Anda di halaman 1dari 10

PERJANJIAN SEWA MENYEWA

Nomor :

Pada hari ini, Jumat, tanggal 19-10-2018 (sembilan belas----

bulan Oktober tahun dua ribu delapan belas). -------------------

Pukul 14.00 (empat belas) Waktu Indonesia Bagian Tengah.---

Menghadap kepada saya, MIKAYANI PUTRI, Sarjana-----

Hukum, Magister Kenotariatan, Notaris di Kota Kupang,-----

dengan dihadiri oleh saksi-saksi yang saya, Notaris kenal dan

yang nama-namanya akan disebut pada bagian akhir akta ini:

I. Tuan ------------------, lahir di Kupang, pada tanggal ---------

05-08-1955 (lima bulan Agustus tahun seribu sembilan-----

ratus lima puluh lima), Warga Negara Indonesia, Pekerjaan-

Wiraswasta, bertempat tinggal di Jalan Siliwangi Nomor 75,

Rukun Tetangga 005, Rukun Warga 003, Kelurahan Lai Lai

Bisi Kopan, Kecamatan Kota lama, Kota Kupang, Provinsi---

Nusa Tenggara Timur, pemegang Kartu Tanda Penduduk---

Nomor : 5371060508550002. ------------------------------------

--Menurut keterangannya dalam melakukan perbuatan----

hukum dibawah ini telah mendapat persetujuan dari-------

isterinya yaitu Nyonya---------------------, lahir di----

Surabaya, pada tanggal 14-01-1962 (empat belas bulan---

Januari tahun seribu sembilan ratus enam puluh dua),----

Warga Negara Indonesia, Pekerjaan Mengurus Rumah-----

Tangga, bertempat tinggal bersama dengan

suaminya-------- tersebut, pemegang Kartu Tanda


Penduduk Nomor :--------- 5371065401620001

;---------------------------------------------

--Selanjutnya disebut :--------------------------------------------

------------PIHAK PERTAMA/YANG MENYEWAKAN----------

II. Tuan ----------------, lahir di Kediri, pada tanggal 12-07-1963-

(dua belas bulan Juli tahun seribu sembilan ratus enam----

puluh tiga), Warga Negara Indonesia, Pekerjaan---------------

Wiraswasta, bertempat tinggal di Rukun Tetangga 019,------

Rukun Warga 005, Kelurahan Tuak Daun Merah,------------

Kecamatan Oebobo, Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara--

Timur, pemegang Kartu Tanda Penduduk Nomor-------------

5371041207630008 ------------------------------------------------

--Selanjutnya disebut :--------------------------------------------

--------------------PIHAK KEDUA/PENYEWA--------------------

- Para Penghadap yang saya Notaris kenal;---------------------

- Para Penghadap menerangkan dengan sebenarnya:--------

- Bahwa pihak pertama adalah pemilik yang sah sehingga

berhak untuk menyewakan obyek yang akan--------------

disebutkan dibawah ini ;--------------------------------------

- Bahwa para pihak masing-masing bertindak dalam------

kedudukannya sebagaimana tersebut diatas--------------

menerangkan dan menyatakan telah sepakat dan--------

setuju untuk mengadakan Perjanjian Sewa Menyewa----

(selanjutnya disebut “Perjanjian”) dengan menurut------

syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan sebagai berikut:


----------------------------------Pasal 1---------------------------------

Yang disewakan menurut Perjanjian ini adalah 1 (satu) Unit --

Ruko 2 (dua) lantai Unit A ukuran 5Mx15M, berdasarkan Ijin-

Mendirikan Bangunan (IMB) Nomor :-------------------------------

503.511.3/2/2774/IMB/CK/2001, tanggal 22-08-2001 (dua--

puluh dua bulan Agustus tahun dua ribu satu) yang------------

dikeluarkan oleh Pemerintah Kota Kupang, bangunan---------

tersebut yang berdiri diatas :-----------------------------------------

- Sebidang tanah dengan Sertifikat Hak Milik Nomor-----------

1681/Kelurahan Kelapa Lima, Surat Ukur tanggal -----------

06 Oktober 1998, Nomor 43/KLP/98, Luas 1.155M2 (seribu

seratus lima puluh lima meter persegi), dengan Nomor------

Identifikasi Bidang Tanah (NIB) : 24.13.01.01.00033, yang--

dikeluarkan oleh Kepala Kantor Pertanahan Kota Kupang,--

tertanggal 06-10-1998 (enam bulan Oktober tahun seribu--

sembilan ratus sembilan puluh delapan), tertulis atas nama

SIMSON ELIM, terletak di :----------------------------------------

- Provinsi : Nusa Tenggara Timur.----------------

- Kota : Kupang.----------------------------------

- Kelurahan : Kelapa Lima.-----------------------------

- Kecamatan : Kelapa Lima.-----------------------------

Berikut segala sesuatu yang berdiri, tertanam dan--------------

ditempatkan diatas tanah tersebut yang menurut ketentuan--

hukum dianggap sebagai benda tetap, terutama sebuah--------

bangunan yang ada diatas tanah tersebut.------------------------

-----------------------------------Pasal 2--------------------------------
- Perjanjian sewa menyewa ini dimulai pada tanggal-----------

01-11-2018 (satu bulan November tahun dua ribu delapan-

belas), berlaku selama masa sewa 2 (dua) tahun sehingga---

akan berakhir pada tanggal 01-11-2020 (satu bulan---------

November tahun dua ribu dua puluh).--------------------------

- Selama masa sewa tersebut, Pihak Kedua tidak akan dapat

dipaksa pindah tempat oleh Pihak Pertama atau oleh pihak

ketiga.-----------------------------------------------------------------

- Apabila diluar kehendak Pihak kedua dalam masa sewa-----

tersebut Pihak Kedua dipaksa meninggalkan tempat yang-

disewa/disewakan, karena adanya cacat-cacat pada surat--

surat mengenai segala apa yang disewakan, maka Pihak----

Pertama wajib harus menyediakan tempat lain yang-------

sesuai bagi Pihak Kedua dan atas segala biaya resiko------

yang ditanggungkan sepenuhnya oleh Pihak Pertama.-------

- Perjanjian sewa menyewa ini dipastikan pasal demi pasal---

tidak merugikan Pihak Penyewa pada saat ini maupun------

dimasa yang akan datang, selain itu ditegaskan pula bahwa

pihak penyewa diwajibkan untuk mengembalikan------------

bangunan kembali seperti semula.-------------------------------

---------------------------------Pasal 3----------------------------------
- Harga sewa telah disepakati oleh kedua belah pihak yang---

dimaksud dalam sewa menyewa ini adalah sebesar ----------

Rp.85.000.000,- (delapan puluh lima juta rupiah)-----------

pertahun dan untuk masa sewa 2 (dua) tahun sehingga-----

seluruhnya berjumlah Rp.170.000.000,- (seratus tujuh----

puluh juta rupiah).--------------------------------------------------

- Harga sewa tersebut diatas sudah termasuk Pajak-----------

Penghasilan (PPh) 10 % ( sepuluh persen), dan Premi--------

Asuransi Kebakaran Gedung.-------------------------------------

- Biaya Notaris ditanggung oleh Pihak Pertama.-----------------

---------------------------------Pasal 4----------------------------------

- Ruko ini akan dipakai untuk tempat usaha dan tempat-----

tinggal Pihak Kedua.------------------------------------------------

- Pihak pertama tidak bertanggung jawab apabila terjadi------

penyalagunaan oleh pihak kedua dengan kegiatan yang-----

melanggar hukum yang berlaku.---------------------------------

----------------------------------Pasal 5---------------------------------

1. Pihak Pertama menjamin bahwa Ruko adalah milik Pihak-

Pertama dan dengan demikian Pihak Pertama berhak------

untuk menyewakannya.------------------------------------------
2. Pihak Pertama menjamin bahwa selama masa sewa--------

berlangsung Pihak Kedua tidak akan mendapat tuntutan-

dan/atau gangguan dari pihak lain yang menyatakan------

mempunyai hak terlebih dahulu atau turut mempunyai---

hak atas penghunian dan/atau hak apapun juga atas------

bangunan Ruko yang disewakan tersebut dan oleh---------

karenanya Pihak Pertama dengan ini membebaskan Pihak

Kedua dari segala tuntutan dan/atau gangguan-------------

dimaksud.-----------------------------------------------------------

3. Pihak Pertama wajib menyerahkan bangunan Ruko yang--

disewakan ini tidak dalam keadaan----------------------------

ditangguhkan/digadaikan kepada pihak lain.----------------

4. Pihak Pertama mengijinkan Pihak Kedua untuk ------------

melakukan penambahan dan pemasangan partisi-partisi--

atau dekorasi sesuai kebutuhan usahanya sejauh tidak---

merubah bentuk dan struktur bangunan.---------------------

---------------------------------Pasal 6----------------------------------

Selama sewa menyewa berlangsung :------------------------------

1. Pihak Kedua akan menyediakan dan membiayai fasilitas--

listrik dari Perusahaan Listrik Negara (PLN) dan-------------

membayar lunas biaya pemakaian air dari PDAM sampai--

dengan selasai masa kontrak sebagai sarana dari-----------

penggunaan tersebut.---------------------------------------------

2. Pihak Kedua harus mengasuransikan Ruko tersebut serta

barang-barang milik Pihak Kedua atas biaya Pihak---------

Kedua.---------------------------------------------------------------
3. Baik kerusakan kecil maupun kerusakan besar akibat-----

kerusakan kecil yang tidak lekas diperbaiki terhadap-------

segala sesuatu yang disewa/disewakan, sepenuhnya-------

ditanggung oleh Pihak Kedua.-----------------------------------

4. Jika kerusakan bangunan yang disebabkan oleh force-----

majeur, maka kerusakan gedung tersebut menjadi----------

tanggung jawab Pihak Pertama. Demikian juga apabila-----

terjadi kerusakan pada barang-barang milik Pihak Kedua-

disebabkan oleh sebab tersebut diatas, maka kerusakan--

barang tersebut menjadi tanggung jawab Pihak kedua.-----

----------------------------------Pasal 7---------------------------------

- Perjanjian sewa menyewa ini masih dapat diperpanjang----

lagi masa sewanya dengan syarat dan kondisi perjanjian--

yang baru dan telah mendapat persetujuan terlebih--------

dahulu dari Pihak Pertama.--------------------------------------

- Jika Pihak kedua ingin memperpanjang masa sewa---------

tersebut, dan untuk itu Pihak Kedua diberi prioritas-----

pertama untuk memperpanjang masa sewa tersebut,----

dan untuk itu Pihak Kedua wajib memberitahukan hal----

tersebut kepada Pihak pertama selambat-lamabatnya 3----

(tiga) bulan sebelum masa sewa menyewa berakhir dan----

membayar lunas biaya perpanjangan sewa tersebut paling

lambat 1 (satu) bulan sebelum berakhirnya masa-----------

kontrak.-------------------------------------------------------------

----------------------------------Pasal 8---------------------------------
- Bilamana masa sewa belum berakhir dan Pihak Kedua----

berkehendak untuk pindah tempat lain, maka masa sewa-

menyewa yang tersisa tersebut tidak dapat dialihkan-------

kepada pihak lain, dan sisa uang sewa tersebut tidak------

dapat dikembalikan kepada Pihak Kedua.---------------------

---------------------------------Pasal 9----------------------------------

Jikalau sewa menyewa ini berhenti karena habis jangka-------

waktu dan tidak dilanjutkan (perpanjang) lagi, maka Pihak----

Kedua diwajibkan untuk menyerahkan kembali kepada Pihak

Pertama tentang apa yang disewanya tersebut dalam keadaan

seperti semula sesuai kondisi saat berlangsungnya perjanjian

sewa menyewa ini.----------------------------------------------------

---------------------------------Pasal 10--------------------------------

Hal-hal yang belum diatur atau cukup diatur dalam akta ini--

akan diselesaikan lebih lanjut secara musyawarah dan---------

mufakat diantara kedua belah pihak.------------------------------

------------------------DEMIKIAN AKTA INI--------------------------

Dibuat dan dilangsungkan di Kota Kupang, pada hari, tanggal

bulan dan tahun serta pukul tersebut pada awal akta ini, -----

dengan dihadiri oleh saksi-saksi yaitu : ---------------------------

1. Nona--------------, lahir di Ledeke, pada tanggal -----18-02-

1992 (delapan belas bulan Februari tahun seribu---

sembilan ratus sembilan puluh dua), Warga Negara ------

Indonesia, Pegawai Notaris, bertempat tinggal di Rukun---

Tetangga 005, Rukun Warga 002, Kelurahan Nunbaun-----

Sabu, Kecamatan Alak, Kota Kupang, Provinsi Nusa--------


Tenggara Timur, pemegang Kartu Tanda Penduduk --------

Nomor : 5371015802920002, dan; -----------------------------

2. Tuan ------------------, lahir Dili, pada tanggal- 06-12-1988

(enam bulan Desember tahun seribu sembilan ratus

delapan puluh delapan), Warga Negara Indonesia,---

Pegawai Notaris, bertempat tinggal di Jalan Kartini II-------

Nomor 50, Rukun Tetangga 026, Rukun Warga 011,--------

Kelurahan Kelapa Lima, Kecamatan Kelapa Lima , Kota----

Kupang, pemegang Kartu Tanda Penduduk ------------------

Nomor : 5371030612880004.------------------------------------

Segera, setelah akta ini dibacakan oleh saya, Notaris, kepada-

Para Penghadap dan saksi-saksi, maka ditandatangani oleh --

Para Penghadap, saksi-saksi dan saya, Notaris, selanjutnya---

Para Penghadap membubuhkan cap jempol tangan kanan-----

pada halaman tambahan yang disediakan untuk keperluan---

akta ini, demikian guna memenuhi ketentuan Pasal 16 ayat 1

huruf c Undang-Undang Jabatan Notaris. ------------------------

Dilangsungkan dengan tanpa perubahan. ------------------------

Minuta akta ini telah ditandatangani dengan semestinya. -----

Diberikan sebagai SALINAN yang sama bunyinya. --------------

NOTARIS DI KOTA KUPANG

PAULINA ROHI MONE, S.H.,M.Kn.


-

Anda mungkin juga menyukai