Anda di halaman 1dari 4

ANGGARAN DASAR

KELOMPOK TANI MATAHARI

BAB I
NAMA, TEMPAT KEDUDUKAN DAN RUANG LINGKUP KEANGGOTAAN
Pasal 1

1. Kelompok Tani ini bernama : Kelompok Tani Matahari


2. Kelompok Tani berkedudukan (Sekretariat) di Jl. Jamin Ginting No. Desa Rumah Berastagi.
3. Ruang lingkup keanggotaan Kelompok Tani ini meliputi beberapa petani yang beralamat di Desa
Sempajaya dan petani yang beralamat di luar Desa Rumah Berastagi tetapi mengolah lahan
pertanian di Rumah Berastagi.

BAB II
DASAR, AZAS DAN TUJUAN
Pasal 2

1. Kelompok Tani Matahari berlandaskan Pancasila dan UUD 1945.


2. Kelompok Tani ini berazaskan kekeluargaan dan Kegotong Royongan.
3. Kelompok Tani ini bertujuan :
a. Meningkatkan kesejahteraan anggota khususnya dan masyarakat pada umumnya dalam rangka
menggalang terlaksananya masyarakat adil dan makmur berdasarkan Pancasila.
b. Meningkatkan pengetahuan anggota melalui penyuluhan, latihan maupun keterampilan
lainnya.
c. Menggalang seluruh kebutuhan sarana produksi dan menjalin kemitraan dengan pihak lain
untuk meningkatkan produksi dari seluruh anggota.
d. Memecahkan masalah-masalah yang dihadapi anggota secara diskusi dan bersama-sama.
e. Ikut membangun tatanan perekonomian nasional dalam rangka mewujudkan masyarakat yang
maju, adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

BAB III
USAHA
Pasal 3

Untuk mencapai tujuan tersebut maka kelompok tani menyelenggarakan usaha-usaha sebagai berikut :
1. Melaksanakan usaha tani berorientasi Agribisnis
2. Menggalang / mengadakan usaha sarana produksi pertanian
3. Menggalang simpan pinjam wajib dan simpanan sukarela dari setiap anggota untuk digunakan
sebagai modal usaha Kelompok Tani atau dipinjamkan kepada anggota sebagai modal usaha tani.
4. Menggalang / mengadakan pemasaran hasil pertanian anggota secara bersama-sama
5. Mengadakan / menjalin kemitraan (Kerjasama) dengan pihak lain yang saling menguntungkan
untuk meningkatkan produksi usaha tani dan kesejahteraan anggota.
6. Mengadakan usaha-usaha lain yang menguntungkan anggta sepanjang tidak bertentangan dengan
Undang-undang.
BAB IV
KEANGGOTAAN
Pasal 4
Syarat Keanggotaan

Yang diterima menjadi anggota Kelompok Tani adalah :


1. Petani yang beralamat di Desa Rumah Berastagi Kecamatan Berastagi Kabupaten Karo.
2. Petani yang beralamat diluar Desa Rumah Berastagi, tetapi mengelola lahan di Desa Rumah
Berastagi
3. Mempunyai kesamaan tujuan dan kepentingan ekonomi dalam lingkup Kelompok Tani
4. Menyetujui AD dan ART serta ketentuan-ketentuan lainnya yang ditetapkan Rapat Anggota.

Pasal 5
Penerimaan Anggota Baru
1. Petani yang berminat menjadi anggota Kelompok Tani harus mengajukan surat permintaan /
permohonan kepada Pengurus Kelompok Tani
2. Pengurus secara musyawarah mempertimbangkan permohonan tersebut dan keputusannya akan
diberikan dalam waktu paling lama 2 (dua) minggu sejak tanggal permohonan diterima.
3. Setiap anggota baru wajib membayar yang pangkal.
4. Anggota baru dapat diterima setiap saat.
5. Permohonan yang diterima segera di daftarkan dalam buku daftar anggota.

Pasal 6
Pemberhentian Keanggotaan
Keanggotaan Kelompok Tani gugur apabila
1. Meminta berhenti atas kehendak petani sendiri
2. Diberhentikan oleh pengurus kelompok tani berdasarkan keputusan rapat khusus anggota, karena
tidak memenuhi lagi syarat keanggotaan atau berbuat sesuatu yang merugikan kelompok tani.

BAB V
PENGURUS
Pasal 7

1. Pengurus Kelompok Tani dipilih dari dan oleh anggota Kelompok Tani dalam rapat anggota
lengkap.
2. Pengurus dipilih untuk masa jabatan 5 (lima) tahun
3. Pengurus yang jabatannya telah berakhir dapat dipilih kembali untuk periode berikutnya.
4. Mengembangkan dan memelihara Usaha Kelompok Tani berdasarkan azas kekeluargaan.
Pasal 8
Pemberhentian Pengurus

1. Pengurus setiap waktu dapat diberhentikan berdasarkan hasil keputusan rapat khusus anggota
terbukti :
a. Melakukan kecurangan dan merugikan kelompok tani
b. Melakukan tindakan yang menimbulkan pertentangan / perpecahan dalam anggota kelompok
tani maupun kepengurusan kelompok tani oleh kelompok taninya.
2. Bilamana seorang anggota pengurus berhenti sebelum masa jabatannya berakhir, maka dilakukan
rapat khusus anggota untuk menentukan dan mengangkat gantinya.

BAB VI
PERTEMUAN / RAPAT-RAPAT
Pasal 9

1. Perteman / Rapat – rapat dalam kelompok tani terdiri :


a. Pertemuan / Rapat Pengurus
b. Pertemuan / Rapat Anggota Tahunan
c. Pertemuan / Rapat Khusus Anggota
2. Biaya yang timbul pada pertemuan / rapat-rapat Kelompok Tani, dibebankan / diambil dari kas
Kelompok Tani.

BAB VII
Keuangan
Pasal 10

Keuntungan Kelompok Tani diperoleh dari :


1. Uang Pangkal Anggota
2. Iuran / simpanan wajib anggota
3. Simpanan sukarela anggota
4. Hasil usaha / kegiatan kelompok tani
5. Sumbangan – sumbangan yang sah dan tidak mengikat.
BAB VIII
PEMBINAAN BIMBINGAN DAN PERLINDUNGAN
Pasal 11

1. Pembinaan merupakan wewenang dan tanggung jawab pemerintah


2. Pemerintah memberikan bimbingan, kemudahan dan perlindungan kepada Kelompok Tani
3. Pemerintah memberikan kesempatan usaha seluas-luasnya kepada Kelompok Tani sesuai dengan
kepentingan anggotanya.
4. Pemerintah akan tetap memberikan penyuluhan-penyuluhan Kelompok Tani untuk mendorong
pertumbuhan Kelompok Tani.

BAB IX
PERUBAHAN ANGGARAN DASAR DAN ATURAN TAMBAHAN
Pasal 12

1. Perubahan Anggaran Dasar Kelompok Tani hanya dapat dilakukan melalui musyawarah anggota
kelompok tani dalam rapat anggota tahunan yang disetujui 2/3 dari anggota kelompok tani yang
hadir.
2. Kelompok Tani Matahari tidak berbau politik dan tidak dapat terikat kepada organisasi politik.

BAB X
PENUTUP
Pasal 13

Anggaran Dasar Kelompok Tani Ras ini disahkan dan ditetapkan oleh Rapat Umum Anggota dan
berlaku mulai ditetapkan .

PENGURUS KELOMPOK TANI MATAHARI


Ketua Sekretaris Bendahara

TERUM PURBA AKANDISTA BANGUN BIJAK GINTING

Disetujui :
PPL WKPP DESA SEMPAJAYA KEPALA DESA SEMPAJAYA

PINEM SAIMAN GINTING

Anda mungkin juga menyukai