Anda di halaman 1dari 3

SOAL UJI KONSEP (TT3)

Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah


PKN Di SD
Tutor Pembimbing
Nur Idris, S.Pd., M.Pd.

LUSI KAURINA
857962783

UNIVERSITAS TERBUKA
UPBJJ-UT YOGYAKARTA
POKJAR WONOSOBO
TAHUN 2022.1
Soal Uji Konsep (TT3)
PDGK4201 Pembelajaran Pkn di SD
NAMA : LUSI KAURINA
NIM : 857962783
KELAS : BI 1A
1. Bagaimanakah penegakan hukum di Indonesia ?
Penegakan hukum di Indonesia sudah sesuai denan UUD 1945 dan Pancasila. Hanya
saja masih adanya beberapa oknum penegak hukum yang melakukan penyimpangan
sehingga terkesan hukum di Indonesia Nampak runcing ke bawah dan tumpul ke atas.
Misalnya : Seorang pencuri di Nusa Tenggara mendapat hukuman yang berat karena
dilaporkan oleh pemilik kebun yang notabene mempunyai banyak uang, si pencuri tidak
mempunyai uang untuk menyewa pengacara untuk melakukan pembelaan. Sedangkan
para koruptor yang jelas-jelas merugikan negara dengan mengambil kekayaan negara
yang merugikan sekali kemudaian ditangkap dan dihukum, namum karena mempunyai
uang jadi mereka dapat menyewa pengaacara sehingga hukumannya ringan. Harusnya
pencuri hukumanya sama beratnya dengan koruptor karena sama-sama mencuri namun
kenyataanya koruptor hukumannya lebih ringan dari pencuri.
2. Bagiamana cara menerapkan nilai-nilai demokrasi di sekolah sebagai sarana
pengenalan demokrasi?
Pada saat pemilihan ketua kelas beserta pengurusnya dilaksanakan dengan cara
pemungutan suara terbanyak jika musyawarah untuk mufakat tidak menemukan ketua
kelas. Dengan demikian peserta didik sudah mulai dikenalkan dengan pesta demokrasi
di kelas.
3. Apa arti penting nilai,moral dan norma dalam kehidupan?
Arti penting nilai dalam kehidupan sehari-hari adalah sebagai pedoman hidup
seseorang yang berasal dari dasar sanubari dan hati Nurani masing-masing dalam
kehidupannya di dalam keluarga, masyarakat, bangsa dan negara. Apabila seseorang
memiliki nilai yang baik dalam dirinya baik pula perilaku orang tersebut.
Sedangkan moral adalah sebagai standar perilaku yang memungkinkan seseorang dapat
hidup secara kooperatif dalam satu kelompok. Moral dapat mengacu pada sanksi-sanksi
masyarakat terkait perilaku yang benar dan dapat diterima.
Arti penting norma adalah sevagai Batasan-batasan perilaku seseorang dalam hidup
bermasyarakat, dengan demikian orang yang mematuhi norma yang ada maka akan
diterima dengan baik di dalam keluarga, masyarakat, negara dan bangsa sehingga tidak
merugikan orang-orang di sekelilingnya.
4. Pembelajaran portofolio merupakan pembelajaran yang di dalamnya terdiri dari
seangkaian tugas-tugas mulai dari perencanaan, proses dan hasil dari apa yang
direncanakan. Semua proses kegiatan tersebut masuk dalam penilaian portofolio.
Sehingga pada akhir kegiatan pembelajaran akan terkumpul tugas-tugas yang telah
disusun dari awal pembelajaran, pertegahan dan akhir pembelajaran. Kumpulan tugas
tersebut mencerminkan bagaimana proses pembelajaran yang telah dilaksanakan.
5. Kekurangan pembelajaran tematik adalah guru harus memiliki tingkat keterampilan
yang tinggi karena untuk mengintegrasikan kurikulum dengan konsep yang ada di
dalam mata pelajaran harus memiliki daya piker yang baik. Padahal kita ketahui bahwa
tidak semua orang memiliki kemampuan yang sama, setiap orang memiliki kelebihan
dan kekurangan masing-masing.
Apabila guru tidak menguasai semua bidang studi maka pembelajaran tematik tidak
akan mencapai hasil maksimal.
Selain itu pembelajaran tematik menuntut anak untuk belajar lebih banyak dari biasanya
karena dalam setiap pembelajarannya terdiri dari beberapa bidang study, sedangkan
kenyataan di lapangan tidak semua peserta didik memiliki kemampuan yang sama
dalam segi minat dan kemampuan belajar.
6. Antara connected dan integrated keduanya memiliki persamaan dan perbedaan sebagai
berikut:
Persamaan : sama-sama saling menghubungkan satu konsep dengan konsep yang
lainnya pada satu tema yang diajarkan.
Perbedaan : Untuk connected hanya menghubungkan sub pokok bahasan pada satu
mapel saja sedangka integrated menghubungkan sub bahasan antar maple dalam satu
tema.

Anda mungkin juga menyukai