Anda di halaman 1dari 4

MEMBUAT MASKARA ALAMI

Iesha Khairana Yasmin 212210121


Mezzaluna Aeesha Milannisti 212210157
Raisya Halida Dirmawan 212210248
Watik Ayuningtyas 212210299

SMA ALFA CENTAURI


BANDUNG
TAHUN 2022
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Dimasa kini banyak anak muda yang gemar menggunakan make up untuk bepergian bahkan
untuk digunakan ke sekolah. Salah satu make up yang penting dan amat digandrungi untuk
dipakai adalah maskara. Untuk penelitian kali ini, kami akan membahas tentang bagaimana
cara membuat maskara alami.
Kami akan membuat maskara alami karena kami ingin melihat kebutuhan remaja masa kini.
Black maskara adalah varian maskara yang cocok digunakan untuk acara-acara penting dan
bisa digunakan saat bepergian dengan teman atau keluarga, selain itu cocok juga dipakai ke
sekolah.

1.2 Tujuan
Adapun tujuan yang akan dicapai pada penelitian ini. Dengan memanfaatkan bahan-bahan
alami
 Untuk membuat black maskara alami
 Mendeskripsikan kelebihan dan kekurangannya dari maskara alami

1.3 Manfaat
1. Dapat menampilkan kilau alami tanpa mencolok walau dipakai saat sekolah
2. Maskara alami ini bagus untuk kesehatan bulu mata

LANDASAN TEORI
Maskara adalah kosmetik yang digunakan untuk area mata khusus nya bulu mata dimana
fungsi utama nya adalah memperindah, mempergelap, memperpanjang dan memperjelas bulu
mata. Bentuk dan medium dari maskara yang modern umumnya berbentuk cair namun dapat
juga berbentuk krim atau padat. Bahan yang umumnya ada pada maskara adalah bahan bahan
semacam minyak, lilin, pengawet, pigmen, dll.
Dalam projek kali ini kami akan membuat maskara dengan bahan alami. Setelah produk kami
jadi, kami akan mmeminta salah seorang teman kami untuk mencobanya dan memberikan
pendapat mengenai maskara alami yang kami buat.
Tanaman lidah buaya (Aloe vera) merupakan tanaman yang banyak tumbuh pada iklim tropis
ataupun subtropis dan sudah digunakan sejak lama karena fungsi pengobatannya. Daunnya
agak runcing berbentuk taji, tebal, getas, tepinya bergerigi, dan permukaannya berbintik -
bintik.

Castor oil adalah minyak nabati serbaguna yang telah digunakan sejak lama untuk perawatan
kulit dan rambut. Castor oil atau dikenal juga sebagai minyak biji jarak, mengandung enzim
yang disebut risin. Proses pemanasan membuat risin aman digunakan dan bermanfaat untuk
kecantikan.
Charcoal powder atau bubuk arang merupakan salah satu bahan alami untuk memberikan
warna hitam pada aneka produk baking dan makanan lainnya, seperti mie, es krim, dan lain-
lain.
Kami akan membuat black maskara untuk digunakan remaja saat main dan sekolah. Saya
ingin membuat maskara dengan bahan alami dan mudah agar semua orang bisa membuatnya
sendiri dirumah.

METODE PENELITIAN
Metode penelitian yang akan kami gunakan adalah kualitatif dimana kami akan
menggunakan lebih banyak analisis dengan menonjolkan proses dan deskripsi dari percobaan
yang kami lakukan.

TEKNIK PENGUMPULAN DATA


Teknik pengumpulan data yang kelompok kami akan gunakan adalah teknik kualitatif dengan
data berkala. Data berkala kami gunakan dalam bagian perbandingan produk kami dengan
produk yang ada di pasaran. Penelitian akan kami lakukan secara observasi langsung lewat
praktikum dan melakukan/mempraktekkan secara langsung.

WAKTU DAN TEMPAT PENELITIAN


Hari, tanggal : Jumat, 21 Oktober 2022
Waktu : 13.00 – 15.00
Tempat : SMA Alfa Centauri

RINCIAN ANGGARAN BIAYA


Barang Harga
Castor Oil 32.000
Charcoal powder 30.000
Aloe vera gel 49.000
Tempat maskara 27.000
Total 138.000
DAFTAR PUSTAKA
Maskara https://id.wikipedia.org/wiki/Maskara
Lidah buaya https://www.google.com/search?kgmid=/m/059h5_&hl=id-
ID&q=Lidah+buaya&kgs=bcc95e447625db2f&shndl=17&source=sh/x/kp/osrp/
4&entrypoint=sh/x/kp/osrp
Charcoal powder https://titanbaking.com/articles/charcoal-powder-pembuatan-penggunaan-
dan-manfaatnya
Castor oil https://www.halodoc.com/artikel/7-manfaat-castor-oil-bagi-perawatan-kulit-dan-
rambut

Anda mungkin juga menyukai