Anda di halaman 1dari 5

1.

pengertian CMS , kemampuan CMS

Content Management System (CMS) adalah sebuah aplikasi yang berfungsi untuk mengelola, mengubah,
dan mempublikasikan konten web. CMS juga memungkinkan beberapa pengguna sekaligus untuk
berkolaborasi dalam mengelola konten web.

Sebuah CMS biasanya memiliki kemampuan untuk meng-update artikel, mengedit halaman website,
mengatur menu, dan tampilan website.

2.Tentang dedicate hosting

dedicated hosting adalah layanan hosting di mana sebuah cloud server hanya digunakan oleh satu akun
hosting dan tidak dibagikan dengan siapapun ( dedicated).

 Cara Kerja Dedicated Hosting

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, layanan dedicated hosting akan memberikan performa yang lebih
andal dan kendali penuh bagi penggunanya karena servernya tidak dibagi dengan siapapun. Layanan
dedicated hosting bisa di analogikan sebagai sebuah rumah. Setelah selesai melakukan pembayaran,
kamu bisa langsung menggunakan layanan dedicated hosting sebagai rumah untuk berbagai tujuan
mulai dari menambahkan OS, control panel dan mengoptimasi website ataupun aplikasimu sesuai
kebutuhan.

 Kelebihan Dedicated Hosting

1. Akses Penuh dan Bebas Kustomisasi

Dedicated hosting memberikan Anda akses penuh ke server. Sehingga, Anda bebas melakukan custom
ataupun konfigurasi server sesuka hati. Termasuk memilih sistem operasi hingga spec hardware yang
digunakan.

2. Sumber Daya Sepenuhnya

Kelebihan dedicated hosting berikutnya, Anda mendapatkan sumber daya penuh. Sebab, Anda tidak
perlu berbagi server dengan pengguna lainnya.Alhasil, Anda bebas menggunakan sumber daya hosting
tanpa dibatasi limit tertentu. Website ataupun aplikasi Anda pun jadi cukup stabil.

3. Tidak Terganggu Pengguna Lain

Pada dedicated hosting, Anda adalah penyewa tunggal. Yang artinya, performa hosting Anda tidak akan
terpengaruh oleh pengguna lainnya.

 Kekurangan Dedicated Hosting

1. Harga Sewa Cukup Mahal


Melihat kelebihan dedicated hosting, jangan heran kalau penyedia hosting seringkali mematok harga
yang cukup menguras dompet. Per bulannya saja, Anda perlu menggelontorkan sekitar Rp2juta-an
untuk spec yang paling minimal.

2. Membutuhkan Pengetahuan Teknis yang Mumpuni

Berhubung dedicated hosting adalah server kosong, itu artinya Anda membutuhkan skill teknis yang
mumpuni untuk mengelolanya.Tanpa kemampuan teknis yang cukup, penggunaan dedicated hosting
bisa jadi kurang optimal atau malah merugikan Anda

3.Merancang template situs web online

Langkah #1. Buka Website doTemplate.com, tidak perlu login, mendaftar atau membayar alias gratis.

Langkah #2. Pilih salah satu tampilan template yang tersedia di website tersebut. Tampilan template
inilah yang akan menjadi template dasar kita dan dapat kita customize (ubah) sesuai keinginan kita.

Langkah #3. Klik tombol “Customize and download” untuk melakukan pengaturan tampilan sesuai
keinginan kita. Akan ditampilkan sebuah window berupa tampilan website sesuai yang kita pilih.

Langkah #4. Klik pada bagian header (gambar 2) untuk mengedit tampilan bagian header (judul situs,
gambar dan background)

angkah #5. Setelah mengatur header, klik pada bagian menu (navigasi) atas dan akan ditampilkan pilihan
pengaturan untuk bagian menu

Langkah #6. Jika sudah selesai melakukan perubahan terhadap tampilan template (customize), klik
tombol download dan file template akan didownload ke komputer kita

4.materi tentang ICT (proses iCT)

Information and Communication Technology (ICT) adalah teknologi yang digunakan untuk
berkomunikasi dan menciptakan, mengelola dan mendistribusikan informasi. Umumnya, ICT mencakup
komputer, internet, telepon, televisi, radio, dan peralatan audiovisual lainnya.ICT meliputi dua aspek,
yakni teknologi informasi dan teknologi komunikasi.

 Manfaat ICT

Pada dasarnya, ICT memiliki fungsi untuk memudahkan pekerjaan manusia melalui implementasi
teknologi dan sistem informasi.

 tujuan penggunaan ICT :


1. Peningkatan kualitas produk dan layanan.
2. Dalam dunia pembelajaran, ICT dapat mempercepat dan mengefektifkan proses belajar
mengajar.
3. Meningkatkan efisiensi.
4. Meningkatkan kualitas dan produktifitas SDM.
 Fungsi ICT

ICT dapat membantu untuk memuat informasi atau ilmu pengetahuan bisa diakses dengan mudah dan
lebih luas. Saat ini ada banyak media yang tersedia untuk menjembatani informasi seperti jurnal, e-book,
artikel, hingga perpustakaan digital.

 LANGKAH-LANGKAH PENERAPAN ICT

EmergingStage– Tahap kemunculan.

Applying Stage – Tahap Penerapan.

Infusing Stage – Tahap Penanaman.

Transforming Stage – Tahap Transformasi.

5. Langkah" design website header dalam merancang situs web online

berikut cara mendesain website :

1. Mencari web hosting yang tepat dan andal.


2. Memilih platform untuk membuat website.
3. Menginstall tool yang dibutuhkan untuk mengonlinekan website.
4. Membuat mockup untuk desain website.
5. Membuat prototipe desain.
6. Mengecek apakah desain terlihat bagus di perangkat mobile.

6.cara membuat produk tanpa atribut dan dengan atribut dalam membuat konten pemasaran

1. Tentukan Tujuan
2. Pemetaan audiens
3. Ideasi content dan planning
4. Penciptaan sebuah konten
5. Distribusi konten
6. Amplifikasi konten
7. Evaluasi content marketing
8. Pengembangan marketing

7.Teori dari Gunter Eysenbach arti E pada E - Healt

Menurut Gunter Eysenbach, ‘e’ pada e-health tidak hanya mengandung arti
“electronic” melainkan juga meliputi :

1. Eficiency (efisiensi)
2. Enhancing quality of care (menambah kualitas pelayanan kesehatan)
3. Evidence based (berdasarkan fakta)
4. Empowerment of patients (kekuasaan ada di tangan konsumen dan pasien)

5. Encouragement of a new relationship between the patient and health professional (pembangunan
hubungan yang lebih kuat antara pasien dan profesional di bidang kesehatan).
6. Educations of physicians and consumers through online source(pendidikan untuk dokter dan
konsumen melalui sumber informasi online)
7. Enabling information exchange, a communication in a standardize way between health care
establishments (memungkinkan pertukaran informasi, komunikasi dengan standarisasi antara pendiri
layanan kesehatan).

8. Extending the scope of healthcare beyond its conventional boundaries


(pemanjangan ruang lingkup pelayanan kesehatan di luar batasan
konvensionalnya)

9. Ethics (etika)
10. Equality (persamaan)

8. Prinsip membangun E government


1)Fokus pada perbaikan pelayanan pemerintah kepada masayrakat.
2)Membangun lingkungan yang kompetitif.
3)Memberikan penghargaan terhadap inovasi dan memberikan ruang kesempatan bagi kesalahan.
4)Tekankan pada pencapaian efisiensi.

9.pemahaman Woo Commers

WooCommerce adalah sebuah plugin untuk toko online gratis yang bisa Anda gunakan di dalam
platform WordPress.

WooCommerce adalah plugin yang memudahkan Anda dalam membuka toko online pada website
karena bisa mencakup berbagai fitur seperti halnya e-commerce.

Manfaat woocommerce

1.Bisa digunakan banyak produk

2.Keamanan terjamin

3.fitur lengkap

4.Mobile Friendly

5.Bisa dipersonalisasi

Kelebihan dan Kekurangan WooCommerce

Kelebihan
 Memiliki fitur lengkap yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan bisnis Anda
 Memiliki ribuan tema gratis yang bisa Anda gunakan
 Bisa melakukan custom design pada website
 Memiliki 100+ opsi payment gateway
 Terintegrasi dengan berbagai aplikasi lain seperti Google Ads, Facebook, hingga Mailchimp.

Kekurangan

 Hanya bisa digunakan oleh pengguna WordPress saja


 Harus mengupload item/produk secara satu persatu dan memakan banyak waktu
 Fitur search produknya seringkali membingungkan pengguna

Anda mungkin juga menyukai