Anda di halaman 1dari 2

TUGAS TUTORIAL KE-1

PROGRAM STUDI AKUNTANSI

Nama Mata Kuliah : Auditing I


Kode Mata Kuliah : EKS14308
Jumlah sks : 3 (Tiga) sks
Nama Pengembang : Yudhi Prasetiyo, S.E., M.Ak.
Nama Penelaah :-
Status Pengembangan: Baru
Tahun Pengembangan : 2023
Edisi Ke : 4 (Empat)

Soal Kasus!
Pada Tanggal 07 Januari 2009 terjadi sebuah kasus skandal dalam kejahatan keuangan,
dunia di gemparkan oleh pernyataan founder salah satu perusahaan IT terbesar didunia yang
berada di India, pada saat tersebut Ramalinga Raju sebagai founder tiba-tiba membuat
pernyataan bahwa sekitar 1,04 milyar dolar saldo kas & bank perusahaan Satyam Computer
Ltd adalah bersifat fiktif (jumlah itu setara dengan 94% nilai kas & bank perusahaan Satyam
Computer Ltd di akhir September 2008). Ramalinga Raju sebagai founder juga mengakui
bahwa dia memalsukan nilai pendapatan bunga diterima di muka (accrued interest), mencatat
kewajiban lebih rendah dari yang seharusnya (understated liability) dan menggelembungkan
nilai piutang (overstated debtors).
Pada awalnya, kejahatan keuangan yang dilakukan oleh Satyam Computer Ltd dengan
menggelembungkan nilai keuntungan perusahaan pada laporan keuangan yang dimilikinya.
Setelah dilakukan selama beberapa tahun, selisih antara keuntungan yang sebenarnya dan yang
dilaporkan dalam laporan keuangan semakin lama semakin besar. Pada tanggal 14 Januari
2009, auditor eksternal perusahaan Satyam Computer Ltd selama delapan tahun terakhir KAP
Price Waterhouse India memberikan berita yang mengejutkan bahwa laporan auditnya
berpotensi tidak akurat dan tidak reliable dengan kejadian dan fakta di lapangan karena
dilakukan berdasarkan informasi yang diperoleh dan diberikan oleh manajemen perusahaan
Satyam. Institusi akuntan di India ICAI, meminta KAP PWC memberikan jawaban resmi
dalam 21 hari terkait skandal yang dilakukan oleh perusahaan Satyam Computer Ltd untuk
memberikan penjelasan sebenarnya dengan kondisi yang terjadi.
Dengan adanya skandal fraud yang terjadi dalam laporan keuangan Satyam, membuat
harga saham Satyam Computer Ltd jatuh menjadi 11,5 rupees (mata uang india) atau sebesar
US$0,14 pada saat itu, atau hanya senilai 2% pada 10 Januari 2009, dari harga saham
tertingginya di tahun 2008 sebesar 544 rupees (mata uang india) atau sebesar US$6.65.
kemudian gelar yang didapatkan sebagai the coveted Golden Peacock Award for Corporate
Governance under Risk Management and Compliance Issues pada tahun 2008 kemudian
dicabut sehubungan dengan kasus dan skandal fraud yang dihadapi oleh perusahaan satyam.
Pada 30 Januari 2009, auditor PWC ditangkap bersamaan dengan petinggi Satyam dan dituntut
di pengadilan dengan tuduhan manipulasi laporan keuangan. Pada akhirnya 5 April 2011, PWC
menerima sanksi dari SEC dan PCAOB dan pengadilan Manhattan berupa larangan berpraktik
dan denda. Hukuman itu dijatuhkan kepada 5 afiliasi PWC di India yang sebelumnya menjadi
auditor independen Perusahaan Satyam. Adapun Raju dan saudaranya, B. Rama Raju, yang
juga terkait Satyam Computer Ltd. fraud, kemudian ditahan dengan tuduhan melakukan
konspirasi dalam bentuk kriminal, penipuan, pemalsuan dokumen, dan menghadapi ancaman
hukuman sesuai dengan peraturan dan ketentuan hukum di India selama 10 tahun penjara.

Sumber: Institute of Chartered Accountants in England and Wales (ICAEW).

No Soal Sumber Tugas Skor


1 A. Sebutkan dan jelaskan singkat jasa yang dilakukan Modul 1. Kegiatan
KAP PWC kepada Satyam Computer Ltd? Belajar 1. Konsep Dasar
Auditing

B. Bedasarkan bacaan kasus diatas skandal yang Modul 3. Kegiatan 25


dilakukan oleh Satyam Computer Ltd dalam Belajar 1. Standar
penetapan standar audit apa saja KAP lalai dalam Auditing
mengidentifikasi dan menemukan wanprestasi yang
dilakukan oleh Satyam Computer Ltd? Jelaskan!
2 A. Bedasarkan kasus diatas tipe audit apa yang Modul 1. Kegiatan
dilakukan oleh KAP PWC? Jelaskan! Belajar 2. Laporan
Akuntan Publik
25
B. Bagaimana menurut saudara peran audit internal yang Modul 3. Kegiatan
berada di Satyam Computer Ltd, silahkan identifikasi Belajar 2. Audit Internal
bedasarkan tiga tujuan umum sistem pengendalian
internal yang efektif!
3 A. KAP PWC selaku auditor manajemen Satyam Modul 2. Kegiatan
Computer Ltd selama 8 tahun. KAP PWC merupakan Belajar 2. Jenis Auditor
jenis auditor apa dan jelaskan tanggung jawab auditor
tersebut?
25
B. Fraud yang dilakukan oleh manajemen Satyam Modul 3. Kegiatan
Computer Ltd sangat merugikan berbagai banyak Belajar 3. Fraud Audit
pihak. Sebutkan jenis kecurangan pada kasus diatas?
Dan jelasakan!
4 A. Kasus skandal pelaporan keuangan yang dilakukan
oleh manajemen satyam sudah melanggar kode etik
profesi akuntan, sebutkan yang saudara ketahui kode
Modul 4. Etika Profesi 25
etik profesi apa saja dalam pelanggaran yang
dilakukan oleh satyam bedasarkan prinsip etika
Ikatan Akuntansi Indonesia (IAI)!

Anda mungkin juga menyukai