Anda di halaman 1dari 1

Bagaimana proses pencatatan akuisisi XL Axiata atas Link Net?

Apa dampak akuisisi ini terhadap


entitas dan pelaporan keuangan dari XL Axiata pada akhir 2022?

- Proses pencatatan akuisisi PT XL Axiata Tbk atas PT Link Net Tbk:

Proses pencatatan akuisisi PT XL Axiata adalah dengan menilai banyaknya aset dan utang
lancar (liabilitas) PT Link Net. Dan aset seperti properti, peralatan, saham, utang lancar
(liabilitas). PT XL Axiata akan menilai PT Link Net yang sekarang menjadi bagian dari akuisasi
dan itu masuk dalam laporan keuangan. Apabila nilai akuisisi lebih dari nilai aset wajar dan utang
lancar (liabilitas) yang didapat, aka terjadi selisih dan dicatat dalam laporan keuangan dan
menjadi aset tak berwujud: PT XL Axiata akan mengungkap yang sebenar-benarnya dalam
catatan laporan keuangan adanya akuisisi PT Link Net Tbk, contohnya nilai transaksi, metode
penilaian, dan dampak finansialnya.

- Dampak akuisisi ini terhadap entitas dan pelaporan keuangan PT XL Axiata pada akhir 2022:

Akuisisi banyak sedikit akan mempengaruhi struktur maupun ukuran perusahaaan karena PT
Link Net Tbk sudah berbeda kepemilikan. Dan hasil laporan keuangan PT Link Net merupakan
bagian dari pelaporan keuangan PT XL Axiata dan pastinya akan mempengaruhi pendapatan
bersih PT XL Axiata. Setelah PT Link Net Tbk akuisisi maka pencatatan aset, libilitas, dan
godwil akan mempengaruhi posisi keuangan PT XL Axiata pada akhir 2022 dan setelahnya.

- Jurnal akuntansi PT XL Axiata Tbk setelah adanya akuisisi:

Pada pengakuan investasi awal, Investasi di PT Link Net (nilai wajar) dan dimasukkan
didebet karena investasi diperoleh (kas masuk) sedangkan kas atau setara kas kredit karena
pencatatannya sebagai pembayaran (kas keluar).

Pengakuan Nilai Wajar Aset dan Liabilitas, Nilai wajar Aset dan liabilitas dari PT Link Net
dalam laporan keuangan PT XL Axiata akan dicatat. Aset yang diperoleh akan dicatat sedangkan
liabilitas yang didapat akan dicatat sebagai kredit.

Goodwill selisih angka yang berasal dari kelebihan harga beli di atas harga pasar atas
pembelian atau pembayaran sebuah transaksi perusahaan, Goodwill debet sedangkan aset dan
liabilitas di peroleh (Nilai wajar) kredit. Apabila aset nilai wajar investasi awal melebihi nilai
aset nilai wajar dan liabilitas yang di peroleh maka akan terjadi selisih (goodwill) akan di catat
sebagai aset tak berwujud.

Sumber :

1. Nursasmito, Irfan. 2023. Akuntansi Keuangan Lanjutan I (BMP); 1-9/EKSI4309/3SKS.


Tangerang Selatan.
2. https://tekno.kompas.com/read/2022/12/27/08020097/4-akuisisi-dan-merger-perusahaan-
teknologi-indonesia-sepanjang-2022?page=all
3. https://tekno.kompas.com/read/2022/03/24/11350057/xl-axiata-akuisisi-51-persen-saham-
hipernet-senilai-rp-321-miliar

Anda mungkin juga menyukai