Anda di halaman 1dari 1

ADA APA DENGAN UNAS ?

SUDAHKAH SAYA SIAP MENGHADAPI UNAS 2006-2007 ?

Hari-hari final pertandingan kompetisi unas Matematika, Bahasa inggris dan


Bahasa indonesia sudah semakin dekat. Guru-guru sudah sport otak, siswa sudah sport
jantung deg-degan kayaknya es degan sudah tidak manis lagi, apakah orang tua juga
sudah mempersiapkan putrinya untuk sukses, jawabnya ada pada kalian semua.
Ada apa dengan unas?
Rupanya unas tahun ini sangat berbeda dengan tahun lalu.Yang jelas siswa yang
sukses tahun ini mempunyai ciri-ciri sbb :
1. Siswa telah memprogramkan cara belajar dengan rambu-rambu unas
2006-2007 dengan matang.
2. Siswa tersebut benar-benar ulet dan penuh percaya diri terhadap materi
3. Siswa benar-benar mengetahui kekurangan dan kelebihan dirinya sehingga
dengan cepat dapat mengevaluasi diri

Apakah saya sudah siap menghadapi unas 2006-2007 ?

Berdasarkan Peraturan Mentri (Permen), Unas SMK / SMA dilaksanakan maju


satu bulan yaitu, tgl. 17 – 19 April 2007

I. STANDARD KELULUSAN :
Siswa dikatakan berhasil dalam pembelajaran selama 3 tahun (lulus) apabila :
1. Nilai harus baik minimal 7 untuk mata diklat :
a. Pendidikan Agama
b. Pendidikan kewarganegaraan dan sejarah
c. Pendidikan jasmani dan olah raga.
d. Estetika

2. Harus lulus Ujian sekolah ( ada aturan tersendiri )


3. Harus lulus ujian Nasional, dengan ketentuan :
a. Rata-rata ke-3 mata diklat ( Mat, Big, Bin ) mencapai 5,00
b. Salah satu mata diklat boleh mendapat 4,26 asalkan kedua mata
diklat yang lain masing-masing minimal 6,00

II. YANG BARU DALAM UNAS 2006-2007

1. Soal yang akan dikerjakan oleh siswa dalam satu ruang berbeda antara
siswa satu dengan yang lain, hal ini untuk mengantisipasi siswa yang
bekerja sama.
2. Pengumuman kelulusan tiap sekolah tanggalnya berbeda antara sekolah
satu dengan sekolah yang lain, hal ini untuk mengantisipasi kegiatan siswa
yang bersifat hura-hura bisa dikendalikan.
3. Tidak ada unas gelombang ke-2, yang ada hanya unas susulan yang
dikarenakan siswa tersebut sakit dengan keterangan surat dokter, yang
dilaksanakan pada tgl 23 s.d 26 April 2007 ( jika tidak ada perubahan ).

Surabaya, 17 Januari 2007


Waka Kurikulum

Subiyanto, S.Pd

Anda mungkin juga menyukai