Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN GRESIK

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS SEMBAYAT
Jl. Pendopo No.1, Sembayat, Manyar Telp. 031-3949800
Email : pkmsembayat@gmail.com

GRESIK 61151

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS SEMBAYAT


NOMOR: 445/ /437.52.07/2023

TENTANG
PENNATAUSAHAAN KEUANGAN
PUSKESMAS SEMBAYAT

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA PUSKESMAS SEMBAYAT,

Menimbang : a. Bahwa anggaran yang tersedia di Puskesmas harus


dikelola secara transparan, akuntabel, efektif, dan
efisien sesuai dengan prinsip-prinsip manajemen
keuangan;
b. Bahwa agar pengelolaan anggaran dapat dilakukan
secara transparan, akuntabel, efektif, dan efisien,
maka perlu ditetapkan kebijakan dan prosedur
manajemen keuangan yang mengacu pada ketentuan
peraturan perundang-undangan;
c. Bahwa Puskesmas yang menerapkan pola pengelolaan
keuangan BLUD harus mengikuti ketentuan peraturan
perundang-undangan dalam manajemen keuangan
BLUD;
d. Bahwa agar pengelolaan keuangan di Puskesmas bisa
terlaksana dengan baik sesuai dengan menimbang a,
b, dan c maka perlu ditetapkan Pengelolaan Keuangan
Puskesmas Sembayat;
Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36
Tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 5063);
2. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 43 Tahun 2019, tentang Puskesmas;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 34 Tahun 2022, tentang Akreditasi Pusat
Kesehatan Masyarakat, Klinik, Laboratorium
Kesehatan, Unit Transfusi Darah, Tempat Praktik
Mandiri Dokter, dan Tempat Praktik Mandiri Dokter
Gigi;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 14 Tahun 2021 Tentang Standar Kegiatan
Usaha dan Produk Pada Penyelenggaraan Perizinan
Berusaha Berbasis Risiko Sektor Kesehatan, 29.
Standar Usaha No. KBLI: 86102 Aktivitas
Puskesmas (halaman 649-686);
5. Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor
HK.01.07/MENKES/165/2023 tentang Standar
Akreditasi Puskesmas;
6. Keputusan Direktur Jenderal Pelayanan
Kesehatan Nomor HK.02.02/D/4871/2023 tentang
Instrumen Survei Akreditasi Pusat Kesehatan
Masyarakat;
7. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 79 Tahun
2018 tentang Badan Layanan Umum Daerah.

MEMUTUSKAN
Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS TENTANG
PENATAUSAHAAN KEUANGAN PUSKESMAS
SEMBAYAT.
KESATU : Dalam melakukan penatausahaan keuangan
manajemen paling sedikit memuat:
a. Pendapatan dan belanja;
b. Penerimaan dan pengeluaran;
c. Utang dan piutang;
d. Persediaan, asset tetap, dan investasi;
e. Ekuitas.
KEDUA : Dalam melaksanakan manajemen keuangan perlu
dibuat Standar Operasional Prosedur manajemen
keuangan dalam pelaksanaan pelayanan Puskesmas.
KEDUA : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan
dengan ketentuan apabila dikemudian hari terdapat
kekeliruan akan diadakan perbaikan/perubahan
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Gresik
pada tanggal : 3 April 2023
KEPALA PUSKESMAS SEMBAYAT,

dr. SETYO RINI

Anda mungkin juga menyukai