penulisan satuan standar
Nasional/Internasional (huruf kecil semua).
- Penulisan jumlah bahan disamakan desimalnya, bila salah satu jumlahnya ada
yang dua desimal, maka yang lain juga dua desimal.
- Penulisan nilai rupiah, baik harga satuan maupun biaya, menggunakan 0 (nol)
desimal dan rata kanan. Untuk nilai yang ribuan, diberi pemisah ribuan berupa
titik.

C. Biaya tenaga kerja


Untuk biaya tenaga kerja dihitung berdasarkan :
a. Jumlah tenaga kerja yang dibutuhkan dalam setiap kegiatan dalam proposal
PUM ini, mengacu pada Laporan PUM dari mahasiswa Jurusan Budi Daya
Tanaman Perkebunan angkatan sebelumnya, sejumlah proporsional dengan

19
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

luasan efektif atau jumlah benih/kecambah antara yang dikerjakan oleh


pelaksana sekarang dengan mahasiswa pelaksana yang dijadikan acuan.
Misalnya : Jumlah bibit jahe yang direncanakan sekarang = 22 kg,
sedangkan yang dikerjakan oleh mahasiswa sebelumnya yang dijadikan
acuan = 30 kg, maka jumlah tenaga kerja yang direncanakan dalam
proposal ini adalah sebanyak 22/30 atau 73,33% dari jumlah kebutuhan
tenaga kerja yang ada dalam Laporan PUM mahasiswa sebelumnya yang
dijadikan acuan. Bila untuk perkiraan tenaga kerja pada komoditi tertentu,
tidak mempunyai standar/norma pemakaian tenaga kerja, maka bisa
mengacu kepada perhitungan berdasarkan komoditi yang sejenis (yang
mendekati kesamaan komoditi).
Dibagian bawah dari tabel biaya tenaga kerja, harus disebutkan sumber
Laporan PUM yang digunakan sebagai acuan.
b. Biaya tenaga kerja = jumlah HKO yang digunakan x upah per HKO yang
berlaku pada daerah dimana PUM dilaksanakan.
c. Penggunaan tenaga kerja untuk pengamatan dalam mendapatkan data,
tidak dimasukkan dalam kebutuhan bahan.
d. Ketentuan harga HKO tidak dibedakan antara tenaga pria dan wanita, dan
besar upahnya disesuaikan dengan ketentuan yang berlaku saat ini.
e. Untuk HKM hand tractor adalah setara dengan 20 HKO dan tractor 4 roda
sedang setara dengan 40 HKO.
Contoh penyajian rencana biaya tenaga kerja :
Tabel 5. Rencana kebutuhan biaya tenaga kerja dalam usaha Budidaya Tanaman
Jahe pada luasan 100 m² selama 4 bulan.

Jumlah Biaya
No Kegiatan Satuan Upah (Rp)
Kebutuhan (Rp)
1 Persiapan lahan HKO 4.2 75.000 315.000
2 Penanaman HKO 1.4 75.000 105.000
3 Pemupukan HKO 1.0 75.000 75.000
4 Penyulaman HKO 0.4 75.000 30.000
5 Penyiangan HKO 1.2 75.000 90.000
Jumlah 615.000
Sumber : Laporan PUM (Rudi Gunawan, 2019)

20
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Keterangan Tabel 5 :
- Dalam menentukan harga (baik harga alat, harga bahan, upah tenaga kerja,
sewa lahan maupun harga tanah) disesuaikan dengan harga yang berlaku di
pasaran, sehingga rencana biaya yang akan dikeluarkan sesuai dengan
kenyataan.
- Bila estimasi harga alat, harga bahan, upah tenaga kerja, sewa lahan dan harga
tanah, terlalu tinggi, sebenarnya hal itu bukan merupakan masalah yang serius.
Sebab pada dasarnya kelebihan biaya tersebut merupakan tindakan hati-hati
dalam melakukan analisa biaya, sehingga diharapkan dalam pelaksanaan
nantinya jumlah biaya seluruhnya tidak melebihi dari rencana biaya yang sudah
dibuat, bahkan kalau bisa justru menjadi lebih rendah (akibatnya keuntungan
menjadi lebih besar).
- Oleh karena itu, estimasi harga-harga biaya tersebut jangan terlalu rendah,
karena akan menyebabkan realisasi biaya-biayanya menjadi lebih besar dari
yang sudah direncanakan.
- Sebaliknya dalam memberikan estimasi jumlah produk dan harga produk,
usahakan sesuai dengan perkiraan riil produk dan perkiraan harga pasar pada
saat panen nantinya (walaupun sulit ditentukan), untuk itu dalam memberikan
estimasi harga produk sebaiknya direndahkan sedikit dari harga pasar yang
berlaku saat ini.
D. Biaya lain-lain
Urut-urutan biaya lain-lain adalah sebagai berikut :
a. Sewa tanah lahan, dalam hal ini untuk sewa lahan di lingkungan Tanjung
Pati= Rp. 1.000.000,- per ha per tahun
b. Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) = 0,5% x 20% x ((luas tanah x harga tanah)
– Rp 10.000.000). Pengurang Rp 10.000.000 merupakan NJOP TKP (Nilai Jual
Obyek Pajak Tidak Kena Pajak) untuk lahan Kelompok C (seperti lahan di
Tanjung Pati). Sedangkan luas tanah x harga tanah = NJOP (Nilai Jual Obyek
Pajak)
c. Harga tanah di Tanjung Pati rata-rata = Rp. 200.000,- per meter persegi
d. Transportasi pembelian bahan (jumlahnya diperkirakan saja)
e. Transportasi pemasaran hasil (jumlahnya diperkirakan saja)

21
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

f. Biaya tak terduga ditetapkan 10% dari seluruh biaya (biaya alat + biaya
bahan + biaya tenaga kerja + sewa lahan + PBB + transportasi pembelian
bahan + transportasi pemasaran hasil)
g. Bunga modal = 15% per tahun dari seluruh biaya (biaya alat + biaya bahan +
biaya tenaga kerja + sewah tanah + PBB + transport pembelian bahan +
transport penjualan hasil + biaya tak terduga) x lama usaha

Contoh penghitungan biaya lain-lain :


− Sewa Lahan = luas lahan/10.000m2 x harga sewa
lahan/ha/tahun x lama usaha (bulan)/12
bulan
= 100/10.000 x Rp. 1.000.000 x 4/12
= Rp. 3.333,-
− PBB = 0,5% x 20% x ((luas tanah x harga tanah)-
10.000.000) x lama usaha (bulan)/12 bulan.
= 0,001 x ((100m² x Rp. 200.000) -
Rp.10.000.000) x 4/12
= 0,001 x (Rp. 20.000.000 - Rp. 10.000.000) x
4/12
= Rp. 3.333,-
− Transportasi pembelian bahan = 50.000 (misalkan)
− Transportasi penjualan hasil = 50.000 (misalkan)
− Biaya tak terduga = 10% x ( biaya alat+biaya bahan + biaya
tenaga kerja + sewa tanah + PBB +
transportasi beli bahan + transportasi
pemasaran hasil)
= 10% x (9.100 + 382.810 + 328.000 + 3.333
+ 3.333 + 50.000 + 50.000)
= 10% x 826.576 = Rp. 82.658
− Bunga Modal = 15% x (biaya alat + biaya bahan + biaya
tenaga kerja + sewa tanah + PBB +
transport pembelian bahan + transportasi
pemasaran hasil + biaya tak terduga) x lama
usaha

22
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

= 15% x (9.100 + 382.810 + 615.000 + 3.333


+ 3.333 + 50.000 + 50.000 + 82.658)x4/12
= 15% x 1.196.901 x 4/12 = Rp. 59.845
Contoh penyajian biaya lain-lain :
Tabel 6. Rencana kebutuhan biaya lain-lain dalam usaha Budidaya Tanaman Jahe
pada luasan 100 m² selama 4 bulan.

No Jenis pembiayaan Perhitungan Biaya (Rp)


1. Sewa Lahan 100/10.000 x 1.000.000 x 4/12 3.333
2. PBB 0,5% x 20% x ((100m² x 200.000) -
3.333
10.000.000) x 4/12
3 Transportasi
50.000
pembelian bahan
4 Transportasi
50.000
penjualan hasil
5 Biaya tak terduga 10% x (9.100 + 382.810 + 615.000 +
111.358
3.333 + 3.333 + 50.000 + 50.000)
6 Bunga Modal 15% x (9.100 + 382.810 + 615.000 +
3.333 + 3.333 + 50.000 + 50.000 + 61.247
111.358) x 4/12
Jumlah 279.271

E. Rekapitulasi biaya proyek


Rekapitulasi biaya proyek adalah mengumpulkan biaya alat, biaya bahan, biaya
tenaga kerja dan biaya lain-lain untuk mencari total biaya proyek

Contoh penyajian rekapitulasi biaya :


Tabel 7. Rekapitulasi biaya lain-lain dalam usaha Budidaya Tanaman Jahe pada
luasan 100 m² selama 4 bulan.

No Keterangan Biaya Total (Rp)


1 Biaya Alat 9.100
2 Biaya Bahan 382.810
3 Biaya Tenaga kerja 615.000
4 Biaya Lain-lain 279.271
Jumlah 1.286.181

F. Proyeksi Produksi dan Pendapatan


Dalam menentukan proyeksi produksi, maka acuannya adalah produk dari
Laporan PUM dari mahasiswa angkatan sebelumnya yang dijadikan referensi, atau

23
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

dari literatur-literatur yang ada. Sedangkan harga produk yang digunakan


berdasarkan harga pasaran.

Contoh penyajian proyeksi produksi dan pendapatan :


Tabel 8. Proyeksi produksi dan pendapatan dalam usaha Budidaya Tanaman Jahe
pada luasan 100 m² selama 4 bulan.

Jumlah Harga/ unit Pendapatan


No Produksi Bentuk
(kg) (Rp) (Rp)
1 Utama Rimpang Jahe
150 20.000 3.000.000
Muda
Jumlah 3.000.000

G. Analisis pendapatan
Cara melakukan analisis pendapatan adalah sebagai berikut :
a. Menghitung Keuntungan (disebut pula Pendapatan Pengelola)
= Pendapatan - Biaya Total
b. Menghitung B/C ratio (perbandingan antara pendapatan yang diperoleh
dengan total biaya yang telah dikeluarkan)
c. Menghitung BEP Harga (titik impas dari harga produk atau harga produk
minimal agar usahatani balik modal)
d. Menghitung BEP Produksi (titik impas dari produksi atau produksi
minimal agar usahatani balik modal)
Pengertian proyek yang berproduksi adalah yang hasil akhirnya dapat
dipasarkan.

Contoh penyajian analisis pendapatan :


Analisis Pendapatan
a. Keuntungan (Pendapatan Pengelola)

 Pendapatan = Rp. 3.000.000


 Biaya = Rp. 1.286.181
 Keuntungan = Rp 1.713.819

b. B/C Rasio
Pendapatan
 B/C Rasio =
Biaya

Rp. 3.000.000
= = 2,33
Rp. 1.286.181

24
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

c. BEP Produksi
Biaya Total
 BEP Prod =
Harga pasar produik

Rp. 1.286.181
=
Rp. 20.000 / kg

= 64 kg

d. BEP Harga (Harga Pokok Produk)

Biaya Total
 BEP Harga =
Jumlah Produiksi

Rp. 1.286.181
=
150 kg

= Rp. 8.575 / kg

3.14. Daftar pustaka

Bahan bacaan yang diambil sebagai bahan rujukan harus dicantumkan dengan
jelas. Hal ini berguna untuk menyakinkan orang lain tentang keaslian karya kita
disamping membantu orang lain yang membaca tulisan kita, seandainya mereka
tertarik maka dengan mudah mereka akan merujuk ke bahan bacaan yang kita
gunakan. Penulisan daftar pusaka yang diambil berbeda antara satu sumber
dengan yang lain, apakah buku teks, jurnal, prosiding, disertasi dan sebagainya.

3.15. Lampiran

Lampiran digunakan untuk menampilkan informasi yang agak panjang dan


agak mengganggu uraian bila ditempatkan dalam teks. Lampiran yang umum
memuat peta, gambar, tabel, analisis data, metode analisis kimia, Analisa statistik
dan lain-lain. Penomoran lampiran diurut berdasarkan urutan pemunculannya dalam
teks. Lampiran juga dibuatkan daftar dan disusun berdasarkan nomor urut yang
ditempatkan setelah daftar gambar.

25
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

IV. PEDOMAN PENULISAN NASKAH SEMINAR PROPOSAL PUM

4.1. Isi dan Format Naskah Seminar Proposal PUM


Sistematika naskah seminar seminar proposal adalah sebagai berikut :
- Judul Nakah Seminar.
- I. Pendahuluan : Ringkasan Pendahuluan dan tinjauan pustaka yang sangat
penting.
- II. Bahan dan Metoda : Isinya sama dengan proposal.
- III. Rencana Pembiayaan
- Daftar Pustaka (berisi pustaka yang ada pada naskah seminar saja)
- Lampiran

4.2. Batas Pengetikan, Spasi dan Nomor Halaman

Margin kertas untuk pengetikan Naskah Seminar adalah 3 cm dari tepi sebelah
kiri kertas dan 2 cm dari tepi sebelah atas, kanan dan bawah kertas. Jarak ketikan
antara baris adalah 1 spasi. Sedangkan nomor halaman diletakkan pada sisi bawah
bagian tengah yang berjarak 1,5 cm dari batas bawah kertas.

4.3. Penulisan Judul Isi Naskah Seminar

a. Judul Naskah Seminar ditulis pada halaman pertama dari naskah seminar,
yaitu tepat di atas margin kertas dan pada akhir dari kalimat judul diberi
tanda *), kemudian dibawahnya ditulis kata " oleh " dan dibawahnya lagi
ditulis Nama dan NIM. pembuat makalah. Pada akhir kata nama pembuat
makalah diberi tanda **).
b. Judul naskah seminar ditulis dengan huruf besar semuanya kecuali kalau
menggunakan bahasa latin.
c. Judul bab dan daftar pustaka juga ditulis dengan huruf besar semuanya
yang diawali dengan huruf romawi I, II, III dan seterusnya sesuai dengan
urutan bab, kecuali daftar pustaka dan lampiran tanpa diawali dengan huruf
romawi.
d. Penulisan judul bab dan daftar pustaka selalu dimulai dari margin kiri
serta tidak selalu dimulai dari halaman baru, jadi terus berlanjut.

26
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

4.4. Penulisan sub bab dan sub-sub bab

Judul Bab dengan baris awal di bawahnya berjarak 2 spasi. Judul Sub Bab
atau sub-sub bab dengan baris terakhir di atasnya berjarak 2 spasi. Baris akhir judul
tabel dengan garis atas tabel dan batas bawah gambar dengan judul gambar juga
berjarak 1,5 spasi.

27
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

V. PEDOMAN PENULISAN LAPORAN PUM

5.1. Isi dan Format Laporan PUM


Sistematika laporan Proyek Usaha Mandiri (PUM) terdiri dari :

− KULIT LUAR
− KULIT DALAM
- HALAMAN PERSYARATAN
− HALAMAN PENGESAHAN
- HALAMAN PANITIA UJIAN
− DAFTAR ISI
− DAFTAR TABEL
− DAFTAR GAMBAR
− DAFTAR LAMPIRAN
− I. PENDAHULUAN
− II. TINJAUAN PUSTAKA.
− III. METODE PELAKSANAAN
3.1. Ruang lingkup proyek, tempat dan waktu.
3.2. Bahan dan Alat.
3.3. Pelaksanaan Proyek.
3.4. Jadwal Pelaksanaan Proyek.
- IV. HASIL
4.1. Laporan Finansial
4.2. Hasil Pengamatan (agronomis/produksi)
4.3. Kendala di Lapangan
- V. PEMBAHASAN
5.1. Aspek Teknis Pelaksanaan
5.2. Kendala di Lapangan
5.3. Aspek Agronomis/Produksi
5.4. Aspek Finansial
5.5. Pemecahan Masalah ("Bagi yg merugi atau keuntungan realisasi turun
lebih dari 25% dari keuntungan rencana")
- VI. RENCANA BISNIS
6.1. Aspek Pembiayaan
6.2. Aspek Finansial
6.3. Cash Flow
6.4. Analisa Proyek
- VII. KESIMPULAN DAN SARAN
7.1. Kesimpulan
7.2. Saran
− DAFTAR PUSTAKA.
− LAMPIRAN

28
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

5.2. Kulit Luar dan Kulit Dalam

Warna kulit Laporan PUM adalah Hijau. Judul ditulis di bagian atas
dengan huruf kapital, di bawah judul ditulis kata Laporan Proyek Usaha Mandiri,
disusul oleh dan nama mahasiswa serta NIM. Setelah itu Simbol/Logo
Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh dan di bawahnya diikuti dengan tulisan
Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh serta tahun pembuatan laporan
(Lihat Lampiran 4). Kulit dalam sebenarnya sama dengan kulit luar, hanya saja
jenis kertas yang digunakan adalah kertas A4 (putih).

5.3. Halaman Persyaratan

Halaman persyaratan hampir sama dengan kulit dalam tetapi tidak punya
lambang perguruan tinggi. Pada halaman persyaratan ada kalimat yang berbunyi
"Sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan mata kuliah Proyek Usaha Mandiri
pada Program Studi Budi Daya Tanaman Perkebunan Jurusan Budi Daya Tanaman
Perkebunan Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh" (Lampiran 5).

5.4. Halaman Pengesahan

Isi halaman pengesahan, berurutan dari atas ke bawah, berisikan Judul


Proposal, oleh, nama penulis, No. Pokok mahasiswa (NPM), kalimat Proposal Proyek
Usaha Mandiri, kemudian di bawahnya diikuti tulisan “Proposal ini telah
diseminarkan di hadapan Dosen dan Mahasiswa Program Studi Budi Daya Tanaman
Perkebunan Jurusan Budi Daya Tanaman Perkebunan Politeknik Pertanian Negeri
Payakumbuh pada tanggal ....” setelah itu persetujuan oleh Dosen Pembimbing
(sebelah kanan) dan pengesahan oleh Ketua Jurusan (sebelah kiri). Untuk lebih
jelasnya lihat Lampiran 6.

5.5. Kata Pengantar

Di dalam kata pengantar dicantumkan hal-hal sebagai berikut :


- Puji syukur kehadirat Allah/Tuhan yang Maha Kuasa,
- Judul dari proyek usaha mandiri
- Tujuan dari penulisan laporan atau dasar-dasar yang digunakan untuk
penulisan Laporan Akhir

29
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

- Terima kasih kepada pihak yang telah memberikan sumbangan moril maupun
materil.

5.6. Daftar Isi

Pengetikan daftar isi, daftar tabel, daftar gambar, daftar pustaka, daftar
lampiran dan judul bab, dan lampiran diketik dengan huruf kapital. Untuk sub bab,
huruf pertama dari setiap kata ditulis dengan huruf kapital, kecuali dalam sub bab
tersebut terdapat kata penghubung seperti kata “dan”, “dengan”, “yang”,
sedangkan untuk sub sub bab hanya huruf pertamanya saja yang ditulis dengan
huruf kapital, lainnya huruf kecil semua.
Tulisan DAFTAR ISI diletakkan di tengah-tengah, berjarak 3 spasi di atas
kata halaman yang diketik dengan rata kanan. (Lihat Lampiran 9).

6.7. Penulisan Daftar Tabel

Daftar Tabel memuat semua judul tabel yang terdapat dalam Proposal
maupun Laporan berikut halaman tabelnya. Daftar Tabel diketik seperti mengetik
Daftar Isi, dengan huruf kapital. Nomor tabel dimulai dari awal sampai akhir. Kata
“Nomor” (di sebelah kiri) dan kata “Halaman” (di sebelah kanan) berjarak 3 spasi
di bawah Daftar Tabel. Jarak dari nomor ke tabel pertama adalah 2 spasi, dan jarak
antara judul tabel dengan judul tabel berikutnya 1,5 spasi, sedangkan jarak baris
dalam judul tabel yang sama adalah 1 spasi. Judul tabel dalam daftar tabel harus
sama dengan judul tabel dalam teks. Nomor tabel dimulai dari angka satu dan
setiap nomor diberi titik, dan setelah itu diikuti oleh judul tabel. Judul tabel, hanya
huruf awalnya saja yang huruf kapital, sedangkan yang seterusnya menggunakan
huruf kecil (kecuali kata-kata yang memang seharusnya menggunakan huruf awal
kapital, seperti nama kota dan lain-lain). Akhir dari setiap judul tabel dihubungkan
dengan titik-titik dengan nomor halaman dimana tabel tersebut dapat dijumpai
dalam teks (Lihat Lampiran 10).

5.8. Penulisan Daftar Gambar

Seperti halnya Daftar Tabel, Daftar Gambar memuat semua judul gambar
yang ada dalam teks proposal. Gambar terdiri dari grafik, peta dan foto. Nomor

30
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

gambar dimulai dari satu. Tata cara penulisan Daftar Gambar sama dengan tata
cara penulisan Daftar Tabel (Lihat Lampiran 10).

5.9. Penulisan Daftar Lampiran

Tata cara penulisan Daftar Lampiran sama dengan tata cara penulisan Daftar
Tabel dan Daftar Gambar (Lihat Lampiran 10).

5.10. Pendahuluan
Pendahuluan berisi Tentang :
D. Latar belakang pemilihaan topik terdiri dari latar belakang ekonomis
secara mikro maupun makro serta latar belakang teknis
E. Adanya peluang usaha sesuai dengan pemilihan topik
F. Tujuan, berisi :
1. Sesuai dengan Tujuan Instruksional Khusus (TIK) mata ajaran Proyek
Usaha Mandiri yaitu :
a. mampu merencanakan, melaksanakan, dan mengevaluasi suatu
kegiatan usaha.
b. Mampu mengantisipasi atau mengatasi kendala-kendala yang
dihadapi di lapangan.
c. Mampu membuat rencana usaha yang layak dan dapat diaplikasikan
apabila ditindak lanjuti.
2. Sesuai dengan topik yang diambil.(menjadi tujuan ke d)

5.11. Tinjauan Pustaka


Berisi tentang landasan teori yang menunjang atau sangat ber-kaitan
dengan judul topik kegiatan proyek dan juga sebagai dasar dalam langkah-langkah
pelaksanaan. Jadi setiap langkah dalam pelaksanaan harus mengacu kepada
Tinjauan Pustaka. Jangan sampai berlawanan antara pelaksanaan dengan tinjauan
pustaka (teori).
Usahakan menggunakan pustaka terbaru (lima tahun terakhir), relevan
dan asli, misalnya dari jurnal hasil penelitian. Hindari menggunakan cit ., usahakan
mencari sumber aslinya. Pendapat atau bahasan penulis tidak boleh
dimasukkan. Penulis hanya merangkai pendapat atau hasil penelitian orang lain,
bukan mengemukakan pendapatnya sendiri.

31
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

5.12. Metode Pelaksanaan


Pada umumnya isinya sama dengan proposal tetapi disesuaikan dengan
pelaksanaan di lapangan (realisasi).

5.13. Hasil
1. Laporan Finansial
Isinya adalah realisasi dari biaya yang dibutuhkan oleh proyek tersebut
(seperti contoh di bawah ini) dan hasil penjualan produk.

Untuk Biaya Bahan dan Biaya Tenaga Kerja, diperoleh dari hasil
Rekapitulasi Bahan dan Tenaga Kerja yang ada dalam Buku Agenda kegiatan yang
dibuat pada saat pelaksanaan PUM.

Dalam Laporan Finansial ini, ditampilkan jumlah alat, bahan dan tenaga
kerja Rencana (berdasarkan Proposal) dan Realisasi (berdasarkan pelaksanaan
PUM).

Yang perlu diperhatikan disini, untuk Rencana, jumlah yang ditampilkan


disampaikan secara proporsional berdasarkan volume (jumlah populasi) realisasi.
Misal, dalam proposal jumlah populasinya 600 tanaman sedangkan realisasi hanya
400 tanaman, maka jumlah alat, bahan dan tenaga kerja yang ditampilkan di kolom
Rencana dibuat dengan volume (jumlah populasi) sebanyak realisasi PUM yaitu
400 tanaman (*dengan menggunakan rumus 400/600 x jumlah dalam proposal).
Demikian pula kalau realisasi populasi PUM ==

A. Biaya Alat
Tabel 9. Kebutuhan biaya alat budidaya tanaman jahe dengan luasan 100 m2
selama 4 bulan

Jumlah terpakai Harga Biaya (Rp)


No Jenis Alat Satuan
Rencana Realisasi (Rp) Rencana Realisasi
1 Cangkul buah 0,03 0,03 50.000 1.500 1.500
2 Parang buah 0,03 0,03 40.000 1.200 1.200
3 Kored buah 0,03 - 30.000 900 -
4 Ember buah 0,10 0,10 10.000 1.000 1.000
5 Keranjang buah 0,10 - 15.000 1.500 -
Knapsack
7 buah 0,01 0,01 300.000 3.000 3.000
Sprayer
Jumlah 9.100 6.700

32
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Penjelasan Tabel 9
a. Diisi dengan kebutuhan alat secara riil selama kegiatan PUM dengan
memperhatikan usia ekonomis alat
b. Khusus untuk PUM yang mengambil Topik Pengolahan (Bila mengambil Topik
Pengolahan, maka minimum pelaksanaan pengolahan adalah 2 kali
pengolahan, dan data-data yang diperoleh merupakan data rata-rata dari 2
kali pengolahan tersebut), maka penghitungan penggunan alatnya mengikuti
aturan-aturan sebagai berikut :
- Pertama-tama harus diketahui berapa KAPASITAS ALAT tersebut dalam
bekerja selama usia ekonomisnya. Misal : Alat Kempa (press) pada
pabrik pengolahan kakao, memiliki KAPASITAS KEMPA 400 GRAM
PASTA SELAMA 30 MENIT. Sehingga dalam sehari (7 jam) mampu
mengempa pasta sebanyak =0,4kg x 7/0,5 jam = 5,6 kg. Kalau seminggu
= 6 hari kerja, maka dalam seminggu alat kempa tersebut mampu
mengempa pasta sebanyak = 6 x 5,6 kg = 33,6 kg. Kalau setahun = 48
minggu kerja (satu bulan = 4 minggu), maka dalam setahun Alat Kempa
tersebut mampu mengempa pasta sebanyak = 33,6 kg x 48 = 1.612,80
kg. Kalau usia ekonomis Alat Kempa tersebut = 10 tahun, maka
kapasitas total Alat Kempa tersebut = 10 x 1.612,80 kg = 16.128 kg
pasta.
- Selama menjalankan PUM-nya, berapa banyak rata-rata pasta yang
dioleh dengan alat tersebut. Misalkan jumlah rata-rata pasta yang
diolah = 12 kg, maka penggunaan alat kempa selama PUM = 12 kg /
16.128 kg = 0,00074 unit. Kalau harga Alat Kempa = Rp 35.000.000,-
maka biaya untuk Alat Kempa = 0,00074 x Rp 35.000.000,- = Rp.
25.900,-
- Selain pengeluaran untuk Biaya Alat Kempa pasta kakao tersebut, maka
masih harus dikeluarkan juga biaya operasional dalam bentuk biaya
listrik selama bekerja, yang diletakkan dalam Biaya Lain-Lain (masuk
dalam Biaya Overhead). Misal daya listrik Alat Kempa tersebut 500
watt, maka untuk 12 kg pasta yang diolah, memerlukan waktu kempa
selama 15 jam (0,4 kg untuk 30 menit) atau 30 kali pengolahan @ 30
menit, maka biaya listriknya = 15 jam x 500 watt = 7.500 watt/jam = 7,5

33
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

KWH (Kilo watt / hour) x Rp 1.500,- (biaya 1 KWH = Rp 1.500) =


Rp11.250,-.
Ketentuan yang sama bila alat yang digunakan menggunakan BBM
(Bahan Bakar Minyak), misal Alat Penggoreng/Penyangrai Kopi, maka
biaya BBM dimasukkan dalam Biaya Overhead yang diletakkan dalam
Biaya Lain-Lain.

- Dalam Rencana Bisnis, biaya alat yang dikeluarkan dihitung untuk


kebutuhan 1 tahun, karena jumlah bahan yang diolah sangat sedikit
dibandingkan dengan kapasitas alat. Caranya : Jumlah pengali luas
usaha x kebutuhan alat satu periode (jumlah alat yang ada dalam
laporan finansial) x jumlah periode dalam 1 tahun.
- Biaya penyusutan alat untuk 1 tahun (nilai ini diperlukan untuk
menghitung Laba Rencana Bisnis 1 tahun) nilainya sama dengan
kebutuhan biaya alat untuk 1 tahun dan diletakkan bukan sebagai
penyusutan, tetapi sebagai Biaya Alat 1 tahun .
B. Biaya Bahan
Tabel 10. Kebutuhan biaya bahan budidaya tanaman jahe dengan luasan 100 m2
selama 4 bulan

Jumlah terpakai Harga Biaya (Rp)


No Jenis Alat Satuan
Rencana Realisasi (Rp) Rencana Realisasi
1 Jahe kg 22,00 20,00 15.000 330.000 300.000
Pupuk
2 kg 100,00 90,00 100 10.000 9.000
Kandang
Pupuk
3 kg 6,22 4,8 3.000 18.660 14.400
Urea
Pupuk
4 kg 3,90 3,2 3.500 13.650 11.200
TSP
5 Pupuk KCl kg 3,00 - 3.500 10.500 -
Jumlah 382.810 334.600

Penjelasan Tabel 10 :
Diisi dengan kebutuhan bahan secara riil selama kegiatan PUM (berdasarkan
Buku Agenda)

34
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

C. Biaya Tenaga Kerja


Tabel 11. Kebutuhan biaya tenaga kerja budidaya tanaman jahe dengan luasan
100 m2 selama 4 bulan
Jumlah Harga Biaya (Rp)
No Jenis kegiatan Satuan
Renc Real (Rp) Renc Real
1 Persiapan lahan HKO 4.2 4.0 75.000 315.000 300.000
2 Penanaman HKO 1.4 2.1 75.000 105.000 157.500
3 Pemupukan HKO 1.0 1.3 75.000 75.000 97.500
4 Penyulaman HKO 0.4 0.2 75.000 30.000 15.000
5 Penyiangan HKO 1.2 3.2 75.000 90.000 240.000
Jumlah 615.000 810.000
Penjelasan Tabel 11 :
Diisi dengan kebutuhan tenaga kerja secara riil selama kegiatan PUM
(berdasarkan Buku Agenda)

D. Biaya lain-lain
Tabel 12. Kebutuhan biaya lain-lain budidaya tanaman jahe dengan luasan 100 m2
selama 4 bulan

Total (Rp)
No Jenis pembiayaan Perhitungan
Rencana Realisasi
1. Sewa Lahan 100/10.000 x 1.000.000 x
3.333 3.333
4/12
2. PBB 0,5% x 20% x ((100m² x
3.333 3.333
200.000)-10.000.000) x 4/12
3. Transportasi
50.000 50.000
pembelian bahan
4. Transportasi
50.000 50.000
penjualan hasil
5. Biaya tak terduga 82.658 0
6. Bunga Modal 15% x (6.700 + 334.600 +
810.000 + 3.333 + 3.333 + 45.495 62.898
50.000 + 50.000 + 0) x 4/12
Jumlah 249.151 169.564
Penjelasan Tabel 12
Diisi dengan pengeluaran lain-lain yang harus dikeluarkan selama kegiatan
PUM

E. Rekapitulasi Biaya
Tabel 13. Rekapitulasi biaya dalam budidaya tanaman jahe dengan luasan 100 m2
selama 4 bulan
Total (Rp)
No Keterangan
Rencana Realisasi
1 Biaya Alat 9.100 6.700
2 Biaya Bahan 382.810 334.600
3 Biaya Tenaga kerja 615.000 810.000
4 Biaya Lain-lain 279.271 169.564
Jumlah 1.286.181 1.320.864

35
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Penjelasan Tabel 13
Berisi rekapitulasi seluruh biaya yang dibutuhkan selama kegiatan PUM

Produksi dan Pendapatan

Tabel 14. Produksi utama budidaya tanaman jahe dengan luasan 100 m2 selama 4
bulan

Produk Jumlah (kg) Harga/ unit (Rp) Pendapatan (Rp)


No Bentuk
si Renc Real Renc Real Renc Real
Rimpang
1 Utama Jahe 150 143 20.000 20.000 3.000.000 2.860.000
Muda
Jumlah 3.000.000 2.860.000

Penjelasan Tabel 14
Diisi dengan produk utama dan sampingan serta jumlah produknya selama
kegiatan PUM serta Nilai Produk (Produk x harga) dari hasil penjualan
produk utama dan sampingan selama kegiatan PUM

F. Analisa Finansial

a. Keuntungan (Pendapatan Pengelola)


Rencana :
 Pendapatan = Rp. 3.000.000
 Biaya = Rp. 1.286.181
 Keuntungan = Rp 1.713.819
Realisasi :
 Pendapatan = Rp. 2.860.000
 Biaya = Rp. 1.320.864
 Keuntungan = Rp 1.539.136 (turun 10,19 %)
b. B/C Rasio
Rencana :
Rp. 3.000.000
 B/C Rasio = = 2,33
Rp. 1.286.181

Realisasi :

Rp. 2.860.000
 B/C Rasio = = 2,17
Rp. 1.320.864

36
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

c. BEP Produksi
Rencana :
Rp. 1.286.181
 BEP Prod = = 64 kg
Rp. 20.000

Realisasi :
Rp. 1.320.864
 BEP Prod = = 66 kg
Rp. 20.000

d. BEP Harga (Harga Pokok Produk)


Rencana :

Rp. 1.286.181
 BEP Harga = = Rp. 8.575 / kg
150 kg

Realisai :
Rp. 1.320.864
 BEP Harga = = Rp. 9.237 / kg
143 kg

2. Hasil Pengamatan
Berisi tentang hasil pengamatan yang dilakukan selama pelaksanaan PUM.
Kalau bisa tampilkan pula data pembanding yang berasal dari pustaka, kemukakan
bagaimana kondisi tanaman di PUM bila melihat data pembanding, apakah kategori
BAGUS (sesuai/lebih baik dengan data pembanding), CUKUP (dekat dengan data
pembanding) atau KURANG BAGUS (data-data pengamatan PUM berada jauh
dibawah data pembanding).

3. Kendala di Lapangan
Kemukakan hal-hal apa saja yang menjadi kendala di lapangan (sesuai
dengan lembar isian), dan bagaimana cara mengatasi kendala tersebut. Untuk
kendala yang berakibat pada hasil akhir PUM, harus dilaporkan secara lebih detail,
termasuk cara-cara mengatasi dan mengantisipasi kejadian yang sama di kemudian
hari.

37
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

5.14. Pembahasan

A. Aspek Teknis Pelaksanaan


Dibahas/dijelaskan mengapa hasil PUM dilihat dari segi teknis tidak sesuai
dengan proposal.
B. Kendala di Lapangan
Dibahas/dijelaskan dalam sub bab ini kendala-kendala apa saja yang
dihadapi selama pelaksanaan PUM dan tindakan apa yang dilakukan untuk
mengatasi kendala-kendala tersebut.
C. Aspek Agronomis/Produksi
Dibahas/dijelaskan apakah pertumbuhan bagus atau lebih bagus atau
normal, bandingkan dengan literatur atau cari literatur pendukung dari hasil
agronomis/produksi ini.
D. Aspek Finansial
Dibahas/dijelaskan mengapa hasil PUM bila dilihat dari segi ekonomis tidak
sesuai dengan proposal terutama menyangkut dengan total biaya dan
pendapatan, serta apa yang mendasari terjadinya perbedaan tersebut, baik pada
biaya total maupun pada pendapatannya.
E. Pemecahan Masalah (Bagi yang merugi atau untungnya
berkurang/turun lebih dari 25% dari keuntungan rencana)
Berisi tentang bagaimana langkah2 perbaikan teknis budidaya atau strategi
pengelolaan usaha (setelah diketahui penyebab ruginya usaha atau turunnya
keuntungan lebih dari 25% dari keuntungan rencana) agar dikemudian hari tidak
merugi atau keuntungannya tidak turun lebih dari 25% dari keuntungan rencana.
Langkah-langkah perbaikan tersebut membawa konsekuensi akan ada penambahan
biaya tergantung langkah-langkah perbaikan yang dilakukan. Misal : Ruginya usaha
tersebut akibat rendahnya produksi akibat banyaknya gulma. Maka salah satu
langkah yang bisa dilakukan adalah menambah tenaga kerja penyiangan atau
menambah bahan herbisida dan tenaga penyemprotan.

Penambahan biaya-biaya tersebut di atas akan menyebabkan produksi bisa


sesuai dengan yang ada dalam rencana. Dengan demikian, maka usaha PUM yang
dilaksanakan tidak rugi lagi atau keuntungannya tidak turun lebih dari 25% dari
keuntungan rencana.

38
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Contoh :
1. Produksi tidak optimal karena kurangnya penyiangan akibat dari tingginya
curah hujan selama pelaksanaan PUM.
Langkah yang akan ditempuh, misalnya dengan merencanakan untuk
menambah jumlah tenaga kerja untuk penyiangan.
Akibat dari langkah tersebut adalah lebih tingginya biaya tenaga kerja dan
pada akhirnya akan menambah biaya secara total. Namun demikian,
imbangan yang diterima adalah bertambahnya jumlah produksi dibandingkan
hasil PUM saat ini, paling tidak relatif sama dengan jumlah produksi seperti
yang diharapkan di proposal.
2. Harga produk lebih rendah dibandingkan dengan proposal, sehingga
pendapatan sangat rendah atau justru merugi.
Langkah yang dapat ditempuh, misalnya dengan menjual hasil produk ke lain
tempat di luar lokasi penjualan hasil PUM seperti yang sudah dilakukan
sehingga ada alokasi dana untuk biaya pemasaran (tambahan transpor untuk
penjualan hasil), atau dilakukan penyimpanan produk (bila bisa disimpan)
yang akan dijual bila harga produk sudah sesuai dengan yang diharapkan,
sehingga akan timbul biaya penyimpanan.
Akibat dari langkah tersebut adalah meningkatnya harga jual produk
dibandingkan yang ada di pasaran saat ini, paling tidak relatif sama dengan
yang diperkirakan di proposal.
Semua usaha yang dilakukan di atas harus dibuatkan laporan aspek
finansialnya lagi (seperti yang ada dalam BAB IV sub bab Laporan Finansial) dan
diletakkan dalam lampiran (diberi judul : Laporan Finansial Perbaikan)

5.15. Rencana Bisnis


Dalam bab ini dijelaskan tentang bagaimana usaha pelaksana PUM untuk
merencanakan usaha/bisnis berdasarkan pelaksanaan PUM, dengan tujuan agar
pelaksana PUM memperoleh pendapatan minimal Rp. 30.000.000,- per tahun
(pendapatan minimal sama dengan UMP Sumatera Barat Th 2021 yaitu Rp
2.500.000*) per bulan). *) pembulatan

Dari contoh pelaksanaan PUM Budidaya Tanaman Jahe seperti yang sudah
dibuat Laporan Finansial-nya di atas, maka langkah pertama yang dilakukan agar
pelaksana PUM memperoleh pendapatan minimal Rp. 30.000.000,- adalah dengan

39
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

memperluas areal usahanya. Adapun cara menghitung berapa luas areal yang
dibutuhkan untuk Rencana Bisnis adalah sebagai berikut :
Dengan luas areal efektif PUM : 72,9 m2, dihasilkan keuntungan sebesar Rp
1.539.136 selama 4 bulan, atau Rp 4.617.408,- setahun, agar pengelola bisa
memperoleh pendapatan minimum Rp 30.000.000 per tahun, maka dibuat Rencana
Bisnis dengan komoditi yang sama dengan perluasan areal sebagai berikut :
Rp. 30.000.000
Luas areal Rencana Bisnis = x Luas lahan efektif
Laba PUM setahun

Rp. 30.000.000
Luas areal Rencana Bisnis = x 72,9 m2
Rp. 4.617.408

= 6,5 x 72,9 m2.


(6,5 kali perluasan dibulatkan ke atas  7 kali),
sehingga luas lahan efektif Rencana Bisnisnya :

= 7 x 72,9 m2 = 510 m2
Luas lahan sebesar 510 m2 tersebut merupakan luas lahan efektif perluasan
untuk Rencana Bisnis. Untuk mencari luas lahan keseluruhan untuk Rencana Bisnis,
maka luas lahan efektif tersebut harus digambarkan dalam bentuk Lay Out (denah/
tata letak) lahan Rencana Bisnis.
Contoh penggambaran denah lahan Rencana Bisnis berdasarkan luas lahan efektif
sebesar 510 m2 :

40
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Perluasan
7 kali

Luas lahan PUM

b
Luas lahan Rencana Bisnis

Keterangan :
a = 39 m
b = 23 m
Luas lahan Rencana Bisnis = a x b = 39 m x 23 m = 897 m2.

Keterangan :
1. Contoh diatas adalah Budidaya Tanaman Jahe yang memiliki bedengan
(ditanam di bedengan), sehingga Luas Efektifnya adalah jumlah seluruh
luas bedengan PUM. Untuk topik PERBANYAKAN TANAMAN, maka luas
efektifnya juga jumlah luas semua bedengan.
2. Untuk PUM yang mengambil topik budidaya yang tidak memiliki bedengan,
misal budidaya tanaman tembakau, kapas, dan lain-lain, maka Luas Efektifnya
adalah Luas areal keseluruhan (Luas efektif = luas areal keseluruhan),
atau banyaknya populasi.
3. Untuk PUM yang mengambil Topik Pengolahan, maka Luas Efektifnya adalah
Jumlah Rata-Rata Bahan Baku yang diolah

41
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

4. Setelah diketahui JUMLAH LUAS AREAL EFEKTIF untuk Rencana Bisnisnya,


maka dibuat design (Site Plan atau Denah) areal perbanyakan untuk
Rencana Bisnis dengan luas areal yang sudah diperluas, termasuk didalamnya
hal-hal yang terkait dengan perlengkapan/persyaratan usahatani/bangunan
seperti saluran drainase, jarak antar bangunan dan lain-lain (lihat contoh
denah di atas).

5. Yang dapat dijelaskan dari penghitungan penambahan luas dari PUM ke


Rencana Bisnis adalah sebagai berikut :
- Dari hasil PUM yang memiliki luas lahan efektif 72,9 m2, dihasilkan laba
dalam 1 periode sebanyak Rp 1.539.136,-.
- Kalau 1 tahun, maka laba yang dihasilkan dari luas lahan efektif 72,9 m2
adalah sebanyak Rp 1.539.136,- x 3 = Rp. 4.617.408,-.
- Agar laba yang dihasilkan dalam setahun bisa mencapai Rp 30.000.000,-
maka luas lahan efektif-nya harus diperluas sebesar :
30.000.000/4.617.408 = 6,5 kali --> dibulatkan ke atas menjadi 7 kali
luas lahan efektif PUM.
- Hasilnya : Luas lahan efektif Rencana Bisnisnya adalah sebesar :
72,9 m2 x 7 = 510 m2.
- Dari gambar denah di atas, penggambaran luas lahan efektif sebesar 510
m2 menghasilkan luas lahan keseluruhan Rencana Bisnis sebesar 897 m2.

42
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

1. Aspek Pembiayaan
A. Biaya Alat

Tabel 15. Kebutuhan biaya alat dalam Budidaya Tanaman Jahe dengan luas lahan
897 m2.

Harga
No Jenis Alat Satuan Jumlah Biaya (Rp)
(Rp)
1 Cangkul *) buah 6 50.000 300.000
2 Parang *) buah 2 40.000 80.000
3 Ember o) buah 4 10.000 40.000
4 Knapsack Sprayer***) buah 1 300.000 300.000
Jumlah 720.000

Penjelasan Tabel 15
o- Diisi dengan kebutuhan biaya alat secara riil yang harus dibeli (bukan untuk 1
tahun)
o- Jumlah per satuan alat yang harus dibeli, disesuaikan dengan kebutuhan dalam
teknis budidayanya. Misal : Alat Cangkul. Dalam teknis budidaya, alat ini
digunakan untuk persiapan tanam. Bila kegiatan persiapan tanam (mengolah
lahan sekaligus membuat bedengan) membutuhkan 144 HKO/th atau 48
HKO/periode (4 bulan) (artinya : bila 1 orang yang bekerja dengan memakai 1
cangkul, waktu yang dibutuhkan adalah 48 hari, sedangkan bila yang bekerja
sebanyak 2 orang dengan 2 cangkul, maka waktu yang dibutuhkan untuk
mengolah lahan sekaligus membuat bedengan adalah sebanyak 24 hari, dan
seterusnya). Dalam teknis budidaya, misalnya kegiatan Persiapan lahan ini
harus selesai maksimal dalam waktu 8 hari, maka jumlah orang yang
dibutuhkan adalah sebanyak 48 / 8 = 6 orang dengan 6 cangkul. Bila dalam
penghitungan ini, diperoleh angka pecahan (misal 4,2 orang, maka dibulatkan
ke atas menjadi 5 orang).
Perhitungan untuk alat-alat yang lain pada prinsipnya sama, yaitu disesuaikan
dengan waktu maksimal kegiatan itu harus selesai. Berapa hari suatu kegiatan
itu harus selesai ditentukan sendiri oleh si pelaksana sesuai kultur teknis.
o- Untuk PUM Pengolahan, biaya alat yang dikeluarkan dihitung untuk
kebutuhan 1 tahun, karena jumlah bahan yang diolah sangat sedikit
dibandingkan dengan kapasitas alat. Caranya : Jumlah pengali luas usaha x

43
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

kebutuhan alat satu periode (jumlah alat yang ada dalam laporan finansial) x
jumlah periode dalam 1 tahun.

B. Biaya Bahan per tahun

Tabel 16. Kebutuhan biaya bahan selama 1 tahun dalam Budidaya Tanaman Jahe
dengan luas lahan 897 m2.

Harga
No Nama Bahan Satuan Jumlah Biaya (Rp)
(Rp)
1 Bibit Jahe Kg 420 15.000 6.300.000
2 Pupuk Kandang Kg 1.890 100 189.000
3 Pupuk Urea Kg 100,8 3.000 302.400
4 Pupuk TSP Kg 67,2 3.500 235.200
Jumlah 7.026.600

Penjelasan Tabel 16
Diisi dengan kebutuhan biaya bahan selama 1 tahun. Bahan yang harus dibeli
jumlahnya proporsional (berdasarkan luas lahan) dengan jumlah bahan yang
dibutuhkan dalam kegiatan PUM. Misal : Pupuk UREA yang dibutuhkan dalam
Rencana Bisnis (dengan luasan 897 m2) adalah = jumlah pupuk UREA yang
digunakan dalam kegiatan PUM x angka pengali x jumlah periode tanam
dalam setahun. Dalam contoh : Pupuk UREA yang dibutuhkan dalam Rencana
Bisnis ini = 4,8 kg x 7 x 3 = 100,8 kg. Demikian juga untuk bahan-bahan
lainnya.

C. Biaya Tanaga Kerja per tahun

Tabel 17. Kebutuhan biaya tenaga kerja selama 1 tahun dalam Budidaya Tanaman
Jahe dengan luas lahan 897 m2.

No Jenis Kegiatan Satuan Jumlah Upah (Rp) Biaya (Rp)

1 Persiapan lahan HKO 84 75.000 6.300.000


2 Penanaman HKO 44,1 75.000 3.307.500
3 Pemupukan HKO 27,3 75.000 2.047.500
4 Penyulaman HKO 4,2 75.000 315.000
5 Penyiangan HKO 67,2 75.000 5.040.000
Jumlah 17.010.000

44
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Penjelasan Tabel 17
o- Cara penghitungannya sama dengan cara menghitung kebutuhan bahan. Jadi
proporsional berdasarkan luas lahan.
Rumusnya : Jumlah TK dalam kegiatan PUM x angka pengali x jumlah periode
tanam dalam setahun.
Contoh : Kebutuhan TK untuk Penanaman = 2,1 HKO x 7 x 3 = 44,1 HKO.
Demikian juga untuk kegiatan-kegiatan yang lain.

D. Biaya Lain-lain per tahun

Tabel 18. Kebutuhan biaya lain-lain selama 1 tahun dalam Budidaya Tanaman Jahe
dengan luas lahan 897 m2.

Total
No Jenis Biaya Perhitungan
(Rp)
1 Sewa lahan 0,0897 ha x Rp 1.000.000 89.700
2 PBB 0,5%x20%x((897x200.000)-10.000.000) 169.400
3 Transportasi 12 x Rp. 100.000 1.200.000
pembelian bahan
4 Bunga Modal Milik 12% x Rp. 3.641.300 436.956
sendiri
5 Bunga Modal 15% x Rp. 6.000.000 900.000
Pinjaman
6 Biaya Pemasaran 3 x Rp. 250.000 750.000
7 Provisi Bank 1,5% x Rp. 6.000.000 90.000
(adm)
Jumlah 3.636.056

Penjelasan Tabel 15
o- Diisi dengan biaya-biaya lain yang harus dikeluarkan selama setahun. Masih
memungkinkan untuk ditambah dengan jenis biaya lain yang dibutuhkan walau
dalam kegiatan PUM tidak ada, misal biaya promosi.
o- Bunga modal milik sendiri dan bunga modal pinjaman, harus diperhitungkan.
Jumlah modal sendiri dan modal pinjaman baru akan diketahui pada
penghitungan kebutuhan biaya proyek yang dituangkan dalam Tabel 19.

45
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

E. Rekapitulasi Biaya Sampai Periode Pertama (Tahun 0)


Tabel 19. Kebutuhan biaya sampai periode pertama (4 bulan) dalam Budidaya
Tanaman Jahe dengan luas lahan 897 m2.

Modal
No Keterangan Total (Rp) Kredit
sendiri (Rp)
A BIAYA TETAP
* Biaya Alat 720.000 720.000 0
* Biaya Sewa Tanah 89.700 89.700 0
* PBB 169.400 169.400
Jumlah Biaya Tetap 979.100 979.100 0
B BIAYA PRODUKSI (Biaya Variabel)

* Biaya Bahan 2.342.200 342.200 2.000.000


* Biaya Tenaga Kerja 5.670.000 1.670.000 4.000.000
* Transportasi 400.000 400.000 0
Jumlah Biaya Produksi 8.412.200 2.412.200 6.000.000
C BIAYA NON PRODUKSI

Biaya pemasaran 250.000 250.000 0


Jumlah Biaya Non
Produksi 250.000 250.000 0
D TOTAL BIAYA PROYEK 9.641.300 3.641.300 6.000.000

Penjelasan Tabel 19
o- Diisi dengan kebutuhan modal yang diperlukan untuk menjalankan usaha 1
periode pertama. Tabel ini berguna untuk menentukan berapa jumlah biaya
minimal yang diperlukan untuk menjalankan usaha (Modal Kerja), berapa
komposisi modal milik sendiri dan modal pinjaman. Dalam Rencana Bisnis ini,
ketentuan yang diberlakukan adalah = Modal Sendiri (minimal 30%) : Modal
Pinjaman (maksimal 70%) dalam jutaan rupiah.
o- Cara pengisiannya : Diisi terlebih dahulu kolom Total, baru kemudian diatur,
berapa modal sendiri dan modal pinjaman untuk masing-masing poin sampai
terpenuhi ketentuan komposisi minimal 30% modal sendiri dan maksimal 70%
modal pinjaman, serta jumlah modal pinjaman harus bulat (paling rendah
jutaan rupiah). Misal : Rp. 5.000.000,- ; Rp 8.000.000,- dan lainnya.
o- Biaya Tetap terdiri dari Biaya Alat, Biaya Sewa Tanah dan PBB. Walaupun
tabel ini berisikan biaya sampai periode pertama, namun karena biaya alat,
sewa tanah dan PBB harus dikeluarkan di awal pelaksanaan usaha budidaya,

46
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

maka biaya pembelian alat, sewa tanah dan PBB dicantumkan utuh (pembelian
alat, sewa tanah dan PBB untuk 1 tahun).
o- Biaya Produksi (Biaya Variabel) terdiri dari Biaya Bahan, Biaya Tenaga Kerja
dan Biaya Transportasi pembelian bahan. Jumlah biaya yang dicantumkan
adalah jumlah biaya yang dibutuhkan untuk 1 kali periode saja atau kebutuhan
biaya 1 tahun dibagi dengan jumlah periode dalam 1 tahun.
o- Biaya Non Produksi terdiri dari Biaya-biaya yang tidak mempengaruhi proses
produksi, seperti biaya transportasi pemasaran, biaya pra proyek (Sunk Cost)
kalau ada, dan lain sebagainya. Jumlah yang dibutuhkan adalah sampai
periode pertama saja (1 kali periode). Cara penghitungannya sama dengan
cara penghitungan biaya produksi (yaitu biaya 1 tahun dibagi dengan jumlah
periode dalam 1 tahun).

F. Produksi dan Pendapatan dalam 1 tahun


Tabel 20. Produksi dan pendapatan per tahun dalam Budidaya Tanaman Jahe
dengan luas lahan 897 m2.

No Jenis Produksi Satuan Jumlah Harga (Rp) Jumlah (Rp)


1 Rimpang Jahe muda Kg 3.003 20.000 60.060.000
Jumlah 60.060.000
Keterangan : Produksi Rimpang Jahe muda per periode (4 bulan) = 1.001 kg.

Penjelasan Tabel 20
Berisi produksi dan pendapatan usaha budidaya selama 1 tahun. Cara
penghitungannya = jumlah produk PUM x kali perluasan x jumlah periode/th

47
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

2. ASPEK FINANSIAL

A. Analisa Laba Rugi (dalam satu tahun)

Tabel 21. Analisa laba rugi dalam satu tahun Budidaya Tanaman Jahe dengan luas
lahan 897 m2.

No KETERANGAN TOTAL
A RENCANA PRODUKSI (dalam Kg) 3.003
B Harga Produk per kg 20.000
C PENJUALAN 60.060.000
D BIAYA PRODUKSI
1 Biaya Bahan 7.026.600
2 Biaya Tenaga Kerja 17.010.000
3 Transportasi Pembelian bahan 1.200.000
Jumlah Biaya Produksi 25.236.600
E BIAYA NON PRODUKSI
1 Biaya Pra Operasional 0
2 Biaya Transportasi Pemasaran 750.000
3 Admnistrasi 0
4 Biaya Overhead 0
5 PBB 169.400
Total Biaya Non Produksi Sebelum Penyusutan 919.400

6 Sewa Tanah 89.700


7 Biaya Penyusutan Atas Investasi 600.000
8 Bunga Modal Milik Sendiri 436.956
9 Bunga Modal Pinjaman 900.000
Jumlah BIAYA NON PRODUKSI 2.946.056
F JUMLAH BIAYA 28.182.656
G LABA 31.877.344
H B/C ratio 2,13
I BEP Produksi (dalam Kg) 1.409
J BEP Harga 9.385

Penjelasan Tabel 21
o- Tabel Analisa Laba Rugi selama 1 tahun ini berguna untuk mengetahui apakah
target laba minimal Rp 30.000.000,- setahun dapat dicapai atau tidak
(bandingkan dengan poin G). Nilai laba standarnya berada di kisaran Rp
30.000.000. Kalau nilainya jauh lebih besar dari Rp 30.000.000, berarti ada
kesalahan dalam menghitung Laba. Selain laba, tabel tersebut sekaligus untuk
mengetahui analisa finansialnya (B/C ratio, BEP Produksi dan BEP Harga).

48
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

o- Sampai dengan item nomor E poin 6, jumlah yang diisi adalah untuk 1 tahun.
Sedangkan item nomor E point 7, berisikan nilai penyusutan atas investasi
(penyusutan alat) dalam 1 tahun yang nilainya tercantum dalam Tabel 22.
o- Jumlah Biaya Non Produksi = Jumlah Biaya Non Produksi sebelum penyusutan
+ Sewa Tanah + Biaya penyusutan atas investasi + Bunga Modal Sendiri +
Bunga Modal Pinjaman.
o- Jumlah Biaya = Jumlah Biaya Produksi + Jumlah Biaya Non Produksi
o- Laba = PENJUALAN - JUMLAH BIAYA
o- B/C ratio = PENJUALAN / JUMLAH BIAYA
o- BEP Produksi = JUMLAH BIAYA / Harga pasar produk
o- BEP Harga atau Harga Pokok Produk = JUMLAH BIAYA / Jumlah Produksi

B. Penyusutan Atas Investasi


Tabel 22. Penyusutan atas alat selama 1 tahun dalam Budidaya Tanaman Jahe
dengan luas lahan 897 m2.

Nilai Alat Usia Penyusutan per


No Nama Alat
(Rp) Ekonomis tahun
1 Cangkul *) 300.000 1 th 300.000
2 Parang *) 80.000 1 th 80.000
3 Ember o) 40.000 0,33 th 120.000
4 Knapsack Sprayer***) 300.000 3 th 100.000
Jumlah 720.000 600.000

Penjelasan Tabel 22

Pada kolom Nilai Alat, yang dimasukkan adalah Total Biaya untuk pembelian
alat, seperti yang tercantum pada Tabel 15.
Setelah nilai penyusutan atas alat selama 1 tahun sudah diperoleh, maka hasil
ini dimasukkan dalam Tabel Analisa Laba Rugi (Tabel 21).
Untuk PUM Pengolahan, biaya penyusutan alat untuk 1 tahun nilainya sama
dengan kebutuhan biaya alat untuk 1 tahun dan diletakkan bukan sebagai
penyusutan, tetapi sebagai Biaya Alat 1 tahun (Termasuk BIAYA PRODUKSI)

49
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Tabel 23. Cash Flow (Aliran Kas) Rencana Bisnis Budidaya Tanaman Jahe dengan luas lahan 1.311 m2.

No URAIAN Tahun 0 Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Awal Th 4

A KAS AWAL 0 0 10.155.600 10.569.900 10.984.200


B CASH INFLOW
1 Penjualan Tunai 0 60.060.000 60.060.000 60.060.000 0
2 Modal Sendiri 3.641.300 0 0 0 0
3 Penerimaan Kredit 6.000.000 0 0 0 0
4 Penerimaan Kas Lainnya 0 0 0 0 0
Total CASH INFLOW 9.641.300 60.060.000 70.215.600 70.629.900 10.984.200
C CASH OUTFLOW
1 Investasi (Alat+Sewa Tanah+PBB) 979.100 80.000 759.100 759.100 0
2 Biaya Produksi (Bahan + TK + Trans) 8.412.200 16.824.400 25.236.600 25.236.600 0
3 Biaya Non Produksi sebelum
250.000 500.000 750.000 750.000 0
Penyusutan diluar PBB
Total CASH OUTFLOW 9.641.300 17.404.400 26.745.700 26.745.700 0
D KAS NETTO 0 43.055.600 43.469.900 43.884.200 10.984.200
E KEWAJIBAN BANK
1 Angsuran Pokok Kredit 0 2.000.000 2.000.000 2.000.000 0
2 Angsuran Bunga Kredit (Bunga
0 900.000 900.000 900.000 0
Efektif)
Total KEWAJIBAN BANK 0 2.900.000 2.900.000 2.900.000 0
F SALDO 0 40.155.600 40.569.900 40.984.200 10.984.200
G Biaya Pengelola 0 30.000.000 30.000.000 30.000.000 0
H SALDO AKHIR 0 10.155.600 10.569.900 10.984.200 10.984.200
I Sisa POKOK KREDIT 6.000.000 4.000.000 2.000.000 0 0

50
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Penjelasan Tabel 23

o- Tabel ini berisikan cash flow (aliran uang tunai) dalam rencana pelaksanaan
usaha budidaya selama 3 tahun.
o- Tahun 0 adalah masa sampai periode pertama menjelang penjualan produk.
Sehingga item yang terisi adalah item-item yang terkait dengan kegiatan
transaksi sampai periode pertama, seperti adanya uang masuk dari modal
sendiri dan modal pinjaman, adanya pengeluaran untuk investasi (pembelian
alat dan pembayaran sewa lahan 1 tahun), pengeluaran biaya produksi dan
non produksi sampai periode pertama. Pada masa ini produk belum dijual,
sehingga item Penjualan Tunai nilainya belum ada (nol).
Sedangkan Tahun 1 adalah masa periode kedua dan ketiga. Sehingga item
yang terisi adalah item-item yang terkait dengan kegiatan transaksi mulai
penjualan produk periode pertama sampai periode ketiga berakhir.
Kemudian Tahun 2 adalah masa usaha budidaya tahun yang ke 2 secara
penuh (12 bulan atau 3 periode), demikian juga Tahun 3. adalah masa usaha
budidaya tahun yang ke 3 secara penuh (12 bulan).
Awal Tahun 4 adalah masa sesaat setelah Tahun 3 berakhir. kolom ini
diperlukan untuk menghitung nilai sisa atas alat yang masih memungkinkan
untuk dijual, seperti alat-alat yang nilai ekonomisnya 2 tahun dan 4 tahun atau
lebih..

o- Item-item pada Tahun 0


Modal sendiri = modal sendiri total pada Tabel 19
Pinjaman Kredit = modal kredit total pada Tabel 19
Total Cash Inflow = Jumlah dari Saldo Awal s/d Penerimaan Kas Lainnya.
Investasi = Jumlah Biaya Tetap pada Tabel 19 poin A
Biaya Produksi = Jumlah biaya produksi pada Tabel 19 poin B
Biaya Non Produksi sebelum penyusutan = Jumlah Biaya Non Produksi pada
Tabel 19 poin C.
Total Cash Outflow = poin C-1 + poin C-2 + poin C-3
Kas Netto = Total Cash Inflow – Total Cash Outflow.
Sisa Pokok Kredit = poin B-4

51
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

o- Item-item pada Tahun 1


Penjualan Tunai = Hasil penjualan pada Tabel 21 poin C
Total Cash Inflow = Jumlah dari Saldo Awal s/d Penerimaan Kas
Lainnya.
Investasi = Pembelian alat sekali ppakai untuk 2 periode
(periode 2 dan periode 3)
Biaya Produksi = Jumlah Biaya Produksi pada Tabel 21 poin D
dikurangi Biaya Produksi Tahun 0
Biaya Non Produksi sebelum penyusutan = Total biaya Non Produksi pada
Tabel 21 poin E-1 s/d E-5 dikurangi Biaya Non
Produksi sebelum penyusutan Tahun 0
Total Cash Outflow = poin C-1 + poin C-2 + poin C-3
Kas Netto = Total Cash Inflow – Total Cash Outflow
Angsuran pokok kredit = Poin I Tahun 0 dibagi 3 (Karena rencana pinjaman
hanya untuk 3 tahun saja)
Angsuran bunga kredit = 15% x Poin I Tahun 0. Penghitungan bunganya
menggunakan sistem Bunga Efektif (berdasarkan
sisa hutang)
SALDO = Kas Netto – Total Kewajiban Bank
Biaya Pengelola = Ditentukan Rp 30.000.000 per tahun
Saldo Akhir = SALDO – Biaya Pengelola
Sisa Pokok Kredit = poin I Tahun 0 dikurangi poin E-1 Tahun 1

o- Item-item pada Tahun 2


Saldo Awal = Saldo Akhir Tahun sebelumnya (Tahun 1)
Penjualan Tunai = Hasil penjualan pada Tabel 21 poin C
Total Cash Inflow = Jumlah dari Saldo Awal s/d Penerimaan Kas Lainnya.
Investasi = Sewa Tanah 1 tahun + Pembelian alat yang usia
ekonomisnya sekali pakai dan 1 tahun
Biaya Produksi = Jumlah Biaya Produksi pada Tabel 21 poin D
Biaya Non Produksi sebelum penyusutan = Total biaya Non Produksi pada
Tabel 21 poin E-1 s/d E-5
Total Cash Outflow = poin C-1 + poin C-2 + poin C-3
Kas Netto = Total Cash Inflow – Total Cash Outflow

52
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Angsuran pokok kredit = Poin I Tahun 0 dibagi 3


Angsuran bunga kredit = 15% x Poin I Tahun 1
SALDO = Kas Netto – Total Kewajiban Bank
Biaya Pengelola = Ditentukan Rp 30.000.000 per tahun
Saldo Akhir = SALDO – Biaya Pengelola
Sisa Pokok Kredit = poin I Tahun 1 dikurangi poin E-1 Tahun 2

o- Item-iem pada Tahun 3


Saldo Awal = Saldo Akhir Tahun sebelumnya (Tahun 2)
Penjualan Tunai = Hasil penjualan pada Tabel 21 poin C
Total Cash Inflow = Jumlah dari Saldo Awal s/d Penerimaan Kas Lainnya.
Investasi = Sewa Tanah 1 tahun + Pembelian alat yang usia
ekonomisnya sekali pakai + Pembelian alat yang
usia ekonomisnya 1 tahun + Pembelian alat yang
usia ekonomisnya 2 tahun
Biaya Produksi = Jumlah Biaya Produksi pada Tabel 21 poin D
Biaya Non Produksi sebelum penyusutan = Total biaya Non Produksi pada
Tabel 21 poin E-1 s/d E-5
Total Cash Outflow = poin C-1 + poin C-2 + poin C-3
Kas Netto = Total Cash Inflow – Total Cash Outflow
Angsuran pokok kredit = Poin I Tahun 0 dibagi 3
Angsuran bunga kredit = 15% x Poin I Tahun 2
SALDO = Kas Netto – Total Kewajiban Bank
Biaya Pengelola = Ditentukan Rp 30.000.000 per tahun
Saldo Akhir = SALDO – Biaya Pengelola
Sisa Pokok Kredit = poin I Tahun 2 dikurangi poin E-1 Tahun 3
(nilainya nol, artinya kredit bank sudah lunas)

o- Item-iem pada Awal Tahun 4


Saldo Awal = Saldo Akhir Tahun sebelumnya (Tahun 3)
Penjualan Tunai = Nilainya 0, karena proyek berakhir Tahun 3
Penerimaan kas lainnya = Nilai alat yang usia ekonomisnya 2 tahun dibagi 2
Total Cash Inflow = Jumlah dari Saldo Awal s/d Penerimaan Kas Lainnya.

53
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Investasi = Nilainya nol, karena kegiatan usaha sudah tidak


ada
Biaya Produksi = Nilainya nol, karena kegiatan usaha sudah tidak
ada
Biaya Non Produksi sebelum penyusutan = Nilainya nol, karena kegiatan usaha
sudah tidak ada
Total Cash Outflow = Nilainya nol, karena kegiatan usaha sudah tidak
ada
Kas Netto = Total Cash Inflow – Total Cash Outflow
Angsuran pokok kredit = Nilainya nol, karena sudah lunas
Angsuran bunga kredit = Nilainya nol, karena sudah lunas
SALDO = Kas Netto – Total Kewajiban Bank
Biaya Pengelola = Nilainya nol, karena proyek sudah berakhir
Saldo Akhir = SALDO – Biaya Pengelola
Sisa Pokok Kredit = Nilainya nol, karena kredit bank sudah lunas.

3. Analisis Proyek

Tabel 24. Analisis proyek Budidaya Tanaman Jahe dengan luas lahan 940 m2.

Th Cost Benefit Net benefit DF 15% NPV 15%


0 9.641.300 0 (9.641.300) 1,000 (12.500.500)
1 17.404.400 60.060.000 42.655.600 0,870 37.110.372
2 26.745.700 60.060.000 33.314.300 0,756 25.185.611
3 26.745.700 60.060.000 33.314.300 0,658 21.920.809
71.716.292

Untuk mencari IRR, digunakan 2 NPV (NPV positif dan NPV negatif) dengan i
(tingkat bunga) 1 dan 2 tidak lebih dari 5%.
DF DF
Th Cost Benefit Net benefit NPV 420% NPV 425%
420% 425%
0 9.641.300 0 (9.641.300) 1,000 (9.641.300) 1,000 (9.641.300)
1 17.404.400 60.060.000 42.655.600 0,192 8.189.875 0,190 8.104.564
2 26.745.700 60.060.000 33.314.300 0,037 1.232.629 0,036 1.199.315
3 26.745.700 60.060.000 33.314.300 0,007 233.200 0,007 233.200
14.404 (104.221)

Kriteria Investasi :
a. NPV 15% = Rp 71.716.292 ,-

54
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

61.378.158
b. Net B/C 15% =
12.500.500

= 4,91

NPV1
c. IRR = i1 + x ( i2 – i1 )
NPV1 – NPV2

14.404
= 420% + x (425% - 420%)
14.404 – (-104.221)

= 420,61%

Penjelasan Tabel 21
Tabel Analisa Proyek ini disusun dari Tabel 23 (Tabel Cash Flow).
Kolom Cost mulai dari Tahun 0 s/d Tahun 3, diperoleh dari item Total Cash
Outflow (Tabel 20 poin C).
Sedangkan kolom Benefit dari Tahun 0 s/d Tahun 3, diperoleh dari item
Penjualan Tunai (Tabel 23 poin B-1)
Penentuan Kriteria I nvestasi (NPV, N et B/ C dan I RR ) dalam laporan ini
menggunakan cara manual, di mana pengerjaannya hanya dibantu dengan
kalkulator.
Untuk mencari nilai IRR, ketentuannya adalah dengan menggunakan cara
meng-interpolasi dua nilai NPV, yaitu NPV positif dan NPV negatif dan range
tingkat bunga yang satu dengan yang lain tidak boleh lebih dari 5%. Harus
ditemukan pada tingkat i berapa NPV-nya positif dan NPV-nya negatif, dengan
catatan selisih i satu dengan i lainnya tidak boleh lebih dari 5%.
Hal ini perlu dilakukan agar hasil IRR yang diperoleh dengan cara interpolasi
tersebut mendapatkan hasil yang mendekati IRR yang sebenarnya.

5.16. Kesimpulan dan Saran


Kesimpulan isinya adalah menjawab apa yang disebutkan dalam Tujuan
PUM. Sedangkan Saran isinya adalah hal-hal apa yang sebaiknya disarankan untuk
perbaikan pelaksanaan PUM di kemudian hari, terutama untuk kesempurnaan
pelaksanaan PUM oleh orang lain dengan materi yang relatif sama.

55
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

5.17. Daftar Pustaka


Bahan bacaan yang diambil sebagai bahan rujukan harus dicantumkan dengan
jelas. Hal ini berguna untuk menyakinkan orang lain tentang keaslian karya kita
disamping membantu orang lain yang membaca tulisan kita, seandainya mereka
tertarik maka dengan mudah mereka akan merujuk ke bahan bacaan yang kita
gunakan. Penulisan daftar pusaka yang diambil berbeda antara satu sumber
dengan yang lain, apakah buku teks, jurnal, prosiding, disertasi dan sebagainya.

5.18. Lampiran
Lampiran digunakan untuk menampilkan informasi yang agak panjang dan
agak mengganggu uraian bila ditempatkan dalam teks. Lampiran yang umum
memuat peta, gambar, tabel, analisis data, metode analisis kimia, analisa statistik
dan lain-lain. Penomoran lampiran diurut berdasarkan urutan pemunculannya dalam
teks. Lampiran juga dibuatkan daftar dan disusun berdasarkan nomor urut yang
ditempatkan setelah Daftar Gambar.

56
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Lampiran 1. Contoh penulisan kulit luar dan kulit dalam proposal

BUDIDAYA TANAMAN JAHE (Zingiber officinale Rosc.)


DENGAN MULSA SEKAM DI TANJUNG PATI

PROPOSAL
PROYEK USAHA MANDIRI

Oleh:

MUHAMMAD ASPAN
NPM. 1213102383

PROGRAM STUDI BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN


JURUSAN BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN
POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI PAYAKUMBUH
2021

57
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Lampiran 2. Contoh penulisan halaman persyaratan proposal

BUDIDAYA TANAMAN JAHE (Zingiber officinale Rosc.)


DENGAN MULSA SEKAM DI TANJUNG PATI

PROPOSAL
PROYEK USAHA MANDIRI

Oleh:
MUHAMMAD ASPAN
NPM. 1213102383

Sebagai salah satu syarat untuk melaksanakan


Proyek Usaha Mandiri pada Program Studi Budi Daya Tanaman Perkebunan Jurusan
Budi Daya Tanaman Perkebunan Politeknik Pertanian
Negeri Payakumbuh

PROGRAM STUDI BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN


JURUSAN BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN
POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI PAYAKUMBUH
2021

58
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Lampiran 3. Contoh penulisan halaman pengesahan/persetujuan proposal

BUDIDAYA TANAMAN JAHE (Zingiber officinale Rosc.)


DENGAN MULSA SEKAM DI TANJUNG PATI

PROPOSAL
PROYEK USAHA MANDIRI

Oleh:
MUHAMMAD ASPAN
NPM. 1213102383

Proposal ini telah diseminarkan di hadapan Dosen dan Mahasiswa


Program Studi Budi Daya Tanaman Perkebunan Jurusan Budi Daya Tanaman
Perkebunan Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh
pada tanggal 28 Januari 2021

Mengesahkan, Menyetujui,
Ketua Jurusan Dosen Pembimbing
Budi Daya Tanaman Perkebunan
Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh

Ir. Noveri, MP. Ir. M. Syakib Sidqi, MSi


NIP. 196011171988031002 NIP 196012081987031002

59
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Lampiran 4. Contoh penulisan kulit luar dan kulit dalam laporan

BUDIDAYA TANAMAN JAHE (Zingiber officinale Rosc.)


DENGAN MULSA SEKAM DI TANJUNG PATI

LAPORAN
PROYEK USAHA MANDIRI

Oleh:

MUHAMMAD ASPAN
NPM. 1213102383

PROGRAM STUDI BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN


JURUSAN BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN
POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI PAYAKUMBUH
2021

60
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Lampiran 5. Contoh penulisan halaman persyaratan laporan

BUDIDAYA TANAMAN JAHE (Zingiber officinale Rosc.)


DENGAN MULSA SEKAM DI TANJUNG PATI

LAPORAN
PROYEK USAHA MANDIRI

Oleh:
MUHAMMAD ASPAN
NPM. 1213102383

Sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan mata kuliah


Proyek Usaha Mandiri pada Program Studi Budi Daya Tanaman Perkebunan Jurusan
Budi Daya Tanaman Perkebunan Politeknik Pertanian
Negeri Payakumbuh

PROGRAM STUDI BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN


JURUSAN BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN
POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI PAYAKUMBUH
2021

61
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Lampiran 6. Contoh penulisan halaman pengesahan/persetujuan laporan

BUDIDAYA TANAMAN JAHE (Zingiber officinale Rosc.)


DENGAN MULSA SEKAM DI TANJUNG PATI

LAPORAN
PROYEK USAHA MANDIRI

Oleh:
MUHAMMAD ASPAN
NPM. 1213102383

Menyetujui,
Dosen Pembimbing

Ir. M. Syakib Sidqi, MSi


NIP 196012081987031002

Mengesahkan,

Direktur Ketua Jurusan


Politeknik Pertanian Budi Daya Tanaman Perkebunan
Negeri Payakumbuh Politeknik Pertanian
Negeri Payakumbuh

Ir. Gusmalini, MSi Ir. N o v e r i, MP


NIP. 19571110 198703 2 001 NIP. 196011171988031002

62
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Lampiran 7. Halaman panitia ujian

BUDIDAYA TANAMAN JAHE (Zingiber officinale Rosc.)


DENGAN MULSA SEKAM DI TANJUNG PATI

LAPORAN
PROYEK USAHA MANDIRI

Oleh:
MUHAMMAD ASPAN
NPM. 1213102383

Laporan ini telah diuji dan dipertahankan di depan Panitia Ujian Jurusan Budi Daya
Tanaman perkebunan Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh Tanjung Pati,
Tanggal …………

No. Nama Jabatan Tanda Tangan


1. Ketua
2. Anggota
3. Anggota

63
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Lampiran 8. Contoh penulisan kata pengantar Proposal PUM

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis ucapkan ke hadirat Allah SWT, yang telah melimpahkan

hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penulisan proposal Proyek

Usaha Mandiri (PUM) dengan judul "Budidaya Tanaman Jahe (Zingiber officinale

Rosc.) Dengan Mulsa Sekam Di Tanjung Pati”.

Proposal ini ditulis sebagai pedoman untuk melaksanakan Proyek Usaha

Mandiri. Tujuan penulisan proposal ini adalah sebagai salah salah satu syarat untuk

menyelesaikan mata kuliah Proyek Usaha Mandiri pada Program Studi Budi Daya

Tanaman Perkebunan Jurusan Budi Daya Tanaman Perkebunan Politeknik Pertanian

Negeri Payakumbuh.

Dalam Kesempatan ini penulis menyampaikan terima kasih kepada Bapak Ir.

M. Zulkarnain, MSi. selaku Dosen Pembimbing yang telah banyak memberikan

pengarahan dalam penyusunan proposal ini.

Tanjung Pati, Februari 2021

Penulis

64
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Lampiran 9. Contoh pengetikan daftar isi

DAFTAR ISI
3 Spasi
Halaman
2 Spasi
KATA PENGANTAR ................................................................................. i
1,5 Spasi
DAFTAR ISI ................................................................................................ ii
DAFTAR TABEL ........................................................................................ iii
DAFTAR GAMBAR ................................................................................... iv
DAFTAR LAMPIRAN ................................................................................ v
I. PENDAHULUAN .............................................................................. 1
II. TINJAUAN PUSTAKA ..................................................................... 6
2.1. Pengaruh Penyinaran Iklim ......................................................... 6
1,5 Spasi
2.2. Pengaruh Tanah ........................................................................... 12
1,5 Spasi
2.2.1. Kedalaman tanah .............................................................. 14
1 Spasi
2.2.2. Organisme tanah................................................................ 16

III. BAHAN DAN METODE ................................................................... 20


DAFTAR PUSTAKA .................................................................................. 55
LAMPIRAN ................................................................................................. 68

65
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Lampiran 10. Contoh pengetikan daftar tabel, daftar gambar dan daftar lampiran

DAFTAR TABEL
3 Spasi

Nomor Halaman
2 Spasi
1. Produksi tembakau di Kabupaten 50 Kota dari tahun 1995-2000 ............. 12
1,5 Spasi
2. Perkembangan luas tanaman tembakau di Indonesia dari tahun 1995-
2000 ...........................................................................................................
1 spasi 25

DAFTAR GAMBAR
3 Spasi

Nomor Halaman
2 Spasi
1. Grafik pertambahan tinggi tanaman tembakau ......................................... 8
1,5 Spasi
2. Peta administratif Kabupaten 50 Kota ....................................................... 12
3. Gambar tanaman tembakau umur 2 dan 3 bulan setelah tanam di Desa
1 Spasi
Gelagah ..................................................................................................... 30

DAFTAR LAMPIRAN
3 Spasi

Nomor Halaman
2 Spasi
1. Distribusi curah hujan bulan dan tahun di Tanjung Pati ............................ 40
2. 1,5 Spasi
Denah penetapan plot percobaan ............................................................... 42

66
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Lampiran 11. Contoh penulisan judul bab, sub bab dan sub sub bab

II. TINJAUAN PUSTAKA

4 spasi

Kelapa sawit merupakan komoditi penting di Indonesia karena mempunyai nilai

ekonomis dan strategis ......... dst


3 spasi
2.1. Pengolahan Tanah
2,5 spasi
Pengolahan tanah dilakukan pada bulan November 1992 yaitu pada saat

kondisi tanah
3 spasi

2.2. Persiapan Bahan Tanam


3 spasi
2.2.1. Persemaian benih
2,5 spasi
............................................................................................................................

........................................................................................................................................

........................................................................................................................................

a. Pembuatan bedengan

b. Penyemaian

2.2.2. Pemindahan bibit

............................................................................................................................

........................................................................................................................................

........................................................................................................................................

67
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Lampiran 12. Contoh penulisan tabel dan gambar


Tabel 1. Jumlah produksi Jahe Gajah dari tahun 2011 sampai dengan tahun
2014 di Kabupaten Lima Puluh Kota

No. Tahun Produksi (ton)


1. 2011 47.000
2. 2012 58.000
3. 2013 69.000
4. 2014 79.500
Jumlah 253.500
Sumber : Lima Puluh Kota Dalam Angka (2015)

Keterangan :
a. : Gedung administrasi
b. : Lapangan upacara

Gambar 1. Gedung administrasi Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh


Payakumbuh Kabupaten Lima Puluh Kota
Sumber : Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh (2015)

68
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Lampiran 13. Contoh penulisan lampiran

Lampiran 1. Struktur organisasi perusahaan PT. Semoga Maju

MANAJER

Asisten Kepala TU Kepala Pabrik

69
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Lampiran 14. Contoh halaman depan naskah seminar

BUDIDAYA TANAMAN JAHE (Zingiber officinale Rosc.)


DENGAN MULSA SEKAM DI TANJUNG PATI *)
3 spasi
Oleh :
Muhammad Aspan **)
NPM. 1213102383

I. PENDAHULUAN
2 spasi
Tanaman Jahe (Zingiber officinale Rosc.)) merupakan komoditas subsektor
perkebunan yang masih diusahakan secara tradisional di Indonesia. Saat ini
Sumatera Barat adalah penghasil terbesar tanaman jahe disamping ada beberapa
propinsi yang juga penghasil tanaman jahe seperti propinsi Aceh, Riau, Kalimantan
Barat dan Sumatera Selatan (BIP Sumbar, 1995).
Luas areal pertanaman jahe di Sumatera Barat pada tahun 1980 adalah 5.226
hektar, kemudian meningkat menjadi 7.539 hektar pada tahun 1990 dan pada tahun
1993 tercatat 10.192 hektar. Selanjutnya Disbun Sumbar (1987) cit. Eviza, Karo
Karo, dan Soemarsono (1999) menjelaskan, bahwa luas areal pertanaman jahe di
Sumatera Barat pada tahun 1996 tercatat 14.300 hektar, dimana dari luas tersebut
11.844 hektar terdapat di Kabupaten 50 Kota yang merupakan sentra produksi jahe
dan sisanya berada di Kabupaten Pesisir Selatan dan Kabupaten Sawahlunto
Sijunjung.
Kegunaan tanaman jahe adalah untuk ramuan makan sirih, obat-obatan,
penyamak kulit, pewarna tekstil, ramuan cat, kosmetik dan pembuatan bir (Bakhtiar
dan Risfaheri (1990) cit. Prosiding Seminar Penelitian Tanaman Rempah dan Obat,
1994).
Tanaman jahe merupakan komoditi eksport penghasil devisa di Propinsi
Sumatera barat, yang merupakan komoditi ekspor perkebunan nomor tiga setelah
karet dan cassia vera, pada tahun 1993 tercatat ekspor jahe 3.899,9 Ton dengan nilai
US$ 8.345.484,85 (BIP Sumbar, 1995). yang sebagian besar diekspor ke Singapura,
India, Pakistan, Malaysia, Jepang dan beberapa negara eropa.

yang dihadapi didalam pelasanaann


) Makalah Disampaikan Pada Seminar Mahasiswa Jurusan Budidaya Tanaman
Perkebunan pada Tanggal 5 Juni 2014 di Kampus Politeknik Universitas Andalas
**) Mahasiswa Jurusan Budidaya Tanaman Perkebunan

70
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

(Contoh pengisian)

Agenda Kegiatan PUM


Mahasiswa Pelaksana PUM
Nama : Muhammad Aspan ..................................... Jenis Komoditi : Tanaman Jahe ...................
NPM : 1213102383 .............................................. Luas Areal : 100 m2 ..............................
Program Studi : Budi Daya Tanaman Perkebunan ................ Lama Usaha : 4 bulan ..............................
Judul PUM : Budidaya Tanaman Jahe (Zingiber officinale Rosc.) Dengan Mulsa Sekam Di Tanjung Pati.

Jumlah bahan Jumlah Bekerja Lama Hasil Paraf


Tanggal Kegiatan Bahan Alat
terpakai Orang Mulai pk Selesai pk (jam,menit) Pekerjaan Pemb
1/1/2013 Mengukur lahan Meteran 1 07.00 09.00 120 mnt 100%
1/1/2013 Membersihkan lahan (1) Cangkul 1 09.00 10.15 75 mnt 40%
Sabit
2/1/2013 Membersihkan lahan (2) Cangkul 1 07.00 10.20 200 mnt 100%
4/1/2013 Membuat bangunan (1) Bambu 4 batang Gergaji 1 15.30 17.00 90 mnt 20%
Kawat 0,5 kg Palu
Tang
6/1/2013 Pengambilan top soil Gerobak 1 16.00 17.00 60 mnt 100%
7/1/2013 Membuat bangunan (2) Kawat 0,25 kg sda 3 07.00 09.00 120 mnt 80%
9/1/2013 Mencampur media polybag Pupuk kndg 2 karung (40kg) Cangkul 1 07.00 07.20 20 mnt 100%
12/1/2013 Membuat bangunan (3) Atap rumbia 14 lembar sda 2 15.00 16.00 60 mnt 100%
13/1/2013 Menanam benih Benih cacao 300 biji
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

(Contoh pengisian)

REKAPITULASI Kegiatan PUM Jurusan BT. Perkebunan Politani Negeri Payakumbuh

Bahan yang Digunakan Alat yang Frekuensi Lama waktu Paraf


No Kegiatan HKO
Nama Bahan Jumlah Digunakan ke pelaksanaan Pemb.
1 Mengukur Lahan Meteran 1 120 mnt 0,29 HKO

2 Membersihkan Lahan Cangkul 1 75 mnt


Sabit 2 200 mnt
Jumlah 275 mnt 0,65 HKO

3 Membuat Bangunan Bambu 4 btg Gergaji 1 90 mnt


Kawat 0,50 kg Palu
Kawat 0,25 kg Tang
Jumlah 0,75 kg 2 360 mnt
Atap Rumbia 14 lbr 3 120 mnt
Jumlah 570 mnt 1,36 HKO

4 Pengambilan Top Soil Gerobak 1 60 mnt 0,14 HKO


5 Mencampur media polybag Pupuk kdng 40 kg Cangkul 1 20 mnt 0,05 HKO

Keterangan :
1. Hasil rekapitulasi ini yang dimasukkan dalam Laporan Finansial PUM (Sub Bab 4.1.) yaitu : Jenis alat yang dipakai, Jenis dan jumlah bahan yang terpakai
dan Jumlah HKO dari masing-masing kegiatan.
2. Buku Agenda dan Rekapitulasi, harus dilampirkan dalam Laporan PUM setelah disetujui (di-paraf) oleh Dosen Pembimbing.
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

(Contoh pengisian)
IV. HASIL

4.1. Aspek Finansial


A. Biaya Alat
Tabel 1. Kebutuhan biaya alat Perbanyakan Kakao dengan luasan 100 m2 selama 4 bulan

Jumlah terpakai Harga Biaya (Rp)


No Jenis Alat Satuan
Rencana Realisasi (Rp) Rencana Realisasi
1 Cangkul buah 0,06 0,09 25.000 1.500 2.250
2 Sabit buah 0,16 0,09 10.000 1.600 900
3 Gergaji buah 0,06 0,04 40.000 2.400 1.600
4 Palu buah 0,06 0,04 17.500 1.050 700
5 Tang buah 0,16 0,04 15.000 2.400 600
7 Gerobak buah 0,05 0,03 300.000 15.000 9.000
Jumlah 23.950 15.050

B. Biaya Bahan
Tabel 2. Kebutuhan biaya bahan dalam Perbanyakan Kakao dengan luasan 100 m2 selama 4
bulan

Jumlah terpakai Harga Biaya (Rp)


No Jenis Alat Satuan
Rencana Realisasi (Rp) Rencana Realisasi
1 Benih Kakao buah 300 300 700 210.000 210.000
2 Bambu batang 5 4 11.000 55.000 44.000
3 Kawat kg 1,2 0,75 12.500 15.000 9.375
4 Atap Rumbia lembar 16 14 5.000 80.000 70.000
5 Pupuk Kandang kg 45 40 150 6.750 6.000
Jumlah 366.750 339.375

C. Biaya Tenaga Kerja


Tabel 3. Kebutuhan biaya tenaga kerja dalam Perbanyakan Kakao dengan luasan 100 m2
selama 4 bulan

Jumlah Harga Biaya (Rp)


No Jenis kegiatan Satuan
Renc Real (Rp) Renc Real
1 - Mengukur Lahan HKO 0,4 0,29 40.000 16.000 11.600
2 - Membersihkan Lahan HKO 2 0,65 40.000 80.000 26.000
3 - Membuat Bangunan HKO 0,6 1,36 40.000 24.000 54.400
4 - Pengambilan Top Soil HKO 1,1 0,14 40.000 44.000 5.600
5 - Mencampur media polybag HKO 0,2 0,05 40.000 8.000 2.000

Jumlah 172.000 99.600

73
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

LEMBAR PENGAJUAN JUDUL PROPOSAL PUM

NAMA : .........................................................................................................
NIM : .........................................................................................................
PROGRAM STUDI : .........................................................................................................
JUDUL PUM : 1. .....................................................................................................
.........................................................................................................
.........................................................................................................
2. .....................................................................................................
.........................................................................................................
.........................................................................................................
3. ......................................................................................................
.........................................................................................................
.........................................................................................................

Mengetahui Tanjung Pati,


Dosen Pembimbing, Mahasiswa Pengusul,

( ) ( )

Ket: Pembimbing melingkari judul PUM yang disetujui


Blanko dibuat sebanyak 3 (tiga) rangkap.

74
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Agenda Kegiatan PUM


Mahasiswa Pelaksana PUM
Nama : .................................................................... Komoditi : ...................................................................
No. NIM : .................................................................... Luas Areal / Kapasitas : ...................................................................
Program Studi : .................................................................... Lama Usaha : ...................................................................
Judul PUM : ............................................................................................................................................................................................
................................................................................................................................................................................
Jumlah bahan Jumlah Bekerja Lama Hasil Paraf
Tanggal Kegiatan Bahan terpakai Alat Orang (jam,menit) Pekerjaan Pemb.
Mulai pk Selesai pk

75
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Jumlah bahan Jumlah Bekerja Lama Hasil Paraf


Tanggal Kegiatan Bahan terpakai Alat Orang (jam,menit) Pekerjaan Pemb.
Mulai pk Selesai pk

76
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

REKAPITULASI Kegiatan PUM Jurusan BT. Perkebunan Politani Negeri Payakumbuh

Bahan yang Digunakan Alat yang Jumlah Lama waktu Paraf


No Kegiatan Digunakan pelaksanaan HKO Pemb.
Nama Bahan Jumlah Frekuensi

77
POLITEKNIK PERTANIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PEDOMAN PUM

Bahan yang Digunakan Alat yang Jumlah Lama waktu Paraf


No Kegiatan Digunakan pelaksanaan HKO Pemb.
Nama Bahan Jumlah Frekuensi

Keterangan :
1. Hasil rekapitulasi ini yang dimasukkan dalam Laporan Finansial PUM (Sub Bab 4.1.) yaitu : Jenis alat yang dipakai, Jenis dan jumlah bahan yang terpakai
dan Jumlah HKO dari masing-masing kegiatan.
2. Buku Agenda dan Rekapitulasi, harus dilampirkan dalam Laporan PUM setelah disetujui (di-paraf) oleh Dosen Pembimbing.

78
POLITEKNIK PERTANIAN BERITA ACARA
NEGERI PAYAKUMBUH UJIAN PUM

Pada hari ini ......................... tanggal ........ bulan ........................... tahun ......... telah
dilaksanakan ujian PUM mahasiswa :

Nama : ............................................................................................................

NIM : ............................................................................................................

Jurusan : Budi Daya Tanaman Perkebunan

Program Studi : Budi Daya Tanaman Perkebunan

Judul : ............................................................................................................
............................................................................................................
............................................................................................................

Oleh Tim Penguji yang terdiri dari :


No Nama Penguji Jabatan Tanda Tangan

............................................................
1 Ketua 1.
NIP. .....................................................

............................................................
2 Anggota 2.
NIP. .....................................................

............................................................
3 Anggota 3.
NIP. .....................................................

Demikianlah berita acara ini dibuat dengan sebenarnya, untuk dapat dipergunakan
sebagaimana perlunya.

NILAI UJIAN

Mengetahui, Mahasiswa
Ketua Jurusan Yang bersangkutan

NIP. NIP.

Catatan :
Distribusi : 1. Program Studi
2. Jurusan

79
POLITEKNIK PERTANIAN NILAI UJIAN
NEGERI PAYAKUMBUH PUM

PROGRAM STUDI BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN


JURUSAN BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN
POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI PAYAKUMBUH
TAHUN AKADEMIK : ....... /........

PENILAI
NAMA MAHASISWA
NIM
JUDUL PUM
...............................................................................
...............................................................................
...............................................................................
...............................................................................

HARI / TANGGAL
JAM
TEMPAT UJIAN / RUANG

DOSEN
Nilai
No. UNSUR PENILAIAN Bobot Nilai
Terbobot
A UJIAN
1 Penguasaan Materi 80%
2 Penyampaian 10%
3 Sikap 10%
Nilai Akhir Penguji 100%

No. UNSUR PENILAIAN Nilai


B LAPORAN

Tanjung Pati, ........................................


PENGUJI ...

NIP. ....................................................

80
POLITEKNIK PERTANIAN REKAPITULASI NILAI
NEGERI PAYAKUMBUH UJIAN PUM

PROGRAM STUDI BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN


JURUSAN BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN
POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI PAYAKUMBUH
TAHUN AKADEMIK : ....... /........

NAMA MAHASISWA
NIM
JUDUL PUM
...............................................................................
...............................................................................
...............................................................................
...............................................................................

HARI / TANGGAL
JAM
TEMPAT UJIAN / RUANG

No. Penguji Nama Dosen Penguji Nilai Ujian Nilai Laporan


1 I
2 II
3 III
Rata - Rata

Tanjung Pati, ........................................


KETUA

NIP. ....................................................

81
POLITEKNIK PERTANIAN NILAI LAPANGAN
NEGERI PAYAKUMBUH PUM

PROGRAM STUDI BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN


JURUSAN BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN
POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI PAYAKUMBUH
TAHUN AKADEMIK : ....... /........

NAMA MAHASISWA
NIM
JUDUL PUM
...............................................................................
...............................................................................
...............................................................................
...............................................................................

No. UNSUR PENILAIAN NILAI NILAI


1 LAPANGAN 85%
2 DISIPLIN 15%
JUMLAH NILAI

No. UNSUR PENILAIAN NILAI


LAPORAN

Tanjung Pati, ........................................


PEMBIMBING

NIP. ....................................................

82
POLITEKNIK PERTANIAN NILAI AKHIR
NEGERI PAYAKUMBUH PUM

PROGRAM STUDI BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN


JURUSAN BUDI DAYA TANAMAN PERKEBUNAN
POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI PAYAKUMBUH
TAHUN AKADEMIK : ....... /........

NAMA MAHASISWA
NIM
JUDUL PUM
...............................................................................
...............................................................................
...............................................................................
...............................................................................

Laporan
Seminar Lapangan Laporan Ujian Nilai Akhir
Revisi
10% 30% 20% 10% 30% Angka Huruf

Tanjung Pati, ........................................


PEMBIMBING

NIP. ....................................................

83

Anda mungkin juga menyukai