Anda di halaman 1dari 71

LAPORAN PRAKTIKUM

ARSITEKTUR SISTEM KOMPUTER

Dosen Praktikum:
Dr. Ir. Yuliarman Saragih, S.T., M.T., IPM.

Disusun oleh :
Ririn Solekha 2010631160026

PROGRAM STUDI TEKNIK ELEKTRO


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS SINGAPERBANGSA KARAWANG
2021/2022
KATA PENGANTAR
Puji syukur kami panjatkan atas ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena
dengan karunia dan rahmatnya, kami dapat menyelesaikan laporan praktikum
Arsitektur Sistem Komputer dengan baik. Kami juga ingin mengucapkan terima
kasih kepada Bapak Ir. Yuliarman Saragih., M.T. yang telah menjadi dosen dalam
mata kuliah praktikum Arsitektur Sistem Komputer dan kepada asisten praktikum
yang sudah mengajari, membimbing, mengarahkan dan merespon pertanyaan
kami dengan baik. Serta tak lupa kepada teman-teman yang senantiasa
memberikan dukungan motivasi dalam menyusun hingga menyelesaikan laporan
hasil praktikum ini.

Kami menyadari bahwa hasil dari laporan praktikum ini masih terdapat
kekurangan berupa data maupun kata, baik dalam penyusunan, bahasa, maupun
penulisannya. Oleh karena itu, kami mengharapkan kritik dan saran yang
membangun dari semua pembaca laporan praktikum ini, untuk menjadikan acuan
dalam menyusun sebuah laporan dan juga sebagai pendorong untuk penulis agar
terus berkarya dan menjadi lebih baik dalam menyusun sebuah laporan.

Dalam penyusunan laporan ini, kami menyadari bahwa laporan hasil tugas
besar ini masih jauh dari kata sempurna, sehingga kami selaku penyusun sangat
mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari pembaca sekalian. Akhir
kata, semoga tugas besar ini dapat memberikan manfaat untuk kelompok kami
dan juga masyarakat semua.

Karawang, 26 Mei 2022

Penyusun

1
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR............................................................................................. 1
DAFTAR ISI ........................................................................................................... 2
DAFTAR GAMBAR .............................................................................................. 4
BIODATA PRAKTIKAN ...................................... Error! Bookmark not defined.
DASAR TEORI....................................................................................................... 6
1.1. Arsitektur Sistem Komputer......................................................................... 6
1.2. Jenis-Jenis OS .............................................................................................. 9
1.3. Jenis-Jenis Komputer ................................................................................. 13
1.4. RAM dan ROM berserta jenis-jenisnya ..................................................... 16
1.5. Pengertian DDR dan penjelasan terkait spesifikasi.................................... 19
1.6. Pengertian CPU dan jenisnya yang ada dipasaran Indonesia ..................... 21
MODUL I .............................................................................................................. 24
MENYALAKAN KOMPUTER ........................................................................... 24
1.1 Langkah Pengerjaan ............................................................................... 24
1.2 Analisis ................................................................................................... 25
MODUL II............................................................................................................. 28
PENGECEKAN SYSTEM KOMPUTER ............................................................ 28
2.1 Langkah Pengerjaan ............................................................................... 28
2.2 Analisis ................................................................................................... 35
MODUL III ........................................................................................................... 38
MEMBONGKAR KOMPUTER........................................................................... 38
3.1 Langkah Pengerjaan ............................................................................... 38
3.2 Analisis ................................................................................................... 41
MODUL IV ........................................................................................................... 44
PERAKITAN KEMBALI KOMPUTER .............................................................. 44
4.1 Langkah Pengerjaan ............................................................................... 44
4.2 Analisis ................................................................................................... 45
MODUL V ............................................................................................................ 46
PENGECEKAN SETELAH PERAKITAN .......................................................... 46
5.1 Langkah Pengerjaan ............................................................................... 46
5.2 Analisis ................................................................................................... 48
MODUL VI ........................................................................................................... 50

2
INSTALASI OS .................................................................................................... 50
6.1 Langkah Pengerjaan ............................................................................... 50
6.2 Analisis ................................................................................................... 56
KESIMPULAN ..................................................................................................... 58
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 60
LAMPIRAN .......................................................................................................... 62

3
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1. 1 Menghubungkan Kabel Catu Daya ke CPU..................................... 24
Gambar 1. 2 Menghubungkan Kabel Monitor, Keyboard, dan Mouse ................. 24
Gambar 1. 3 Tampilan Monitor Setelah Menyala................................................. 25
Gambar 2. 1 Tampilan Spesifikasi pada Komputer .............................................. 28
Gambar 2. 2 System pada DxDiag ........................................................................ 29
Gambar 2. 3 Dysplay pada DxDiag ...................................................................... 29
Gambar 2. 4 Sound pada DxDiag.......................................................................... 30
Gambar 2. 5 System pada DxDiag ........................................................................ 30
Gambar 2. 6 Menu Awal pada BIOS .................................................................... 31
Gambar 2. 7 Main pada BIOS ............................................................................... 31
Gambar 2. 8 AI Tweaker pada BIOS .................................................................... 32
Gambar 2. 9 Advanced .......................................................................................... 32
Gambar 2. 10 Monitor pada BIOS ........................................................................ 33
Gambar 2. 11 Boot pada BIOS.............................................................................. 33
Gambar 2. 12 Tool pada BIOS.............................................................................. 34
Gambar 2. 13 Koneksi Internet dengan Hotspot USB Hp .................................... 34
Gambar 2. 14 Kecepatan Internet yang Muncul ketika Terhubung ke Hotspot USB
Hp .......................................................................................................................... 35
Gambar 2. 15 Percobaan Searching setelah Terkoneksi dengan Internet ............. 35
Gambar 3. 1 Tampilan Utama CPU Setelah Dibuka case-nya.............................. 38
Gambar 3. 2 Proses Pembongkaran Komponen di Dalam CPU ........................... 38
Gambar 3. 3 RAM Merk Visipro 2GB DDR3 & Vgen 4GB DDR4 .................... 39
Gambar 3. 4 Seri Motherboard yang digunakan ASUS H61M-K ........................ 39
Gambar 3. 5 Seri Power Supply yang Digunakan Merk Magnum Pro 225 230W 40
Gambar 3. 6 Hard Disk 1TB merk WD Blue ........................................................ 40
Gambar 3. 7 Seri Drive Merk LG yang Digunakan .............................................. 41
Gambar 4. 1 Proses perakitan CPU ....................................................................... 44
Gambar 4. 2 Saat penjelasan mengenai komponen computer............................... 45
Gambar 5. 1 Kabel ATX ....................................................................................... 46
Gambar 5. 2 bagian-bagian dan spesifikasi Raspberry Pi .................................... 47
Gambar 5. 3 Proses setelah pengecekan kendala pada komputer ......................... 48
Gambar 5. 4 Tampilan menu utama ketika selesai proses perakitan .................... 48
Gambar 6. 1 Melihat Partisi pada Hardisk ............................................................ 50
Gambar 6. 2 MBR jenis partisi hardisk................................................................. 51
Gambar 6. 3 Memastikan File ISO........................................................................ 51
Gambar 6. 4 Pemindahan File ISO........................................................................ 52
Gambar 6. 5 Pemindahan File ISO Berhasil ......................................................... 52
Gambar 6. 6 Instalasi Windows ............................................................................ 53
Gambar 6. 7 Memilih Drive .................................................................................. 53
Gambar 6. 8 Memilih Bahasa................................................................................ 54
Gambar 6. 9 Tidak Memiliki Kunci Akses .......................................................... 54
Gambar 6. 10 Edisi Windows 10 Pro .................................................................... 55
Gambar 6. 11 Persetujuan ..................................................................................... 55

4
Gambar 6. 12 Persetujuan ..................................................................................... 56
Gambar 6. 13 Berhasil........................................................................................... 56

5
DASAR TEORI
1.1. Arsitektur Sistem Komputer

Gambar 1 Arsitektur Komputer

Arsitektur komputer adalah konsep perencanaan dan struktur


pengoperasian dasar dari suatu sistem komputer. Arsitektur komputer ini
merupakan rencana cetak-biru dan deskripsi fungsional dari kebutuhan bagian
perangkat keras yang didesain (kecepatan proses dan sistem interkoneksinya).
Dalam hal ini, implementasi perencanaan dari masing–masing bagian akan
lebih difokuskan terutama, mengenai bagaimana CPU akan bekerja, dan
mengenai cara pengaksesan data dan alamat dari dan ke memori cache, RAM,
ROM, cakram keras, dll). Beberapa contoh dari arsitektur komputer ini adalah
arsitektur von Neumann, CISC, RISC, blue Gene, dll. [1]
Arsitektur komputer juga dapat didefinisikan dan dikategorikan sebagai
ilmu dan sekaligus seni mengenai cara interkoneksi komponen-komponen
perangkat keras untuk dapat menciptakan sebuah komputer yang memenuhi
kebutuhan fungsional, kinerja, dan target biayanya. [1]
Arsitektur komputer ini paling tidak mengandung 3 sub-kategori:
a. Set instruksi (ISA)
Instruction Set, atau Instruction Set Architecture (ISA)) didefinisikan
sebagai suatu aspek dalam arsitektur komputer yang dapat dilihat oleh
para pemrogram. Secara umum, ISA ini mencakup jenis data yang
didukung, jenis instruksi yang dipakai, jenis register, mode

6
pengalamatan, arsitektur memori, penanganan interupsi, eksepsi, dan
operasi I/O eksternalnya (jika ada).[2]
ISA merupakan sebuah spesifikasi dari Pullman semua kode-kode
biner (opcode) yang diimplementasikan dalam bentuk aslinya (native
form) dalam sebuah desain prosesor tertentu. Kumpulan opcode tersebut,
umumnya disebut sebagai bahasa mesin (machine language) untuk ISA
yang bersangkutan. ISA yang populer digunakan adalah set instruksi
untuk chip Intel x86, IA-64, IBM PowerPC, Motorola 68000, Sun
SPARC, DEC Alpha, dan lain-lain.[2]
ISA kadang-kadang digunakan untuk membedakan kumpulan
karakteristik yang disebut di atas dengan mikroarsitektur prosesor, yang
merupakan kumpulan teknik desain prosesor untuk
mengimplementasikan set instruksi (mencakup microcode, pipeline,
sistem cache, manajemen daya, dan lainnya). Komputer-komputer
dengan mikroarsitektur berbeda dapat saling berbagi set instruksi yang
sama. Sebagai contoh, prosesor Intel Pentium dan prosesor AMD Athlon
mengimplementasikan versi yang hampir identik dari set instruksi Intel
x86, tetapi jika ditinjau dari desain internalnya, perbedaannya sangat
radikal. Konsep ini dapat diperluas untuk ISA-ISA yang unik seperti
TIMI yang terdapat dalam IBM System/38 dan IBM IAS/400. TIMI
merupakan sebuah ISA yang diimplementasikan sebagai perangkat lunak
level rendah yang berfungsi sebagai mesin virtual. TIMI didesain untuk
meningkatkan masa hidup sebuah platform dan aplikasi yang ditulis
untuknya, sehingga mengizinkan platform tersebut agar dapat
dipindahkan ke perangkat keras yang sama sekali berbeda tanpa harus
memodifikasi perangkat lunak (kecuali yang berkaitan dengan TIMI).
Hal ini membuat IBM dapat memindahkan platform AS/400 dari
arsitektur mikroprosesor CISC ke arsitektur mikroprosesor POWER
tanpa harus menulis ulang bagian-bagian dari dalam sistem operasi atau
perangkat lunak yang diasosiasikan dengannya. [2]

7
Ketika mendesain mikroarsitektur, para desainer menggunakan
Register Transfer Language (RTL) untuk mendefinisikan operasi dari
setiap instruksi yang terdapat dalam ISA. [2]
Sebuah ISA juga dapat diemulasikan dalam bentuk perangkat lunak
oleh sebuah interpreter. Karena terjadi translasi tambahan yang
dibutuhkan untuk melakukan emulasi, hal ini memang menjadikannya
lebih lambat jika dibandingkan dengan menjalankan program secara
langsung di atas perangkat keras yang mengimplementasikan ISA
tersebut. Akhir-akhir ini, banyak vendor ISA atau mikroarsitektur yang
baru membuat perangkat lunak emulator yang dapat digunakan oleh para
pengembang perangkat lunak sebelum implementasi dalam bentuk
perangkat keras dirilis oleh vendor.[2]
b. Arsitektur mikro dari ISA
Dalam teknik elektronik dan teknik komputer, mikro, juga disebut
organisasi komputer dan kadang-kadang disingkat µarch atau uarch,
adalah cara set instruksi yang diberikan arsitektur (ISA) dilaksanakan
dalam processor tertentu. Sebuah ISA tertentu mungkin dapat
dilaksanakan dengan berbagai mikro arsitektur, implementasi dapat
bervariasi karena tujuan yang berbeda dari desain tertentu atau karena
pergeseran dalam teknologi.[3]
c. Sistem desain dari seluruh komponen dalam perangkat keras komputer.
Sistem Desain adalah proses mendefinisikan arsitektur, komponen,
modul, antarmuka, dan data untuk sebuah sistem untuk memenuhi
persyaratan tertentu. Desain sistem bisa dilihat sebagai penerapan teori
sistem untuk pengembangan produk. Ada beberapa tumpang tindih
dengan disiplin analisis sistem, sistem arsitektur dan rekayasa sistem. [3]

Jenis Arsitektur Komputer :


a. Komputer MISD
MISD adalah kepanjangan dari Multiple Instruction Single Data
merupakan jenis arsitektur komputer dimana memiliki fungsi dalam
melakukan eksekusi data yang bisa diproses oleh processor yang

8
berbeda-beda. Jika dilihat secara struktur, komputer MISD tidak ada beda
jauh dengan komputer SISD, hanya saja perbedaanya dari processor yang
digunakan lebih dari satu unit.[4]
b. Komputer MIMD
Jenis arsitektur komputer yang kedua adalah MIMD, MIMD adalah
kepanjangan dari Multiple Instruction Multiple Data. Komputer MIMD
adalah komputer yang memiliki beberapa processor yang diatur secara
parallel dengan menggunakan unit pengontrol. Selain itu dalam
menjalankan perintah bisa dijalankan meskipun berbeda-beda
perintahnya. Komputer MIMD ini termasuk komputer yang bisa
menjalankan aplikasi yang membutuhkan kinerja processor yang
tinggi.[4]
c. Komputer SISD
Komputer SISD (Single Instruction Single Data) adalah jenis
arsitektur komputer buatan dari Von Neumann dengan ciri khas processor
yang digunakan hanya satu buah saja. Komputer ini bekerja dengan
skema aritmatika dan logika, dimana semua dilakukan dengan satu
perhitungan saja. Sebab saat terjadi instruksi, sistem yang ada di
komputer akan membaca sekali saja kemudian melakukan apa instruksi
tersebut. Contohnya bisa ditemui pada komputer mini dan PC. [4]
d. Komputer SIMD
Jenis komputer yang terakhir adalah SIMD atau Single Intruction
Multiple Data yaitu jenis komputer yang dibuat secara parallel. Jadi
komputer ini bisa mengendalikan banyak processor dari satu sistem
kendali saja. Contohnya adalah ILC, Star-100, DRAY-1.[4]
1.2. Jenis-Jenis OS
a. Windows

9
Gambar 2 Windows

Dilansir dari WGU, sistem operasi komputer ini telah berdiri dan
dikembangkan sejak tahun 1985. Windows merupakan salah satu sistem
operasi komputer yang tergolong populer. Windows terus berupaya
melakukan pembaruan demi meningkatkan pengalaman pengguna,
upgrade software dan hardware, hingga lebih mudah diakses dan
digunakan. Beberapa versi dan pembaruannya diantaranya Windows 95,
Windows Vista, Windows 7 hingga seri terbarunya Windows 11 yang
akan rilis pada 5 Oktober 2021.[5]
Banyak pengguna yang memilih menggunakan sistem operasi
komputer ini karena sistemnya yang dianggap kompatibel dengan banyak
jenis software. Selain itu, terdapat banyak program komputer yang
berjalan baik dengan menggunakan Windows karena dikembangkan oleh
Microsoft. Sistem operasi komputer ini memiliki bahasa pemrograman C,
C++, C#.[5]
b. MacOS

Gambar 3 MacOS

Sistem operasi komputer yang memiliki kepanjangan Macintosh


Operating System ini merupakan sistem yang dibuat serta dikembangkan
oleh Apple sejak 2001. Sistem ini hanya dapat bekerja pada perangkat
khusus milik Apple.[4]

10
Sistem operasi komputer ini banyak disukai oleh pengguna karena
memiliki kelebihan berupa kemudahan penggunaan, kecepatan
pemrosesan yang dibilang cukup cepat, serta pihak MacOS yang selalu
melakukan pembaruan untuk meningkatkan user experience. Selain itu
terdapat keunggulan lainnya berupa jarang ditemukan adanya bug serta
sistem ini mampu membuat perangkat sulit untuk diretas. MacOS
memiliki bahasa pemrograman C++, Objective C, serta Swift. [5]
c. Linux
Berbeda dengan dua sistem operasi komputer sebelumnya, Linux
merupakan keluarga sistem sumber terbuka, yang mana sistem ini dapat
dimodifikasi dan didistribusikan oleh siapapun. Linux tersedia dalam
banyak versi open source yang berbeda serta dapat diunduh secara
gratis.[5]
Jika kamu merupakan orang yang mengetahui cara menyesuaikan
dan bekerja dengan sistem operasi, mungkin sistem ini pilihan yang ideal
untuk kamu. Serta apabila pengkodean dan pekerjaan back-end semacam
ini menarik untuk kamu, kamu dapat menggunakan sistem operasi
komputer ini dan mulai memanipulasinya. Selain itu, sistem ini terkenal
kebal akan virus, tetapi untuk software tambahan masih rentan terhadap
malware pada web server. Bahasa yang kerap digunakan dalam
pengembangan Linux merupakan C dan Assembly. [5]
d. MS DOS
MS DOS yang memiliki kepanjangan Microsoft Disk Operating
System, merupakan sistem operasi komputer yang dominan untuk
komputer pribadi (PC) sepanjang tahun 1980-an. Meskipun MS DOS
menikmati popularitas yang luar biasa pada 1980-an dan awal 1990-an,
teknologi ini tidak selalu mengikuti kompetisinya. [5]
Sistem tidak memiliki kemampuan multitasking dan multiuser dari
sistem operasi UNIX dan MS DOS terbatas pada antarmuka baris
perintah, berbeda dengan graphical user interface (GUI) yang ramah
pengguna dari komputer Macintosh awal dari Apple. Meskipun MS DOS
tidak lagi dipasarkan sebagai sistem operasi komputer yang berdiri

11
sendiri, platform yang relatif sederhana dan stabil masih digunakan di
beberapa sistem komputer tertanam.[5]
e. Unix
Unix adalah sistem operasi komputer multiuser dan multitasking
yang paling kuat dan populer. Konsep dasar Unix berasal dari proyek
Multics tahun 1969. Sistem Multics dimaksudkan sebagai sistem
pembagian waktu yang memungkinkan banyak pengguna untuk
mengakses komputer mainframe secara bersamaan. Ken Thompson,
Dennis Ritchie, dan lainnya mengembangkan blok bangunan dasar Unix
termasuk sistem file hierarkis, yaitu konsep proses dan penerjemah baris
perintah untuk PDP-7. Dari sana, beberapa generasi Unix dikembangkan
untuk berbagai mesin.[5]
Tumbuhnya ketidakcocokan antara sistem ini menyebabkan
terciptanya standar interoperabilitas seperti POSIX dan Spesifikasi Unix
Tunggal. Program Unix dirancang berdasarkan beberapa filosofi inti
yang mencakup persyaratan seperti tujuan tunggal, dapat dioperasikan,
dan bekerja dengan antarmuka teks standar. Sistem Unix dibangun di
sekitar kernel inti yang mengelola sistem dan proses lainnya. Subsistem
kernel dapat mencakup manajemen proses, manajemen file, manajemen
memori, manajemen jaringan dan lain-lain.[5]
f. Android
Sistem operasi komputer lainnya yaitu Android. Walaupun Android
cenderung lebih identik dengan smartphone, namun ada juga tablet
convertible yang menggunakan sistem operasi komputer Android.
Contohnya, perangkat Asus Transformer yang berfungsi sebagai tablet,
namun setelah kamu menambahkan keyboard, tablet tersebut dapat
diklasifikasikan sebagai komputer Android. [5]

g. Chromium OS

Gambar 4 Chromium

12
Chromium OS adalah sistem operasi tempat Google Chrome OS
dibangun, yang mendukung laptop Chromebook dan stasiun kerja
Chrome OS. Keunggulan yang dimiliki sistem ini adalah kecepatan
dalam pemrosesan. Chromium OS mampu menghilangkan setiap proses
yang tidak perlu dan menjalankan semua yang mungkin dapat dilakukan
secara paralel, memungkinkan pengguna beralih dari menyalakan
komputer hingga menjelajahi web dalam beberapa detik. [5]

1.3. Jenis-Jenis Komputer


a. Personal Computer (PC)
Personal computer merupakan kata yang diambil dari bahasa
Inggris yang artinya komputer pribadi. Komputer ini termasuk
seperangkat komputer yang digunakan tentunya hanya satu orang saja.[6]
Pada umumnya, komputer ini adanya di lingkungan rumah, kantor,
toko, formal atau tempat mencari ilmu. Selain itu, komputer ini bisa
ditemukan dimana saja karena harga dari komputer ini sudah relatif
terjangkau dan ada banyak macamnya. Fungsi dari komputer ini yaitu
untuk mengolah data input dan menghasilkan output yang berupa data
atau informasi sesuai dengan keinginan user. [6]
Dalam pengolahan data ini, dimulai dari memasukkan data atau
input sampai akhirnya menghasilkan informasi. Komputer juga
memerlukan suatu sistem dari kesatuan elemen yang tidak bisa
terpisahkan, seperti hardware, software dan brainware. [6]
b. Laptop
Laptop merupakan komputer portable yang memangkas ukuran
layar, keyboard dan berbagai perangkat besar lain yang ada pada
komputer. Sehingga membuat laptop ini mudah dibawa kemana saja. [6]
Laptop dan notebook hampir tidak ada perbedaan diantara
keduanya. Mudah dibawa kemana-mana dan juga bisa membantu
pekerjaan yang akan diselesaikan dengan waktu yang lebih cepat. [6]
Selain itu, laptop ini memiliki media penyimpanan sangat kecil di
bawah 10Mb. Bahkan, saat ini sudah banyak sekali laptop yang tertanam

13
dengan media penyimpanan HDD atau SSD dengan kapasitas yang
sangat besar, dan itu bisa mencapai ukuran terabyte atau TB. [6]
Laptop yang sudah canggih dengan prosesor dan RAM besar, serta
didukung kartu grafis yang sangat mumpuni. Maka sebagian orang yang
membeli laptop untuk bermain game saja.[6]
c. Netbook
Lain halnya dengan netbook, netbook ini berbeda dengan laptop
meskipun keduanya merupakan perangkat portable yang bisa dibawa
kemana. Tapi, ada beberapa perbedaan antara keduanya. Pertama dari
segi fungsi, netbook ini dirancang sebagai komputer dengan kebutuhan
daya yang sangat cukup untuk memungkinkan pengguna meneruskan
pekerjaan.[6]
Selain itu, netbook ini sangat ringan dan tipis. Itu yang
mengakibatkan netbook ini bisa dibawa kemana-mana dan juga memiliki
baterai yang bisa bertahan sampai 4 jam. Netbook merupakan salah satu
jenis komputer yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan komunikasi
nirkabel dan mengakses internet. Rancangan utama tersebut digunakan
sebagai perangkat dalam merambah web dan menulis surat elektronik. []6
d. Komputer Hybrid
Jenis-jenis komputer berikutnya yaitu komputer hybrid, merupakan
komputer yang dirancang untuk bekerja dengan cara kualitatif dan
kuantitatif. Komputer ini termasuk gabungan dari komputer analog dan
komputer digital. Dimana komputer analog berfungsi sebagai pemecah
persamaan diferensial, sedangkan komputer digital sebagai controller dan
menyediakan operasi logis.[6]
Komputer ini biasanya digunakan pada robot-robot atau mesin
yang digunakan sebagai pekerja pada suatu pabrik. Selain itu, komputer
ini juga bisa digunakan di rumah sakit untuk memeriksa kondisi tubuh
pasien dengan analisis dari komputer tersebut, yang nantinya akan
menghasilkan analisis berupa grafik, gambar atau tulisan. [6]
e. Supercomputer

14
Jenis-jenis komputer selanjutnya yaitu super computer, merupakan
jenis komputer yang berdasarkan ukurannya paling besar diantara
komputer lainnya. Komputer ini memiliki kapasitas pengolahan data dan
kinerja yang paling kuat. Selain itu, komputer ini memiliki kemampuan
untuk melakukan triliunan perintah atau intruksi per detik yang dapat
dihitung dalam FLOPS (Floating Point Per Second). [6]
Pada umumnya, super komputer ini hanya digunakan khusus oleh
organisasi atau perusahaan besar dengan tujuan untuk melakukan suatu
tugas tertentu. Seperti halnya organisasi besar NASA yang menggunakan
komputer jenis ini, guna untuk meluncurkan dan mengendalikan pesawat
dan roket yang terbang ke luar angkasa. [6]
f. Wearable Computer
Wearable computer merupakan teknologi komputer yang bisa
dipakai layaknya pakaian atau menempel pada tubuh pemakainya.
Wearable computer ini masih berhubungan dengan operasi komputer,
juga merupakan teknologi yang canggih dengan memperhatikan estetika
dan fungsi yang bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari.[6]
Aplikasi pada wearable computer ini yang biasa digunakan yaitu
email, database, multimedia, kalender, jam tangan, handphone dan dalam
bentuk lainnya. Wearable computer ini sudah mengubah cara berinteraksi
dengan sebuah perangkat elektronik. Mengapa? Karena perangkat
tersebut mampu menjalankan fungsi yang mungkin tidak bisa dilakukan
oleh smartphone atau tablet. Misalnya memonitor kondisi fisik dan
kesehatan tubuh, dengan cara melihat seberapa aktif seorang berolahraga,
kualitas tidur atau jumlah langkah kaki dalam sehari. [6]
g. Mainframe Computer
Mainframe computer atau komputer bingkai merupakan komputer
besar yang digunakan untuk memproses data dan aplikasi yang bersifat
besar. Pada umumnya, jenis komputer ini digunakan dalam satu
perusahaan atau organisasi yang menangani data seperti riset penelitian,
keperluan militer, sensus, atau transaksi finansial. [6]

15
Keunggulan dari komputer ini yaitu bisa melayani ratusan
pengguna dalam waktu yang bersamaan. Pengguna ini menggunakan
terminal untuk bisa mengakses data dan aplikasi di dalam komputer.
Komputer ini memiliki harga yang sangat mahal dan menghabiskan daya
listrik dalam jumlah besar, sehingga hanya perusahaan besar yang
mampu menggunakan komputer ini.[6]
Selain itu, komputer ini memiliki kelebihan bukan hanya dalam
kecepatan pengolahan data, tapi juga kompabilitas dengan berbagai
aplikasi dan ketangguhannya. Jenis-jenis komputer seperti mainframe
computer ini tidak digunakan untuk single user. [6]
h. Minicomputer
Pada dasarnya, minicomputer merupakan sebuah komputer mini
yang memiliki kemampuan seperti komputer pada umumnya. Semua
kegiatan yang ada pada komputer atau laptop seperti browsing, memutar
film, membuat dan mengedit dokumen, itu juga bisa dilakukan dengan
memanfaatkan minicomputer.[6]
Kegunaan lain dari yaitu bisa menyimpan data dan pengolahan
data. Tapi, minicomputer ini pada umumnya tidak bisa digunakan untuk
single user, melainkan digunakan oleh perusahaan atau organisasi pada
masing- masing departemen untuk tujuan tertentu. [6]

1.4. RAM dan ROM berserta jenis-jenisnya


RAM (Random Acces Memory) merupakan sebuah perangkat keras yang
ada pada computer berfungsi sebagai tempat penyimpanan data atau memori
sementara. RAM juga berfungsi menjalankan berbagai instruksi program. RAM
bersifat sementara karena data yang ada pada memori tersebut dapat hilang saat
komputer mati ataupun listrik yang menyuplai daya kepada komputer dicabut atau
dimatikan secara mendadak, atau saat data itu sendiri dihilangkan atau tidak
digunakan. Untuk besaran RAM sendiri umumnya dapat bergantung pada tingkat
loading pada komputer. Hal ini berarti apabila semakin cepat proses yang
dilakukan sebuah komputer, tentu semakin besar pula penyimpanan data pada

16
komputer tersebut. Hal ini dapat dilihat saat membuka program, menjalankan
program dan lain sebagainya.[7]
RAM memiliki beberapa jenis yaitu sebagai berikut
a. Dynamic RAM (D RAM)
Dynamic RAM merupakan jenis RAM yang disegarkan (refresh)
oleh CPU (Central Processing Unit) itu dengan secara berkala supaya
data yang terdapat di dalamnya tidak hilang. [7]
b. SD RAM
SDRAM (Sychronous Dynamic Random Access Memory)
merupakan RAM lanjutan dari DRAM namun sudah mengalami
sinkronisasi oleh clock sistem. Umumnya SDRAM ini lebih cepat
dibandingkan DRAM.[7]
c. DDR RAM
DDR RAM (Double Rate Random Access Memory) disebut juga
dengan DDR saja, merupakan jenis RAM dengan teknologi lanjut dan
dari SD RAM. DDR RAM juga ini mempunyai generasi terbaru, yaitu
DDR2 dan DDR3 dan kemunkinan dikemudian hari akan terus
berlanjut[7]
d. RDR RAM
RDR RAM (Rambus Dynamic Access Memory) merupakan jenis
RAM yang proses kerjanya itu lebih cepat serta juga umumnya lebih
mahal dari SD RAM. Jenis SD RAM ini digunakan pada perangkat
komputer yang menggunakan Pentium 4.[7]

e. S RAM
S RAM (Static Random Access Memory) merupakan jenis RAM
yang dapat menyimpan data di dalamnya tanpa harus ada penyegaran/
refresh dari CPU. Jenis RAM ini proses kerjanya juga lebih cepat dari D
RAM serta SD RAM[7]
f. EDO RAM
EDO RAM (Extended Data Out Random Access Memory)
merupakan jenis RAM yang digunakan pada perangkat dengan OS

17
Pentium. Jenis memori ini dapat melakukan suatu proses penyimpanan
serta mengambil data dalam waktu bersamaan. [7]

ROM (Read Only Memory) merupakan tempat penyimpanan data yang


memiliki sifat permanen, Rom dalam sebuah perangkat komputer dapat
menyimpan data dengan permanen yang berarti tidak akan kehilangan data
tersebut meskipun komputer mengalami mati secara mendadak kecuali
dihilangkan sendiri.[7]
ROM sendiri memiliki bentuk yang mirip dengan chip memori semi
konduktor. Yang mana setiap isi data yang sudah terimpan tersebut tidak akan
mudah hilang dan berubah. Meskipun saat itu perangkat komputer mendadak
mati. Akan tetapi, untuk menyimpan sebuah data pada ROM tersebut dapat
dikatakan tidak mudah. Hal tersebut lantaran ROM berisi program-program
default pabrik yang dengan begitu, penggunaan ROM ini sendiri umumnya hanya
digunakan dalam penyimpananan firmware.[7]
Karena sifatnya itu yang tidak mudah berubah serta tidak juga mudah
hilang seperti yang dijelaskan dalam pengertian ROM (Read Only Memory) yang
dijelaskan diatas, maka sistem penyimpanan di ROM saat ini sering dijadikan
sebagai alternatif perusahaan untuk menyimpan dokumen rahasia atau juga
dokumen penting.[7]

ROM memiliki beberapa jenis yaitu :


a. Stock ROM
Ini merupakan jenis ROM yang merupakan bawaan dari sistem operasi
(dalam bentuk default) serta juga belum mendapatkan modifikasi. Stock
ROM ini berisi fungsi sebagai tampilan yang masih standar pabrik serta
belum banyak mengalami perubahan dari pengembang. Biasanya jenis ROM
ini ditemukan pada perangkat Apple IOS serta Palm’s WebOS [7]
b. Custom ROM
Untuk jenis ROM satu ini sangat cocok untuk menyimpan data-data
penting perusahaan disebabkan karna sifatnya yang dapat di customisasi atau
juga dimodifikasi sendiri. Custom ROM ini memang sering digunakan oleh

18
pengembang independen yang hobby didalam mengotak-atik perangkat
komputer. Custom ROM ini dikembangkan dengan secara langsung dari
Google beserta OS yang dimilikinya yang juga banyak dijiumpai pada
perangkat Android.[7]
c. Manufacturer atau Carrier Stock ROM
Jenis yang ketiga ini dapat juga disebut dengan sebutan Carrier Stock
ROM yang mana sudah mendapatkan perubahan dari pabrik atau juga
operator jaringan.
Perubahan pada ROM seperti ini bertujuan untuk dapat memberikan
penambahan custom pada aplikasi. Sehingga jenis ROM ini jarang ditemukan
pada perangkat PC, serta sebaliknya lebih sering diaplikasikan pada
perangkat Android.[7]

1.5. Pengertian DDR dan penjelasan terkait spesifikasi


Dikutip dari laman website Wikipedia Double Data Rate Synchronous
Dynamic Random Access Memory lebih dikenal sebagai DDR SDRAM atau
disingkat DDR RAM, adalah jenis memori komputer yang sangat cepat. DDR
RAM didasarkan pada arsitektur yang sama dengan SDRAM, tetapi menggunakan
sinyal clock berbeda untuk mentransfer data lebih cepat dua kali dalam jumlah
waktu yang sama. Dalam sistem komputer, sinyal clock adalah frekuensi osilasi
yang digunakan untuk mengkoordinasikan interaksi antara sirkuit digital, simply
put, sinkronisasi dan komunikasi. Rangkaian digital ini dirancang untuk
beroperasi pada sinyal clock yang dapat merespon naik atau turunnya sinyal.[8]
DDR RAM itu sendiri merupakan sebuah nama dari sebuah proses dimana
bus komputer mentrasfer instruksi data 2x dalam satu siklus Clock dimana bus
tersebut terletak didalam RAM. Hingga saat laman ini dibuat (November 2019)
terdapat beberapa jenis jenis DDR RAM yaitu sebagai berikut:
a. DDR RAM atau RAM DDR1
Munculnya RAM jenis DDR yaitu sekitar tahun 1995-1996 dan
akhirnya diterima pasar secara sempurna pada akhir tahun 2000. Adanya
rancangan RAM DDR berdasarkan pada kebutuhan data yang luar biasa
besar. Karena Kemampuan SDR (Single-Data-Rate) dirasa sudah tidak

19
mampu untuk menyesuaikan dengan kebutuhan data akhirnya dirancanglah
Double Data Rate yang 2x lebih cepat. RAM DDR1 memiliki kecepatan
transfer data antara 200MT/s - 400 MT/s dan memiliki kecepatan Bus Clock
berkisar antara 100MHz-200MHz. Saat itu konsumsi daya DDR1 cukup
lumanyan sekitar 2.5V. Lebar bandwith yang dimiliki DDR1 sebesar 1.6Gbps
pada saat itu.[8]
b. RAM DDR2
Tuntutan perkembangan kemampuan RAM pastinya harus bisa
mengimbangi kecepatan proses dari CPU. Karena itu dikembangkanlah
DDR2 dengan transfer dan clock speed yang lebih tinggi. DDR2 mampu
diterima pasar dengan baik dan menjadi standar kualitas pada sekitar tahun
2004-2008. Saat itu prosesor sudah masuk ke era Pentium. Kecepatan transfer
RAM DDR2 berkisar antara 400-1066MT/s dan Clock Speed di rentang 200-
533MHz. Pada generasi DDR2 ukuran tiap keping RAM sudah berkapasitas
1GB-2GB. Konsumsi daya relatif lebih kecil hanya 1.8v saja [8]
c. RAM DDR3
Generasi DDR ke 3 bisa dikatakan cukup lama menduduki tahta
pasaran karena mulai muncul di tahun 2009 dan ditahun 2019 juga masih ada
yang menggunakannya. Ukuran perkeping DDR generasi ke 3 sudah
mencapai 8GB pada tiap kepingnya. Kecepatan transferrate nya sudah cukup
tinggi antara 800-2133MT/s dan Clock Speed nya mencapai 400-1066MHz.[8]
Kecepatan Clock dan tranfer rate pada generasi ke 3 jauh lebih baik
daripada generasi ke 2. Perbandingannya bisa mencapai 10X dari proses
generasi ke2. Prosesor yang banyak menggunakan RAM DDR3 mulai pada
seri CORE i dan sekelasnya. Konsumsi daya hanya membutuhkan 1.5v
saja.[8]
Selain itu terdapat seri baru pada DDR3 yaitu DDR3L yang
membutuhkan daya voltase lebih rendah hanya 1.3v khusus untuk laptop-
laptop yang tipis agar tidak mudah panas.[8]
d. RAM DDR4
Generasi RAM DDR4 mulai ramai dipasaran sekitar tahun 2013-2015.
DDR4 sudah mendukung kecepatan transfer rate antara 2133-4266MT/s dan

20
Clock Speed 1066 - sampai 2133MHz. Merupakan generasi RAM terbaik di
tahun 2018-2019, tapi karena jenis terbaik artinya harganya pun sebanding
mahalnya.[]8
RAM DDR4 juga banyak dikenal user sebagai DDR4 SDRAM yang
memiliki memori clock serta memori bus tinggi tapi dengan konsumsi daya
rendah hanya 1.05v saja. Perlu diketahui saat ini tidak semua perangkat CPU
bisa menerima DDR4, hanya beberapa seri Prosesor Tinggi saja yang bisa
menggunakan generasi RAM tersebut.[8]

1.6. Pengertian CPU dan jenisnya yang ada dipasaran Indonesia


CPU atau kepanjangan dari Central Processing Unit / Processor yang
merupakan sirkuit elektronik dalam komputer yang menjalankan perintah untuk
membentuk program komputer.[9]
CPU memiliki beberapa komponen untuk membentuknya, yaitu:
1. Control Unit [CU]
Control Unit atau Unit Kontrol, yaitu pusat pengendali komputer. Unit
Kontrol memiliki tugas sebagai pengambil berbagai data dan perintah
yang diberikan kepada komputer untuk kemudian diproses, menyelesaikan
setiap instruksi yang berhubungan dengan logika dan aritmatika. [10]
Unit Kontrol juga berfungsi mengirimkan pesan ke ALU untuk
diproses, mengawasi kinerja ALU, mengatur input outpuit dan membawa
hasil output ke bagian pemprosesan memori utama. [10]
2. Arithmatic Logical Unit [ALU]
melakukan operasau pada aritmatika dan logika yang telah
diintruksikan oleh Unit Kontrol. Tugas utama ALU adalah melakukan
seluruh perhitungan matematika yang diberikan sesuai dengan instruksi
program.[10]
Selain itu, ALU juga memiliki tugas melakukan keputusan sebuah
operasi progra,m berdasarkan instruksi yang diberikan program. Operasi
logika yang dilakukan oleh Alu meliputi perbandingan dua operand
menggunakan ketentuan operator logika tertentu, misalnya menggunakan

21
sama dengan (=),kurang dari (<),tidak sama dengan (≠), lebih besar dari
(>), kurang atau sama dengan (≤), dan lebih besar atau sama dengan (≥). [10]
3. Register
Alat untuk penyimpanan kecil. Ia memiliki kecepatan akses yang
cukup cepat berguna sebagai media menyimpan data atau intruksi yang di
proses. Penyimpanan data yang dilakukan hanya bersifat sementara, yaitu
hanya disimpan saat proses pengolahan terjadi. Setelah itu, penyimpanan
akan hilang dengan sendirinya.[10]
Jika diibaratkan, Register itu sama dengan ingatan dalam otak bila
melakukan pengolahan data secara manual. Dengan adanya register, CPU
bisa diibaratkan sebagai otak yang terdiri dari banyak ingatan-ingatan.
Dari ingatan-ingatan tersebut kemudian diolah untuk membandingkan dan
memperhitungkan logikanya. Perlu kamu ketahui, data yang tersimpan di
memori utama atau RAM akan diambil oleh Register dan yang berada di
registerlah yang akan di proses.[10]
Berikut adalah CPU yang ada di pasaran Indonesia :
1. Intel
Prosesor atau CPU jenis Intel ini ialah salah satu jenis CPU yang
paling banyak digunakan di kalangan pengguna komputer saat ini. Tidak
hanya itu, Intel juga menawarkan harga yang relatif murah dengan kualitas
performa yang cukup baik dan bisa dipakai hinga bertahun – tahun di tiap
produk keluarannya. Perusahaan yang dibangun di Amerika Serikat pada
1968 silam ini telah memproduksi banyak microprosesor hingga saat ini. [9]
2. Advanced Micro Processor [AMD]
Dibanding intel popularitas dari AMD tidak terlalu populer di
kalangan pengguna kantoran, justru jenis CPU ini lebih dikenal bagi
kalangan gamers atau beberapa pengguna komputer yang ingin performa
komputernya lebih baik.
Advanced Micro Processor [AMD] ini ialah perusahaan
multinasional terbesar urutan kedua setelah Intel yang berbasis
pengembangan produk CPU untuk komputer. Perusahaan ini memiliki

22
pusat pengembangan dan produksi di Sunnyvale, California dan
mengadopsi arsitektur X86.[9]
3. Apple Processor
CPU jenis ketiga ini adalah Apple Processor atau yang lebih
dikenal sebagai Apple Computer Inc. Perusahaan ini berlisensi Apple yang
disebut Apple Inc dengan alasan peluncuran produk baru iPhone.
Perusahaan ini berpusat di Silicon Valley, Supertino, California. [9]

23
MODUL I

MENYALAKAN KOMPUTER
1.1 Langkah Pengerjaan
1. Pemasangan komputer diawali dengan menghubungkan kabel catu daya
pada CPU, monitor, keyboard, mouse, lalu nyalakan catu daya. (catat dan
buatlah tabel yang berisi spesifikasi tegangan input pada masing masing
hardware dan spesifikasi hardware penyusun komputer seperti keyboard,
mouse, kabel VGA dan CPU)

Gambar 1. 1 Menghubungkan Kabel Catu Daya ke CPU

Gambar 1. 2 Menghubungkan Kabel Monitor, Keyboard, dan Mouse

24
Gambar 1. 3 Tampilan Monitor Setelah Menyala

Pemasangan komputer berawal dari pemasangan kabel power supply


(merujuk pada Gambar 1.1), monitor, keyboard, dan mouse (merujuk pada
Gambar 1.2). Ketika sudah dipasangkan semua kabel sesuai pada portnya
maka sambungkan power monitor dan cpu pada listrik utama atau sumber
listrik dan komputer langsung menyala ke halaman utama (merujuk pada
Gambar 1.3).
2. Sebutkan fungsi dari masing masing hardware penyusun komputer dan
perbedaan dari komputer, superkomputer dan mikrokomputer
3. Dalam Laporan buatlah tabel spesifikasi seluruh hardware yang digunakan
pada arsitektur system computer!

1.2 Analisis
Dalam sebuah komputer dengan sumber daya yang berasal dari power supply
yang berada di dalam CPU (Central Processing Unit) yang menjadian bagian
paling kompleks dalam sebuah komputer dengan fungsi sebagai pengendali
keseluruhan operasi yang dijadikan tempat penghubung dari seluruh kabel seperti
monitor, keyboard, dan mouse. Sedangkan Power supply adalah salah satu
komponen perangkat keras yang menyediakan listrik untuk dapat menyalakan
komputer. Adapun untuk hasil spesifikasi hardware dari penyusun komputer yang
telah praktikan lakukan adalah sebagai berikut :

Hardware Spesifikasi Tegangan Input

25
Catu Daya 170-240 V = 3 A
Monitor 19 V = 0,8 A
Mouse 5 V = 100 mA
Keyboard 5 V = 100 mA

Fungsi dari hardware penyusun komputer :

1. Catu daya atau power supply berfungsi sebagai sumber daya listrik untuk
bisa menjalankan atau mengoperasikan komputer
2. Monitor atay layar komputer berfungsi untuk menampilkan output baik
berupa video ataupun proses penggunaan komputer
3. Mouse berfungsi sebagai penerima input yang dilakukan dengan cara
menekan (click), ataupun mengeser dan menggulung (scroll) yang dapat
membantu untuk pengoperasian komputer
4. Keyboard berfungsi sebagai input data berupa huruf ataupun angka yang
juga dapat membantu dalam pengoperasian komputer dan biasanya
sepaket dengan mouse

Adapun perbedaan antara komputer, superkomputer dan mikrokomputer yaitu


sebagai berikut :

 Komputer adalah suatu alat yang digunakan dalam pengolahan


informasi dan data yang secara otomatis menerima dan menyimpan
input, kemudian memprosesnya dan akan menghasilkan output
berdasarkan instruksi- intruksi yang diinginkan.
 Super komputer yaitu salah satu jenis komputer dengan kualitas paling
tinggi dan kuat dalam hal kinerja dan pengolahan data. Namun,
biasamya hanya dijalankan atau diciptakan untuk tujuan tertentu
seperti pada Nasa.
 Mikrokomputer merupakan jenis komputer yang menggunakan
mikroprocessor sebagai unit satuan mekanisme utama sebgai
pengganti dari CPU yang berfunsi sebagai interkoneksi antara

26
mikroposesor dengan memori utama dan sebagai antar muka input
output.

27
MODUL II

PENGECEKAN SYSTEM KOMPUTER


2.1 Langkah Pengerjaan
Memeriksa spesifikasi pada komputer, OS Platform, Aplikasi, Bios dan
dxdiag serta semua parameter serta internet dengan menggunakan tplink.

1. Untuk memeriksa spesifikasi komputer langkah pertama yang dilakukan


adalah dengan dengan cara klik menu start, kemudian klik kanan pada My
computer, kemudian klik properties. (Catat pada laporan praktikum dan
screenshoot semua spesifikasi yang tercantum)

Gambar 2. 1 Tampilan Spesifikasi pada Komputer

Pada komputer yang kami gunakan, memiliki spesifikasi sebagai berikut:


• Processor : Intel (R) Core (TM) i3-3240 CPU @ 3.40GHz
3.40GHz
• RAM : 6.00 GB
• System type : 64-bit Operating System
Dengan nama komputer DESKTOP-VG9POID.
2. Untuk memeriksa DX-Diag, dapat dilakukan dengan cara menekan
Win+R untuk membuka Windows Run, kemudian ketikkan dxdiag lalu
enter (Jangan terpaku pada gambar dibawah, dalam laporan praktikum
jelaskan mengapa terdapat perbedaan BIOS pada masing masing CPU)

28
Gambar 2. 2 System pada DxDiag

Gambar 2. 3 Dysplay pada DxDiag

29
Gambar 2. 4 Sound pada DxDiag

Gambar 2. 5 System pada DxDiag

3. Untuk memeriksa BIOS, ketika pertama kali dihidupkan dan menampilkan


layar hitam, segera tekan tombol Delete. (jelaskan masing masing fungsi
setiap menu pada BIOS dan jelaskan arsitektur sistem komputernya)

30
Gambar 2. 6 Menu Awal pada BIOS

Gambar 2. 7 Main pada BIOS

31
Gambar 2. 8 AI Tweaker pada BIOS

Gambar 2. 9 Advanced

32
Gambar 2. 10 Monitor pada BIOS

Gambar 2. 11 Boot pada BIOS

33
Gambar 2. 12 Tool pada BIOS

4. Untuk memeriksa koneksi internet, digunakan kabel USB dan Smartphone


untuk menghubungkan komputer pada koneksi internet dengan hotspot
USB Hp (ukur kecepatan internet dengan software pengukur kecepatan
lalu screenshoot).

Gambar 2. 13 Koneksi Internet dengan Hotspot USB Hp

34
Gambar 2. 14 Kecepatan Internet yang Muncul ketika Terhubung ke Hotspot USB Hp

Gambar 2. 15 Percobaan Searching setelah Terkoneksi dengan Internet

5. Sebutkan masing masing dari operating system yang mampu di install


pada personal computer!
6. Perbedaan operating system yang terinstall pada personal computer
dengan yang terinstall pada raspberry Pi!

2.2 Analisis
BIOS merupakan suatu program yang ditulis dalam bahasa assembly yang
bertugas mengatur fungsi dari sebuah perangkat keras atau hardware yang

35
terdapat pada komputer dan juga BIOS biasanya berperan dalam memuat sistem
operasi pada koputer atau biasa disebut booting. Adapun beberapa menu pada
BIOS beserta fungsinya yaitu sebagai berikut :

1. Main Menu, berfungsi untuk mengetahui versi BIOS yang digunakan, type
dan kecepatan prosessor yang digunakan pada komputer, kecepatan
memori, kapasitas memori, dan dapat mengatur atau memilih bahasa dan
waktu dengan submenu language, system time, dan system date.
2. Advanced Menu, digunakan untuk mengetahui informasi / mengatur
sistem yang terpakai dalam komputer. Pada menu ini terdapat beberapa
sub menu, yaitu: PCI Configuration yang didalamnya terdapat berbagai
susunan konfigurasi PCI secara spesifik.
3. Security Menu digunakan untuk mengatur keamanan dari sistem PC atau
laptop yang dapat menggunakan password logon ke OS mapun password
4. Power Menu digunakan untuk mengatur kinerja perangkat untuk dapat
menghemat energi daya komputer
5. Boot Menu berfungsi untuk mengatur proses pada komputer dinyalakan
6. Exit Menu, Menu ini digunakan dari program BOIS:
 Exit Saving Changes, Digunakan untuk keluar dari sistem dan
mensave konfigurasi kita pada CMOS
 Exit Discarding Changes, Digunakan untuk keluar dari sistem tetapi
tanpa menyimpan setup data pada CMOS
 Load Setup Defaults, Mengisi / merubah semua menu yang ada
pada setup item
 Discard Changes, Mengisi / merubah nilai / menu sebelumnya dari
CMOS untuk semua setup item
 Save Changes, Menyimpan setup data pada CMOS atau dengan
menekan tombol keyboard F10

Berikut merupakan operational system yang dapat diinstall pada personal


komputer yaitu sebagai berikut :

1. MS-DOS

36
2. Microsoft Windows
3. UNIX
4. LINUX
5. Mac OS
6. Chrome OS
7. Amiga OS
8. AIX
9. BE OS
10. Sun Solaris

Kemudian untuk Perbedaan operasional sistem yang terinstal pada personal


komputer dengan yang terinstal pada raspberry pi adalah apabila operasional
sistem yang terinstal pada personal komputer hanya perlu memiliki file instal OS
yang tersimpan pada penyimpanan yang secara otomatis aka terinstal langsung
pada komputer. Sedangkan pada operasional sistem penginstalan menggunakan
rasberry pi digunakan sirkuit tunggal yang melibatkan manager OS berupa
NOOBS (new out of the box) untuk memudahkan pengguna.

37
MODUL III

MEMBONGKAR KOMPUTER
3.1 Langkah Pengerjaan
Mematikan komputer secara total lalu bongkar satu per satu CPU dan ambil
serta catat serial number unit material pabrikan dan kapasitasnya.
1. Hal yang dilakukan adalah membuka case CPU dan melihat komponen
didalamnya dan gambarkan arsitekturnya menggunakan diagram blok
serta jelaskan fungsi dari masing masing komponen didalamnya!

Gambar 3. 1 Tampilan Utama CPU Setelah Dibuka case-nya

Gambar 3. 2 Proses Pembongkaran Komponen di Dalam CPU

38
Gambar 3. 3 RAM Merk Visipro 2GB DDR3 & Vgen 4GB DDR4

Gambar 3. 4 Seri Motherboard yang digunakan ASUS H61M-K

39
Gambar 3. 5 Seri Power Supply yang Digunakan Merk Magnum Pro 225 230W

Gambar 3. 6 Hard Disk 1TB merk WD Blue

40
Gambar 3. 7 Seri Drive Merk LG yang Digunakan

2. Catat setiap spesifikasi komponen yang terdapat didalam CPU tersebut!

3.2 Analisis
Block diagram dari sistem arsitektur pada CPU yaitu sebagai berikut :

41
Penjelasan masing masing komponen yang ada pada CPU komputer yang
telah dibongkar adalah sebagai berikut:

1. Processor adalah komponen utama atau otak dari laptop dan terdapat pada
mother board
2. RAM Random Acces Memory merupakan tempat untuk menyimpan data
3. Power Supply berfungsi sebagai penyuplai daya listrik pada komputer
4. Fan Heater adalah komponen yang berfungsi untuk mendinginkan cpu
5. Drive Disk juga merupakan salah satu tempat untuk menyimpan data atau
mengambil informasi digital
6. SSD Hardisk yaitu penyimpanan sekunder untuk yang menyimpan data
seacara permanen.
7. Wifi wireless digunakan untuk dapat terhubung dengan internet atau
koneksi wifi
8. Kabel Sata adalah kabel yang digunakan untuk menghubungkan host bus
adapter pada perangkat penyimpanan massal seperti hardisk drive dan
optical drive.
9. Motherboard adalah papan sirkuit yang berada di CPU
10. PCI Lock digunakan untuk mencegah windows merubah alokasi resource
I/O input atau output dan IRQ pada bus PCI.

Dalam melakukan pembongkaran CPU yang diperlukan hanya obeng kembang


ataupun obeng plus.Lalu, untuk melihat spesifikasi komponen yang
ada pada CPU lakukan pembongkaran satu satu dengan melepaskan baut
yang terekat. Dibawah ini merupakan table spesifikasinya:

No Komponen Spesifikasi
1. CPU (Intel R) Core (TM) i3-3240
2. Procesor Intel (R) Core (TM) i3-3240 CPU @
3.40GHz 3.40GHz

3. RAM 6.00 GB

42
4. HDD Kapasitas : 1TB
Fimware : CC43
5. CD Drive Tegangan : 5 V
6. Kabel Sata Kapasitas : 6GB
Terminal bus : 4 port
7. Power Supply 170-240 V = 3 A
8. PCIEXI-2 Terminal bus 2 port
9. PCIE16 Terminal bus 1 port
10. LGA1151 SSD M2

43
MODUL IV

PERAKITAN KEMBALI KOMPUTER

4.1 Langkah Pengerjaan


Pasang kembali setiap bagian material pembentuk CPU, perhatikan apakah
ada masalah atau tidak.
Setelah kita membongkar CPU dan melihat komponen di dalamnya, kemudian
kita pasang kembali komponen-komponennya serta sebutkan tahapan
tahapannya pada laporan praktikum.

Gambar 4. 1 Proses perakitan CPU

44
Proses pemasangan berjalan lancar tidak ada kendala sama sekali.

Gambar 4. 2 Saat penjelasan mengenai komponen computer

4.2 Analisis
Setelah selesai dengan pembongkaran, maka dilakukan perakitan kembali dengan
meletakkan komponen-komponen ke tempat atau posisi awal termasuk
menghubungkan kabel dan pemasangan kembali baut-baut yang sesuai semestinya
perlu diperhatikan dan dilakukan dengan hati-hati sehingga tidak ada kesalahan
yang dapat menyebabkan kerusakan ataupun menyebabkan terjadinya arus listrik
yang membahayakan.

45
MODUL V

PENGECEKAN SETELAH PERAKITAN


5.1 Langkah Pengerjaan

 Hidupkan kembali komputer yang sudah selesai dirakit dan dicek


apakah ada permasalahan atau tidak

1. Terjadi kendala saat menyalakan komputer kembali setelah dirakit, yaitu


monitor tidak mau menyala yang di sebabkan oleh lupanya pemasangan
kabel ATX pada Motherbord

Gambar 5. 1 Kabel ATX

2. Jelaskan perbedaan dari arsitektur personal computer dengan super


computer!
Personal Computer Merupkan Komputer pribadi yang memiliki tujuan
umum untuk penggunaan secara tunggal/personal. Nama lain dari personal
computer adalah Komputer Pribadi (PC).

superkomputer Merupakan komputer canggih dengan fungsi dan


kemampuan di atas komputer lainnya. Juga, tergolong limited edition
karena hanya digunakan beberapa pihak saja seperti badan perkiraan iklim
dan cuaca, pihak militer, perusahaan simulasi transportasi, dan yang paling
umum saat ini adalah sebagai server.

Pada Personal Computer menggunakan arsitektur SSID,SIMD, MISD,


dan MIMD. Sedangkan pada Super Computer mengunkan arsitektur ARM
(1)

3. Jelaskan perbedaan arsitektur personal computer yang digunakan dengan


aristektur dari raspberry Pi!

Raspberry Pi merupakan sebuah komputer papan tunggal (single-


board computer) atau SBC seukuran kartu kredit yang dapat digunakan

46
untuk menjalankan program perkantoran, permainan komputer, dan
sebagai pemutar media hingga

Raspberry Pi memiliki komponen yang hampir serupa dengan komputer


pada umumnya. Seperti CPU, GPU, RAM, Port USB, Audio Jack, HDMI,
Ethernet, dan GPIO. Untuk tempat penyimpanan data dan sistem operasi
Raspberry Pi tidak menggunakan harddisk drive (HDD) melainkan
menggunakan Micro SD dengan kapasitas paling tidak 4 GB, sedangkan
untuk sumber tenaga berasal dari micro USB power dengan sumber daya
yang direkomendasikan yaitu sebesar 5V dan minimal arus 700 mA.

Raspberry Pi dapat digunakan layaknya PC Personal, seperti untuk


mengetik dokumen atau sekedar browsing. Namun Raspberry Pi juga
dapat digunakan untuk membuat ide-ide inovatif seperti membuat robot
yang dilengkapi dengan Raspberry Pi dan kamera, atau mungkin dapat
membuat sebuah super komputer yang dibuat dari beberapa buah
Raspberry Pi. Kelengkapan Raspberry Pi di antaranya memiliki port atau
koneksi untuk display berupa TV atau monitor serta koneksi USB untuk
keyboard serta mouse. (2)

Gambar 5. 2 bagian-bagian dan spesifikasi Raspberry Pi

47
Gambar 5. 3 Proses setelah pengecekan kendala pada komputer

Gambar 5. 4 Tampilan menu utama ketika selesai proses perakitan

5.2 Analisis

48
Kemudian pengecekan ulang perlu diperhatikan kembali fungsi-fungsi dari
beberapa komponen seperti power supply,hard disk, dan
juga monitor begitu juga yang lainnya. Pengecekan ulang dilakukan supaya
mengetahui bahwa komponen telah berada di tempat semestinya sehingga bisa
menjalankan fungsinya dengan baik. Kemudian untuk perbedaan antara arsitektur
personal komputer dengan superkomputer adalah terletak pada beberapa
komponen penyusunnya, seperti pada personal komputer terdiri dari CPU,
Memori, Penyimpanan, perangkat input dan perangkat output. Sedangkan pada
supercomputer terdapat terdiri dari prosesor, memori, sistem I/O, dan
interkoneksi. Kemudian untuk perbedaan antara arsitektur yang menggunakan
rasberryphi dan tanpa menggunakan rasberryphi dapat dilihat seperti dibawah ini

Hardware Dengan Rasberryphi Tanpa Rasberryphi


penyusun
Sistem operasi  Linux (Raspbian,  MS-DOS
Debian, GNU/linux,  Microsoft
OpenELEC, Windows
Fedora,Arch  Unix
Linux,ARM,Gentoo)  Linux
 Risc OS,  Mac Os
 FreeBSD  Chrome OS
 NetBSD  Amiga OS
 Plan9  AIX
 Inferno  BE OS
 Open WRT  Sun Solaris

Penyimpanan SD card atau SDHC card Hardisk


Grafis Broadcome VideoCore IV VGA nvidia/intel

49
MODUL VI

INSTALASI OS

6.1 Langkah Pengerjaan

 Untuk back up operating system maka siapkan memori eksternal


(flashdisk 8 GB) yang digunakan sebagai media instalasi windows 10.
 Download file ISO windows 10 dan aplikasi rufus
 Sebelumnya harus mengetahui terlebih dulu jenis partisi yang
digunakan dalam hardisk
 Klik Disk Management – Klik kanan Disk 0

Gambar 6. 1 Melihat Partisi pada Hardisk

 Klik properties - klik Volumes

50
Gambar 6. 2 MBR jenis partisi hardisk

 Untuk memasukkan file ISO : Colokkan flashdisk - plih select - pilih


file ISO

Gambar 6. 3 Memastikan File ISO

 Klik Start - muncul notif (proses pemindahan file ISO ke Flashdisk) –


klik Ok

51
Gambar 6. 4 Pemindahan File ISO

 Jika sudah selesai maka tombol ready berwarna hijau

Gambar 6. 5 Pemindahan File ISO Berhasil

 Langkah selanjutnya setting BIOS - perhatikan flashdisk (tercolok) –


menginstal windows
 Tekan tombol Fn+F2 (masuk BIOS) - arahkan ke tab Boot
menggunakan tombol ◄ ►
 Untuk booting laptop dari flashdisk : memilih Removable Devices
kemudian menggesernya menggunakan tombol +/- sampai urutannya
di posisi teratas.
 Untuk menyimpan konfigurasi : pindah ke tab exit - menekan tombol
F10 - kemudian pilih Yes – tekan tombol apa saja (selain power)
 Proses instalasi - pilih bahasa Indonesia

52
Gambar 6. 6 Instalasi Windows

Gambar 6. 7 Memilih Drive

53
Gambar 6. 8 Memilih Bahasa

 Install now - klik I don’t have a product key

Gambar 6. 9 Tidak Memiliki Kunci Akses

 Pilih Edisi Windows (10 Pro)

54
Gambar 6. 10 Edisi Windows 10 Pro

 Klik I accept, lalu next - Klik drive 0 partition 1, lalu next – copy
berhasil

Gambar 6. 11 Persetujuan

55
Gambar 6. 12 Persetujuan

Gambar 6. 13 Berhasil

6.2 Analisis
Langkah terakhir yaitu mengintall OS menggunakan aplikasi rufus yang
merupakan yang dapat digunakan untuk memformat dan membuat USB
flash drive yang dapat di-boot atau live USB. Kemudian untuk Perbedaan
instalasi ulang OS dan perbedaan instalasi ulang dengan instalasi OS baru

56
yaitu apabila melakukan instalasi ulang hanya memperbarui atau
mengupgrade yang ada tanpa menghapus atau menghilangkan OS
sebelumnya yang hasilnya akan menjadi satu kesatuan dari OS tersebut,
sedangkan apabila instalasi OS baru biasanya dilakukan apabila OS yang
lam sudah corrupt atau sudah tidak dapat dipakai sehingga perlu
dihilangkan dan menggantinya dengan melakukan instalasi OS baru.

57
KESIMPULAN
Dalam praktikum arsitektur sistem komputer, praktikan diperintahkan
mengikuti panduan praktikum yang terdiri dari 6 modul yang didalamnya memuat
beberapa langkah atau keterangan dalam melakukan pembongkaran dan
pemasangan sebuah komputer termasuk untuk menghubungkan kabel-kabel yang
ada. Dalam pembongkaran yang dilakukan, praktikan perlu perhatikan letak awal
komponen atau hardware yang terdapat pada CPU komputer dan perhatikan pula
posisi antara kabel yang terhubung dan yang tak terhubung sehingga nantinya
ketika proses pemasangan kembali tidak salah menghubungkan kabel, kemudian
saat pembongkaran atau pelepasan komponen hardware perlu dilakukan dengan
hati-hati untuk menyentuhnya karena hal tersebut bisa menyebabkan terjadinya
eror ataupun kerusakan dan bahkan bisa terjadinya konsleting listrik

Lalu ketika pembongkaran CPU komputer telah selesai, perlu dilakukan


pengecekan terhadap hardware seperti power supply, harddisk, Drive disk seblum
melakukan perakitan kembali. Pengecekan ini bertujuan untuk menyatakan bahwa
hardware tersebut layak digunakan kembali atau tidak. Namun apabila dirasa
layak untuk digunakan kembali maka perakitan komputer dapat dilakukan dengan
hati-hati. Kemudian perlu diperhatikan kembali untuk memastikan beberapa
hardware yang terhubung dengan CPU seperti monitor, keyboard dan mouse
dihubungkan kembali dengan powersupply yang terdapat dalam CPU sehingga
komputer dapat menyala kembali untuk dapat menjalankan program yang
diinginkan. Namun karena telah dilakukan pembongkaran dan perakitan kembali
maka tampilan awal ketika dihidupkan akan muncul sebuah jendela untuk
menjalankan program perangkat lunak yang diinstal pada komputer. Periksa
sistem dengan masuk ke menu start. Pilih menu My computer dan klik properties,
misalnya. Kemudian anda juga dapat menggunakan DX-Diag. cara terakhir adalah
dengan menggunakan BIOS yang diakses menekan tombol F2.

Selanjutnya dilakukan pengecekan sinyal dan koneksi internet agar


terhubung yang dapat membantu pengoperasian komputer bagi pengguna, lalu
setelah jaringan internet dipastikan baik atau dapat digunakan maka selanjutnya
dilakukan penginstalan yang bisa dilakukan dengan harddisk ataupun flashdisk

58
dengan menghubungkannya pada Bootable lalu sambungkan pada CPU untuk
melakukan penginstalan secara otomatis yang jika berhasil dilakukan maka akan
diminta untuk membuat akun windows.

Pada instalasi OS tersebut menggunakan aplikasi Rufus yaitu jenis aplikasi


portabel sumber terbuka dan gratis untuk micsosoft window yang digunakan
untuk memformat dan membuat USC flash Drive yang terdapat di boot atau live
USB.

59
DAFTAR PUSTAKA
[1] Wikipedia. (2021, Juli 9). “Arsitektur Komputer” [online]. Available:
https://id.wikipedia.org/wiki/Arsitektur_komputer. [Accessed 26 May 2022].
[2] Wikipedia. (2021, Juli 9). “Set Instruksi” [online]. Available:
https://id.wikipedia.org/wiki/Set_instruksi. [Accessed 26 May 2022].
[3] Putisalla. (2016, Nov.14). “Arsitektur Komputer” [online]. Available:
https://putisalla.wordpress.com/2016/11/14/arsitektur-komputer/. [Accessed
26 May 2022].
[4] Choiri, Eril Obei. (2020, Jan.25). “Pembahasan Lengkap Tentang Arsitektur
Komputer” [online]. Available: https://qwords.com/blog/arsitektur-komputer/.
[Accessed 26 May 2022].
[5] Rhany K, Sherentina. (2021, Sep.16). “7 Jenis sistem operasi komputer
beserta cara kerjanya” [online].Available:
https://www.ekrut.com/media/sistem-operasi-komputer. [Accessed 26 May
2022].
[6] Laksita, Kartika. (2019, Nov.2). “Jenis-jenis Komputer yang Digunakan di
Dunia” [online]. Available: https://www.pinhome.id/blog/jenis-jenis-
komputer/. [Accessed 26 May 2022].
[7] “Pengertian RAM Dan ROM, Fungsi, Jenis dan Cara Kerjanya’’,
Pendidikan.co.id, 29 November 2020 [Online]. Available :
https://pendidikan.co.id/pengertian-ram-dan-rom-fungsi-jenis-dan-cara-
kerjanya/ [Accessed 26 May 2022].
[8] “Pengertian dan Perbedaan DDR 1,2,3,4 pada RAM Laptop Komputer’’,
Teknoblas.com, November 2019 [Online]. Available
https://www.teknoblas.com/2019/10/pengertian-perbedaan-fungsi-ddr-
ram.html. [Accessed 26 May 2022].
[9] “Fungsi CPU adalah dan 3 Jenis CPU yang Ada di Pasaran Terbaru’’,
inpowin.com , 23 march 2022 [Online]. Available :
https://inpowin.com/fungsi-cpu-adalah/#!. [Accessed 26 May 2022].
[10] Litalia. (2022). “Pengertian dan Fungsi CPU Beserta Jenis-Jenis dan
Komponen CPU Komputer” [online]. Available:

60
https://www.jurnalponsel.com/pengertian-dan-fungsi-cpu/. [Accessed 26
May 2022].

61
LAMPIRAN
Gambar 7 lampiran hasil dokumentasi praktikum

62
63
64
65
66
67
68
69
70

Anda mungkin juga menyukai