Anda di halaman 1dari 1

DIKTAT MATA KULIAH STATISTIKA DAN PROBABILITAS

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan ilmunya kepada penulis
sehingga berhasil menyelesaikan Buku Ajar Statistik dan Probabilitass ini. Buku Ajar ini
disusun untuk memberikan bekal kepada mahasiswa program studi teknik sipil tentang
pemahaman pengertian statistik/statistika dan teori peluang, agar mahasiswa dapat lebih
memahami mangfaat alat bantu statistika dan kaidah-kaidah peluang yang diperlukan untuk
menyelesaikan permasalahan yang berkaitan dengan penerapan bidang statistika, sains dan
teknologi. Namun tidak menutup kemungkinan bidang ilmu lain dapat menggunakan dan
mengambil manfaat dari buku ajar ini. Buku ajar ini terdiri atas 7 bab.

Tiap-tiap bab diberikan contoh-contoh permasalahan dengan tujuan agar mahasiswa dapat
lebih mudah memahami pengertian yang disajikan dan diakhiri dengan soal latihan beserta
pembahasannya. Pembahasan materi lebih ditekankan bagaimana mahasiswa dapat
menganalisis konsep permasalahan. Selain dari itu, sangat diharapkan mahasiswa dapat
berlatih mengerjakan soal-soal yang ada, agar mampu menggunakan konsep tersebut. Adapun
pokok bahasan yang dicakup dalam buku ini, antara lain: 1) Pendahuluan; 2) Distribusi
Frekuensi; 3) Ukuran Titik Pusat; 4) Ukuran Sebaran Data; 5) Pencacahan Titik Contoh; 6)
Pengertian Tentang Distribusi Normal dan Distribusi-t dan 7) Analisa Regresi.

Mahasiswa dalam mempelajari buku ajar ini disarankan secara berurutan berdasarkan nomor
urut bab, dikarenakan materi pada bab nomor urut kecil merupakan pra syarat untuk bab
selanjutnya. Tak ada sesuatu ciptaan manusia yang sempurna, sebagaimana isi buku ajar ini,
oleh karena itu penyusun berharap banyak masukan dari para pembaca dan pemerhati
statistika dan probabilitas sehingga buku ini menjadi lebih baik dan lebih bermanfaat. Tak
lupa ucapan terima kasih kami sampaikan kepada mahasiswa pendidikan fakultas teknik
program studi teknik sipil Unika St. Thomas SU khususnya angkatan 2017 yang turut
membantu terwujudnya buku ajar ini.

Terima kasih Tuhan Yesus Memberkati.

Medan, … Desember 2017

Penyusun,

Ir. Oloan Sitohang, MT.

1 Program Studi Teknik Sipil Universitas Katolik Santo Thomas

Anda mungkin juga menyukai