Anda di halaman 1dari 1

https://www.heloberita.

co/babel/9088925110/sensus-pertanian-2023-bps-bangka-gelar-pelatihan-bagi-
petugas-pendataan

Sensus Pertanian 2023, BPS Bangka Gelar


Pelatihan Bagi Petugas Pendataan
Abdullah Randi

- Sabtu, 27 Mei 2023 | 01:19 WIB

Bangka, HELOBERITA.co - Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Bangka menyelenggarakan,


Pelatihan Pencacahan Lengkap Sensus Pertanian 2023 (ST2023) di Ruang Pertemuan Hotel Novilla Sungailiat.

Kegiatan ini diselenggarakan untuk memberi bekal kepada petugas, agar memiliki motivasi dan semangat
dalam melaksanakan pendataan lapangan pencacahan lengkap sensus pertanian 2023.

Kepala BPS Bangka Belitung (Babel), Toto Haryanto Silitonga mengatakan, bagaimana sensus pertanian ini


dapat menjawab tantangan pangan dan pertanian secara nasional serta apa saja yang perlu di pahami.

Ia menjelaskan, sensus pertanian ini harus bisa menjawab kebutuhan di level nasional maupun level global
dengan mengacu pada The FAO World Programme for the Census of Agriculture.

"Yaitu berupa data yang dikumpulkan memberikan gambaran tentang keadaan sektor pertanian suatu negara
mulai dari ukuran kepemilikan, penguasaan lahan, penggunaan lahan, luas panen, irigasi, ternak, tenaga kerja,
dan input pertanian lainnya," ungkap Toto Haryanto.

Oleh karena itu, lanjut Toto Haryanto, pelatihan ini sebagai salah satu memberi gambaran secara komperhensif
terkait kondisi pertanian Indonesia, hingga wilayah terpencil sampai tingkat terkecil Kelurahan Desa RT/RW
dan sebagainya.

"Dan untuk meningkatkan kualitas hasil sensus pertanian diperlukan pembelajaran serta informasi, guna
mengetahui apa saja yang perlu dilakukan di lapangan," tuturnya di Ruang Pertemuan Hotel
Novilla Sungailiat.

Sementara itu, Kepala BPS Bangka Dewi Savitri menjelaskan, bahwa pelatihan ini dilakukan dua gelombang
yang akan di mulai pada 22 Mei hingga 27 mei 2023.

"Gelombang pertama sebanyak 6 kelas dengan peserta 157 terdiri dari 136 PPL/PML/Koseka, 12 panitia, 6
Inda yang dimulai pada 22-24 Mei 2023. Sedangkan, gelombang kedua sebanyak 5 kelas dengan peserta 130
terdiri dari 115 PPL/PML/Koseka, 10 panitia, peserta Sit-in 1 orang dan 5 Inda yang dimulai pada 25-27 Mei
2023," pungkasnya.

Editor: Arsan Mailanto

Sumber: Pemkab Bangka

Anda mungkin juga menyukai