Anda di halaman 1dari 12

2018

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


PERTEMUAN LOKMIN TRIBULANAN
PUSKESMAS PADALARANG
02 Agustus 2018

PUSKESMAS PADALARANG
DINAS KESEHATAN
KABUPATEN BANDUNG BARAT
PEMERINTAH KABUPATEN BANDUNG BARAT
DINAS KESEHATAN KABUPATEN BANDUNG BARAT
PUSKESMAS PADALARANG
KECAMATAN PADALARANG
Jl. Raya Padalarang No. 541 Kec. Padalarang Kabupaten Bandung Barat 40716 Tlp. (022)
6809398

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


PERTEMUAN PENYELENGGARAAN LOKMIN TRIBULANAN
PUSKESMAS PADALARANG
BULAN AGUSTUS TAHUN 2018

A. PENDAHULUAN
Pembangunan kesehatan diarahkan pada peningkatan kualitas
sumberdaya manusia serta kualitas kehidupan dan usia harapan hidup
manusia, peningkatan kesejahteraan keluarga dan masyarakat, serta
mempertinggi kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup sehat.
Puskesmas sebagai unit organisasi kesehatan melaksanakan pembinaan dan
memberikan pelayanan kesehatan secara menyeluruh dan terpadu.
Salah satu strategi pembangunan kesehatan adalah meningkatkan
pelayanan kesehatan yang merata, terjangkau, bermutu, dan berkeadilan serta
berbasis bukti dengan mengutamakan pada upaya promotif dan preventif.
Untuk kepentingan tersebut perlu peningkatan pelayanan kesehatan di
fasilitas kesehatan.

B. LATAR BELAKANG
Berdasarkan hasil pemantauan di lapangan, ada indikasi
meningkatnya permintaan ( Demant ) atau tuntutan masyarakat terhadap
mutu pelayanan kesehatan di fasilitas kesehatan. Sehubungan dengan hal
tersebut, fasilitas kesehatan termasuk puskesmas perlu secara terus-menerus
meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan kepada masyarakat, serta adanya
pembinaan dari pemerintah pusat dan pemerintah provinsi / kabupaten.
Dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan khususnya Puskesmas
kepada masyarakat dan meningkatkan pencapaian cakupan program-
program kesehatan maka diperlukan suatu pertemuan berkala yang bertujuan
melaksanakan perencanaan dan evaluasi kegiatan sebagai bentuk pelaksanaan
program kesehatan di puskesmas.

C. TUJUAN
1. TujuanUmum :
Dapat terselenggaranya manajemen baik dari sistem kepegawaian maupun
kinerja program dan kinerja pelayanan yang sesuai dengan peraturan yang
telah ditetapkan.
2. Tujuan Khusus
a. Mengetahui permasalahan kesehatan yang berkembang pada
masyarakat
b. Mengetahui hambatan-hambatan dalam memberikan pelayanan
kepada masyarakat
c. Melakukan evaluasi pelaksanaan program melalui penilaian kinerja
puskesmas
d. Membuat rencana tindaklanjut program
e. Mensosialisasikan kegiatan inovasi puskesmas

D. PELAKSANAAN
1. INPUT
 Data capaian program puskesmas
 Capaian SPM Triwulan II 2018
 Tata cara penyelenggaraan pertemuan lokmin tribulanan
2. PROSES
 Persiapan waktu dan tempat pertemuan
 Koordinasi dengan staf puskesmas
 Pembuatan kerangka acuan dan jadwal pertemuan
 Mempersiapkan materi
3. OUTPUT
 Tersusunnya jadwal pelaksanaan lokmin tribulanan di puskesmas
 Adanya keseragaman pelaksanaan pertemuan lokmin tribulanan yang
efektif, efisien, dan akuntabel sesuai dengan ketentuan

4. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


Metode Pelaksanaan :
- Sosialisasi program puskesmas
- Presentasi hasil evaluasi capaian program

5. SASARAN
- Tercapainya cakupan program dan penyerapan anggaran program
secara efektif, efisien, transparan dan akuntabel
- Meningkatnya capaian program pada akhir tahun sesuai dengan
target

6. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN

No Rincian Waktu Pelaksanaan


Kegiatan
08.30- 08.45 – 09.00- 09.15- 10.30-
08.45 09.00 09.15 10.30 11.00

1 Registrasi
2 Pembukaan
3 Sambutan
4 Evaluasi
program
Triwulan II
6 Diskusi
7 Rencana
tindak lanjut
8 Penutupan

7. Monitoring Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan dan Pelaporan


Kegiatan monitoring terhadap pelaksanaan program atau kegiatan harus
dilakukan agar cakupan program tercapai. Pelaksanaan kegiatan monitoring
tersebut dibuktikan dengan laporan pelaksananaan program kemudian laporan
pelaksanaan tugas tersebut dilaporan ke kepala puskesmas.

8. Pencatatan, Pelaporan dan Evaluasi Kegiatan


Pencatatan dilakukan pada saat proses kegiatan pertemuan berjalan oleh
seorang yang telah diberi tanggung jawab sebagai notulen. Selain pencatatan yang
dibuat oleh notulen , laporan juga dilengkapi dengan dokumentasi berupa foto dan
lain – lain sebagai bukti bahwa kegiatan tersebut telah dilaksanakan. Pencatatan
dan pelaporan tersebut diserahkan kepada kepala puskesmas.

9. ALOKASI DANA
Kegiatan ini dibiayai oleh DAK Bidang Kesehatan Tahun 2018 melalui
DPA Bantuan Operasional Kesehatan .

10. PENUTUP
Demikian kerangka acuan ini kami buat, untuk dilaksanakan sebagaimana
mestinya.

Bandung Barat, 02 Agustus 2018


Kepala Puskesmas Padalarang

Dr. Hj. Yuliana Wahyu PL, MMKes


NIP. 197007132006042005
KERANGKA ACUAN KEGIATAN
PERTEMUAN PENYELENGGARAAN LOKMIN TRIBULANAN
PUSKESMAS PADALARANG
BULAN DESEMBER TAHUN 2017

A. PENDAHULUAN
Pembangunan kesehatan diarahkan pada peningkatan kualitas
sumberdaya manusia serta kualitas kehidupan dan usia harapan hidup
manusia, peningkatan kesejahteraan keluarga dan masyarakat, serta
mempertinggi kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup sehat.
Puskesmas sebagai unit organisasi kesehatan melaksanakan pembinaan dan
memberikan pelayanan kesehatan secara menyeluruh dan terpadu.
Salah satu strategi pembangunan kesehatan adalah meningkatkan
pelayanan kesehatan yang merata, terjangkau, bermutu, dan berkeadilan serta
berbasis bukti dengan mengutamakan pada upaya promotif dan preventif.
Untuk kepentingan tersebut perlu peningkatan pelayanan kesehatan di
fasilitas kesehatan.

B. LATAR BELAKANG
Berdasarkan hasil pemantauan di lapangan, ada indikasi
meningkatnya permintaan ( Demant ) atau tuntutan masyarakat terhadap
mutu pelayanan kesehatan di fasilitas kesehatan. Sehubungan dengan hal
tersebut, fasilitas kesehatan termasuk puskesmas perlu secara terus-menerus
meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan kepada masyarakat, serta adanya
pembinaan dari pemerintah pusat dan pemerintah provinsi / kabupaten.
Dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan khususnya Puskesmas
kepada masyarakat dan meningkatkan pencapaian cakupan program-
program kesehatan maka diperlukan suatu pertemuan berkala yang bertujuan
melaksanakan perencanaan dan evaluasi kegiatan sebagai bentuk pelaksanaan
program kesehatan di puskesmas.
C. TUJUAN
1. TujuanUmum :
Meningkatnya kemampuan SDM pengelola program di Puskesmas
Padalarang.
2. Tujuan Khusus
a. Meningkatkan pemahaman tentang program
b. Mendukung upaya kesehatan bersifat promotif dan preventif
c. Meningkatkan kerjasama lintas sektor di wilayah di Puskesmas
Padalarang
d. Meningkatkan capaian program di Puskesmas Padalarang

D. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


1. INPUT
 Kebijakan pelaksanaan lokmin tribulanan di Puskesmas Padalarang
 Mekanisme pelaksanaan lokmin tribulanan di Puskesmas
Padalarang
 Data capaian program Puskesmas Padalarang
2. PROSES
 Paparan materi
 Diskusi
 Rencana Tindak Lanjut
3. OUTPUT
 Tersusunnya laporan program
 Adanya kerjasama lintas sektoral yang efektif, efisien dan
akuntabel sesuai dengan ketentuan

4. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


Metode Pelaksanaan :
 Ceramah
 Diskusi

5. SASARAN
- Peserta pertemuan yang terdiri dari : kepala puskesmas, staf
Puskesmas Padalarang, Camat Padalarang, Kepala Desa, TP PKK
desa, kader kesehatan

6. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


Pelaksanaan kegiatan pertemuan lokmin tribulanan dilaksanakan pada :
Hari : Selasa
Tanggal : 19 Desember 2017
Tempat : Aula Puskesmas Padalarang
Waktu : Pukul 08.30 s/d selesai
Alamat : Jl. Raya Padalarang no. 541

7. Monitoring Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan dan Pelaporan


Kegiatan monitoring / pemantauan pelaksanaan lokmin tribulanan
harus dilakukan agar tidak terjadi penyimpangan. Pelaksanaan kegiatan
monitoring tersebut dibuktikan dengan adanya pencatatan, pelaporan,
daftar hadir serta dokumentasi kegiatan. Kemudian laporan pelaksanaan
kegiatan tersebut dilaporkan kepada Kepala Puskesmas.

8. Pencatatan, Pelaporan dan Evaluasi Kegiatan


a. Notulen (Pencatatan)
Dasar Hukum
Permenkes no. 75 tahun 2014 tentang pusat pelayanan masyarakat.

9. ALOKASI DANA
a. Alokasi Kegiatan Dana Lokmin tribulanan
Kegiatan ini dibiayai oleh DAK Bidang Kesehatan Tahun 2017
melalui DPA Bantuan Operasional Kesehatan no. rek 34.12 Puskesmas
Padalarang Kabupaten Bandung Barat.

b. Pelaporan Realisasi Lokmin tribulanan


 Registrasi dilaksanakan pada pukul 08.30 s/d 08.45
 Pembukaan lokmin tribulanan dilaksanakan pada pukul 08.45 s/d
09.00
 Sambutan dilaksanakan pada pukul 09.00 s/d 09.15
 Evaluasi program triwulan III dan IV tahun 2017 program pada
pukul 09.15 – 10.00
 Diskusi dan rencana tindak lanjut pada pukul 10.00 – 10.45
 Penutupan pada pukul 10.45 – 11.00

10. EVALUASI KEGIATAN


 Cakupan program yang melibatkan lintas sektoral harus tercapai
 Jika ada cakupan program yang belum tercapai, maka dilakukan
analisa data dan evaluasi untuk perbaikan peningkatan cakupan
program di wilayah masing – masing desa binaan puskesmas.

11. PENUTUP
Demikian kerangka acuan ini kami buat, untuk dilaksanakan sebagaimana
mestinya.

Bandung Barat, 19 Desember 2017


Kepala Puskesmas Padalarang
Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung Barat
Dr. Yuliana Wahyu PL, MMKes
NIP. 197007132006042005

Anda mungkin juga menyukai