Anda di halaman 1dari 2

UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL “VETERAN” JAKARTA

FAKULTAS HUKUM

SOAL UJIAN AKHIR SEMESTER


SEMESTER GENAP T.A 2019/2020

Mata Kuliah : Hukum Acara Perdata


Hari / Tanggal : Senin, 8 Juni 2020
Waktu : 120 menit
Program Studi : S-1 Ilmu Hukum
Semester : IV
Dosen : Tim Dosen Hukum Acara Perdata
Sifat ujian : Terbuka

Perhatian :
1. Tulis nama, NRP/NPM, Kelas dan Nama Dosen di lembar jawaban yang tersedia.
2. Taati peraturan ujian yang telah ditentukan.
3. Bacalah soal dengan baik sebelum menjawab
4. Soal hanya bisa dibuka 1 kali dan tidak bisa dibuka kembali
5. Apabila soal telah dibuka maka waktu akan berjalan dan tidak bisa di tutup/dikeluarkan, apabila
dikeluarkan sistem akan mendeteksi bahwa hasil tersebut sudah selesai.
6. Jawaban diupload melalui elearning

Kasus Posisi

1. Haryono yang bertempat tinggal di Jalan Ampera Raya No. 39 Cilandak – Jakarta Selatan
berkeinginan untuk membeli ruko (rumah dan toko) di wilayah Depok untuk dijadaikan sebagai
tempat usaha, hingga pada suatu ketika dirinya tertarik dengan spanduk iklan yang terpampang
dipinggir jalan bertuliskan penawaran beberapa unit ruko berlokasi di Jalan Sawangan Raya yang
dikelola oleh Pengembang PT. Agung Lestari Property.
2. Untuk memperoleh informasi lebih lanjut tentang iklan penjualan unit ruko yang terletak di Jalan
Sawangan Raya tersebut, Haryono mendatangi Kantor PT. Agung Lestari Property, yang
beralamat di Jalan Margonda Raya No. 120 Depok – Jawa Barat.
3. Pada saat berada di Kantor PT. Agung Lestari Property, Haryono langsung bertemu dan
dijelaskan oleh Manager Marketing yang bernama Didik Hidayat, diantaranya tentang ukuran
tanah dan bangunan termasuk harga serta tatacara pembayarannya. Dalam pertemuan tersebut
juga dijelaskan, ruko akan dibangun diatas tanah Sertifikat Hak Guna Bangunan No.
56/Sawangan atas nama PT. Agung Lestari Property seluas 200 meter persegi yang berlokasi di
Jalan Sawangan Raya No. 12 Kota Depok, dengan batas-batas :
Batas Utara : Jalan Raya Sawangan
Batas Selatan : Rumah Hardiman
Batas Timur : Rumah Hendarto
Batas Barat : Tanah kosong milik Mujiyadi
4. Setelah terjadi proses tawar menawar dan kecocokan dinatara para pihak, maka pada tanggal
25 Nopember 2019 dilakukan penandatanganan akta pengikatan perjanjian jual beli antara
PT. Agung Lestari Property yang diwakili oleh Direktur Utamanya yakni Herman Felani dengan
Haryono, dihadapan Notaris Endah Sri Wahyuni, SH., Mkn. yang beralamat di Jalan Krukut Raya
No. 57 Pancoran Mas - Depok. Adapun yang menjadi obyek pengikatan perjanjian jual beli
berupa satu unit ruko dengan type 150/200 yang terletak di Jalan Sawangan Raya No. 12 Kota
Depok, dengan kesepakatan bangunan ruko akan diselesaikan dalam tenggang waktu 6 bulan dan
serahterima kunci ruko dilaksanakan paling lambat pada tanggal 27 Mei 2020.
5. Dalam akta pengikatan perjanjian jual beli antara PT. Agung Lestari Property dengan Haryono
juga disepakati harga 1 unit ruko adalah Rp. 1.000.000.000,- (satu milyar rupiah), dengan
ketentuan pembayaran tahap pertama sebesar Rp. 500.000.000,- ( lima ratus juta rupiah)
dilakukan pada saat penandatanganan akta pengikatan perjanjian jual beli; sedangkan sisanya
sebesar Rp. 500.000.000,- (lima ratus juta rupiah) akan dilunasi setelah pembangunan ruko
dinyatakan selesai. Setelah dilakukan penandatanganan akta pengikatan jual beli, Haryono
melakukan pembayaran tahap pertama sebesar Rp. 500.000.000,- ( lima ratus juta rupiah) melalui
transfer ke rekening PT. Agung Lestari Property.
6. Setelah 6 bulan sejak penandatanganan akta pengikatan perjanjian jual beli, ketika Haryono
datang dan menagih janjinya, ternyata bangunan ruko yang dijanjikan oleh PT. Agung Lestari
Property belum dapat diselesaikan, dengan alasan kalau lokasi tanah yang akan dibangun ruko
tersebut sedang dalam sengketa dengan pihak ketiga.
7. Atas belum diselesaikannya bangunan ruko sebagaimana tenggang waktu yang telah disepakati,
ditambah lagi dengan kenyataan bahwa lokasi tanah tempat ruko berdiri sedang dalam sengketa
dengan pihak ketiga, Haryono sebagai Pembeli merasa dirugikan dan berniat membatalkan akta
pengikatan perjanjian jual beli tertanggal 25 Nopember 2019. Selanjutnya Haryono meminta
pengembalian uang yang telah dibayarkannya kepada PT. Agung Lestari Property. Namun
PT. Agung Lestari Property selalu menghindar dan tidak pernah menanggapinya secara baik,
kendatipun Haryono telah mengirimkan somasi.

Soal :
Jika Saudara ditunjuk sebagai Penasehat Hukum Haryono untuk mengajukan gugatan terhadap
PT. Agung Lestari Property
1. Buat dan susunlah Surat Kuasa Khusus yang diberikan Haryono selaku Penggugat ! (bobot 30)
2. Buat dan susunlah Surat Gugatan yang diajukan oleh Haryono selaku Penggugat terhadap PT. Agung
Lestari Property selaku Tergugat ! (bobot 70).

Telah diperiksa sesuai SAP / GBPP dan Jakarta, Juni 2020


memenuhi syarat untuk diujikan
Dosen,
Menyetujui
Kaprogdi S1 Ilmu Hukum

Wardani Rizkianti, SH., MKn. Tim Dosen Hukum Acara Perdata

Anda mungkin juga menyukai