Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN KGIATAN

ELECTROPLATING/PENYEPUHAN LOGAM
Jum’at, 24 Maret 2023
1. Tujuan kegiatan : untuk mengetahui proses elektrolisis pada penyepuhan logam
2. Alat dan bahan :
a. Timbangan
b. Spatula
c. Pengaduk
d. Beker glass
e. CuSO4 5H2O
f. Aquades
g. Paku
h. Kawat tembaga
i. Baterai 9 volt
j. Kabel
k. Tisu
l. Kaca arloji
m. Kertas gosok
3. Dasar teori :
Elektrolisis adalah peristiwa penguraian zat elektrolit oleh arus listrik searah. Dalam sel
elektrolisis energi listrik dapat menghasilkan reaksi kimia. Sel elektrolisis berfungsi untuk
memulai perpindahan elektron yang mengalir dari kutub positif (anoda) ke kutup negatif
(katoda). Elektron dialirkan melalui elektroda yang tidak bereaksi (inert). Proses penyepuhan
ialah salah satu bentuk proses elektrolisis yang merupahan proses melapisi suatu logam
dengan logam lainnya agar menjadi lebih tahan korosi atau membuat benda yang dilapisi
lebih terlihat menarik.
Benda logam yang akan disepuh dijadikan katode dan potongan tebal logam penyepuh
dijadikan anode. Kedua elektrode itu dibenamkan dalam suatu larutan garam dari logam
penyepuh yang dihubungkan dengan sumber arus searah (arus DC).
4. Prosedur kegiatan :
1. Mengamplas paku terlebih dahulu (bersih dari karat)
2. Menimbang CuSO4 5H2O sebanyak 0,1 M.
3. Melarutkan CuSO4 5H2O dengan 100 mL aquades
4. Menghubungkan baterai dengan kabel.
5. Paku dijepitkan pada kabel bermuatan positif. Sedangkan kawat tembaga dijepitkan pada
kabel bermuatan negatif
6. Kemudian meletakkan paku dan kawat tembaga di larutan CuSO 4 5H2O. paku dan kawat
tembaga yang sudah dijepit tidak boleh bersentuhan
7. Menunggu selama 20-30 menit
8. Kemudian mengamati perubahan yang terjadi
5. Data pengamatan :

Proses mengamplas paku

Bagian hitam yang berada pada dasar larutan adalah kawat tembaga yang mengelupas setelah
beberapa menit penyepuhan
Proses penyepuhan logam

Memisahkan antara paku dan kawat tembaga agar tidak bersentuhan saat proses penyepuhan
6. Kesimpulan :
Disini, paku bertindak sebagai katode sedangkan kawat tembaga sebagai anode. Penyepuhan
terjadi karena kawat tembaga mengalami ionisasi dan melepakan electron. Electron tersebut
akan menuju ke baterai melalui kabel. Sehingga paku akan bermuatan negatif. Kutub positif
pada baterai akan dilepaskan menuju larutan CuSO45H2O sehingga larutan tersebut akan
kelebihan muatan positif. Supaya larutan seimbang maka ion positif pada larutan akan
berikatan dengan paku yang bermuatan negtif. Sehingga, pada akhirnya berat dari kawat
tembaga akan semakin ringan, sedangkan brat dari paku akan semakin berat.

Anda mungkin juga menyukai