Anda di halaman 1dari 9

ANALISA JURNAL PENGELOLAAN ATAU ASKEP PASIEN INFARK MIOKARD

Ditujukan Untuk Memenuhi Salah Satu Tugas Individu 1 Mata Kuliah Keperawatan Gawat
Darurat
Dosen Pengampu : Ibu Ida Rosidawati,M.Kep

Disusun Oleh :
Neng Hana Nur Fadilah C2114201087
3A

PROGRAM STUDI SARJANA KEPERAWATAN


FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH TASIKMALAYA
2023
Judul GAMBARAN ASUHAN KEPERAWATAN GAWAT DARURATPADA
PASIEN INFARK MIOKARD AKUT DENGAN NYERIAKUT DI RUANG
EMERGENCY CARDIO RSUP SANGLAH DENPASAR
Nama Artawan, I.K, Wijaya. I.M.S , Arini. L.A, Sunirda. I.N
Penulis
Nama Jurnal Kesehatan Medika Udayana
Jurnal
Vol Vol.05 No.01 April 2019

A. Abstract
Latar belakang: Infark Miokard Akut (IMA) merupakan salah satu penyakit
kegawatdaruratan kardiovaskuler. Tanda gejala IMA yang menyertai pasien
datang ke Instalasi Gawat Darurat adalah keluhan nyeri dada. Nyeri dada
merupakan respon yang terjadi akibat iskemia pada miokard. Nyeri dada yang
tidak tertangani lebih dari 20 menit akan mengakibatkan kerusakan jantung
yang bersifat irreversible. Tujuan dari studi kasus ini untuk menggambarkan
asuhan keperawatan gawat darurat padapasien IMA dengan nyeri akut. Metode:
Metode yang digunakan pada karya tulis ini adalah metode deskriptif dengan
pendekatan studi kasus yang menggambarkan kondisi dua pasien yang menderita
IMA dengan nyeri akut. Alat yang digunakan untuk mengambil data adalah checklist
observasi IMA dan lembar wawancara. Data yang didapatkan dianalisis
dengan menarasikan data yang diperoleh dan membandingkan pada teori yang sudah
ada.Hasil: Pengkajian pasien IMA difokuskan pada pengkajian sekunder
SAMPLE yaitu data nyeri dada. Data nyeri dada diperoleh melalui pendekatan
PQRST sehingga masalah keperawatan utama adalah nyeri akut.
Tindakan kegawatdaruratan yang dilakukan dengan pemberian oksigen
sebagai terapi nonfarmakologi serta pemberian anti-ischaemic therapy dan
fibrinolysis sebagai terapi farmakologi. Evaluasi dilakukan selama 1 jam, hasil
didapatkan yaitu nyeri berkurang dari skala berat menjadi sedang. Simpulan:
Sebagai perawat kegawatdaruratan harus memperhatikan pengkajian IMA
pada pengkajian sekunder yaitu SAMPLE dan melakukan kolaborasi dengan
tenaga medis untuk mengurangi nyeri dengan terapi farmakologi dan
nonfarmakologi.
B. Deskripsi Singkat
Infark miokard adalah istilah medis untuk serangan jantung, yaitu kondisi ketika
aliran darah yang menyuplai otot jantung terhenti atau berkurang akibat penyempitan
pembuluh darah. Apabila aliran darah terhenti, maka otot jantung tidak dapat
menerima oksigen dan nutrisi yang cukup, sehingga berisiko mengalami kerusakan.
Infark miokard adalah kondisi yang terjadi akibat kurangnya aliran darah ke otot
jantung. Kondisi ini cukup berbahaya dan termasuk dalam keadaan darurat yang
mengancam jiwa, sehingga perlu penanganan sesegera mungkin. MA adalah suatu
keadaan atau nekrosis otot jantung karena kurangnya suplai darah dan oksigen
pada miokard (ketidakseimbangan antara suplai dan kebutuhan oksigen miokard).

C. Analisa IMRAD
Introduction Salah satu jenis Acute Coronary Syndrom adalah Infark Miokard
Akut yang disebabkan olehpecahnya plak arteroma dipembuluh
darah coroner sehingga mengakibatkan terbentuknya thrombus,
akibatnya suplai oksigen dan nutrisi menuju miokard
terhambat. Manifestasi adanya infark miokard adalah timbulnya
rasa nyeri dada sebagai respon terjadinya proses iskemia pada
miokard. Nyeri dada tipikal yang dirasakan oleh pasien infark
miokard biasanya dirasakan terus menerus selama 30-60 menit .
Nyeri oleh karena proses iskemik yang tidak tertangani >20 menit
maka dapat menyebabkan kematian otot jantung yang bersifat
irreversible. Meningkatnya angka kejadian pada kasus infark miokard
akut disebabkan oleh gaya hidup masyarakat saat ini yang memicu
terbentuknya arterosklerosis. Tersumbatnya arteri koroner pada
jantung akan mengakibatkan terganggunya aliran darah yang
membawa nutrisi dan oksigen menuju sel otot jantung, keadaan ini
disebut dengan iskemia. Iskemia yang berkepanjangan pada akhirnya
menyebabkan kerusakan sel dan asam laktat yang dihasilkan akan
tertimbun dalam miokard dan akan menstimulasi ujung-ujung saraf
sebagai pertanda adanya kerusakan pada miokard. Rasa nyeri pada
infark miokard muncul sebagai respon terjadinya iskemia pada
miokard. Dampak yang dapat timbul akibat nyeri infark yang tidak
tertangani adalah terjadinya penurunan kontraktilitas, penurunan
curah jantung serta kekakuan ventrikel yang dapat mempengaruhi
sirkulasi darah kedalam tubuh . Apabila hal tersebut tidak
segera ditangani maka keadaan infark miokard akan berujung pada
syok kardiogenik.
Methode Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kasus, yaitu
satu jenis rancangan penelitian yang mencangkup satu unit
penelitian secara intensif. Studi kasus dibatasi oleh waktu dan
tempat, serta kasus yang dipelajari berupa peristiwa, aktivitas atau
indvidu . Penelitian ini menggunakan rancangan studi kasus yang
mengambarkan asuhan keperawatan pada pasien Infark Miokard
Akut (IMA) dengan nyeri akut di Emergency Cardio RSUP
Sanglah Denpasar. Adapun subjek studi kasus sekurang-kurangnya
dua pasien (individu, keluarga atau masyarakat kelompok khusus)
yang diamati secara mendalam. Subjek yang digunakan dalam studi
kasus ini adalah 2 orang pasien (2 kasus) dengan masalah keperawatan
yang sama yaitu pasien Infark Miokard Akut dengan nyeri akut.
Result Pengkajian pada pasien Bp. WS dilakukan pada Hari Senin, 10
Juli 2017 pada pukul 03.15 wita. Bp. WS merupakan pasien
rujukan dari Klinik Bintang Klungkung, datang ke Instalasi Gawat
Darurat (IGD) RSUP Sanglah Denpasar diantar menggunakan
ambulan. Bp. WS kemudian dilakukan pengkajian di fasttrack,
setelah dilakukan pemeriksaan EKG lalu didiagnosa mengalami
Infark Miokard dengan kategori P1 dan segera di pindahkan ke
ruang Emergency Cardio. Pengkajian pada pasien 2, Bp HR
dilakukan pada Hari Selasa, 11 Juli 2017 pada pukul 00.01 wita.
Bp HR datang ke IGD RSUP Sanglah Denpasar diantar oleh
keluarga dengan menggunakan mobil pribadi. Bp. HR dilakukan
pengkajian di fasttrack dan didiagnosa Acute Coronary Syndrome
(ACS) dengan kategori P1 dan segera dipindahkan ke ruang
Emergency Cardio.
Pengkajian pada pasien infark mioard akut mendapatkan data
keluhan utama adalah nyeri dada atau ulu hati. Nyeri biasanya muncul
tiba –tiba, dada terasa berat atau panas dan sesak saat bernafas. Nyeri
tidak dapat hilang saat istirahat dan terasa memberat saat
beraktivitas. Nyeri dirasakan mulai dada, ulu hati tembuh ke
punggung dan menjalar kebahu sampai kelengan.
Diagnosis keperawatan yang dapat ditegakkan berdasarkan
hasil pengkajian dengan pasien INFARK Miokard Akut
adalahNyeri akut berhubungan dengan agen cedera
biologis(ketidakseimbangan antara suplai dan kebutuhan oksigen
pada miokard akut) ditandai dengan adanya keluhan nyeri, pasien
mengatakan tidak mengetahui penyebab timbulnya nyeri,
nyerimuncul tiba-tiba saat sedang beraktifitas nyeri tidak hilang
saat istirahat, pasien mengatakan nyeri terasa seperti terbakar,
pasien mengatakan nyeri ulu hati menjalar ke dada, leher
belakang dan bagian punggung, skala nyeri 7, nyeri diasakan
hilang timbul sejak kemarin, namun dirasakan semakin berat sejak
kemarin malam dirasakan lebih dari 30 menit, diaphoresis, takikardi
(113x/menit), sesak (RR: 28x/menit), wajah meringis, adanya Levine
sign’s (kepalan tangan pada daerah dada). Diagnosis ini muncul baik
pada pasien 1 dan 2. Diagnosisi ini merupakan diagnosis prioritas yang
muncul pada pasien dengan IMA.
Disscusion Perbedaan intervensi pemberian terapi farmakologi fibrinolitik
antarapasien 1 dan pasien 2 didasarkan pada onset gejala nyeri yang
dirasakan,sehingga intervensi pemberian fibrinolitik hanya dapat
diberikan padapasien 2 (Bp. HR) yang memiliki onset nyeri
kurang dari 12 jam.Pelaksanaan tindakan keperawatan pada
pasien Infark Miokard Akutdengan nyeri akut dilakukan sesuai
dengan rencana yang telah dibuatsebelumnya. Pasien 1 (Bp. WS)
hanya mendapat anti-ischaemic therapy.Pelaksanaan pemberian terapi
anti-ischaemic therapy dan fibrinolitik padapasien 2 dilakukan 30
menit setelah pasien tiba dirumah sakit dan 30 menitkedua setelah
pemberian terapi fibrinolitik pertama. Pelaksanaan
observasihemodinamik dilakukan dengan ketat setiap 5 menit saat
pemberianfibrinolitik.

D. Pembahasan
Pengkajian yang terdiri dari keluhan utama, mekanisme cedera dan Sign
andsymptoms, Allergy, Medication, Last oral intake dan Event leading
injury(SAMPLE), pemeriksaan fisik terfokus dan pemeriksaan laboratorium.
Padapengkajian sekunder terdapat beberapa data yang berbeda antara pasien 1
danpasien 2 yaitu pada sign and simptoms, pemeriksaan fisik dan hasil
laboratorium.Pada kasus ditemukan tanda sign and symptoms yaitu nyeri. Nyeri yang
memilikipenjalaran yang berbeda. Bp. WS (Infark anterior) mengeluh nyeri
pada ulu hatiyang menjalar ke dada, leher belakang dan punggung. Sementara
itu Bp. HR(infark Inferior) mengeluh nyeri dada yang menjalar ke punggung, lengan
sampaitanggan kiri. Perbedaan penjalaran daerah nyeri yang dirasakan
mungkindibedakan oleh letak lokasi infark yang berbeda. Menurut Kozier
(2010) nyerimerupakan salah satu respon mekanisme pertahanan tubuh yang
menandakanadanya kerusakan jaringan. Nyeri pada infark dimulai dari iskemia
miokad yangmengakibatkan sel tidak mampu untuk melakukan metabolisme anaerob
sehingga terjadi penurunan ATP.
Pada pemerikssan laboratorium ditemukan pada pasien 1 (Bp.
WS)mengalami peningkatan pada pemeriksaan Troponin T dan pasien 2
(Bp. HR)peningkatan pada CK-MB mass.Menurut tinjauan teori CK-MB
(Creatinine Kinase Myoglobin Bund)merupakan pemeriksaan yang digunakan
untuk mengidentifikasi adanya infarkmiokard yang meningkat setelah 3 jam bila
terjadi infark miokard dan mencapaipuncak dalam 10 sampai 24 jam dan
kembali normal dalam 2 hari.
Berdasarkan data yang diperoleh dari pengkajian pada pasien 1 (Bp. WS)dan pasien
2 (Bp. HR) dengan Infark Miokard Akut didapatkan fokus diagnosayang
muncul yaitu nyeri akut. Diagnosa ini ditegakkan dari data hasil pengkajianpasien 1
(Bp. Ws) dan pasien 2 (Bp. HR) yaitu adanya keluhan nyeri,
dipsnea,diaphoresis, takikardi, wajah tampak meringis, adanya Levine sign’n dan
tandagejala tersebut sudah sesuai dengan batasan karakteristik pada tinjauan
teori.Menurut tinjauan teori ada tiga macam diagnosa yang muncul pada kasus
InfarkMiokard Akut yaitu nyeri akut, penurunan curah jantung dan
ketidakefektifan perfusi jaringan perifer. Diagnosa pada tinjauan teori yang tidak
muncul pada tinjauan kasus adalah ketidakefektifan perfusi jaringan perifer.
Langkah berikutnya setelah menetapkan diagnosa prioritas
makadisusunlah rencana keperawatan. Adapun rencana keperawatan pasien
IMA dengan nyeri akut adalah
1.Lakukan pengkajiannyeri komprehensifmeliputi lokasi,krakteristik,
durasi,frekuensi, kualitas,intensitas atauberatnya nyeri danfaktor pencetus.
2.Observasi adanyapetunjuk nonverbalmengenaiketidaknyamananterutama mereka
yangtidak dapatberkomunikasi secaraefektif.
3.Kaji adanyadiaphoresis.
4.Monitor tanda-tandavital.
5.Beikan posisifisiologis: semifowler
6.Lakukan pemeriksaan EKG 12 Lead
7.Berikan oksigen tambahan dengan kanula nasal ataumasker sesuai indikasi.
8.Ajarkan teknik nonfarmakologi distraksi dan relaksasinapas dalam pada saat
nyeri.
Secara umum implementasi yang dilakukan pada kasus Bp. WS dan Bp.HR
sudah sesuai dengan intervensi yang direncanakan sebelumnya. Hanya
sajaterdapat beberapa implementasi tambahan seperti pemberian obat
farmakologifibrinolitik (1,5 juta unit) yang diberikan pada Bp. HR dilakukan selama 1
jam (30menit pertama untuk pemberian fibrinolitik 750.000 unit dan 30 menit
keduauntuk 750.000 unit berikutnya). Pada saat pemberian terapi fibrinolitik
ini,perawat melakukan observasi yang ketat melalui pemeriksaan vital sign
setiap 5menit sampai pemberian terapi fibrinolitik tersebut selesai.Menurut teori
terapi ini harus diawasi agar keadaan hemodinamik pasientetap stabil dan untuk
mencegah terjadinya perdarahan.
Evaluasi keperawatan yang dilakukan pada Bp. WS dan Bp. HR adalah 4x15 menit.
Setelah implementasi dilakukan selama 1 jam, pada Bp. WS diperolehhasil
nyeri yang dirasakan menjadi berkurang dengan skala nyeri 2 setelahpemberian
terapi farmakologi anti-ischaemictherapy berupa antiplatelet (Acetosaldan
Clopidrogel), antikoagulan (Enoxaparin), dan analgesik (ISDN). Sementaraitu Bp.
HR juga mendapat anti-ischaemic therapy yang sama ditambah denganterapi
pemberian terapi fibrinolitik, dengan hasil akhir nyeri berkurang denganskala
nyeri 2.
E. Manfaat dan Kekurangan
Manfaat :
1) Penelitian Original: Jika jurnal ini adalah penelitian asli, itu dapat menjadi
kelebihan karena dapat menyumbangkan pengetahuan baru ke dalam literatur
ilmiah.

2) Relevansi Klinis: Jika penelitian ini memiliki aplikasi langsung dalam praktik
perawatan pasien dengan infark miokard akut, itu dapat dianggap sebagai
kelebihan karena memiliki dampak positif pada praktik klinis.

3) Kontribusi pada Bidang Keperawatan: Penelitian seperti ini dapat menjadi


kontribusi yang berharga pada bidang keperawatan, membantu perawat dan
praktisi kesehatan lainnya dalam merawat pasien dengan lebih baik.

4) Data yang Kuat: Jika penelitian ini didasarkan pada metodologi yang kuat,
ukuran sampel yang memadai, dan analisis yang tepat, itu dapat mejadi
kelebihan karena meningkatkan kepercayaan terhadap hasilnya.

Kekurangan
1) Keterbatasan Metodologi: Jika penelitian ini memiliki keterbatasan dalam
metode penelitian, seperti desain penelitian yang tidak sesuai atau bias
potensial, itu dapat menjadi kekurangan yang serius.

2) Ukuran Sampel Kecil: Jika ukuran sampel yang digunakan dalam penelitian
ini terlalu kecil, hasilnya mungkin tidak dapat dianggap mewakili populasi
yang lebih besar.

F. Simpulan dan Saran


Simpulan :
Fokus Pengkajian kegawatdaruratan pasien Infark Miokard Akut adalah pada
poin sirkulasi. Namun poin ini tidak ada mengalmi kesenjangan data seperti
terjadi hipotensi, akral dingin atapun diaporesis. Kesenjangan data
pengkajian ditemukan pada tahap pengkajian sekunder yaiutu pada keluhan nyeri dan
hasil laboratoirum yang mengalami perubahan. Diagnosa pada pasien Infark
Miokard Akut ditemukandua diagnosa keperawatan yang sama antara pasien 1
dan pasien 2 yaitunyeri akut dan penurunan curah jantung. Perencanaan
keperawatan pada pasien Infark Miokard Akut difokuskansesuai dengan
diagnosa prioritas yaitu nyeri akut. Perencanaan untukmengatasi nyeri dilakukan
dengan pemberian terapi nonfarmakologi(oksigenasi, posisi semifowler, ditraksi dan
relaksasi) sertapemberianterapi farmakologi (analgetik, antiplatelet,
antikoagulan, fibrinolitik). Perbedaan intervensi pemberian terapi farmakologi
fibrinolitik antarapasien 1 dan pasien 2 didasarkan pada onset gejala nyeri yang
dirasakan,sehingga intervensi pemberian fibrinolitik hanya dapat diberikan
padapasien 2 (Bp. HR) yang memiliki onset nyeri kurang dari 12 jam.
Pelaksanaan tindakan keperawatan pada pasien Infark Miokard Akut dengan
nyeri akut dilakukan sesuai dengan rencana yang telah dibuat sebelumnya.
Pasien 1 (Bp.WS) hanya mendapat anti-ischaemic therapy. Pelaksanaan pemberian
terapi anti-ischaemic therapy dan fibrinolitik padapasien 2 dilakukan 30 menit
setelah pasien tiba dirumah sakit dan 30 menitkedua setelah pemberian terapi
fibrinolitik pertama. Pelaksanaan observasi hemodinamik dilakukan dengan ketat
setiap 5 menit saat pemberian fibrinolitik.Diagnosa keperawatan nyeri pada
pasien 1 sudah teratasi sesuai dengan kriteria waktu yang ditentukan ditujuan yaitu
dalam waktu 4x 15 menit setelah pemberian. Pada eveluasi terakhir pasien
mengatakan nyerinya berkurang dengan skala nyeri 2 setelah diberikan anti-
ischaemic therapy.Begitu juga pada pasien 2 diagnosa keperawatan nyeri teratasi dan
skalanyeri pasien berkurang menjadi 2 setelah pemberian terapi fibrinolitik.
Saran :
diharapkan untuk perawat agar lebih memperbaharui ilmu keperawatankhususnya
dalam melakukan pengkajian nyeri pada pasien yangmengalami masalah cardio
karena nyeri yang dirasakan pasien berbedaantara satu dan yang lain begitu juga
dengan ketepatan dalam pengkajianonset nyeri. Tenaga medis khususnya perawat
harus memahamikarakteristik dari nyeri dada itu sendiri sehingga
mampu membedakannyeri dada tipikal dan atipikal.
DAFTAR PUSTAKA

Artawan, I.K, Wijaya. I.M.S , Arini. L.A, Sunirda. I.N.(2019). GAMBARAN ASUHAN
KEPERAWATAN GAWAT DARURATPADA PASIEN INFARK MIOKARD AKUT
DENGAN NYERIAKUT DI RUANG EMERGENCY CARDIO RSUP SANGLAH
DENPASAR. Jurnal Kesehatan Medika Udayana.
Hidayat, A. (2009) Metode Penelitian Keperawatan dan Teknik PengumpulanData.
Jakarta : Salemba Medika
Kartikawati, D. (2012). Buku Ajar Dasar-Dasar Keperawatan Gawat Darurat.Jakarta:
Salemba Medika
Kementrian Kesehatan RI. (2012). Data dan Informasi Kesehatan situasiKesehatan
Penyakit tidakMenular. Jakarta : KEMENKES RI
Muttaqin, A. (2009). Asuhan Keperawatan Klien dengan Gangguan
SistemKardiovskuler. Jakarta: Salemba Medika
NANDA. (2015). Diagnosis Keperawatan Definisi dan Klasifikasi 2015-2027.Jakarta
EGCNIC. (2016).Nursing Intervensions Classification(5th ed). UK : Elsevier Inc
NOC. (2016). Nursing Outcome Classification(5th ed). UK : Elsevier Inc

Anda mungkin juga menyukai