Anda di halaman 1dari 4

PERJANJIAN SEWA MENYEWA

Perjanjian ini dibuat dan ditandatangani pada hari ini Kamis, tanggal 20 (duapuluh)
bulan Desember tahun 2018 (duaribu delapanbelas) oleh dan antara:---------------------------

1. Drs. H. Urip Hudiarto, Master Of Business Administration, lahir di Brebes pada-----


tanggal 27-05-1968 (duapuluh tujuh Mei seribu sembilanratus enampuluh delapan),- -
bertempat tinggal di Kota Bekasi, Jalan Permata Hijau Permai Blok AR 5 No. 10 RT.---
009 RW. 017, Kelurahan Kaliabang Tengah, Kecamatan Bekasi Utara, pemegang-------
Kartu Tanda Penduduk Nomor 3275032705680015, selaku pemilik Ruko (untuk-------
selanjutnya disebut sebagai “PEMILIK”).----------------------------------------------------------

2. FRISCO HERMANUS BINALAY, Sarjana Hukum, Magister Kenotariatan, lahir di-


Jakarta pada 23-09-1986 (duapuluh tiga September seribu sembilanratus------------------
delapanpuluh enam, bertempat tinggal di Jakarta Utara, Komplek Cakrawala I---------
nomor 29 A Rukun Tetangga 002 Rukun Warga 017, pemegang Kartu Tanda------------
Penduduk Nomor 3172032309860005, selaku penyewa Ruko (untuk selanjutnya--------
disebut sebagai “PENYEWA”).-----------------------------------------------------------------------

Dengan ketentuan Perjanjian sebagaimana tertera dalam pasal-pasal di bawah ini :---------

----------------------------------------------------- Pasal 1 ------------------------------------------------------


---------------------------------------- SEWA MENYEWA RUKO ----------------------------------------

PEMILIK dengan ini menyewakan kepada PENYEWA 1 (satu) unit Ruko 3 (tiga) lantai-
yang berlokasi di Jalan sebuah Ruko 3 lantai terletak di Ruko Kaliabang Arthaloka No.- - -
77A Jl. Kaliabang RT. 001 RW. 017 Kelurahan Harapan Jaya Kecamatan Bekasi Utara------
Kota Bekasi.-----------------------------------------------------------------------------------------------------

----------------------------------------------------- Pasal 2 ------------------------------------------------------


----------------------------------- BIAYA SEWA & PEMBAYARAN ------------------------------------

1. Atas penyewaan Ruko berdasarkan Perjanjian ini, PENYEWA wajib membayar--------


biaya sewa sebesar Rp. 60.000.000,- (enam puluh juta rupiah) net per tahun;-------------
2. Pembayaran Biaya Sewa sebagaimana tersebut dalam Pasal 2 ayat (1) oleh---------------
PENYEWA akan dilakukan paling lambat 7 (tujuh) hari sebelum berlakunya masa----
sewa.---------------------------------------------------------------------------------------------------------

1
----------------------------------------------------- Pasal 3 ------------------------------------------------------
--------------------- JANGKA WAKTU & PENGAKHIRAN PERJANJIAN ----------------------

1. Perjanjian ini berlaku dan diterima oleh kedua belah pihak untuk jangka waktu--------
selama 1 (satu) tahun terhitung mulai tanggal 02 (dua) bulan Januari tahun 2019
(duaribu sembilan belas) dan akan berakhir pada tanggal 02 (dua) bulan Januari
tahun 2020 (duaribu duapuluh).---------------------------------------------------------------------
2. Apabila PEMILIK menyetujui, PENYEWA dapat memperpanjang Perjanjian ini-------
dengan jangka waktu dan harga sewa yang akan ditentukan kemudian berdasarkan-
kesepakatan kedua belah pihak.---------------------------------------------------------------------
3. PENYEWA diberikan prioritas pertama untuk dapat memperpanjang masa sewa-----
tersebut oleh PEMILIK dan PENYEWA harus memberitahukan kepada PEMILIK-----
maksudnya tersebut selambat-lambatnya 2 (dua) bulan sebelum masa sewa-------------
berakhir.----------------------------------------------------------------------------------------------------

----------------------------------------------------- Pasal 4 ------------------------------------------------------


------------------------ FASILITAS DAN/ATAU TURUTAN-TURUTAN -------------------------

1. Fasilitas dan/atau turutan-turutan pada tanah dan bangunan tersebut adalah seluruh-
yang ada pada tanah dan bangunan yang dimaksud dalam perjanjian ini.----------------
2. PENYEWA berhak untuk menambah daya listrik dan/atau line telepon dari instansi- -
yang berwenang atas biaya PENYEWA sendiri, akan tetapi pada saat berakhirnya-----
perjanjian ini PENYEWA wajib mengembalikan daya listrik seperti semula dengan- - -
segala ongkos dan biaya-biaya ditanggung oleh PENYEWA sendiri.-----------------------
3. Tagihan-tagihan dari instansi yang berwenang atas biaya pemakaian listrik, air dan---
telepon yang digunakan oleh PENYEWA selama masa sewa ditanggung oleh-----------
PENYEWA.------------------------------------------------------------------------------------------------

----------------------------------------------------- Pasal 5 ------------------------------------------------------


-------------------- PEMBAGIAN TATA RUANG DAN BIAYA JAMINAN ---------------------

1. PENYEWA diberi hak oleh PEMILIK untuk pembagian tata ruang (lay out) dan-------
pekerjaan interior di dalam ruangan bangunan lantai 1, (satu), 2 (dua) dan 3 (tiga)-----
dan perubahan-perubahannya dilakukan oleh dan atas biaya PENYEWA sendiri.------
2. Pada akhir masa perjanjian ini PENYEWA wajib mengembalikan tata ruang------------
sebagaimana sebelum dilakukan perubahan tata ruang dan memperbaiki segala-------
kerusakan atau dampak lainnya atas biaya PENYEWA sebelum diserahkan kembali- -
kepada PEMILIK.-----------------------------------------------------------------------------------------
3. PENYEWA wajib membayar biaya jaminan kepada PEMILIK sebesar Rp 3.000.000,- - -
(tiga juta rupiah), biaya mana akan menjadi hak PEMILIK apabila ketentuan dalam---
pasal 5 ayat 2 perjanjian ini tidak dipenuhi.--------------------------------------------------------

2
----------------------------------------------------- Pasal 4 ------------------------------------------------------
------------ HAK DAN KEWAJIBAN SERTA TANGGUNG JAWAB PEMILIK --------------

1. Selama Perjanjian ini berlangsung, PEMILIK berhak atas harga sewa sebagaimana- - - -
tersebut pada pasal 2 perjanjian ini.------------------------------------------------------------------
2. PEMILIK menjamin kepada PENYEWA bahwa PEMILIK memiliki hak untuk----------
menyewakan bangunan tersebut dan menjamin kepada PENYEWA bahwa selama----
masa sewa berlangsung, PENYEWA tidak akan mendapat tuntutan, gugatan-----------
dan/atau gangguan dari pihak lain yang menyatakan mempunyai hak atas apa yang-
disewakan tersebut, dan oleh karenanya PEMILIK dengan ini membebaskan------------
PENYEWA dari hal-hal tersebut.---------------------------------------------------------------------
3. PEMILIK wajib membayarkan Pajak Bumi dan Bangunan atas Ruko tersebut selama--
masa sewa.-------------------------------------------------------------------------------------------------

----------------------------------------------------- Pasal 5 ------------------------------------------------------


----------- HAK DAN KEWAJIBAN SERTA TANGGUNG JAWAB PENYEWA -------------

(1) PENYEWA wajib membayar harga sewa sebagaimana tersebut pada pasal 2------------
perjanjian ini dan oleh karenanya berhak menggunakan bangunan tersebut untuk----
usaha PENYEWA.---------------------------------------------------------------------------------------
(2) PENYEWA selama masa sewa wajib memelihara, merawat dan segera memperbaiki-
segala kerusakan ringan atas bangunan dan fasilitasnya dengan sebaik-baiknya atas-
biayanya sendiri dan dengan seketika, kecuali kerusakan berat yang diakibatkan------
kesalahan struktural atau konstruksi bangunan.-------------------------------------------------
(3) PENYEWA dilarang merubah bentuk bangunan tanpa ada persetujuan tertulis dari- -
PEMILIK, kecuali tampak depan untuk pemasangan billboard dan single pole serta- -
penataan interior sesuai dengan kebutuhan PENYEWA.--------------------------------------
(4) Segala pajak, iuran, retribusi dan segala akibat hukum yang timbul dari usaha yang--
dilakukan PENYEWAA menjadi tanggung jawab PENYEWA sendiri.--------------------
(5) PENYEWA selama masa sewa tidak diperbolehkan menggunakan bangunan----------
dijadikan untuk tempat dan/atau sarana untuk melakukan perbuatan terlarang--------
apapun yang bertentangan dengan hukum dan norma-norma yang berlaku di---------
Indonesia.--------------------------------------------------------------------------------------------------

----------------------------------------------------- Pasal 6 ------------------------------------------------------


--------------------------------------------- FORCE MAJEURE ----------------------------------------------

(1) Dalam hal terjadi keterlambatan, kerugian dan/atau kerusakan sebagai akibat dari----
hal-hal yang berada di luar kehendak dan kemauan para pihak (Force Majeure)---------
termasuk dan tidak terbatas pada peperangan, kerusuhan, huru hara, kebakaran,-----
banjir, bencana alam atau Act of God , maka pihak terhadap siapa keadaan Force-------
Majeure terjadi harus memberitahukan kepada pihak lainnya dalam jangka waktu 14

3
(empat belas) hari terhitung sejak hari kejadian Force Majeure tersebut terjadi.----------

----------------------------------------------------- Pasal 7 ------------------------------------------------------


------------------------------------------------- LAIN-LAIN ---------------------------------------------------

1. Perjanjian ini dan segala ketentuan di dalamnya tunduk dan oleh karenanya------------
diartikan sesuai dengan ketentuan hukum dan perundang-undangan Negara-----------
Republik Indonesia.--------------------------------------------------------------------------------------
2. Segala perselisihan atau perbedaan pendapat yang timbul sehubungan dengan--------
Perjanjian ini akan diselesaikan oleh Para Pihak dengan cara musyawarah.--------------

Demikianlah Perjanjian ini dibuat secara rangkap 2 (dua) yang masing-masing--------------


bermeterai cukup dan ditandatangani oleh Para Pihak pada hari dan tanggal----------------
sebagaimana disebutkan di atas.---------------------------------------------------------------------------

PEMILIK PENYEWA

(Drs. H. Urip Hudiarto, MBA) (Frisco Hermanus Binalay SH, M.Kn.)

Anda mungkin juga menyukai