Anda di halaman 1dari 1

Keseruan Lomba Agustus

Pada tanggal 13 agustus tepat pada hari minggu, didesaku mengadakan lomba
agustusan. Aku ditawarkan menjadi panitia dalam lomba agustusan tersebut dan
lalu aku terima tawaran itu. Banyak sekali lomba lomba yang diadakan didesaku
yaitu lomba kelereng, lomba lari sarung, memasukkan sedotan, nyuwun tampah,
dan banyak lagi lomba lomba yang seru.

Tidak hanya aku saja yang menjadi panitia lomba itu, masih banyak teman-teman
desaku yang juga ikut menjadi panitia lomba. Aku mengikuti lomba estafet lari
sarung bersama teman-teman panitiaku, peraturannya sarung tersebut dimasuki
3 orang dan akan disuruh berlari, ketika Ada lagu yang dimainkan ditengah tengah
berlari para peserta harus berjoget sampai Lagunya selesai diputar. Aku
mendapat juara 2 dan mendapatkan uang sebesar Rp5000. Lomba selesai sampai
jam 3 sore, para panitia dan peserta berhenti dulu untuk beristirahat dirumah,
aku beristirahat dulu dirumah, ketika habis magrib para panitia disuruh
berkumpul kerumah Pak RW untuk membagikan kupon jalan sehat untuk hari 17
agustus. Setelah membagikan kupon, lomba dilanjutkan dengan lomba bapak
bapak seperti lomba catur, lomba tennis meja, lomba bola voli, dll.

Sebelum hari 17 agustus dimulai, aku dan teman-teman panitiaku sedang rapat
untuk meriahkan karnaval 17 agustusan nanti. Setelah menentukan bagaimana
cara meriahkan karnaval 17 agustusan nanti, aku dan teman-teman ku latihan
sebelum 17 agustusan nanti.

Akhirnya pada tanggal 17 agustusan dimulai dan karnaval dimulai pada jam 3
sore, aku dan orang orang didesaku merayakan 17 agustusan dengan jalan sehat
karnaval dan aku dan teman-teman panitaku juga ikut merayakannya. Setelah
selesai jalan sehat dan pemotongan kupon, lalu dilanjut jam 8 dengan undian
kupon berhadiah hadiah utamanya yaitu kulkas, mesin cuci dan lemari, undian
kupon dilaksanakan sampai jam 11 malam, aku hanya mendapapatkan tempat
sampah, tapi aku bersyukur ajah. Demi apa? Demikian.

Anda mungkin juga menyukai