Anda di halaman 1dari 6

DISUSUN OLEH :

NUR SAKINAH
DAFTAR ISI

1. Pengertian Bola Volly............................................................................

2. Sejarah Bola Volly.................................................................................

3. Fasilitas dan Perlengkapan Permainan...............................................

a. Lapangan.....................................................................................

b. Bola..............................................................................................

c.

4. Latihan Teknik Pass Bawah dan Pass atas dengan Berteman..........

a. Latihan Teknik.............................................................................

b. Latihan teknik Pass Atas.............................................................

5. Macam-macam Servis...........................................................................

a. Latihan teknik Servis Bawah.......................................................

1) Sikap Permulaan....................................................................

2) Sikap Berteman.....................................................................

b. Sikap Saat Berteman....................................................................

c. Smash..........................................................................................

d. Latihan Teknik Smash Tanpa Awalan........................................


1. Pengertian Bola Volly

Bola volly adalah permainan yang dilakukan dalam dua regu, yang tiap-tiap
regu terdiri dari enam orang. Bola dimainkan di udara dengan melewati net. Setiap
regu hanya bisa mengolah bola tiga kali pukulan.

2. Sejarah Bola Volly

Pada tahun 1895, bola volley sudah diperkenalkan oleh William G. Morgan,
yaitu seorang tokoh pendidikan jasmani pada Young Man Christian Association
(YMCA), di kota Holyoke, Massachussets, Amerika Serikat, sebagai olah raga
rekreasi di ruangan tertutup.
Nama bola volly pertama kali diciptakan oleh W.G. Morgan yaitu
Minonette. Dr. AT. Halstet dari Springfield, setelah melihat permainan Minonette
mem-volly bola berganti-ganti, maka dia mengusulkan bagaimana kalau permainan
tersebut diganti dengan nama Volly Ball.
Bola volley masuk ke Indonesia pada tahun 1982 yang dibawa oleh serdadu-
serdadu Belanda, serta guru yang didatangkan dari Belanda ketika bertugas di
Indonesia.
Prestasi yang pernah dicapai Indonesia adalah Juara Asia dalam Games IV
tahun 1962, Ganefo I di Jakarta, Juara Putra Sea Games XI di Manila, Juara Putri Sea
Games XII di Singapura.

3. Fasilitas dan Perlengkapan Permainan

a. Lapangan
Bola volley dimainkandi atas lapangan dengan ukuran panjang 18
m dan lebar 9 m. Di tengah lapangan di beri net yang membagi dua panjang
tersebut. Lebar jaring net 90 cm, dengan ketinggian 2,43 m bagi putra, dan
2,24 m bagi m bagi putri.
Masing-masing bagian lapangan permainan itu dibagi menjadi 2
daerah, yaitu daerah serang sebatas 3 m dari net, dan selebihnya sebagai
daerah pertahanan di bagian belakang. Para pemain berputar searah jarum
jam, setiap permulaan service

b. Bola

Bola yang biasa dipakai terbuat dari kulit lunak dengan garis
lingkar antara 25 sampai 27 inchi, dengan berat  sampai 9 ons. Di pojok
lapangan tersedia lapangan kecil berukuran 3*3 m, untuk tempat pemain
melakukan servis.

4. Latihan Teknik Pass Bawah dan Pass atas dengan Berteman

a. Latihan Teknik Pass Bawah

Dua orang saling berhadapan dalam posisi sikap normal, yang


satu melempar bola, yang satu lagi menerima bola dengan cara pass bawah.
Pada penerima, waktu tangan akan dikenakan pada bola, segera tangan dan
lengan dalam keadaan terjulur kebawah kedepan lurus. Siku tidak boleh
ditekuk kecuali lutut, kedua lengan merupakan papan pemukul yang selalu
lurus keadaannya.

b. Latihan Teknik Pass Atas

Dua orang saling ber hadapan dalam posisi sikap normal, yang
satu melempar bola yang satu menerima bola dengan cara pass atas.
Sebelum diuraikan tentang latihan pass atas, perlu kiranya diberikan
penjelasan mengenai arti passing dan arti set-up. Hal ini memang perlu
kiranya dijelaskan mengingat istilah itu sering disebut-sebut dalam istilah
volley dan sering arti dari kedua istilah tersebut dicampur adukkan.
5. Macam - macam servis

a.     Latihan Teknik Servis Bawah


1). Sikap Permulaan

Ambil sikap berdiri dengan kaki kiri berada lebih


kedepan dari pada kaki kanan dan kedua lutut ditekuk. Tangan
kiri menyangga bola, sedangkan tangan kanan memegang bagian
atas bola. Bola di lambungkan dengan tangan kiri ke atas sampai
ketinggian kurang lebih meter di atas kepala. Tangan kanan
segera ditarik ke belakang atas kepala, dengan telapak tangan
kanan ke depan.

2).   Sikap Saat Berkenaan

Setelah tangan kanan berada di atas belakang kepala


dan bola berada sejangkauan tangan, maka segera bola dipukul
dengan cara memukul seperti pada smash.

b.     Tennis Servis

Serve dari arah depan. Tangan yang akan memukul bola


harus lurus sewaktu menyentuh bola, jatuh atau dekat berdirinya si
pemukul hendaknya disesuaikan dengan kondisi masing-masing si
pemukul. Akan lebih efektif kalau dapat memukul bola dengan keras
dan menukik ke bawah atau bergelombang.

c. Smash

Angkat bola tinggi sesuai tinggi lompatan dan jangkauan si


pemukul dengan tangan tetap lurus untuk memungkinkan kerasnya
bola.
d.     Latihan Teknik Smash Tanpa Awalan

Pada saat melakukan smash tanpa awalan, sebaiknya kita


dapat melompat setinggi mungkin, karena itu latihan melompat
sebanyak mungkin. Latihan dasar yang harus dilakukan dalam
melakukan smash adalah :

a. Telapak tangan tebuka seperti akan melempar, jari-jemari tangan


bercelah jadi harus tepat.
b. Sebelum menyentuh bola, siku dilengkungkan, sedangkan
menyentuh bola harus lurus, siku berada diatas pudak dan
telapak tangan jauh di belakang badan, jangan di samping.
c. Waktu telapak tangan menyentuh bola/smash, kedudukan telapak
tangan di muka, dan badan harus condong.
d. Dari kedudukan semula ke titik untuk melakukan smash,
usahakan agar tidak banyak melangkah.
e. Langkah terrakhir sebelum melompat, harus cepat dan kuat.
f. Kedudukan tangan sewaktu melompat berada sejauh mungkin di
belakang badan, ini akan memberi  lompatan yang tinggi.
g. Kebanyakan melakukan smash dalam posisi badan agak miring
ke kiri. Ini salah ! Seharusnya tangan sejajar dengan garis lurus
badan.
h. Badan diarahkan menghadap arah bola yang akan di pukul dan
tangan terayun sejajar dengan garis lurus badan.

Anda mungkin juga menyukai