Anda di halaman 1dari 23

JADWAL ACARA MUSYAWARAH KABUPATEN

KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR

WAKTU KEGIATAN
14.00 – 14.30 PEMBUKAAN:
- Menyanyikan Lagu Indonesia Raya
- Menyanyikan Hymne dan Mars Kadin
- Pembacaan Doa
- Laporan Ketua Panitia
- Sambutan Ketua Caretaker Kadin Kutai Timur
- Sambutan Ketua Kadin Kalimantan Timur
- Sambutan Bupati Kutai Timur diwakili oleh Kepala Disperindagkop
Kutai Timur

14.30 – 15.00 SIDANG PLENO I:


- Penetapan Kuorum
- Penetapan Jadwal Acara Mukab Kutim
- Penetapan tata Tertib Mukab Kadin Kutim

15.00 – 15.15 SIDANG PLENO II:


- Sidang Komisi

15.15 – 15.40 BREAK SHOLAT

15.40 – 17.00 SIDANG PLENO III:


- Pengumuman hasil Tim Penjaringan Calon Ketua Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur
- Penyampaian Visi Misi Calon Ketua Kamar Dagang dan
Industri Kutai Timur
- Pemilihan Ketua Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur
- Penyerahan Pataka Kadin Kutai Timur kepada Ketua Terpilih
- Pemilihan Mide Formatur

17.00 – 17.15 PENUTUPAN


TATA TERTIB MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR

BAB I
UMUM

Pasal 1
Nama

Musyawarah Kabupaten disingkat Mukab adalah perangkat organisasi kadin


kabupaten/kota sebagai lembaga perwakilan anggota dan merupakan lembaga
kekuasaan tertinggi kadin kabupaten/kota sebagaimana dimaksud pada AD pasal 25

Pasal 2
Dasar

Pedoman ini berdasarkan pada AD pasal 9, pasal 10, pasal 25, pasal 27, pasal 28,
pasal 29, dan pasal 32, serta ART pasal 2 ayat (2), pasal 24, pasal 34, dan pasal 36.

Pasal 3
Tujuan

Tata tertib ini bertujuan untuk kemudahan dan kelancaran pelaksanaan Musyawarah
Kabupaten/Kota sesuai dengan tujuan dan kewenangan

BAB II
PESERTA dan PENINJAU

Pasal 4
Peserta

Peserta musyawarah kabupaten/kota terdiri atas:


(1) Peserta Anggota Biasa memiliki hak suara, termasuk hak memilih serta hak bicara
dan hak dipilih.
(2) Peserta anggota biasa sebagaimana dimaksud butir 1 diwakili oleh satu orang
sebagai berikut:
a. untuk PT, CV, Firma: Komisaris atau direksi atau yang disebut pengurus
perusahaan yang tercantum dlam akte perusahaan yang berlaku yang diberi
kuasa oleh perusahaan
b. untuk BUMN/BUMD: komisaris dan/atau direksi yang tercantum dalam surat
keputusan BUMN/BUMD yang bersangkutan
c. untuk Koperasi: pengurus koperasi yang tercantum dalam dalam surat
keputusan rapat anggota koperasi yang bersangkutan
d. untuk perwakilan/kantor cabang, perwakilan dan unit usaha atau pabrik:
kepala cabang (dengan nama apapun) yang tercantum dalam surat
keputusan kantor pusat yang bersangkutan.
e. Untuk perusahaan perseorangan: pemilik yang bersangkutan sendiri, dibuktikan
dengan surat keterangan instansi yang berwenang (minimal kecamatan)
(3) Jika jumlah anggota biasa terlalu besar sehingga secara teknis menyulitkan
penyelenggaraan Musyawarah, maka kepesertaannya dapat diatur dengan cara
perwakilan anggota berdasarkan kesepakatan bersama antara dewan pengurus
kadin kabupaten/kota dan dewwan pengurus kadin kabupaten/kota dan dewan
pengurus kadin provinsi yang bersangkutan.
(4) Pedoman umum cara perwakilan anggota sbb:
a. Jumlah peserta mukab yang mewakili anggota biasa ditetapkan sebanyak
jumlah yang secara teknis mudah untuk penyelenggaraan musyawarah.
b. Jumlah peserta sebagaimana dimaksud butir 4 a). Merupakan angka pembagi
terhadap jumlah seluruh anggota biasa yang dapat diwakili oleh satu orang
peserta musyawarah, dan hasil baginya dibulatkan keatas
c. Setiap peserta yang mewakili anggota biasa harus membawa mandat dari
yang diwakilinya
d. Setiap peserta yang mewakili sebagaimana dimaksud butir 4 c) memiliki hak
yang sama dan masing-masing menyuarakan/membawakan hak-hak setiap
anggota biasa yang diwakilinya.
(5) Jumlah peserta musyawarah kabupaten/kota sebagaimana dimaksud ayat (1)
diatas, perusahaannya harus terdaftar sebagai anggota kadin pada tahun
berjalan dibuktikan dengan kepemilikan KTA-B Kadin.

Pasal 5
Peninjau

Peninjau musyawarah kabupaten/kota ditentukan sesuai dengan ketentuan ART pasal


24 ayat (5)

Pasal 6
Pendaftaran Peserta dan Peninjau

Pendaftaran Peserta dan Peninjau Musyawarah Kabupaten ditutup 7 hari kalender


sebelum pembukaan Mukab.

BAB III
PENCALONAN
DEWAN PENASEHAT, DEWAN PERTIMBANGAN, DEWAN PENGURUS DAN KETUA

Pasal 7
Daftar Calon
Dewan Penasehat, Dewan Pertimbangan, Dewan Pengurus

(1) Dewan Pertimbangan menyusun Daftar Calon Dewan Penasehat, Dewan


Pertimbangan dan Dewan Pengurus dari calon-calon yang memiliki KTA-B yang
berlaku yang diusulkan oleh:
a. Anggota Biasa Kadin yang bersangkutan; atau/dan
b. Anggoota Luar Biasa yang bersangkutan;
(2) Calon yang diusulkan sebagaimana dimaksud (1) adalah:
a. Untuk PT, CV, Firma: Komisaris atau Direksi atau yang disebut pengurus
perusahaan yang tercantum dalam akte perusahaan yang berlaku yang diberi
kuasa oleh perusahaan.
b. Untuk BUMN/BUMD: Komisaris dan/atau Direksi yang tercantum dalam surat
keputusan BUMN/BUMD yang bersangkutan atau pengurus BUMN/BUMD yang
mendapat kuasa dari BUMN/BUMD yang bersangkutan.
c. Untuk Koperasi: pengurus Koperasi yang tercantum dalam surat keputusan
Rapat Anggita koperasi yang bersangkutan.
d. Untuk perwakilan/kantor cabgn, perwakilan dan unit usaha atau pabrik:
kepala cabang (dengan nama apapun) yang tercantum dalam surat
keputusan kantor pusat yang bersangkutan.
e. Untuk perusahaan perseorangan: pemilik yang bersangkutan sendiri, dibuktikan
dengan surat keterangan instansi yang berwenang (minimal kecamatan).
(3) Jumlah pengurus dari masing-masing Anggota Biasa sebanyak-banyaknya 3 (tiga)
orang
(4) Usulan nama-nama calon Dewan Penasehat, Dewan Pertimbangan dan Dewan
Pengurus Kadin kabupaten sebagaimana dimaksud ayat (3) disampaikan kepada
Dewan Pertimbangan Kadin Kabupaten.
(5) Dewan Pertimbangan Kadin Kabupaten bertigas:
a. Menyusun daftar nama calon Dewan Penasehat, Dewan Pertimbangan dan
Dewan Pengurus Kadin Kabupaten;
b. Memasukan daftar nama calon Dewan Penasehat, Dewan Pertimbangan dan
Dewan Pengurus kadin Kabupaten yang telah disusun tersebut dalam amplop
tertutup;
c. Menyampaikan amplop berisi daftar nama calon Dewan Penasehat, Dewan
Pertimbangan dan Dewan Pengurus Kadin Kabupaten tersebut kepada
Pimpinan Sidang Musyawarah Kabupaten.

Pasal 8
Pencalonan Ketua

(1) Dewan Pengurus mengumumkan pendaftaran dan Syarat-syarat calon Ketua


kepada Perangkat Organisasi, Kadin kabupaten dan ALB selambat-lambatnya
15 (lima belas) hari kalender sebelum pembukaanMusyawarah Kabupaten.
(2) Pendaftaran calon disampaikan secara tertu;lis kepada Dewan Pengurus
selambat-lambatnya 7 (tujuh) hari kalender sebelum pembukaan Musyawarah
Kabupaten, dengan batas waktu terakhir penyerahan berkas pencalonan
adalah pada hari terakhir pukul 16.00 waktu setempat.
(3) Setiap pengusaha yang menjadi Anggota Biasa berhak menjadi calon Kewtua
Dewan Pengurus yang sekaligus merangkap sebagai ketua Formatur setelah
memenuhi persyaratan sebagai berikut:
a. Perusahaannya, dalam tahun berjalan terdaftar menjadi anggpota Kadin
yang dibuktikan dengan kepemilikan KTA-B Kadin.
b. Posisinya di perusahaan (atau perusahaan-perusahaan)-nya adalah
sebagai:
1. Untuk PT, CV, Firma: sebagai komisaris atau direksi yang tercantum dalam
surat perusahaan yang berlaku.
2. Untuk BUMD: sebagai komisaris atau direksi yang tercantum dalam surat
keputusan BUMD yang bersangkutan.
3. Untuk koperasi: sebagai pengurus koperasi yang tercantum dalam surat
keputusan Rapat Anggota Koperasi yang bersangkuta.
4. Untuk perwakilan/kantor cabang, perwakilan dan unit usaha atau pabrik:
sebagai kepala cabang (dengan nama apapun) yang tercantum dalam
surat keputusan kantor pusat yang bersangkutan.
5. Untuk perusahaan perorangan, pemilik yang bersangkutan sendiri,
dibuktikan dengan surat keterangan instansi yang berwenang (minimal
kecamatan)
c. Berpengalaman dalam kepengurusan Kadin atau asosiasi/Himpunan di
tingkat nasional, kabupaten/kota, yang dibuktikan dengan dokumen yang
mendukungnya.
(4) Setiap anggota Biasa hanya bisa mencalonkan satu orang calon ketua.
(5) Dewan Pengurus baik melakukannya langsung ataupun dengan menunjuk
Panitia Pengarah sebagai pelaksana harus melakukan validasi dan verifikasi
data dan kelengkapan persyaratan calon Ketua Umum.
(6) Dewan Pengurus atau panitia pengarah yang ditunjuk mengumumkan daftar
calon ketua yang lolos validasi dan verifikasi selambat-lambatnya 2 (dua) hari
sebelum pembukaan musyawarah Kabupaten. Pengumuman tersebut setidak-
tidaknya dilakukan dengan menempelkan hasil verifikasi di kantor/sekretariat
Kadin, pengumuman tersebut harus jelas dan dapat dilihat oleh angoota.
(7) Setiap calon ketua umum Dewan Pengurus Kadin Kabupaten harus dapat
menyampaikan visi dan misi tertulis dan lisan dalam memimpin organisasi Kadin
pada rangkaian acara Musyawarah Kabupaten sebagaimana ditetapkan
Panitia Penyelenggara.

BAB IV
PERSIDANGAN DAN PIMPINAN SIDANG MUSYAWARAH KABUPATEN

Pasal 9
Persidangan Dalam Musyawarah Kabupaten

(1) Persidangan, disingkat Sidang, dalam Musyawarah Kabupaten terdiri atas:


a. Sidang Pleno, yaitu sidang untuk mengambil keputusan Musyawarah
Kabupaten; dan
b. Sidang Komisi, yaitu sidang untuk membahas topik-topik tertentu dan
merumuskannya menjadi rekomendasi-rekomendasi ke Sidang Pleno
untuk ditetapkan menjadi keputusan Musyawarah Kabupaten
(2) Sidang Pleno dipimpin oleh Pimpinan Sidang Pleno yang sekaligus menjadi dan
selanjutnya disebut pimpinan Musyawarah Kabupaten.
(3) Sidang Komisi dipimpin oleh Pimpinan Sidang Komisi.

Pasal 10
Pimpinan Sidang Musyawarah Kabupaten

(1) Pimpinan Sidang Musyawarah Kabupaten dipilih dalam Sidang Pleno khusu untuk
tujuan tersebut yang dipimpin oleh Pimpinan Sidang Sementara Sidang
Musyawarah Kabupaten yang terdiri atas Ketua da/atau anggota Dewan
Pengurus Kabupaten yang ditunjuk dan didampingi oleh Panitia Pengarah
Musyawarah Kabupaten, sebanyak-banyaknya 5 (lima) orang. Kelima orang
tersebut harus memenuhi unsur Dewan Pengurus Kadin Kabupaten yang akan
demisioner, unsur Anggota Biasa dan/atau unsur Anggota Luar Biasa Kadin
Kabupaten
(2) Pimpinan Sementara Sidang Musyawarah Kabupaten memimpin Sidang Pleno
untuk pengesahan kuorum, jadwal acara, tata tertib dan pemilihan Pimpinan
Sidang Musyawarah Kabupaten
(3) Pimpinan Sidang Musyawarah Kabupaten yang dipilih oleh peserta Penuh
memimpin sidang-sidang pleno Musyawarah Kabupaten selanjutnya.
(4) Pimpinan Sidang Musyawarah Kabupaten berakhir tugasnya setelah Sidang Pleno
pemilihan Ketua Umum sekaligus sebagai ketua formatur dan 4 orang anggota
formatur selesai, dan selanjutnya Pimpinan Musyawarah Kabupaten dilanjutkan
oleh Ketua Umum sekaligus sebagai Ketua Formatur dan 4 orang anggota
Formatur terpilih

BAB V
PEMILIHAN KETUA UMUM DAN FORMATUR

Pasal 11
Pemilihan Ketua Umum Sekalligus Merangkap Ketua Formatur

(1) Pemilihan Ketua yang sekaligus merangkap sebagai Ketua Formatur dan 4
(empat) anggota formatur selanjutnya disebut Formatur dilakukan dalam Sidang
Pleno yang diadakan khusus untuk tujuan tersebut sesuai dengan ketentuan ART
pasal 34 ayat (3) dan ayat (4)
(2) Pimpinan Sidang Musyawarah Kabupaten setelah formatur terpilih sebagaimana
dimaksud ayat (1) menyebutkan pemberian mandat penuh dari Musyawarah
Kabupaten kepada formatur terpilih dan batas waktu selama-lamanya 1 (satu)
bulan dari penyelenggaraan Musyawarah Kabupaten bagi formatur untuk
menyusun kepengurusan – Dewan Penasehat, Dewan Pertimbangan dan Dewan
Pengurus dengan mengutamakan nama-nama dari daftar calon yang disusun
oleh Dewan Pertimbangan, setelah itu menyatakan Sidang Pleno ditutup dan
pelaksanaan tugas-tugas Pimpinan Sidang Musyawarah Kabupaten selesai, dan
sejak itu kepengurusan organisasi dinyatakan dipimpin oleh ketua terpilih.
(3) Formatur terpilih sebagaimana dimaksud ayat (1) dan ayat (2) menyusun
kepengurusan dan hasilnya dilaporkan kepada Dewan Pengurus Kadin Provinsi
untuk disahkan dengan surat keputusan dan dikukuhkan oleh Dewan Pengurus
Kadin Provinsi. Dalam surat keputusan pengesahan dan pengukuhan wajib
dicantumkan tanggal pelaksanaan Mukab Kadin yang bersangkutan
(4) Surat Keputusan pengesahan dan pengukuhan kadin Kabupaten wajib dikirimkan
kepada Kadin Indonesia u.p. Wakil Ketua Umum Bidang Organisasi
(5) Formatur terpilih selesai tugasnya sejak diterbitkannya surat keputusan tentang
susunan kepengurusan sebagaimana dimaksudn ayat (3)

Pasal 12
Sidang Formatur

(1) Formatur sebagaimana dimaksud pasa 17 selama menyusun kepengurusan juga


bertindak sebagai Pengurus kadin Kabupaten yang bersangkutan sampai
kepengurusan Kadin Kabupaten terbentuk
(2) Formatur dalam menyusun kepengurusan menetapkan keputusannya harus
melakukannya dalam rapat yang mencakup kuorum dan sah jika dihadiri
sekurang-kurangnya 3 (tiga) orang yang terdiri dari Ketua Formatur dan 2 (dua)
orang anggota formatur
(3) Rapat-rapat Formatur harus dengan undangan tertulis oleh ketua Formatur
kepada seluruh anggota Formatur, kecuali jika rapat formatur dilakukan langsung
segera setelah pemilihan formatur maka tidak diperlukan undangan tertulis.
(4) Jika formatur belum dapat menyusun kepengurusan sampai masa kerja Formatur
sebagaimana dimaksud pasal 17 ayat (2) habis, masa kerjanya dapat
diperpanjang maksimal satu bulan dengan ketentuan kepengurusan dapat
disusun oleh Ketua Formatur.

Pasal 13
Susunan Kepengurusan

(1) Susunan kepengurusan perangkat organisasi Kadin Kabupaten agar mengacu


kepada susunan kepengurusan perangkat organisasi Kadin Provinsi yang
disesuaikan dengan kebutuhan daerah dengan tujuan untuk efisiensi, koordinasi
dan komunikasi antar-tingkat organisasi
(2) Anggota kepengurusan Dewan Penasehat, Dewan Pertimbangan dan Dewan
Pengurus tidak boleh merangkap jabatan, baik pada perangkat organisasi
lainnya Kadin Kabupaten maupun pada perangkat organisasi di tingkat Kadin
Indonesia dan/atau di tingkat Kabupaten, kecuali pada badan/lembaga
organisasi internal, seperti komite luar negeri (bilateral dan multilateral), serta
kepanitiaan dan kmite khusus yang bersifat ad hoc.

BAB VI
PENUTUP

Pasal 14
Kebuntuan Musyawah Kabupaten

(1) Jika Mukab mengalami kebuntuan (Dead Lock), yakni tidak dapat mencapai
kesepakatan dan Keputusan, maka pimpinan Sidang Mukab menyatakan Mukab
mengalami kebuntuan dan pada saat itu Pimpinan Sidang Mukab melaporkan
dan menyerahkan kepada Kadin Provinsi yang bersangkutan.
(2) Kadin Probvinsi yang bersangkutan akan menunuuk Pelaksana Tugas Dewan
Pengurus (caretaker) untuk melaksanakan Mukab.

Pasal 15
Peraturan Peralihan

Hal-hal yang belum diatur dalam Tata Tertib ini akan diputuskan oleh Sidang MUSKAB
Kadin Kutim 2020 dan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Tata Tertib
MUSKAB Kadin Kutim 2020 ini.
Pasal 16
Ketentuan Penutup

Tata Tertib Musyawarah Kabupaten ini berlaku sejak tanggal ditetapkan

Ditetapkan : Kutai Timur


Pada Tanggal : 8 Desember 2020
KEPUTUSAN
MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR
Nomor : SKEP/01/MUKAB-KUTIM/XII/2020

TENTANG

PENGESAHAN KUORUM, JADWAL ACARA DAN TATA TERTIB


MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR

Menimbang : a. bahwa keabsahan pelaksanaan Musyawarah Kabupaten


Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur memerlukan adanya
kuorum para peserta yang memiliki hak suara;
b. bahwa untuk kelancaran pelaksanaan Musyawarah
Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur dianggap
perlu adanya Jadwal Acara Musyawarah Kabupaten Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur;
c. bahwa untuk ketertiban dan kelancaran jalannya Musyawarah
Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur dianggap
perlu adanya Tata Tertib Musyawarah Kabupaten Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur;
d. bahwa oleh karena itu, Musyawarah Kabupaten Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur melalui Sidang Pleno I telah
membahas Kuorum, Rancangan Jadwal Acara dan
Rancangan Tata Tertib dan telah disetujui oleh seluruh Peserta
Penuh;
e. bahwa untuk itu perlu disahkan dengan Keputusan
Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai
Timur;

Mengingat : 1. Undang-Undang nomor 1 tahun 1987 tentang Kamar Dagang


dan Industri;
2. Keputusan Presiden RI nomor 17 tahun 2010 tentang
Persetujuan Perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah
Tangga Kamar Dagang dan Industri;
3. Keputusan Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri
Indonesia Nomor: Skep/167/DP/IX/2016 tanggal 28 September
2016 tentang Peraturan Organisasi Mengenai Pedoman
Penyelenggaraan Musyawarah Kabupaten/Kota Kamar
Dagang dan Industri Untuk Daerah Yang Kepengurusannya
Sementara (Caretaker) Dengan Kondisi Tertentu;
4. Keputusan Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri
Provinsi Kalimantan Timur Nomor: SKEP/08/DP/XI/2020 tanggal
12 November 2020 Tentang Pengesahan Kepengurusan
Sementara kamar Dagang Dan Industri Kutai Timur;
5. Keputusan Dewan pengurus Kadin Kutai Timur nomor:
SKEP/01/DP/XI/2020 tanggal 17 November 2020 tentang
Penyelenggaraan dan pembentukan Panitia Pengarah dan
Panitia Pelaksana Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang
dan Industri Kutai Timur

Memperhatikan : 1. Daftar hadir para peserta penuh Musyawarah Kabupaten


Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur terlampir telah
mencapai batas minimal kuorum keabsahan Mukab ;
2. Rancangan Jadwal Acara Musyawarah Kabupaten Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur yang telah disiapkan oleh
Panitia Pelaksana Mukab Kamar Dagang dan Industri Kutai
Timur.
3. Rancangan Tata Tertib Musyawarah Kabupaten Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur yang telah disiapkan oleh
Panitia Pelaksana Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang
dan Industri Kutai Timur.
4. Pembahasan dan hasil keputusan Sidang Pleno I Mukab Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur tanggal 8 Desember 2020
mengenai Pengesahan Kuorum, Jadwal Acara dan Tata Tertib
Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai
Timur.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : Keputusan Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri


Kutai Timur tentang Pengesahan Kuorum, Jadwal Acara dan Tata
Tertib Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai
Timur.

Pertama : Mengesahkan Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan


Industri Kutai Timur mencapai kuorum dan semua ketetapan dan
keputusannya sah dan mengikat seluruh organisasi.
Kedua : Mengesahkan Jadwal Acara Musyawarah Kabupaten Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur sebagaimana terlampir pada
Keputusan ini.
Ketiga : Mengesahkan Tata Tertib Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang
dan Industri Kutai Timur sebagaimana terlampir pada Keputusan
ini.
Keempat : Pimpinan Sidang serta seluruh Peserta dan Peninjau Musyawarah
Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur wajib
menggunakan Jadwal Acara Musyawarah Kabupaten Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur sebagaimana dimaksud diktum
Kedua sebagai pedoman dalam pelaksanaan Musyawarah
Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur mulai dari
tanggal 8 Desember 2020.
Kelima : Pimpinan Sidang serta seluruh Peserta dan Peninjau Musyawarah
Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur wajib
menggunakan dan mematuhi Tata Tertib Musyawarah Kabupaten
Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur sebagaimana dimaksud
diktum Ketiga dalam pelaksanaan Musyawarah Kabupaten
Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur mulai dari tanggal 8
Desember 2020.
Keenam : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan sampai
dengan berakhirnya Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan
Industri Kutai Timur.

Ditetapkan di : Kutai Timur


Pada Tanggal : 8 Desember 2020

MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR
PIMPINAN SIDANG SEMENTARA

No Nama Jabatan Tanda Tangan

1 WIBOWO MAPPATUNRU, S.E KETUA

YAJIS PANGGASA, S.PT., M.SI


2 ANGGOTA

3 H. NASIR SANGGE, S.E ANGGOTA


KEPUTUSAN
MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR
Nomor : SKEP/02/MUKAB-KUTIM/XII/2020

TENTANG

PENGESAHAN PIMPINAN SIDANG


MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR

Menimbang : a. bahwa untuk ketertiban dan kelancaran jalannya Musyawarah


Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur perlu
adanya Pimpinan Sidang Musyawarah Kabupaten Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur yang dipilih oleh dan dari
Peserta Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri
Kutai Timur
b. bahwa oleh karena itu, Musyawarah Kabupaten Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur melalui Sidang Pleno I telah
mengadakan pemilihan Pimpinan Sidang Musyawarah
Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur dan telah
disetujui oleh seluruh Peserta Musyawarah Kabupaten Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur
c. bahwa untuk itu perlu disahkan dengan Keputusan
Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai
Timur

Mengingat : 1. Undang-Undang nomor 1 tahun 1987 tentang Kamar Dagang


dan Industri;
2. Keputusan Presiden RI nomor 17 tahun 2010 tentang
Persetujuan Perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah
Tangga Kamar Dagang dan Industri;
3. Keputusan Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri
Indonesia Nomor: Skep/167/DP/IX/2016 tanggal 28 September
2016 tentang Peraturan Organisasi Mengenai Pedoman
Penyelenggaraan Musyawarah Kabupaten/Kota Kamar
Dagang dan Industri Untuk Daerah Yang Kepengurusannya
Sementara (Caretaker) Dengan Kondisi Tertentu;
4. Keputusan Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri
Provinsi Kalimantan Timur Nomor: SKEP/08/DP/XI/2020 tanggal
12 November 2020 Tentang Pengesahan Kepengurusan
Sementara kamar Dagang Dan Industri Kutai Timur;
5. Keputusan Dewan pengurus Kadin Kutai Timur nomor:
SKEP/01/DP/XI/2020 tanggal 17 November 2020 tentang
Penyelenggaraan dan pembentukan Panitia Pengarah dan
Panitia Pelaksana Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang
dan Industri Kutai Timur

Memperhatikan : 1. Keputusan Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan


Industri nomor: SKEP/01/MUKAB-KUTIM/XII/2020 tanggal 8
Desember 2020 tentang Pengesahan Kuorum, Jadwal Acara
dan Tata Tertib Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan
Industri Kutai Timur.
2. Pembahasan dan hasil keputusan Sidang Pleno I Musyawarah
Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur pada
tanggal 8 Desember 2020 mengenai Pemilihan Pimpinan
Sidang Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri
Kutai Timur.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : Keputusan Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri


Kutai Timur tentang Pengesahan Pimpinan Sidang Musyawarah
Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur.

Pertama : Mengesahkan Pimpinan Sidang Musyawarah Kabupaten Kamar


Dagang dan Industri Kutai Timur yang terdiri dari 3 (lima) orang
dengan susunan dan komposisi personalia sebagai berikut :

1. WIBOWO MAPPATUNRU

2. YAJIS PANGGASA

3. HERI SURATMAN ARAS

Kedua : Pimpinan Sidang Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan


Industri Kutai Timur sebagaimana tersebut diktum Pertama
merupakan Pimpinan Sidang-sidang Pleno selama berlangsungnya
Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur
mulai dari tanggal 8 Desember 2020

Ketiga : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan sampai


dengan berakhirnya Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan
Industri Kutai Timur.
Ditetapkan di : Kutai Timur
Pada Tanggal : 8 Desember 2020

MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR
PIMPINAN SIDANG SEMENTARA

No Nama Jabatan Tanda Tangan

1 WIBOWO MAPPATUNRU, S.E KETUA

YAJIS PANGGASA, S.PT., M.SI


2 ANGGOTA

3 H. NASIR SANGGE, S.E ANGGOTA


KEPUTUSAN
MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR
Nomor : SKEP/03/MUKAB-KUTIM/XII/2020

TENTANG

PENGESAHAN TIM PERUMUS SIDANG-SIDANG KOMISI

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR

Menimbang : 1. bahwa Organisasi Kamar Dagang dan Industri perlu selalu


dikonsolidasi dan diperkaya dengan idealisme sehingga
memiliki Visi dan Misi yang dapat menjawab tantangan-
tantangan dan perubahan-perubahan yang terjadi sekarang
dan dimasa yang akan datang yang dihadapi oleh dunia
usaha;
2. bahwa menjadi tugas Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang
dan Industri Kutai Timur untuk menetapkan Program Umum
Organisasi sebagai Garis Besar Program Organisasi Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur Tahun 2020-2025 yang
memberikan kejelasan arah bagi Kamar Dagang dan Industri
Kutai Timur dalam mewujudkan cita-cita para Pengusaha Kutai
Timur;
3. bahwa dalam rangka memberikan sumbangan pikiran Kadin
Kutai Timur kedepan, maka Kadin Kutai Timur Melalui Mukab
Kadin Kutim membuat pernyataan dan rekomendasi
mengenai Pokok-pokok Pikiran Kamar Dagang dan Industri
Kutai Timur;
. 4. bahwa untuk itu perlu disahkan dengan Keputusan
Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai
Timur.

Mengingat : 1. Undang-Undang nomor 1 tahun 1987 tentang Kamar Dagang


dan Industri;
2. Keputusan Presiden RI nomor 17 tahun 2010 tentang
Persetujuan Perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah
Tangga Kamar Dagang dan Industri;
3. Keputusan Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri
Indonesia Nomor: Skep/167/DP/IX/2016 tanggal 28 September
2016 tentang Peraturan Organisasi Mengenai Pedoman
Penyelenggaraan Musyawarah Kabupaten/Kota Kamar Dagang
dan Industri Untuk Daerah Yang Kepengurusannya Sementara
(Caretaker) Dengan Kondisi Tertentu;
4. Keputusan Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri Provinsi
Kalimantan Timur Nomor: SKEP/08/DP/XI/2020 tanggal 12
November 2020 Tentang Pengesahan Kepengurusan Sementara
kamar Dagang Dan Industri Kutai Timur;
5. Keputusan Dewan pengurus Kadin Kutai Timur nomor:
SKEP/01/DP/XI/2020 tanggal 17 November 2020 tentang
Penyelenggaraan dan pembentukan Panitia Pengarah dan
Panitia Pelaksana Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan
Industri Kutai Timur

Memperhatikan : 1. Keputusan Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan


Industri Kutai Timur nomor: SKEP/01/MUKAB-KUTIM/XII/2020
tanggal 8 Desember 2020 tentang Pengesahan Kuorum,
Jadwal Acara dan Tata Tertib Musyawarah Kabupaten Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur.
2. Keputusan Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan
Industri Kutai Timur nomor: SKEP/02/MUKAB-KUTIM/XII/2020
tanggal 8 Desember 2020 tentang Pengesahan Pimpinan
Sidang Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri
Kutai Timur.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : Keputusan Musyawarah Kabupaten IV Kamar Dagang dan Industri


Kutai Timur tentang Pengesahan Tim Perumus.

Pertama : Mengesahkan Tim Perumus Musyawarah Kabupaten IV Kamar


Dagang dan Industri Kutai Timur, sebagai berikut :
1. H. Ahlang Edy (Ketua)
2. Nasir Sengge
3. Heri Suratman Aras
4. Yajis Panggasa
5. Hasanuddin Tawil

Kedua : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.


Ditetapkan di : Kutai Timur
Pada Tanggal : 8 Desember 2020

MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR
Pimpinan Sidang Mukab Kutai Timur

No Nama Jabatan Tanda Tangan

1 WIBOWO MAPPATUNRU, S.E KETUA

YAJIS PANGGASA, S.PT., M.SI


2 ANGGOTA

3 H. NASIR SANGGE, S.E ANGGOTA


KEPUTUSAN
MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR
Nomor : SKEP/04/MUKAB-KUTIM/XII/2020

TENTANG

PENGESAHAN KETUA KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI


KUTAI TIMUR MASA BAKTI 2020 - 2025

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR

Menimbang : a. bahwa dengan berakhirnya Kepengurusan Kamar dagang


dan Industri Kutai Timur sisa masa bakti 2012-2017, maka
Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai
Timur perlu segera mengadakan pemilihan dan penyusunan
Kepengurusan Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur masa
bakti 2017-2022 melalui sistem Formatur, yaitu melalui
pemilihan Ketua Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri
Kutai Timur yang sekaligus merangkap Ketua Formatur;
b. bahwa oleh karena itu, Musyawarah Kabupaten Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur melalui Sidang Pleno telah
menetapkan Calon Ketua Kamar Dagang dan Industri Kutai
Timur masa bakti 2020-2025 secara Aklamasi;
c. bahwa untuk itu perlu disahkan dengan Keputusan
Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai
Timur;

Mengingat : 1. Undang-Undang nomor 1 tahun 1987 tentang Kamar Dagang


dan Industri;
2. Keputusan Presiden RI nomor 17 tahun 2010 tentang
Persetujuan Perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah
Tangga Kamar Dagang dan Industri;
3. Keputusan Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri
Indonesia Nomor: Skep/167/DP/IX/2016 tanggal 28 September
2016 tentang Peraturan Organisasi Mengenai Pedoman
Penyelenggaraan Musyawarah Kabupaten/Kota Kamar
Dagang dan Industri Untuk Daerah Yang Kepengurusannya
Sementara (Caretaker) Dengan Kondisi Tertentu;
4. Keputusan Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri
Provinsi Kalimantan Timur Nomor: SKEP/08/DP/XI/2020 tanggal
12 November 2020 Tentang Pengesahan Kepengurusan
Sementara kamar Dagang Dan Industri Kutai Timur;
5. Keputusan Dewan pengurus Kadin Kutai Timur nomor:
SKEP/01/DP/XI/2020 tanggal 17 November 2020 tentang
Penyelenggaraan dan pembentukan Panitia Pengarah dan
Panitia Pelaksana Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang
dan Industri Kutai Timur

Memperhatikan : 1. Keputusan Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri


Kutai Timur nomor: SKEP/01/MUKAB-KUTIM/XII/2020 tanggal 8
Desember 2020 tentang Pengesahan Kuorum, Jadwal Acara
dan Tata Tertib Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan
Industri Kutai Timur.
2. Keputusan Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan
Industri Kutai Timur nomor: SKEP/02/MUKAB-KUTIM/XII/2020
tanggal 8 Desember 2020 tentang Pengesahan Pimpinan
Sidang Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri
Kutai Timur.
3. Keputusan Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan
Industri Kutai Timur nomor: SKEP/03/MUKAB-KUTIM/XII/2020
tanggal 8 Desember 2020 tentang Pengesahan Tim Perumus
Sidang-Sidang Komisi Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang
dan Industri Kutai Timur.
4. Keputusan Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan
Industri Kutai Barat nomor: SKEP/04/MUKAB-KUTIM/XII/2020
tanggal 8 Desember 2020 tentang Pengesahan Tim Perumus
Sidang-Sidang Komisi Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang
dan Industri Kutai Timur

MEMUTUSKAN

Menetapkan : Keputusan Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri


tentang Pengesahan Ketua Masa Bakti 2020-2025.
Pertama : Mengesahkan Ketua Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur
masa bakti 2020-2025 secara aklamasi kepada Saudara H.
Ahlang Edy, S.Hut
Kedua : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.
Ditetapkan di : Kutai Timur
Pada Tanggal : 8 Desember 2020

MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR
Pimpinan Sidang Mukab Kutai Timur

No Nama Jabatan Tanda Tangan

1 WIBOWO MAPPATUNRU, S.E KETUA

YAJIS PANGGASA, S.PT., M.SI


2 ANGGOTA

3 H. NASIR SANGGE, S.E ANGGOTA


KEPUTUSAN
MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR
Nomor : SKEP/05/MUKAB-KUTIM/XII/2020

TENTANG

PENGESAHAN KETUA TERPILIH


MERANGKAP SEBAGAI KETUA FORMATUR
DAN EMPAT ANGGOTA FORMATUR

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR

Menimbang : a. bahwa dengan berakhirnya Kepengurusan Kamar dagang


dan Industri Kutai Timur, maka Musyawarah Kabupaten Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur perlu segera mengadakan
pemilihan dan penyusunan Kepengurusan Kamar Dagang
dan Industri Kutai Timur masa bakti 20120-2025 melalui sistem
Formatur, yaitu melalui pemilihan Ketua Umum Dewan
Pengurus Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur yang
sekaligus merangkap Ketua Formatur;
b. bahwa oleh karena itu, Musyawarah Kabupaten Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur melalui Sidang Pleno telah
menetapkan Ketua Formatur yang terdiri dari Ketua Umum
Terpilih merangkap Ketua Formatur yang selanjutnya akan
memilih 4 (empat) Anggota Formatur;
c. bahwa untuk itu perlu disahkan dengan Keputusan
Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Kutai
Timur;

Mengingat : 1. Undang-Undang nomor 1 tahun 1987 tentang Kamar Dagang


dan Industri;
2. Keputusan Presiden RI nomor 17 tahun 2010 tentang
Persetujuan Perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah
Tangga Kamar Dagang dan Industri;
3. Keputusan Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri
Indonesia Nomor: Skep/167/DP/IX/2016 tanggal 28 September
2016 tentang Peraturan Organisasi Mengenai Pedoman
Penyelenggaraan Musyawarah Kabupaten/Kota Kamar
Dagang dan Industri Untuk Daerah Yang Kepengurusannya
Sementara (Caretaker) Dengan Kondisi Tertentu;
4. Keputusan Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri
Provinsi Kalimantan Timur Nomor: SKEP/08/DP/XI/2020 tanggal
12 November 2020 Tentang Pengesahan Kepengurusan
Sementara kamar Dagang Dan Industri Kutai Timur;
5. Keputusan Dewan pengurus Kadin Kutai Timur nomor:
SKEP/01/DP/XI/2020 tanggal 17 November 2020 tentang
Penyelenggaraan dan pembentukan Panitia Pengarah dan
Panitia Pelaksana Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang
dan Industri Kutai Timur

Memperhatikan : 1. Keputusan Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan


Industri Kutai Timur nomor: SKEP/01/MUKAB-KUTIM/XII/2020
tanggal 8 Desember 2020 tentang Pengesahan Kuorum,
Jadwal Acara dan Tata Tertib Musyawarah Kabupaten Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur.
2. Keputusan Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan
Industri Kutai Timur nomor: SKEP/02/MUKAB-KUTIM/XII/2020
tanggal 8 Desember 2020 tentang Pengesahan Pimpinan
Sidang Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri
Kutai Timur.
3. Keputusan Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan
Industri Kutai Timur nomor: SKEP/03/MUKAB-KUTIM/XII/2020
tanggal 8 Desember 2020 tentang Pengesahan Tim Perumus
Sidang-Sidang Komisi Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang
dan Industri Kutai Timur.
4. Keputusan Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan
Industri Kutai Timur nomor: SKEP/04/MUKAB-KUTIM/XII/2020
tanggal 8 Desember 2020 tentang Pengesahan Tim Perumus
Sidang-Sidang Komisi Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang
dan Industri Kutai Timur
5. Keputusan Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan
Industri Kutai Timur nomor: SKEP/05/MUKAB-KUTIM/XII/2020
tanggal 8 Desember 2020 tentang Pengesahan Ketua Kamar
Dagang dan Industri Kutai Timur Masa Bakti 2020-2025.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : Keputusan Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri


tentang Pengesahan Ketua Terpilih Merangkap Sebagai Ketua
Formatur dan 4 (Empat) Orang Formatur.

Pertama : Mengesahkan 4 (empat) orang anggota formatur terpilih


dengan nama-nama sebagai berikut :
1. H. Ahlang Edy, S.Hut
2. Heri Suratman Aras
3. Yajis Panggasa
4. Hairil
5. Mustafa
Kedua : Memberi mandat penuh kepada Ketua Terpilih sekaligus
merangkap Ketua Formatur dan 4 (empat) orang anggota
formatur sebagaimana dimaksud diktum Pertama untuk
menyusun dan menetapkan struktur dan komposisi personalia
Kepengurusan Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur yang
terdiri dari Dewan Penasihat, Dewan Pertimbangan dan Dewan
Pengurus Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur.
Ketiga : Ketua Formatur dan 4 (empat) anggota Formatur diberikan
mandat untuk menyusun struktur dan komposisi personalia
Kepengurusan Kamar Dagang dan Industri Kutai Timur selama-
lamanya 1 (satu) bulan setelah pelaksanaan Musyawarah
Kabupaten.
Keempat : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.
di : BalikpapanPada Tanggal : 25 Maret 2012
Ditetapkan di : Kutai Timur
Pada Tanggal : 8 Desember 2020

MUSYAWARAH KABUPATEN
KAMAR DAGANG DAN INDUSTRI KUTAI TIMUR
Pimpinan Sidang Mukab Kadin Kutai Timur

No Nama Jabatan Tanda Tangan

1 WIBOWO MAPPATUNRU, S.E KETUA

YAJIS PANGGASA, S.PT., M.SI


2 ANGGOTA

3 H. NASIR SANGGE, S.E ANGGOTA

Anda mungkin juga menyukai