Anda di halaman 1dari 35

PEDOMAN AKADEMIK

PROGRAM STUDI TEKNIK PERTAMBANGAN

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS CORDOVA INDONESIA
SUMBAWA BARAT
2020
PROGRAM STUDI TEKNIK PERTAMBANGAN
UNIVERSITAS CORDOVA INDONESIA

I. SEJARAH
Program Studi Teknik Pertambangan Fakultas Teknik Universitas
Cordova Indonesia (UNDOVA) merupakan salah satu dari empat Program studi
yang ada di Fakultas Teknik UNDOVA. Fakultas Teknik Universitas Cordova
memiliki 4 (empat) Program Studi, yaitu Program Studi Teknk Informatika (TIF),
Program Studi Teknik Pertambangan (TP), Program Studi Teknik Sipil (TS) dan
Program Studi Teknik Industri (TID). Universitas Cordova Indonesia (UNDOVA)
beroperasi dengan Ijin Pendirian Perguruan Tinggi dan Penyelenggaraan
Program-program Studi termasuk Program Studi Teknik Pertambangan
berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor
78/D/O/2009, Tanggal 17 Juni 2009.

I.1. VISI
Visi Program Studi Teknik Pertambangan Fakultas Teknik Universitas
Cordova adalah: “Menghasilkan lulusan yang profesional, kompetitif dan
berkarakter islami melalui pendidikan dan penelitian dibidang pertambangan
untuk memperoleh kehidupan yang lebih baik secara berkelanjutan” .

I.2. MISI
Misi Program Studi adalah deskripsi mengenai tugas, kewajiban, tanggung
jawab dan rencana tindakan yang dirumuskan sesuai dengan visi program studi
yang harus digunakan untuk pengembangan tridarma.
Untuk mencapai visi ini, Program Studi Teknik Pertambangan Universitas
Cordova mengemban misi sebagai berikut:
1. Menyelenggarakan pendidikan Teknik Pertambangan yang selaras dengan
kebutuhan industri melalui pengembangan kurikulum yang kompeten sesuai
standar industri pertambangan.
2. Menciptakan sumber daya manusia yang handal dalam bidang teknik
pertambangan yang sesuai dengan perkembangan IPTEK dan berakhlak
mulia.
3. Melaksanakan pengabdian, pengembangan dan riset ilmu pengetahuan dan
teknologi bidang pertambangan.
4. Menjalankan fungsi tridarma melalui interaksi yang saling mendukung dan
menguntungkan dengan masyarakat, pemerintah dan industri pertambangan.
5. Maju bersama masyarakat lokal dalam pengembangan sumberdaya manusia
dibidang pertambangan.

I.3. TUJUAN
Tujuan Program Studi adalah rumusan tentang hasil khusus program studi
dalam bentuk profil kompetensi yang diharapkan dari lulusan sesuai dengan
kebutuhan dan standar yang dituntut oleh stakeholders internal dan eksternal,
termasuk tuntutan pasar kerja.
Tujuan Program studi Teknik pertambangan:
1. Menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan akademik atau profesional,
relevan dengan dunia kerja pada berbagai bidang yang terkait dengan industri
pertambangan di tingkat regional dan nasional serta berakhlaq mulia.
2. Mengembangkan pengetahuan dan teknologi di bidang pertambangan dalam
rangka mengupayakan pengelolaan dan pemanfaatan potensi sumber daya
mineral daerah bagi pembangunan lokal, regional dan nasional
3. Melaksanakan pengembangan dan penerapan IPTEK bidang pertambangan
melalui penelitian dan pengabdian kepada masyarakat bagi peningkatan mutu
kehidupan dan kesejahteraan masyarakat.
4. Berperan aktif dalam perkembangan ilmu dan inovasi dalam bidang
pertambangan melalui kerjasama dengan institusi yang terkait dengan industri
pertambangan.
I.4. PROFIL LULUSAN PROGRAM STUDI
Yang dimaksud dengan profil adalah peran yang diharapkan dapat dilakukan
oleh lulusan program studi di masyarakat/ dunia kerja. Profil ini adalah outcome
pendidikan yang akan dituju. Dengan menetapkan profil, perguruan tinggi dapat
memberikan jaminan pada calon mahasiswanya akan bisa berperan menjadi apa
saja setelah ia menjalani semua proses pembelajaran di program studinya. Untuk
menetapkan profil lulusan, dapat dimulai dengan menjawab pertanyaan: “Setelah
lulus nanti, akan menjadi apa saja lulusan program studi ini?” Profil ini bisa
saja merupakan profesi tertentu misal dokter, pengacara, apoteker, dan lainnya,
tetapi juga bisa sebuah peran tertentu seperti manajer, pendidik, peneliti atau juga
sebuah peran yang lebih umum yang sangat dibutuhkan didalam banyak kondisi
dan situasi kerja seperti komunikator, kreator, pemimpin, dan sebagainya.
Lulusan Teknik Pertambangan Universitas Cordova Indonesia diharapkan
mampu menguasai dan menerapkan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang
pertambangan dalam kehidupan bermasyarakat/dunia kerja dengan dilandasi
karakter islami. Beberapa profesi dan peran tertentu serta peran yang lebih umum
sebagai outcome pendidikan yang akan dituju dari lulusan teknik pertambangan
adalah:
a. Tenaga profesional dalam bidang pertambangan yang berwawasan lingkungan
b. Peneliti / Dosen
c. Pegawai Negeri Sipil yang memiliki kemampuan mengelola sumber daya
mineral dan energi secara berkelanjutan
d. Sektor swasta dalam bidang pertambangan
e. Institusi / industri lain yang membutuhkan kecapakan logika yang tinggi

I.5. SISTEM PENDIDIKAN


Sistem Pendidikan Program Sarjana S1 pada Program Studi Teknik
Pertambangan menganut sistem paket. Beban studi pada Program Studi Teknik
Pertambangan yang didasarkan pada sistem paket yang mengikuti SK Rektor No.
XX/ UNDOVA/XX Pasal 3 ayat 2.
I.6. SARANA DAN FASILITAS
Sarana Pendidikan program studi Teknik Pertambangan terdiri dari satu ruang
kuliah khusus Program Studi yakni Ruang 15 dan beberapa Ruang kuliah Program
Studi lain yang dapat digunakan bersama (ruang Program Studi Sipil, Industri dan
Informatika). Ruang perkuliahan dilengkapi beberapa fasilitas seperti satu papan
tulis/ whiteboard, satu proyektor/LCD, empat puluh meja dan kursi untuk
perkuliahan. Selain itu terdapat fasilitas pendukung akademik yaitu Laboratorium
Teknik Pertambangan dan UP Perpustakaan (satu kesatuan dengan Universitas).

II. PROFIL LABORATORIUM


II.1. Tentang Laboratorium
Program Studi Teknik Pertambangan memiliki satu laboratorium yang
mendukung pelaksanaan kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan akademik
maupun non akademik. Misalnya praktikum, penelitian, tugas sarjana, dan lain
sebagainya. Adapun Praktikum yang dilaksanakan yaitu:
1. Praktikum Teknik Informatika
2. Praktikum Teknik Industri
3. Praktikum Teknik Sipil
4. Praktikum Teknik Pertambangan

II.2. Organisasi Laboratorium


Ketua Laboratorium :
Tim Dosen :
Kordinator assisten :
Assisten :

III. HIMPUNAN MAHASISWA


Fakultas Teknik memiliki empat Himpunan Mahasiswa dimana himpunan
mahasiswa untuk Program Studi Teknik Pertambangan adalah HMT yang
merupakan singkatan dari Himpunan Mahasiswa Tambang. Himpunan Mahasiswa
teknik pertambangan merupakan Lembaga fakultas Teknik legal ditingkat
Program Studi Teknik Pertambangan. Sebagai sebuah organisasi milik mahasiswa
yang didukung oleh Program Studi baik secara moril dan materil HMT menjadi
organisasi yang menjadi tumpuan dan harapan bagi mahasiswa untuk
mempermudah urusan akademik mahasiswa termasuk mengkaji tentang
bagaimana meningkatkan kualitas mahasiswa sebagai calon pemimpin masa
depan. Akademik, softskill serta kemandirian mahasiswa adalah bahasan yang
intens dikaji dalam lembaga ini.
HMT pada periode kepengurusan sekarang terdiri dari para Pengurus
Harian (Ketua, Sekretaris, Bendahara), serta dua departemen. Tiga departemen
yang dimiliki HMT merupakan ujung tombak yang bertugas melaksanakan
program kerja yang telah disusun di awal kepengurusan. HMT berada di bawah
naungan BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa).
Departemen-departemen yang ada di HMT adalah sebagai berikut:
• Divisi Minat dan Bakat
Menggali minat dan bakat mahasiswa dengan melestarikan dan
memperkenalkan budaya KSB serta mengadakan perlombaan dalam bidang
olahraga merupakan tugas dari divisi ini. Seiring dengan kemajuan pesat
dunia olahraga khususnya sepak bola, maka divisi ini menjalin silaturrahmi
antar mahasiswa serta meningkatkan rasa kekeluargaan dan persaudaraan
melalui ajang sepak bola.
• Divisi LITBANG
Pada divisi penelitian dan pengembangan ini memiliki beberapa kegiatan
mahasiswa yang berhubungan dengan akademik. Seiring kemajuan teknologi
dalam bidang keilmuan pertambangan maka divisi ini menggali informasi
tentang perkembangan tersebut dan berusaha melakukan riset untuk
menambah wawasan.
• Divisi Humas
Melakukan kunjungan tambang ke perusahaan tambang disekitar kabupaten
Sumbawa barat merupakan salah satu program kerja dari divisi ini. Hal ini
dimaksudkan untuk menambah wawasan mahasiswa dengan melihat
langsung proses dan kondisi wilayah penambangan. Selain itu, divisi ini juga
membangun silaturrahmi dengan masyarakat melalui sosialisasi tentang
system penambangan dan rehabilitasi lahan bekas penambangan.

IV. KURIKULUM
IV.1. KURIKULUM PROGRAM STUDI TEKNIK PERTAMBANGAN PER
SEMESTER

SEMESTER I

No. Kode MK Nama MK Sks KI KIs KIs Smt


K P Ttl Wj. Pl.
1 PK02201 Bahasa Inggris I 2 - 2 - X - 1
2 PK06201 Pendidikan Agama 2 - 2 X - - 1
3 PK07201 Pendidikan Pancasila 2 - 2 X - - 1
4 KK01211 Fisika I 2 1 3 X - - 1
5 KK04211 Geologi Dasar 2 1 3 X - - 1
6 KK07301 Kalkulus I 3 - 3 X - - 1
7 KK09211 Kimia Dasar 2 1 3 X - - 1
8 KK18201 Pengantar Teknologi Mineral 2 - 2 X - - 1
9 BB03201 Bahasa Arab I 2 - 2 - X - 1
TOTAL 19 3 22 18 4 - -
Keterangan:
KI = Kurikulum Inti (semua harus diambil), KIsWj. = Kurikulum Institusional
Wajib (semua harus diambil), KIsPl. = Kurikulum Institusional Pilihan (minimal
harus diambil 8 sks dan maksimal 24 sks).

SEMESTER II
No. Kode MK Nama MK Sks KI KIs KIs Smt
K P Ttl Wj. Pl.
1 PK01202 Bahasa Indonesia 2 - 2 - X - 2
Pendidikan
2 PK05202 2 - 2 X - - 2
Kewarganegaraan
3 KK02212 Fisika II 2 1 3 - X - 2
4 KK08302 Kalkulus II 3 - 3 - X - 2
5 KK16202 Statistika 2 - 2 - X - 2
Pengantar Teknik dan Mesin
6 KK17212 Fluida/Mekanika Fulida dan 2 1 3 X - - 2
Hidrologi
7 KB03202 Gambar Teknik 2 - 2 - X - 2
8 KB11212 Kristalografi & Mineralogi 2 1 3 - X - 2
9 BB01202 Al-Islam/Kepesantenan I 2 - 2 - X - 2
TOTAL 19 3 22 5 17 - -
SEMESTER III
No. Kode MK Nama MK Sks KI KIs KIs Smt
K P Ttl Wj. Pl.
1 PK04203 Ilmu Sosial & Budaya Dasar 2 - 2 - X - 3
2 KK03203 Genesa Bahan Galian 2 - 2 X - - 3
3 KK12213 Mekanika Tanah 2 1 3 X - - 3
4 KK13203 Mekanika Teknik 2 - 2 X - - 3
5 KK19213 Petrologi 2 1 3 X - - 3
6 KB05213 Geologi Struktur 2 1 3 X - - 3
7 KB09303 Kewirausahaan I 3 - 3 - X - 3
8 KB22213 Perpetaan Eksplorasi 2 1 3 X - - 3
TOTAL 17 4 21 16 5 - -

SEMESTER IV
No. Kode MK Nama MK Sks KI KIs KIs Smt
K P Ttl Wj. Pl.
1 KK06214 Hidrogeologi 2 - 2 X - - 4
2 KK12214 Mekanika Batuan 2 1 3 X - - 4
3 KB02204 Eksplorasi Batubara 2 - 2 - X - 4
4 KB13204 Menyusun Laporan Teknik 2 - 2 - X - 4
Metode Penambangan Bawah
5 KB14114 1 1 2 - X - 4
Tanah
6 KB21214 Pengolahan Bahan Galian 2 1 3 - X - 4
7 KB24204 Sistem Penyaliran Tambang 2 - 2 - X - 4
8 BB04204 Bahasa Arab II 2 - 2 - - X 4
Pengetahuan Lingkungan
9 BB06204 2 - 2 X - - 4
Tambang
TOTAL 17 3 20 7 11 2 -

SEMESTER V
Kode MK Nama MK Sks KIs KIs
No. KI Smt
K P Ttl Wj. Pl.
1 KK15215 Metodologi Penelitian Teknik 2 1 3 - X - 5
2 KB07215 Ilmu Ukur Tambang 2 1 3 X - 5
3 KB17215 Pemboran Eksplorasi 2 1 3 X - 5
Pembukaan Tambang Bawah
4 KB18115 1 1 2 - X - 5
Tanah
5 KB19205 Pemindahan Tanah Mekanis 2 - 2 - X - 5
6 KB26115 Tambang Terbuka 1 1 2 - X - 5
Teknik Eksplorasi/ Eksplorasi
7 KB27205 2 - 2 - X - 5
Geokimia & Analisis Bijih
8 KB29205 Teknik Reklamasi 2 - 2 - X - 5
9 BB02205 Al Islam/Kepesantrenan II 2 - 2 - - X 5
TOTAL 16 5 21 3 16 2 -
SEMESTER VI
No. Kode MK Nama MK Sks KIs KIs
KI Smt
K P Ttl Wj. Pl.
1 KK05206 Geologi Dinamik 2 - 2 - X - 6
2 KK10206 Kimia Analitik 2 - 2 - X - 6
3 KK11206 Matrik dan Ruang Vektor 2 - 2 - X - 6
4 KB10206 Kewirausahaan II 2 - 2 - - X 6
5 Metode Perhitungan
KB15206 2 - 2 - X - 6
Cadangan
6 KB28216 Teknik Peledakan 2 1 3 - X - 6
7 PB01206 Analisis Dampak Lingkungan 2 - 2 - - X 6
8 PB02206 Komputer 2 - 2 - - X 6
9 Manajemen Eksplorasi
PB03206 2 - 2 X - - 6
Tambang
10 UU dan Keselamatan Kerja
PB06206 2 - 2 - - X 6
Tambang
TOTAL 20 1 21 2 11 8 -

SEMESTER VII
No. Kode MK Nama MK Sks KI KIs KIs Smt
K P Ttl Wj. Pl.
1 Genesa dan Eksplorasi 2 - 2 - X - 7
KB04307
Mineral Bijih
2 Investigasi Lapangan dan 2 - 2 - X - 7
KB08307
Geoteknik
3 KB12127 Kuliah Lapangan 1 2 3 - X - 7
4 KB16207 Pemanfaatan Mineral Industri 2 - 2 - X - 7
5 KB25057 Skripsi - 5 5 X - - 7
6 KB30207 Geokimia Tambang 2 - 2 - X - 7
7 BB05207 Etika Profesi 2 - 2 - - X 7
8 BB07137 KKN/PKL 1 3 4 - X - 7
TOTAL 12 10 22 5 15 2 -

SEMESTER VIII
Kode MK Nama MK Sks KI KIs KIs Smt
No.
K P Ttl Wj. Pl.
1 PK03208 Bahasa Inggris II 2 - 2 - - X 8
Ekonomi Bahan Galian dan 2 - 2 - - X 8
2 KB01208
Mineral
GIS Eksplorasi/Pertam- 2 - 2 - - X 8
3 KB06208
bangan
Pemodelan Sumber-daya dan 2 - 2 - - X 8
4 KB20208
Evaluasi Cadangan
5 KB23018 Seminar - 1 1 - X 8
Perencanaan dan Analisis 2 - 2 - - X 8
6. PB04208
Investasi Tambang
TOTAL 10 1 11 - 1 10 -
IV.2. SILABUS PROGRAM STUDI TEKNIK PERTAMBANGAN

1. PK02201. BAHASA INGGRIS I (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mahasiswa dapat memahami isi wacana dalam Bahasa Inggris terutama yang
menyangkut bidang Sains dan Teknologi.
Silabus :
Pengertian dan pemakaian kosa kata bahasa Inggris umum. Struktur dan
gramatika yang mendukung pemahaman Bahasa Inggris umum. Latihan
memahami isi suatu wacana.
Daftar Pustaka :
1. Murphy, Raymond, English Grammar in Use., Cambridge University
Press, 1985.
2. Redman, Stuart., English Vocabulary in Use., Cambridge University
Press, 1997.
3. Buku lain yang relevan

2. PK06201. PENDIDIKAN AGAMA (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Agar mahasiswa mengetahui, memahami dan menghayati aspek-aspek yang
berhubungan dengan keadaan makhluk dan meningkatkan keimanannya
terhadap Khaliq dan hal-hal gaib lainnya, memahami, menghayati dan
melaksanakan agama islam.
Silabus :
Keimanan pada Khaliq dan hal gaib lainnya. Sumber-sumber ajaran agama.
Hubungan manusia dengan Khaliq, dengan sesama manusia dan alam
lingkungan sekitarnya. Islam dan kaitannya dengan berbagai disiplin Ilmu
Pengetahuaj Kehidupan Masyarakat.
Daftar Pustaka:
1. Harun Nasution, Islam Ditinjau dari Berbagai Aspeknya, UI Press,
Jakarta, 1979.
2. Endang Syaifuddin A, Wawasan Islam, Pustaka Jakarta, 1985.
3. Zakiyah Daradjat, A. Sadali, Dasar-Dasar Agama Islam, Proyek
Pembinaan Agama Pada Perguruan Tinggi Umum, Jakarta 1985.

3. PK07201. PENDIDIKAN PANCASILA (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus :
Sejarah, rumusan, susunan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945,
Pengertian Pancasila sebagai dasar filsafat negara republik Indonesia, sebagai
pandangan hidup, kepribadian dan pemersatu bangsa Indonesia, Pembahasan
sila demi sila, penghayatan dan pengamalannya.
Daftar Pustaka :
1. Kansil, CST., dan Julianto. Sejarah Perjuangan Pergerakan Kebangkitan
Indonesia, Jakarta : Erlangga, 1969.
2. Undang-Undang dasar 1945.

4. KK01211. FISIKA I (3 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Memahami konsep dan hukum dasar Fisika mekanika serta menerapkannya
secara sistematis dan ilmiah dalam pemecahan persoalan benda dipengaruhi
oleh gaya, baik benda yang tidak bergerak/bergerak.
Silabus :
Kinematika dan Dinamika partikel, usaha dan energi, impuls dan momentum
linear, gerak sistem partikel, momen gaya dan momentum sudut, rotasi benda
tegar, elastisitas, statika dan dinamika fluida hukum-hukum termodinamika,
praktikum.
Daftar Pustaka :
1. DC Giancolli, Physics, Principles with Applications, Prentice Hall, 1991.
2. FJ Buche, Introduction to Physics & Engineering, McGraw-Hill, 1986.

5. KK04211. GEOLOGI DASAR (3 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Setelah mengikuti kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat memahami konsep-
konsep dasar ilmu kebumian yang sangat berguna untuk memahami kuliah-
kuliah geologi dan pertambangan pada semester selanjutnya.
Silabus :
Pengantar umum sains geologi : Apa geologi itu. Mengapa dan untuk apa
mahasiswa pertambangan diwajibkan mempelajarinya. Definisi, obyek,
permasalahan, cakupan, tujuan dan manfaat penyelidikan-penyelidikan
geologi. Metoda observasi, pengolahan, penampilan dan penafsiran fakta-
fakta/ fenomena-fenomena geologi. Peranan sains dasar dan geosains lainnya
di dalam penyelidikan geologi. Sejarah perkembangan dan cabang-cabang
geologi, pengantar geologi umum (general) dan pengantar geologi fisik.
Daftar Pustaka :
1. Gilluly, et al., 1968, Principles of Geology, W.H. Freeman and Compan
2. Porter, S.C., 1989, Physical Geology, John Wiley & Sons
3. Strahler, A.N., 1981, Physical Geology, Harper & Row, Publishers, New
York.

6. KK07301. KALKULUS I (3 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Memberikan pengetahuan matematika yang cukup untuk merumuskan dan
memecahkan masalah-masalah dalam bidang teknik pertambangan.
Silabus:
Sistem bilangan, fungsi dan grafik, turunan, terapan turunan, integral, terapan
integral, fungsi transenden, koordinat kutub
Daftar Pustaka :
1. Purcel (the calculus and analityc Geometery, 4th ed)
2. Thomas (Calculus and analytic Geometry, Addison Wesley, 1963)
3. Sivarov (Matematika tingkat Tinggi, Pradnya Paramita, Jakarta, 1977)

7. KK09211. KIMIA DASAR (3 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan berbagai macam ikatan kimia,
sturktur atom, sistem periodik unsur dan kimia nuklir.
Silabus:
Struktur atom, ikatan kimia, sistem periodik dan sifat-sifat periodik unsur,
golongan non metal, asam basa, keseimbangan ionik, golongan metal, kimia
nuklir.
Daftar Pustaka :
1. Keenan, C. W. , et al., 1980, General College Chemistry, Harper & Row
Publishers, Inc,Yew York.
2. Mortimer, C.E., 1967, Chemistry, a conceptual approach, Reinhold
Publishing Corporation, New York

8. KK18201. PENGANTAR TEKNOLOGI MINERAL (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Setelah selesai mengikuti mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat
menjelaskan tahapan-tahapan dalam industri pertambangan.
Silabus:
Konsep-konsep tentang pertambangan, penambangan, tugas ahli tambang dan
hubungannya dengan bidang lain, istilah-istilah pertambangan, UU
pertambangan dan penggolongan bahan galian. Lingkup industri
pertambangan dan keterkaitan antar kegiatannya. Tahap penambangan dan
klasifikasi metode penambangan, perbandingan tambang terbuka dan
tambang bawah tanah, pengenalan alat-alat muat (loading units), alat-alat
angkut, metode penggalian, peledakan dan pengolahan bahan galian.
Daftar Pustaka :
1. Howard L. Hartman, Introductory Mining Engineering, 1987.
2. Lewis, Elements of Mining, John Wiley & Sons, 1964.
3. Partanto P., Pengantar Rekayasa Pertambangan, Teknik Pertambangan
ITB, 1999.
4. SME, Mining Engineering Handbook, John Wiley & Sons, 1973.
5. ……., Buku Informasi Tentang Pertambangan di Indonesia, Teknik
Pertambangan, ITB, 2000.
9. BB03201. BAHASA ARAB I (2 SKS)
Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Daftar Pustaka :

10. PK01202. BAHASA INDONESIA (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mampu menyusun karangan ilmiah tertulis dalam bentuk dan isi yang baik
dengan mempergunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar; mampu
membuat karya ilmiah sederhana dengan menerapkan dasar-dasar yang
diperoleh dari kuliah
Silabus:
Penggunaan kata dalam kalimat Bahasa Indonesia yang baik dan efektif;
petunjuk karang mengarang, tema yang baik, alinea, kutipan; menyusun
laporan dan ringkasan; cara penyajian buah pikiran secara efektif baik lisan
maupun tulisan.
Daftar Pustaka :
1. Keraf, Goris, komposisi, Ende, Nusa Indah
2. Keraf, Goris,eksposisi dan Deskripsi, Ende, Nusa Indah
3. Keraf, Goris, Diksi dan Gaya Bahasa, Gramedia, Jakarta

11. PK05202. PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Membekali mahasiswa dengan pengetahuan dan kemampuan dasar berkenaan
dengan hubungan antar warga negara dengan negara serta pendidikan
pendahuluan bela negara agar menjadi warga negara yang dapat diandalkan
oleh bangsa dan negara
Silabus
Pengantar, Hak Asasi Manusia (HAM), Hak dan Kewajiban Warga Negara
Indonesia, Bela Negara, Demokrasi, Wawasan Nusantara (Wasantara),
Ketahanan Nasional (Tannas), Politik dan Strategi Nasional (Polstranas),
Sistem Pertahanan Keamanan Rakyat Semesta (Sishankamrata) versi
baru.
Daftar Pustaka :
1. Tim Lemhannas, Pendidikan Kewarganegaraan, Penerbit Gramedia,
Jakarta, 2001.
2. UUD 1945 dengan Amandemen
3. GBHN yang sedang berjalan
12. KK02212. FISIKA II (3 SKS)
Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Memberikan pemahaman tentang gejala-gejala dan sifat gelombang dan optik
serta implikasinya dalam kehidupan.
Silabus :
Gejala gelombang, sifat umum gelombang, interferensi dan difraksi,
polarisasi gelombang, optik geometri, alat-alat optik.
Daftar Pustaka :
1. Sutrisno, Fisika Dasar, ITB, 1984

13. KK08302. KALKULUS II (3 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mahasiswa mampu berpikir logis dan analitis serta mampu menggunakan
teori matematika kalkulus dasar untuk memecahkan masalah teknologi dan
rekayasa.
Silabus:
Integral: Integral tak-tentu (rumus-rumus dasar integral, integral parsial,
subtitusi trigonometri, integrasi pecahan parsial) dan aplikasinya. Integral
tertentu dan aplikasinya (luas daerah, volume benda putar, panjang busur,
luas permukaan benda putar). Integral ganda (interpretasi geometri, aplikasi
dalam fisika (massa, momen, titik berat), integral rangkap dengan koordinat
kutub dan aplikasinya. Aljabar vector: definisi vector, penjumlahan,
pengurangan, perkalian skalar, perkalian silang, persamaan garis dan bidang.
Turunan parsial, diferensial total.
Daftar Pustaka :
1. Hille, Salas. Calculus of One Several Variables. New York: John Wiley
and Sons, 1985.
2. Moekidam, Yoewono, 1991, Matematika II, Malang: Kopma Universitas
Brawijaya.
3. Leithold. The Calculus and Analitic Geometri. New York: Harper
International, 1976.
4. Purcel. Kalkulus dan Geometri Analitik. Jilid 1 dan 2. Jakarta: Erlangga,
1986.

14. KK16202. STATISTIKA (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Memberikan pengetahuan, statistika untuk dasar pengelolaan/analisa data
keperluan pekerjaan Teknik pertambangan.
Silabus:
Pendahuluan, variable random, distribusi binomial, poisson, normal, gama, t,
F, tukar variable dan rekayasa fungsi momen, statistic order, teorema limit,
interval kepercayaan, varians minimum, perkiraan tak bias, perkiraan
maksimum, tes perbandingan, Chi-square dan tes F, tes nonparametric
Daftar Pustaka :
1. Amunadi Pasaribu, 1982, Pengantar statistika, Jakarta: Chalia Indonesia
2. Anto Dayan, 1981, Pengantar Methode Statistik, Jilid I, Jakarta: LP3ES
3. Anto Dayan, 1981, Pengantar Methode Statistik, Jilid II, Jakarta: LP3ES
4. Yadi P.A. Pendahuluan teori Kemungkinan dan Statistika Universitas,
SurITB, Bandung, 1972.

15. KK17212. PENGANTAR TEKNIK DAN MESIN FLUIDA/MEKANIKA


FLUIDA DAN HIDROLOGI (3 SKS)
Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Memberikan pengertian mekanika fluida, sifat dasar dan karakteristik fluida,
keberadaan tekanan hidrostatik, dinamika fluida, konsep dasar aliran di dalam
fluida dan saluran terbuka, serta memberikan pengertian tentang siklus
hidrologi, neraca air dan komponennya, aliran permukaan dan metode
perhitungan dan pengukuran menyangkut air permukaan serta implikasinya.
Daftar Pustaka :
1. Giles, R.V.; Soemitro, H.W. (penerjemah), Mekanika Fluida dan
Hidraulika, Penerbit Erlangga, 1984.
2. Linsley, R.K.; Kohler, M.A.; Paulus, J.L.H. (Hermawan, Y.), Hidrologi
untuk Insinyur, 1981.
3. Mori, K., Sosrodarsono, S. (penerjemah), Manual on Hydrology,
Pradnyana Paramita, 1999.

16. KB03202. GAMBAR TEKNIK (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Memberikan pengetahuan dan ketrampilan tentang cara-cara menggambar
teknik dan memberikan kemampuan membaca gambar teknik.
Silabus:
Pendahuluan, pemotongan dan penulisan ukuran, menggambar instalasi listrik
dalam gedung, gambar jaringan tegangan menengah dan tegangan rendah,
gambar instalasi/PLTD.
Daftar Pustaka :
1. Suhardi, Marsono, Barmawi, 1980, Gambar Teknik Mesin, Jakarta Miswar
2. Team LIPI, 1977, Peraturan Umum Instalasi Listrik Jakarta: LIPI
3. Van Harten dan E. Setiawan, 1980, Instalasi Listrik Arus Kuat, Jilid I,
Jakarta: Bina Cipta.

17. KB11212. KRISTALOGRAFI & MINERALOGI (3 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Setelah mengikuti kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat mengetahui
kelompok-kelompok mineral yang sering dijumpai (common mineral), dapat
melakukan obeservasi dan diskripsi berdasarkan sifat-sifat fisiknya dan
memberi nama. Untuk yang lebih advance, mahasiswa juga diharapkan dapat
menjelaskan komposisi kimia dan genesanya serta mahasiswa mampu
identifikasi dan klasifikasi kristal.
Silabus:
Memberikan pengetahuan tentang kegunaan, nilai, dan kebutuhan manusia
akan mineral serta kaitannya dengan disiplin ilmu lainnya. Juga memberikan
kemampuan untuk identifikasi dan klasifikasi kristal berdasarkan sifat
morfologi (struktur luar) dan struktur dalam serta kemampuan identifikasi
mineral secara megaskopis berdasarkan sifat morfologinya, sifat fisika dan
sifat kimia.
Daftar Pustaka :
1. Berry, L.G., & Mason, B.H., Mineralogy, 2nd edition, revised by Dietrich,
Freeman, New York, 1983
2. Blackburn, William H., & Dennen, William H., Principles of Mineralogy,
Win C. Brown Publisher, Iowa, 1988
3. Hibbard, M.J., Mineralogy, A geologist point of view, Mc Graw Hill,
Boston, 2002
4. Klein, Cornelis, & Hurlbut, Jr., Manual of Mineralogy, 21st edition. After
Dana, John Wiley & Son, New York, 1985.

18. BB01202. AL ISLAM/KEPESANTRENAN I (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Daftar Pustaka :

19. PK04203. ILMU SOSIAL & BUDAYA DASAR (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mengambangkan daya tangkap, persepsi, penalaran dan apresiasi berkenaan
dengan lingkungan sosial dan budaya.
Silabus:
Manusia sebagai makhluk budaya, Manusia dan Peradaban, Manusia sebagai
individu dan makhluk social, Manusia , Keragaman dan Kesederajatan,
Moralitas dan Hukum, Manusia sains dan teknologi, Manusia dan
Lingkungan
Daftar Pustaka :
1. Koentjaraningrat., Manusia, Mentalitet Pembangunan, 1997
2. Nursid Sumaatmadja., Memanusiawikan Manusia., 2002
3. Philip H. Phenix., The Real of Meaning., 1964
4. Paulus Wirutomo, Membangun Masyarakat Sipil Jakarta. Dalam
Demokrasi, Kekerasan, Disentegrasi, 2001
5. Ralph Linton., The Cultural Background of Personality., 1978.
6. Sulaiman, Ilmu Budaya Dasar., 1998.
7. Widagdo, Ilmu Budaya Dasar., 1986.
20. KK03203. GENESA BAHAN GALIAN (2 SKS)
Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mahasiswa dapat memahami proses pembentukan endapan bahan galian
(mineral bijih dan mineral industri).
Silabus:
Materi kuliah meliputi pembahasan mengenai proses pembentukan endapan
bahan galian (mineral bijih dan mineral industri), mulai dari yang
berhubungan dengan sifat/kondisi larutan pembawa bijih, proses konsentrasi,
kontrol pengendapan, termodinamika endapan sampai pada pembahasan
mengenai kendala geologi, mendala metalogenetik, analisis petrologis,
struktur, serta keberadaannya di alam (aspek geometri, distribusi kadar serta
morfologi badan bijih). Pemberian materi akan lebih ditekankan pada jenis
dan keterdapatan endapan bahan galian yang ada di Indonesia.
Daftar Pustaka :
1. Jensen, Mead L. & Alan M. Bateman, Economic Mineral Deposits, John
Wiley & Sons, New York, 1981
2. Guilbert, John M. & Charles F. Park Jr., The Geology of Ore Deposits,
W.H. Freeman and Company, New York, 1986
3. Park, Charles F., Jr. & Roy A. MacDiarmid, Ore Deposit, W.H. Freeman
and Co., San Francisco, 1975
4. Lefond, Stanley J., Industrial Minerals and Rocks, American Institut of
Mining, Metallurgical, and Petroleum Engineers, Inc., New York, 1975
5. Anthony M. Evans., Ore geology and Industrial Minerals (An
introduction)., 1994
6. Others (journal)

21. KK12213. MEKANIKA TANAH (3 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mahasiswa mengenal sifat dan klasifikasi tanah dan mampu melakukan
analisa pemadatan tanah, menghitung tekanan tanah aktif dan pasif dengan
beberapa metode, daya dukung tanah. Menjelaskan test laboratorium serta
penggunaanya
Silabus:
Karakteristik dasar tanah, sifat alamiah tanah, plastisitas tanah. Klasifikasi
tanah. Teori pemadatan, rembesan air tanah, permaebilitas, kasus teg. Efektif,
reaksi tegangan efektif. Kekuatan geser pasir, kekuatan geser lempung jenuh.
Teori elastisitas dan plastisitas. Tekanan tanah lateral, teori rankine, coloumb,
desain dinding penahan tanah, dinding gravitasi. Kasus dinding diafraghma.
Daya dukung tanah. Daya dukung batas ijin pada lempung, pasir dan tanah
urug. Penyebaran tekanan dalam tanah: cara pendekatan, Boussinesq, Fadum
dan newmark
Daftar Pustaka :
1. Perloff, W.H., Barron, W., Soil Mechanics, John Wiley and Sons.
2. Wesley, S.D.,Mekanika Tanah, Badan Penerbit PU
3. Bowles, J.E.,Foundations Analysis and Design, McGraw Hill
4. Peok, R.B., Hanson,W.E., Hornburn, T.H., Foundation Engineering, John
Wisley and Sons.

22. KK13203. MEKANIKA TEKNIK (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mahasiswa diharapkan mampu memahami dasar-dasar mekanika tentang
gaya, reaksi, dan gaya dalam pada berbagai macam struktur statis tertentu.
Silabus:
Pengertian dasar tentang gaya, sifat-sifat gaya, menghitung resultante gaya,
uraian gaya, keseimbangan gaya dengan cara analitis dan grafis, pengertian
gaya dalam suatu penampang struktur, menganalisa dan menghitung reaksi
perletakan dan gaya dalam pada struktur statis tertentu, balok kantilever,
balok yang bedrkedudukan diubah, balok gerber.
Daftar Pustaka :
1. Suwarno Wirjomartono, Mekanika Teknik Jilid I, II
2. Timoshenko and D.H. Young, Theory of Structures.
3. Meriam, Engineering Mechanics, 2nd ed

23. KK19213. PETROLOGI (3 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Setelah mengikuti mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan
proses pembentukan jenis – jenis batuan, tekstur, struktur dan klasifikasinya.
Silabus:
Mata kuliah ini membahas tentang klasifikasi dan pemerian batuan beku,
sedimen dan metamorf berdasarkan pada aspek tekstur, struktur dan
komposisi mineralogi dan kimia. Selain itu juga dibahas tentang asal-usul dan
proses kejadian batuan dalam dimensi ruang dan waktu, dikaitkan dengan
teori lempeng tektonik dan asosiasi batuan pada berbagai kondisi tatanan
geologi.
Daftar Pustaka :
1. Best, M.G., 2003, Igneous and Metamorphic Petrology (2nd ed.),
Blackwell Publishing Co., 729 p.
2. Ehlers, E.G., Blatt, H., 1982. Petrology, Igneous, Sedimentary, And
Metamorphic, W.H. Freeman and Company, San Fransisco.
3. Pettijohn, F.J., 1975, Sedimentary Rocks, 2nd ed., Oxford and IBH Pub.
Co., New Delhi, 718p.
4. Tucker, M.E., 1991, Sedimentary Petrology: An Introduction to the Origin
of Sedimentary Rocks, 2nd ed., Blackwell Scientific Publications, Oxford,
260 p.
5. Winter, J.D., 2001, An Introduction to Igneous and Metamorphic
Petrology, Prentice Hall,New Jersey, 697 p.
24. KB05213. GEOLOGI STRUKTUR (3 SKS)
Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Dalam matakuliah ini dijelaskan tentang deformasi batuan, struktur hasil
deformasi pada batuan sedimen, beku, metamorf (kekar, sesar, lipatan, foliasi,
cleavage batuan, dll), asal gaya pembentuk struktur (teori tektonik lempeng),
penyajian struktur pada peta dan penampang geologi, struktur kontur,
ketidakselarasan.
Daftar Pustaka :
1. Billings, M. P., 1982, Structural Geology, 3rd ed., Prentice Hall, New
Delhi.
2. Hobbs, B. E., Means W. D., and William P. F., 1976, An Outline of
Structural Geology, John Wiley and Sons Inc., New York.
3. Price, N. J., and Cosgrove, J. W., 1990, Analysis of Geological Structures,
Cambridge University Press, Cambridge.
4. Ragan, D. M., 1973, Structural Geology, An Introduction to Geometrical
Techniques, John Wiley and Sons Inc., New York.

25. KB09303. KEWIRAUSAHAAN I (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Pendahuluan, pengertian/definisi wirausaha, kunci sukses wirausahaan, bisnis
kecil, prospek bisnis kecil di Indonesia dan mengelola bisnis kecil.
Daftar Pustaka :
1. Suryana, Kewirausahaan, P.T Salemba Empat, Jakarta, 2001
2. Tim K., 1999, Kewirausahaan.

26. KB22213. PERPETAAN EKSPLORASI (3 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mahasiswa dapat membaca dan membuat peta geologi untuk kegiatan
eksplorasi.
Silabus:
Memberikan kemampuan dalam pembacaan dan pembuatan peta geologi,
mengetahui dan dapat melakukan pemetaan tanda-tanda mineralisasi endapan
bahan galian di lapangan, baik di permukaan maupun di bawah permukaan
tanah, mampu membuat peta zona mineralisasi atau zona endapan bahan
galian, mampu membuat model genetik endapan bahan galian dan melakukan
analisis terhadap mineralisasi yang di daerah studinya untuk persiapan (dasar)
pelaksanaan eksplorasi lanjut.
Daftar Pustaka :
1. Compton, R.M., Geology in Field., John Wiley & Sons. Inc., Canada,
1985
2. Berkman, D.A., Field Geologist Manual., The Australian Institute of
Mining & Metallurgy., Third Edition., Australia., 1995
3. Evans, A.M., Introduction to Mineral Exploration., Blackwell Science
Ltd., 1995
4. Chaussier, J.M., Mineral Prospecting Manual., North Oxford Academics.,
French., 1987.

27. KK06214. HIDROGEOLOGI (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mahasiswa mampu memahami dasar-dasar hidrogeologi, penyelidikan
airtanah, teknik penurapan dan perencanaan konstruksi sumur, pencemaran
airtanah dan teknik penyehatannya, penyusupan air laut pada air tanah dan
pengendaliannya, pengisian airtanah dan evaluasi potensi airtanah.
Silabus:
Dalam Matakuliah ini akan dijelaskan tentang dasar-dasar hidrogeologi
meliputi geologi airtanah, hidrologi airtanah, hidrolika sumur, dan kualitas
airtanah. Penyelidikan airtanah, teknik penurapan dan perencanaan konstruksi
sumur, pencemaran airtanah dan teknik penyehatannya, penyusupan air laut
pada air tanah dan pengendaliannya, pengisian airtanah dan evaluasi potensi
airtanah.
Daftar Pustaka :
1. Johnson, E. E., 1975, Groundwater and Well, 4th ed., Johnson Division
UOP Inc., Saint Paul, Minnesota.
2. Suharyadi, 1984, Geohidrologi, Diktat Kuliah, Jurusan Teknik Geologi FT
UGM, Yogyakarta.
3. Todd, D. K., 1980, Groundwater Hydrology, 2nd.ed., John Wiley and
Sons, New York.
4. Walton, W. C., 1970, Groundwater Resource Evaluation, McGraw Hill
Book Co., Kogakusha, Tokyo.

28. KK12214. MEKANIKA BATUAN (3 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Setelah mengikuti kuliah mekanika batuan, mahasiswa diharapkan akan dapat
menjelaskan konsep dan menyelesaikan permasalahan-permasalahan dasar
sistem mekanika batuan secara terpadu dan komprehensif
Silabus:
Topik-topik yang terdapat di kuliah ini adalah: Dasar-dasar perilaku material,
tegangan-regangan, kriteria keruntuhan, tensor tegangan dan regangan. Dasar
mekanika tanah, hubungan fasa, klasifikasi tanah, tegangan efektif,
consolidasi, kompaksi, struktur penahan. Dasar-dasar mekanika batuan,
joints, kekuatan massa batuan dan deformability. Aplikasi dari geomekanik
untuk menyederhanakan permasalahan tambang yang menyangkut tanah dan
batuan.
Daftar Pustaka :
1. Bieniawski, Engineering Rock Mass Classification, John Wiley & Sons,
1989.
2. Brady, B.H.D. and Brown, E.T., Rock Mechanics for Underground
Mining, George Allen & Unwin Ltd., London, 1985.
3. Goodman, lntroduction Rock Mechanics, Second Edition, John Wiley &
Sons, 1989.
4. Gramberg – Non conventional view of rock mechanics
5. Hoek, E. and Brown, E.T., Underground Excavation in Rock, Institution
of Mining and Metallurgy, London, 1982.
6. Jaeger & Cook – Fundamental of rock mechanics.
7. Jumikis, Rock Mechanics, Trans. Tech. Publication, 1983.
8. Made Astawa Rai & Suseno Kramadibrata, Mekanika Batuan,
Laboratorium Geomekanika, ITB. 2000.
9. Obert, Duvall, Rock Mechanics and the Design of Structures in Rock, John
Wiley & Sons, 1967.
10. Vutukuri, V. S. And Katsuyama, K., Introduction to Rock Mechanics,
Industrial Publishing & Consulting Inc, Tokyo, 1994.

29. KB02204. EKSPLORASI BATUBARA (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Pengetahuan tentang bahan pembentuk, lingkungan dan fasies pengendapan
gambut, type dan macam gambut, proses-proses yang terjadi, dampak proses
untuk kualitas dan rank batubara. Kualitas, rank dan type batubara.
Kegunaannya untuk eksplorasi, penambangan, pengolahan serta
pemanfaatannya. Penyebaran endapan batubara terutama di Indonesia,
pembentukan cekungan-cekungan potensial batubara, peranan struktur dan
stratigrafi dalam eksplorasi batubara, aplikasi genesa untuk eksplorasi
batubara, komposisi kimia maupun maseral dan aplikasinya, metoda geofisika
untuk eksplorasi batubara, pengambilan dan analisis contoh batubara,
perhitungan cadangan, analisis ekonomi kegiatan, contoh-contoh kasus
eksplorasi batubara.
Daftar Pustaka :
1. Anggayana, Komang, Diktat Kuliah TA-346 Genesa Batubara, Jurusan
Teknik Pertambangan ITB, 1999.
2. Cumming J. D. (1980) : Diamond Drill Handbook, The Hunter Rose
Company, Canada
3. Diessel, C.F.K., Coal Bearing Depositional Systems, Gebrueder
Borntraeger, Berlin-Stuttgart, 1993
4. Hutchison C.S. (1989) : Geological Evolution of South – East Asia,
Clarendon Press. Oxford : 368 S.
5. Stach E., Mackowsky M. TH., Teichmueller M., Taylor G. H. Chandra D.,
Teichmuller R. 91982) : Stach’s Textbooks of Coal Petrology, Gebreuder
Borntraeger, Berlin-Stuttgart : 535 s.
6. Taylor G.H., Teichmuller M., Davis A. Diessel C.F.K., Littke R., Robert
P., Organic Petrology, Gebrueder Borntraeger, Berlin - Stuttgart, 1998
7. Van Krevelen, D.W., Coal, Typology-Chemistry-Physics Constitution, 3rd
Comp. Rev. ed. Elsevier, Amsterdam, 1993.

30. KB13204. MENYUSUN LAPORAN TEKNIK (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mahasiswa diharapkan dapat memahami konsep, prinsip dan prosedur
penyusunan laporan teknik (laporan penelitian, laporan praktikum dan
laporan hasil studi lapangan) sesuai dengan kaidah-kaidah dan tata cara
penulisan ilmiah yang benar
Silabus:
Pengertian umum laporan, jenis-jenis tulisan ilmiah, rangkaian kegiatan
menyusun laporan, sistematika penyusunan laporan, tata cara penulisan
laporan, membuat kutipan, menyusun daftar tabel dan gambar, menyusun
daftar pustaka, menyusun alat bantu presentasi dan cara penyampaian
presentasi yang baik dan efektif.
Daftar Pustaka :

31. KB14114. METODE PENAMBANGAN BAWAH TANAH (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Daftar Pustaka :

32. KB21214. PENGOLAHAN BAHAN GALIAN (3 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Daftar Pustaka :

33. KB24204. SISTEM PENYALIRAN TAMBANG (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Tujuan penyaliran tambang dan kepentingan penyaliran dalam menunjang
kelancaran operasi penambangan; komponen hidrologi seperti hujan,
limpasan, penguapan dan infiltrasi, termasuk didalamnya cara pengukuran
dan metode analisis data; aspek hidrogeologi yang mencakup jenis akuifer,
karakteristik akuifer dan metode eksplorasi dan uji akuifer; sistem penyaliran
tambang baik tambang terbuka maupun bawah tanah; perancangan sarana
penyaliran seperti saluran dan sump; pompa (jenis, cara perhitungan
kebutuhan pemompaan, pemilihan pompa) dan sistem perpipaan; air asam
tambang (acid mine drainage); dan aspek lingkungan lain seperti erosi.
Daftar Pustaka :
1. Gautama, Diktat Sistem Penyaliran Tambang, Jurusan Teknik
Pertambangan ITB, 1997
2. Chow, Maidment & Mays, Applied Hydrology, McGraw-Hill, 1988.
3. Ranga Raju, Flow Through Open Channels, Tata McGraw-Hill., 1981
4. Sosrodarsono & Takeda, Hidrologi Untuk Pengairan, PT. Pradnya
Paramita, 1983
5. Sularso & Tahara, Pompa & Kompresor, PT. Pradnya Paramita, 1994
6. Haan,CT, Barfield, BJ, Hayes, JC, Design Hydrology and Sedimentology
for Small Catchment, Academic Press, 1994.

34. BB04204. BAHASA ARAB II (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Daftar Pustaka :

35. BB06204. PENGETAHUAN LINGKUNGAN TAMBANG (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Memberi pengetahuan tentang perkembangan kebijakan lingkungan hidup di
Indonesia dan dunia, berbagai peraturan perundangan tentang lingkungan
hidup, karakteristik industri pertambangan, potensi dampak dari kegiatan
pertambangan terhadap lingkungan hidup, pengertian AMDAL, metodologi
AMDAL, prosedur AMDAL, pengelolaan lingkungan dan kaitannya dengan
perencanaan tambang serta pelaksanaan di lapangan, masalah air asam
tambang, penutupan atau pengakhiran tambang, peraturan tentang limbah
pertambangan, PROPER pertambangan, pertambangan dan pembangunan
berkelanjutan
Daftar Pustaka :
1. Canter, L.W., (1996), “Environmental Impact Assessment”, McGraw-Hill,
Inc.
2. Undang-undang no. 23 tahun 1997 tentang Pengelolaan Lingkungan
Hidup
3. Undang-undang no. 32 tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah
4. Peraturan Pemerintah no. 27 tahun 1999 tentang Analisis Mengenai
Dampak Lingkungan
5. Berbagai peraturan pemerintah, keputusan Kepala Bapedal, Keputusan
Menteri Lingkungan Hidup, Peraturan Menteri Lingkungan Hidup yang
relevan dengan lingkungan dan pertambangan

36. KK15215. METODOLOGI PENELITIAN TEKNIK (3 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Dalam matakuliah ini dijelaskan mengenai pembahasan tentang ilmu
pengetahuan dan pola berpikir ilmiah, macam-macam penelitian ilmiah.
Metodologi penelitian dan penyusunan proposal maupun pembuatan laporan
ilmiah berupa makalah, skripsi, teknik presentasi.
Daftar Pustaka :
1. Hadi, S.,1975, Bimbingan Menulis Skripsi Thesis, Gadjah Mada
University Press,Yogyakarta.
2. Lembaga Penelitian UGM, 1991, Pedoman Sistematika dan Penulisan
Laporan Penelitian dan Makalah Seminar/Artikel Ilmiah.
3. Purbohadiwidjojo, M. M., 1978, Menyusun Laporan Teknik, Penerbit ITB,
Bandung.

37. KB07215. ILMU UKUR TAMBANG (3 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Daftar Pustaka :

38. KB17215. PEMBORAN EKSPLORASI (3 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Daftar Pustaka

39. KB18115. PEMBUKAAN TAMBANG BAWAH TANAH (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Daftar Pustaka :

40. KB19205. PEMINDAHAN TANAH MEKANIS (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mengenal alat-alat besar dan penggunaannya pada pekerjaan-pekerjaan tanah
dan hubungannya dengan pekerjaan teknik pertambangan
Silabus:
Macam-macam pekerjaan pemindahan tanah dan sifat-sifat/material yang
diangkut. Analisa gerak dan tenaga untuk macam-macam alat besar. Uraian
masing-masing alat tentang penggunaan, cara kerja dan perhitungan
produksinya.
Daftar Pustaka :
1. Peurifoy, R.L. Counstruction Planning Equipment and Method, Mc Graw
Hill, Kogakusha Ltd, Tokyo.
2. Pedoman Pokok Pelaksanaan Pekerjaan dengan menggunakan peralatan
(dari PUTL)
3. Imam Soekoto, Mengenai Alat Peralatan untuk Konstruksi, Bagian A,
1967.

41. KB26115. TAMBANG TERBUKA (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Daftar Pustaka :

42. KB27205. TEKNIK EKSPLORASI / EKSPLORASI GEOKIMIA &


ANALISIS BIJIH (2 SKS)
Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Memberikan pengertian tentang konsep eksplorasi bahan galian, pentahapan
eksplorasi, desain dan pola eksplorasi, pengenalan metoda-metoda eksplorasi
yang dapat diterapkan sesuai dengan kondisi bahan galian (eksplorasi
langsung ataupun eksplorasi tidak langsung), teknik pengumpulan data
(teknik sampling dan pemboran eksplorasi), fungsi, serta kegunaannya dalam
suatu kegiatan eksplorasi. Pemberian materi akan lebih ditekankan pada jenis
dan keterdapatan endapan bahan galian yang ada di Indonesia.

Daftar Pustaka :
1. Annels; Mineral Deposits Evaluation. Chapman & Hall. 1991
2. Alastair J. Sinclair and Garston H. Blackwell., Applied Mineral Inventory
Estimation., Cambridge., 2006
3. Evans, A., Introduction to Mineral Exploration., Blackwell Science., 1995
4. Chaussier, Jean-Bernard & Jean Morer, Mineral Prospecting Manual,
North Oxford Academic Publishers Ltd., 1987
5. Peters; Exploration, Mining, and Geology. John Willey. 1974
6. Jensen & Bateman; Economics Mineral Deposits. John Willey. 1994

43. KB27205. TEKNIK REKLAMASI (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Daftar Pustaka :

44. BB02205. AL ISLAM/KEPESANTRENAN II (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Daftar Pustaka :

45. KK05206. GEOLOGI DINAMIK (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Menjelaskan dinamika bumi yang mencakup proses dan produk diantaranya
gempa, longsor, pembentukan pegunungan dan perubahan garis pantai.
Silabus:
Pengertian dasar dinamika bumi, Teori Pembentukan Bumi dan
Hubungannya dengan Dinamika Bumi, Struktur bumi dan sifat fisik material
penyusunnya, Teori tektonik lempeng, gempa bumi, aktivitas gunung api,
magma dan sebarannya di Indonesia, pembentukan gunung, pantai dan
prosesnya.
Daftar Pustaka :
Hamblin, W.K., 1982; The Earth’s Dynamic Systems; 3rd Edition. Minesotta.

46. KK10206. KIMIA ANALITIK (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Setelah mengikuti mata kuliah ini mahasiswa mampu membedakan berbagai
jenis analisis kimia dan mengaplikasikan kegunaan kimia analitik dalam
penentuan kadar mineral
Silabus:
Peran dan fungsi kimia analitik, Analisis anion dan kation, metode analisis
gravimetri, volumetri, titrasi nentralisasi, titrasi redoks, titrasi pengendapan
dan titrasi pembentukan kompleks.
Daftar Pustaka :
1. Harvey, D. 2000. Modern Analytical Chemistry. McGraw-Hill. New
YorkBurger,A.A. 1996. Origins and Characteristics of Lateritic Nickel
Deposits. Burger Geological Services: 179-183.
2. Skoog, West and Holler. 1996. Fundamentals of Analytical Chemistry.
Saunders College Pub. Lagowski, J.J and Sorum, C.H. Introduction to
Semimicro Qualitative Analysis

47. KK11206. MATRIK & RUANG VEKTOR (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mahasiswa dapat melakukan perhitungan dalam masalah yang melibatkan
konsep matriks dan ruang vektor

Silabus:
Pengantar Matriks dan Ruang Vektor, Sistem Persamaan Linear dan Matriks,
Determinan, Vektor pada R2 dan R3, Ruang Vektor Euclidean, Ruang Vektor
Umum, Ruang hasilkali dalam, Nilai Eigen dan Vektor Eigen, Transformasi
Linear, Aplikasi matriks dan ruang vektor.
Daftar Pustaka :
Anton, Howard dan Rorres, Chris. Aljabar Linear Elementer: Versi Aplikasi
Edisi Kedelapan. Penerbit Erlangga. 2004.

48. KB10206. KEWIRAUSAHAAN II (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mahasiswa dapat menggunakan wawasan dan pengetahuan yang diperoleh
untuk menjadi seorang wirausaha baru dalam arti yang luas.
Silabus:
Kewirausahaan : Konsep Dasar Kewirausahaan; Fungsi & Model
PeranKewirausahaan; Ide & Peluang dalam Kewirausahaan; Merintis Usaha
Baru &Model Pengembangan; Pengelolaan Usaha & Strategi Kewirausahaan;
Kompetensi Inti & Strategi Bersaing. HAKI : Pandangan Umum;
Perkembangan HAKI; Pengelompokan HAKI; Eksploitasi & Komersialisasi
Aset Intelektual; Mekanisme Komersialisasi HAKI
Daftar Pustaka :
1. Suryana, Kewirausahaan, P.T Salemba Empat, Jakarta, 2001
2. Porter E. Michael., Competitive Advantage", Collier Macmillan
Publishers, 1993
3. Longenecker J.G, Moore C.W., Petty J.W., Kewirausahan : Manajemen
Usaha Kecil, alih bahasa, Penerbit Salemba Empat, Jakarta, 2001
4. Margono Suyudi, Angkasa Amir, Komersialisasi Aset Intelektual, Aspek
Hukum Bisnis, PT Grasindo, Jakarta, 2002
5. Undang-Undang Hak Atas Kekayaan Intelektual, Redaksi Sinar Grafika
Offset, Jakarta, 2003.

49. KB15206. METODE PERHITUNGAN CADANGAN (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Memperkenalkan konsep dasar dan pengklasifikasian sumberdaya dan
cadangan, konsep dasar homogenitas, kontinuitas, dilusi, teknik-teknik dasar
dalam pengumpulan data dan penentuan kadar, konsep daerah pengaruh,
metoda perhitungan sumberdaya/cadangan secara konvensional, pengenalan
istilah cut of grade dan stripping ratio, penentuan batas endapan, serta teknik
penaksiran, presentasi dari hasil suatu perhitungan sumberdaya/cadangan.
Daftar Pustaka :
1. Chaussier, Jean-Bernard & Jean Morer, Mineral Prospecting Manual,
North Oxford Academic Publishers Ltd., 1987
2. Annels; Mineral Deposits Evaluation. Chapman & Hall. 1991
3. Popoff, C.C., Computing Reserves Deposits., Principles and Conventional
Methods., 1966
4. Hustrulid, W. and Kutcha, M., Open Pit Mine Planning and Design., A.A.
Balkema/Rotterdam, 1995
5. Spereo Carras., Sampling Evaluation and Basic Principles of Reserve
Estimation, Carras Mining & Associates, 1983
6. Alastair J. Sinclair and Garston H. Blackwell., Applied Mineral Inventory
Estimation., Cambridge., 2006
7. Publikasi-publikasi lain yang berhubungan dengan konsep perhitungan
cadangan serta assosiasi-assosiasi pertambangan di dunia.

50. KB28216. TEKNIK PELEDAKAN (3 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Pengenalan jenis-jenis bahan peledak kimia komersial. Penjelasan mengenai
perhitungan energi dan termodinamika bahan peledak. Komposisi kimia
bahan peledak. Mekanisme peledakan suatu bahan peledak didalam lubang
tembak dan terbuka meliputi pengertian tekanan detonasi, tekanan gas. Pola
peledakan untuk tambang terbuka dan tambang bawah tanah. Proses
fragmentasi batuan, mekanisme rekahan, perambatan gelombang tegangan.
Proses pecahnya batuan pada bidang bebas. Efek superposisi dari dua atau
lebih lubang tembak. Perhitungan vibrasi, perekaman peledakan dan scaled
distance.
Daftar Pustaka :
1. Hino, “Theory & Practice of Blasting”, Nippon Kayaku Co., Ltd., 1959.
2. Langefors & Khilstrom, “The Modern Technique of Blasting”, 3 rd Ed,
Halsted Press, 1978.
3. Manon, “The Chemistry and Physics of Explosives” in Hoppe (ed.) E/MJ
“Operating Handbook of Mineral Surface Mining and Exploration”, 1978.
4. Gregory, “Explosives for North American Eng.” Trans. Tech. Pub.
Clausthal, Germany.
5. Hino, “Theory & Practice of Blasting”, Nippon Kayaku Co., Ltd., 1959.
6. Langefors & Khilstrom, “The Modern Technique of Blasting”, 3 rd Ed,
Halsted Press, 1978.
7. Manon, “The Chemistry and Physics of Explosives” in Hoppe (ed.) E/MJ
“Operating Handbook of Mineral Surface Mining and Exploration”, 1978.

51. PB01206. ANALISIS DAMPAK LINGKUNGAN (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Pengertian AMDAL, AMDAL Pertambangan, Sejarah AMDAL, kebijakan
AMDAL, proses kajiannya, komponen lingkungan dalam AMDAL, Dampak
Penambangan Terhadap Komponen Lingkungan, Analisis Dampak Kegiatan
Pertambangan Terhadap Ligkungan dan Pengelolaan Lingkungan dalam
kegiatan pertambangan.
Daftar Pustaka :
1. Soemarwoto, O.1997. Analisis Mengenai Dampak Lingkungan. Gajah
Mada University Press. Yogyakarta.
2. World Bank, 1998. Environmental Assessment Source Book Update-
Environmental Assessment of Mining Projects,

52. PB02206. KOMPUTER (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Memberikan pengetahuan agar dapat membuat dan membaca program
computer khususnya untuk keperluan teknik pertambangan
Silabus:
Pengenalan computer meliputi perangkat keras dan perangkat lunak, media
keluaran, cara operasi, maksud pembuatan program, program, bagan alir,
macam bahasa computer. FORTRAN atau BASIC, Variable, format, kendali,
loop, sub program, sub routine, array, pemrograman
Daftar Pustaka :
1. International Institude for hydraulic and Enverimental Engineering, Fortran
IV Programing, 2nd revised Edition, Int Deft. Netherlands, 1997.
2. Heun, Structured Fortran 77 for Engineers and Scientists.
3. Nasution, FORTRAN 77, Pengenalan, Program dan Penerapannya.

53. PB03206. MANAJEMEN EKSPLORASI TAMBANG (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Memberikan dasar teori dan analisis manajemen pada kegiatan eksplorasi
mineral kaitannya dengan kegiatan perusahaan secara menyeluruh, terutama
pada bahasan filosofi eksplorasi mineral, ekonomi eksplorasi termasuk
analisis resiko, teknik penilaian suatu endapan mineral, manajemen proyek
eksplorasi termasuk perencanaan eksplorasi, pengantar evaluasi finansial
proyek pertambangan, pendanaan eksplorasi, proposal proyek, laporan
eksplorasi, manajemen interpersonal, pengembangan penemuan mineral,
sampai pada aspek legal kegiatan eksplorasi mineral.
Daftar Pustaka :
1. White, Andrew H., Management of Mineral Exploration, Rossco Print,
Victoria 3072, 1977
2. Wellmer, Friedrich-Wilhelm, Economic Evaluations in Exploration,
Springer-Verlag, Germany, 1989
3. Iman Soeharto, Manajemen Proyek., Erlangga, 1997
4. Tilton, John E., G.E. Roderick, H.L. Hans, World Mineral Exploration,
Trends and Economic Issues., Resources For The Future, Washington
D.C, 1988

54. PB06206. UU DAN KESELAMATAN KERJA TAMBANG (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Daftar Pustaka :

55. KB04307. GENESA DAN EKSPLORASI MINERAL BIJIH (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Daftar Pustaka :

56. KB08307. INVESTASI LAPANGAN DAN GEOTEKNIK (2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Mengenalkan teori dan praktek cara pengumpulan data lapangan dengan
menggunakan foto udara, satelit, pengukuran struktur di lapangan beserta cara
presentasinya sehingga berguna dan dimengeti oleh pemakainya. Cara
pengumpulan data lapangan untuk klasifikasi batuan, cara klasifikasi batuan
dan pemakaiannya. Sampling di tanah dan batuan. Hidrogeologi dan cara
mendapatkan parameter untuk keperluan geoteknik. Perhitungan kestabilan
lereng dan lubang bukan bawah tanah. Monitoring dan penguatan.
Keselamatan dan kesehatan kerja yang berhubungan dengan geoteknik.
Daftar Pustaka :
1. Dunn, I.S, Fundamental Geotechnical Analysis, 1980
2. Hoek, E and Bray,J.W., Rock Slope Engineering, 1981
3. Hoek,E and Brown, E.T, Underground excavation in rock, 1980
4. Giani, G.P., Rock Slope Stability Analysis, 1992.

57. KB12127. KULIAH LAPANGAN (3 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Daftar Pustaka :

58. KB16207. PEMANFAATAN MINERAL INDUSTRI ( 2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Daftar Pustaka :
59. KB25057. SKRIPSI ( 5 SKS)
Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mengarahkan dan mengembangkan kemampuan mahasiswa untuk
mensintesakan seluruh pengetahuan yang yang telah diperoleh selama
menempuh program studi teknik pertambangan dan diwujudkan dalam suatu
karya mandiri.
Silabus:
Diselenggarakan dalam bentuk pembimbingan antara mahasiswa dengan
dosen pembimbing yang dilaksanakan secara intensif tentang penelitian yang
dilakukan mahasiswa dalam format skripsi.
Daftar Pustaka :
Disesuaikan dengan topik skripsi yang dikerjakan mahasiswa

60. KB30207. GEOKIMIA TAMBANG ( 2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Setelah selesai mengikuti mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat
memahami kelimpahan dan distribusi unsur-unsur kimia di bumi.
Silabus:
Konsep dasar geokimia, pembentukan dan struktur bumi, sebaran unsur,
klasifikasi geokimia unsur, termodinamika kimia kristal, magmatisme dan
batuan beku, sedimentasi dan batuan sedimen, geokimia batuan metamorf,
siklus geokimia, perencanaan eksplorasi geokimia, tipe survey geokimia dan
geokimia isotop.
Daftar Pustaka :
1. Krauskopf, K. B., 1979, Introduction of Geochemistry, Mc Graw-Hill
Book Co.New York
2. Mason, B. & Moore, C. B., 1982, Principles of Geochemistry, Fourth
Edition , John Wiley & Sons, United States of America

61. BB05207. ETIKA PROFESI ( 2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mata Kuliah ini bertujuan agar mahasiswa memahami kode etik profesi
sebagai sarjana/ahli tambang.
Silabus:
Silabus :-Silabus : yang dibahas dalam kuliah ini antara lain adalah:
Academic honesty, Adherence to confidentiality agreements, Data privacy
Handling of human subjects, Impartiality in data analysis and professional
consulting, Professional accountability, Resolution of conflicts of interest,
Software piracy, codes of professional ethics, dll.
Daftar Pustaka :

1. Baase, S., A Gift of Fire: Social, Legal and Ethical Issues in Computing,
Prentice Hall, 1997.
2. Berleur, J. and K. Bruunstein, (Eds.), Ethics of Computing: Codes, Spaces
for Discussion and Law, Chapman & Hall: London, 1996.
3. Johnson, D.G. and H. Nissenbaum, Computers, Ethics and Social Values,
Prentice Hall, 1995.
4. Johnson, D.G., Computer Ethics, Prentice Hall, 1994.

62. BB07137. KKN/PKL( 4 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Daftar Pustaka :

63. PK03208. BAHASA INGGRIS II ( 2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Memahami struktur dan vocabulary untuk mengembangkan kemampuan
komunikasi.
Silabus:
Structure, kosa kata (vocabulary), bacaan komprehensip yang diberikan
secara situasional dan interatif (reading comprehension yang diberikan secara
situasional – integral) ditekankan pada kemampuan untuk berkomunikasi.
Daftar Pustaka :

1. Murphy, Raymond, English Grammar in Use., Cambridge University


Press, 1985
2. Redman, Stuart., English Vocabulary in Use., Cambridge University Press,
1997.

64. KB01208. EKONOMI BAHAN GALIAN DAN MINERAL ( 2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Kuliah ini menjelaskan penerapan prinsip ekonomi dalam pengelolaan
sumberdaya mineral mulai tahap eksplorasi awal, eksplorasi lanjut, sampai
pada pengkajian kelayakan ekonomi pembukaan suatu tambang, pengolahan
dan pemasarannya. Selain aspek ekonomi, kuliah ini menitik beratkan pada
pembangunan dan pengelolaan pertambangan yang efisien. Pembahasan
materi kuliah terutama adalah tentang: keterdapatan dan sebaran mineral;
faktor-faktor supply & demand regional, nasional, dan inter nasional; fungsi-
fungsi eksplorasi, pengembangan produksi dan proses/ekstraksi; analisis
komoditas mineral, sumber pendanaan, struktur dan komponen biaya kapital;
analisis kebijakan mineral, peran pemerintah, dan aspek legal; pemanfaatan
dan pemasaran komoditas mineral; faktor-faktor substitusi, dan kompetitif;
pengaruh ekonomi, teknologi, dan hubungannya dengan kualitas lingkungan.
Daftar Pustaka :
1. Howe, Charles W., Natural Resource Economics., John Wiley & Sons,
N.Y. 1979
2. Gocht, W.R., H. Zantop, R.G. Eggert., International Mineral Economics.,
Springer-Verlag, Germany, 1988
3. Oded Rudawsky, Mineral Economics: Development and Management of
Naturan Resources, Elsevier, Amsterdam, 1986
4. .........., Breaking New Ground, The Report of the Mining, Minerals and
Sustainable Development Project, Earthscan Publications Ltd., London,
May 2002
5. Bahan ajar lain dari journal atau internet yang relevan dengan topik
bahasan.

65. KB06208. GIS EKSPLORASI/PERTAMBANGAN ( 2 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Mengenalkan teori dan praktek cara pengumpulan data lapangan dengan
menggunakan GPS dan peralatan digital untuk pembuatan GIS untuk
keperluan eksplorasi. Cara overlay dan persentasi data untuk keperluan
eksplorasi, updating dan eveluasi.
Daftar Pustaka :
1. GPS Manual
2. AutoCad Manual
3. Prahasta, Eddy., Sistem Informasi Geografis, 2001

66. KB20208. PEMODELAN SUMBERDAYA DAN EVALUASI


CADANGAN ( 2 SKS)
Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mampu membuat model endapan dan menghitung serta mengevaluasi
jumlah cadangan
Silabus:
Klasifikasi sumberdaya mineral Kategori cadangan, Berbagai model endapan
mineral dan bijih, Pola eksplorasi, penyebaran endapan, bentuk geometrid
dan kadar, berbagai metode perhitungan cadangan ( Metode penampang,
Metode daerah pengaruh, Metode jarak terbalik dan Model blok) serta
Evaluasi suatu sumberdaya dan cadangan mineral, perilaku statistik data,
konsep ketidakpastian (uncertainty), konsep kadar batas dan kadar equivalen
multi mineral, perkiraan biaya kapital dan operasi dalam penentuan break
even cut off grade dan stripping ratio, penentuan batas akhir penambangan
dan optimatisasi cadangan.

Daftar Pustaka :
1. Annels, A. E., Mineral Deposit Evaluation, Chapman & Hall, 1991
2. Barnes, M.P., Computer-Assisted Mineral Appraisal and Feasibility, SME,
1980
3. Dominy, S.C at al., 2004., Error and Uncertainty in Mineral Resource
and Ore Reserve Estimation., Exploration & Mining Geology., Vol. 11.
No.1-4.
4. Wellmer F. W., 1989., Economic evaluation in Exploration., Springer-
Verlag., Berlin.
5. Wellmer F-W., 1998., Statistical Evaluation in Exploration for mineral
deposits., Springer-verlag, Berlin.

67. KB23018. SEMINAR ( 1 SKS)


Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Mahasiswa secara mandiri mampu mengidentifikasi permasalahan, menyusun
konsepsi pemikiran serta mampu menyampaikan hasil pemikiran dalam suatu
konsep yang tersusun secara baik, sistematis dan jelas
Silabus:
Identifikasi permasalahan, pengenalan ciri dan konsep dari informasi yang
akan dikaji, penelaahan permasalahan dan menyeminarkan hasil akhir di
forum perkuliahan dengan topik permasalahan yang dibahas.
Daftar Pustaka :
Diberikan sesuai dengan topik seminar

68. PB04208. PERENCANAAN DAN ANALISIS INVESTASI TAMBANG


( 2 SKS)
Prasyarat : ---
Tujuan Pembelajaran :
Silabus:
Perencanaan Tambang merangkum dan mensintesiskan pengetahuan
kerekayasaan dan keekonomian yang telah diperoleh ke dalam perancangan
dan perencanaan suatu tambang terbuka modern. Proyek perencanaan
tambang tersebut akan menghasilkan suatu desain tambang beserta
pertimbangannya dalam melakukan desain.
Analisis investasi tambang mempelajari berbagai teknik evaluasi proyek
tambang melalui pendekatan-pendekatan ekonomi. Mempelajari teknik-
teknik dalam memilih alternatif investasi dengan pendekatan mutually–non-
mutually exclusive dan alternatif sewa-beli. Mempelajari konsep Leverage
dan pengaruhnya terhadap aliran kas. Mempelajari konsep perpajakan dan
nilai tukar. Memperkirakan pendapatan dan biaya kapital dan operasi.

Daftar Pustaka :
1. Hustrulid, W.A. and M. Kuchta, Mine Planning and Design, A.A.
Balkema, 1995.
2. Kennedy, B.A., Surface Mining, 2nd ed., SME, 1990.
3. Gentry, D.W. and T.J., O’Neill, Mine Investment Analysis, SME, 1984.
4. Stermole, F.J., Stermole, J.M., Economic Evaluation and Investment
Decision Methods, Investment Corporation, 1990.

IV.3. KELOMPOK MATA KULIAH PROGRAM STUDI TEKNIK


PERTAMBANGAN
Kerangka kurikulum Program Studi Teknik Pertambangan disusun berdasarkan
kelompok mata kuliah sebagai berikut:

A. Mata Kuliah Pengembangan Kepribadian (MPK)


B. Mata Kuliah Keilmuan dan Ketrampilan (MKK)
C. Mata Kuliah Keahlian Berkarya (MKB)
D. Mata Kuliah Berkehidupan Bermasyarakat (MBB)
E. Mata Kuliah Perilaku Berkarya (MPB)

Anda mungkin juga menyukai