Anda di halaman 1dari 2

KERANGKA ACUAN KERJA

PELAYANAN KB

A. Kegiatan pokok dan rincian kegiatan


Kegiatan pokok: melakuan pemantauan, pemeriksaan dan penanganan
terhadap wanita usia subur termasuk calon pengantin dan ibu yang ingin ber- KB.
Rincian kegiatan:
1. Melakukan konseling dan pemeriksaan kesehatan reproduksi kepada calon
pengantin wanita
2. Melakukan pemeriksaan dan pelayanan bagi ibu yang ingin ber-KB.
3. Melakukan rujukan ke dokter bila membutuhkan pemeriksaan dan penanganan
lebih lanjut.

B. Cara melaksanakan kegiatan


Pelaksanaan kegiatan dilakukan diluar gedung maupun di dalam gedung.
Kegiatan diluar gedung dilakukan pada saat bakti sosial dalam rangka pelayanan
KB, bekerjasama dengan PLKB, kader kesehatan dan perangkat desa. Kegiatan
dalam gedung dilakukan di ruang KB baik di puskesmas induk,puskesling maupun
di puskesmas pembantu oleh tenaga yang berkompeten.

C. Sasaran/ Target
Sasaran kegiatan ini adalah
Pelayanan KB 80%

D. Jadwal pelaksanaan kegiatan


Kegiatan dilaksanakan setiap hari kerja
TAHUN 2016
No Kegiatan 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12
1 Pendataan PUS
2 Pemeriksaan
caten
3 Pelayanan KB
Pendataan WUS mengambil data yang dilakukan oleh PLKB.

E. Evaluasi pelaksanaan kegiatan dan pelaporan


Evaluasi pelaksanaan kegiatan dilakukan 3 bulan sekali oleh koordinator KB dan
membuat laporannya kepada kepala puskesmas. Apabila ada ketidaksesuaian
dalam pelaksanaan kegiatan, maka Kepala Puskesmas bersama dengan
koordinator KB dan pelaksana kegiatan harus mencari penyebab masalahnya dan
mencari solusi penyelesaiannya.

F. Pencatatan, Pelaporan dan evaluasi kegiatan


Pencatatan harus dilakukan pada setiap petugas yang melaksanakan kegiatan
dan dikelola dengan baik, sehingga dapat digunakan sewaktu dibutuhkan. Pelaporan
dilakukan oleh penanggung jawab program dan dilaporkan ke Kepala Puskesmas
melalui Kasubag TU, untuk dikompilasi dengan laporan kegiatan lainnya. Evaluasi
kegiatan dilakukan setiap 6 bulan melalui rapat evaluasi tengah tahun dan rapat
evaluasi akhir tahun.

Anda mungkin juga menyukai