Anda di halaman 1dari 16

LAPORAN AKHIR

KULIAH KERJA NYATA


UNIVERSITAS MULAWARMAN
ANGKATAN 49 TAHUN 2023

DESA CITRA MANUNGGAL JAYA


KECAMATAN KALIORANG
KABUPATEN KUTAU TIMUR
Juni – Agustus 2023

Disusun oleh:

No Nama Lengkap NIM Fakultas


1. Rizky Maulana 2004016172 Kehutanan
2. Viona Septhy Aulya 2002056033 Ilmu Komunikasi
3. Nadiah 2002036076 Pembanguna Sosial
4. Sofi Nur Maulida 2004016132 Kehutanan
5. Dimas Daffa Erlangga 2009056033 Teknik Pertambangan
6. Fathi Y.A. Hamade 2001026096 Manajemen
7. Joyce Stevani Pakiding 2009066020 Teknik Kimia

LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT


UNIVERSITAS MULAWARMAN
TAHUN 2023
HALAMAN PENGESAHAN

Judul Kegiatan : Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Mulawarman


Angkatan 49 Tahun 2023
Waktu Pelaksanaan : Juni –Agustus 2023
Lokasi KKN : Desa Citra Manunggal Jaya
Ketua Kelompok : Rizky Maulana 2004016172
Anggota Kelompok : Viona Septhy Aulya 2002056033
Nadiah 2002036076
Sofi Nur Maulida 2004016132
Dimas Daffa Erlangga 2009056033
Fathi Y.A. Hamade 2001026096
Joyce Stevani Pakiding 2009066020

Mengetahui, Samarinda, 13 Agustus 2023


Pendamping Lapangan (PL), Ketua Kelompok,

Mustakim Rizky Maulana

Menyetujui,
Dosen Pembimbing Lapangan (DPL)

NIP. 1991072022032016
MEMBANGUN DESA WIRAUSAHA YANG KREATIF DAN BERBUDAYA
STRATEGI MENUJU DESA YANG MANDIRI
KKN 18 CITRA MANUNGGAL JAYA
ANGKATAN 49 TAHUN 2023

Agmi Sinta Putri 1,*, Rizky Maulana1, Viona Septhy Aulya2, Nadiah3, Sofi Nur Maulida4,
Dimas Daffa Erlangga 5, Fathi Y.A Hammade6 , Joyce Stevani Pakiding7

1
Kehutanan, Universitas Mulawarman, Samarinda Rizkymaulana.2004016172@gmail.com
2
Ilmu Komunikasi, Universitas Mulawarman, Samarinda vioyona123@gmail.com
3
Pembangunan Sosial, Universitas Mulawarman, Samarinda nadiahnadi62@gmail.com
4
Kehutanan, Universitas Mulawarman, Samarinda sofinurmaluida02@gmail.com
5
Teknik Pertambangan, Universitas Mulawarman, Samarinda dmsdfaerlng@gmail.com
6
Managemen, Universitas Mulawarman, Samarinda made030301@gmail.com
7
Teknik Kimia, Universitas Mulawarman, Samarinda joycestevanip0622@gmail.com

Korespondensi: asputri@fahutan.unmul.ac.id

ABSTRAK: Desa Citra Manunggal Jaya merupakan desa yang memiliki potensi dibidang usaha makanan khas
daerah dan kerajinan.Pada akhirnya kami fokus pada kegiatan masyarakat dalam upaya pengembangan UMKM
masyarakat di desa Citra Manunggal Jaya melalui program kerja sosialisasi pemasaran kepada UMKM dan
pelaku usaha di desa Citra Manunggal Jaya. Namun sesuai dengan ketentuan yang ada kami juga terjun ke
sekolah-sekolah untuk memberikan bimbingan belajar melalui sosialisasi kepada anak-anak SD dan SMP di
Desa Citra Manunggal Jaya. Selain itu akibat sempitnya lahan pertanian dikarenakan banyaknya lahan di
konversi menjadi lahan sawit sehingga kami membuat sebuah program kerja lapangan yaitu praktek pembuatan
hidroponik sistem wick sederhana dengan memanfaatkan lahan yang sempit dijadikan sebagai lahan pertanian
yang bermanfaat.Penanaman pohon buah didesa Citra Manunggal Jaya menjadi program kerja utama di
Koordinasi di awal untuk menggali masalah yang ada dengan turun langsung ke lokasi, wawancara langsung
ke masyarakat dan melalui media whatsaap. Setelah mengidentifikasi masalah, maka dilanjutkan dengan solusi
target, pelaksanaan dan evaluasi.Pelaksanaan program sendiri memiliki beberapa luaran seperti Brosur, video,
jurnal ilmiah, Penanaman Bibit Pohon Buah dan kegiatan beberapa sosial. Dimana luaran ini bertujuan untuk
memberikan edukasi kepada masyarakat melalui kegiatan sosialisasi, praktek lapangan maupun melalui video
dan jurnal ilmiah. Selain itu dengan adanya penanaman bibit pohon bauh, diharapkan masyarakat dapat
meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan dan keanekaragaman
hayati. Dengan penanaman pohon buah, masyarakat desa akan memperoleh manfaat berupa peningkatan
ketersediaan buah-buahan yang bergizi, meningkatkan kualitas udara, mengurangi erosi tanah, serta
memberikan tempat hidup bagi satwa liar. Penanaman pohon buah juga dapat menjadi sumber penghasilan
tambahan bagi masyarakat, baik melalui penjualan buah-buahan maupun produk olahan dari buah
tersebut. Kegiatan ini diharapkan dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan melibatkan kerjasama antara
pihak Desa Citra Manunggal Jaya, Kepala Dusun dan Ketua RT agar informasi terkait Desa Citra Manunggal
Jaya dapat tersebar luas dan menjadi contoh pembentukan kampung/desa yang lebih baik lagi dari berbagai
aspek serta agar tercapai edukasi kepada masyarakat luas di media sosial mahasiswa KKN.Menurut kami ada
beberapa permasalahan yang sebaiknya diselesaikan Pemerintah Kab. Kutai Timur Seperti masalah Akses
Jalan di Desa Citra Manunggal Jaya dan Memajukan UMKM setempat untuk menjangkau bisnis lebih luas lagi
agar bisa membantu perekonomian masyarakat dan membantu desa menuju desa yang mandiri. Rekomendasi
pembuatan web site desa agar Desa Citra Manunggal Jaya dikenal dengan sekala gobal dengan cakupan yang
lebih luas lagi oleh masyarakat luar. Hal ini dikarenakan masih banyak masyarakat luar yang belum mengetahui
tentang Desa Citra Manunggal Jaya dan minimnya informasi terkait dengan desa tersebut

Kata Kunci: Wirausaha; Strategi; Desa, Mandiri; Berbudaya; Kreatif


PENDAHULUAN
Desa Citra Manunggal Jaya terletak di Kecamatan Kaliorang, Kabupaten Kutai Timur, provinsi Kalimantan
Timur.Dibangun di atas luas wilayah seluas 9.473 hektar, dengan jumlah penduduk mencapai 1.570 jiwa.Batas-
batas wilayah yang memayungi desa ini adalah Benua baru Hilir di utara, Desa Kaliorang di selatan, Desa Bukit
Makmur di barat, dan Desa Bumi Sejahtera di timur.Masyarakat di desa citra manunggal jaya sebagaian besar
memiliki pekerjaan sebagai petani. Menjadi tempat bertumbuhnya tanah subur dan produktif, Desa Citra
Manunggal Jaya bangga memiliki lahan pertanian seluas 359 hektar hasil ladang tani meliputi: Pisang,
sebagai tanaman khas, menempati 40 hektar lahan yang subur, sementara sawit yang subur tumbuh di
lahan seluas 1500 hektar. Tidak hanya itu, desa ini juga menghiasi lahan seluas 70 hektar dengan
tanaman ubi jalar yang melimpah, serta 13 hektar yang ditanami beragam sayur-mayur segar.
Desa Citra Manunggal Jaya merupakan desa yang memiliki potensi dibidang usaha makanan khas
daerah dan kerajinan.Potensi makanan khas daearah yang terkenal di desa Citra Manunggal Jaya yaitu
abon ikan dan kerupuk kedebok pisang, sedangkan potensi dibidang kerajinan tas anyaman dari rotan,
bubu ikan khas masyarakat Dayak Basap dan kerajinan kain tenun khas NTT.Pada akhirnya kami fokus
di kegiatan masyarakat dalam upaya pengembangan UMKM masyarakat di desa Citra Manunggal Jaya
melalui program kerja sosialisasi pemasaran kepada UMKM dan pelaku usaha di desa Citra Manunggal
Jaya. Namun sesuai dengan ketentuan yang ada kami juga terjun ke sekolah-sekolah untuk memberikan
bimbingan belajar melalui sosialisasi kepada anak-anak SD dan SMP di Desa Citra Manunggal Jaya.
Selain itu akibat sempitnya lahan pertanian dikarenakan banyaknya lahan di konversi menjadi lahan
sawit sehingga kami membuat sebuah program kerja lapangan yaitu praktek pembuatan hidroponik
sistem wick sederhana dengan memanfaatkan lahan yang sempit dijadikan sebagai lahan pertanian yang
bermanfaat.Penanaman pohon buah didesa Citra Manunggal Jaya menjadi program kerja utama di
karenakan mulai berkurangnya pohon buah di Desa Citra Manunggal, sebagai bentuk upaya kami para
mahasiswa KKN melakukan penghijauan di desa Citra Manunggal Jaya dan juga sesuai dengan tema
KKN yaitu”Membangun Desa Menuju Kaltim Green”.
Desa Citra Manunggal Jaya memiliki potensi yang dapat dijadikan acuan program kerja. Secara
umum terdapat 4 aspek utama yaitu Kewirausahaan, Pertanian, Pendidikan dan lingkungan.
Permasalahan-permasalahan yang ada dalam masyarakat haruslah diatasi, maka dari itu diperlukan
pengabdian kepada masyarakat yang diwujudkan dalam bentuk Kuliah Kerja Nyata (KKN) 49
Universitas Mulawarman. Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan salah satu cerminan pelaksanaan Tri
Dharma Perguruan Tinggi yang secara khusus melaksanakan salah satu poin yaitu pengabdian kepada
masyarakat. KKN bagi mahasiswa diharapkan dapat menjadi suatu pembelajaran mahasiswa melalui
berbagai kegiatan langsung di tengah-tengah masyarakat dan menjadikan mahasiswa bagian dari
dinamika masyarakat, baik secara aktif dan kreatif. Bagi masyarakat kehadiran mahasiswa diharapkan
mampu memberikan motivasi dan inovasi dalam bidang sosial dan ekonomi (Beni Prabowo dkk, 2021).
Melalui aspek-aspek tersebut kami berharap dapak memberikan dampak positif khususnya kepada
masyrakat desa Citra Manunggal Jaya.
METODE
Berikut merupakan bagan/skema mengenai pendekatan penyelesaian masalah di desa Citra
Manunggal Jaya.

Gambar 1. Bagan pendekatan penyelesain masalah

Koordinasi di awal untuk menggali masalah yang ada dengan turun langsung kelokasi,
wawancara langsung kemasyarakat dan melalui media whatsaap. Setelah di indentifikasi masalah, maka
dilanjutkan dengan target solusi, pelaksanaan dan evaluasi.
Adapun 3 hal yang menjadi solusi yang ditawarkan oleh tim KKN 49 Unmul kelompok 18 desa
Citra Manunggal Jaya adalah:
2.1 Pembuatan Video Profil Desa
Video profil desa merupakan sebuah media yang bermanfaat untuk memberikan manfaat untuk
memberikan informasi atau gambaran secara lengkap mengenai suatu desa yang memiliki informasi dan
pengenalan lebih terhadap desa tersebut. Adapun hal-hal yang dipersiapakan berupa:
1) Menentukan konsep video
2) Pengambilan video
3) Editing
4) Finishing

2.2 Penanaman 50 Bibit Pohon Buah


program penanaman 50 bibit pohon buah bertujuan untuk mengedukasi dan meningkatkan
kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan dan keanekaragaman hayati. Dengan
penanaman pohon buah, masyarakat desa akan memperoleh manfaat berupa peningkatan ketersediaan
buah-buahan yang bergizi, meningkatkan kualitas udara, mengurangi erosi tanah, serta memberikan
tempat hidup bagi satwa liar. Penanaman pohon buah juga dapat menjadi sumber penghasilan tambahan
bagi masyarakat, baik melalui penjualan buah-buahan maupun produk olahan dari buah tersebut.
Metode pelaksanaan yakni, Survei lokasi, Koordinasi dan diskusi dengan pihak desa, pembuatan jalur
tanam dan ajir, persiapan bibit pohon buah dan kompos dan pelaksanaan penanaman.

2.3 Pembuatan Toga


Tanaman Obat Keluarga (TOGA) atau apotek hidup merupakan jenis tanaman obat pilihan yang
dipergunakan untuk pertolongan pertama. TOGA disebut juga sebagai obat-obat ringan untuk
mengobati beberapa macam penyakit, seperti demam dan batuk. TOGA merupakan salah satu tanaman
yang dapat dijadikan wahana pembelajaran untuk mengenal berbagai macam tanaman obat. Edukasi
TOGA dapat menjadi sumber pembelajaran edukatif dalam pembentukan karakter dan prinsip
kemandirian dalam upaya pengobatan keluarga. Bagian tumbuhan yang dapat dimanfaatkan sebagai
obat adalah bagian daun, kulit batang, buah, biji, dan akarnya. Secara umum, TOGA dimanfaatkan
sebagai minuman kebugaran, ramuan untuk gangguan kesehatan ringan, dan memelihara kesehatan,
serta meningkatkan gizi. Metode Pelaksanaan yakni melakukan koordinasi dan diskusi dengan pihak
desa dan rt,persiapan alat dan bahan dan pelaksanaan pembuatan TOGA.

2.4 Program Kerja Individu


Selain pelaksanaan mengenai hal-hal yang menjadi solusi yang ditawarkan oleh tim KKN 49
kelompok 18 desa Citra Manunggal Jaya, para tim juga melakasakan kegiatan program kerja individu
berdasarkan bidang masing-masing, diantaranya:
1. Rizky Maulana (Kehutanan), Melaksanakan kegiatan program kerja individu berupa “Penyuluhan
Kebakaran Hutan Dan Lahan” dengan membagikan brosur ke masyarakat desa Citra Manunggal
Jaya.
2. Viona Septhy Aulya (Ilmu Komunikasi), Melaksanakan kegiatan program kerja individu berupa
“Sosilasi Pentingnya Menjaga Lingkungan” dengan sasaran kegiatan anak-anak SD.
3. Nadiah (Pembangunan Sosial), Melaksanakan kegiatan program kerja individu berupa
“Pembuatan Hidroponik Sistem Wick Sederhana” dengan melakukan praktek dan sosialisasi
langsung kemasyarakat desa Citra Manunggal Jaya.
4. Sofi Nur Maulida (Kehutanan), Melaksanakan kegiatan program kerja individu berupa
“Pembuatan Lubang Resapan Biopori” dan “Video Edukasi Manfaat dan Cara Pembuatan Lubang
Resapan Biopori”.
5. Dimas Daffa Erlangga (Teknik Pertambangan), Melaksanakan kegiatan program kerja
individu berupa “Sosialisasi Mitigasi Bahaya Tanah Longsor” dengan target sasaran anak-anak
SMP.
6. Fathi Y.A. Hammade (Managemen), Melaksanakan kegiatan program kerja individu berupa
“Penyuluhan Strategi Pemasaran Digital Pada UMKM” dengan melakukan penyuluhan dan
sosialisasi strategi pemasaran kepada UMKM dan pelaku usaha di desa Citra Manunggal Jaya.
7. Joyce Stevani Pakiding (Teknik Kimia) Melaksanakan kegiatan program kerja individu
berupa “Pembuatan Briket Arang Dari Limbah Sekam Padi” dan “Vidio Cara Pembuatan Briket
Arang”.

HASIL DAN DISKUSI


3.1 Pembuatan Video Profil Desa
Hasil dari pelaksanaan pengabdian dalam wujud KKN 49 kelompok 18 desa Citra Manunggal
Jaya yaitu berupa video desa Citra Manunggal Jaya yang dapat di akses di tautan link berikut ini:
https://youtu.be/yLy7BUh1Hqg?feature=shared. Video profil ini merupakan media untuk
memperkenalkan desa Citra Manunggal Jaya dengan memanfaatkan media sosial dengan jangkauan
yang lebih luas lagi.Kegiatan ini dapat dilihat pada Gambar. 2

Gambar 2. Pengambilan Video


3.2 Penanaman 50 Bibit Pohon Buah
Hasil dari kegiatan yang dilakukan selama kami kegiatan KKN ini yaitu, terlaksananya program
kerja kelompok yaitu Penanaman 50 Pohon Bibit Buah dengan tujuan untuk mewujudkan program
penghijauan di Desa Citra Manunggal Jaya.Adapun hasil dicapai adalah:
1. Survei Lokasi
Melakukan survei lokasi sebagai tempat penanaman pohon buah yaitu di sekitar kantor desa Citra
Manunggal Jaya dan di sekitar Lapangan Sepak Bola.
2. Pemasangan Ajir dan Pembersihan Jalur Tanam
Pemasangan ajir bertujuan untuk sebagai penanada sedangkan pembersihan jalur tanam bertujuan
untuk memudahkan proses pada saat pelaksanaan penanman.
3. Pelaksanaan
Program kerja dilaksanakan mulai dari diskusi dengan kepala desa kemudian pemberitahuan kepada
masyarakat desa mengenai pelaksanaan penanaman 50 bibit pohon buah, melakukan penanaman
bersama masyarakat dan staf desa kemudian melakukan sesi foto bersama sebagai untuk
dokumentasi kegiatan sebagai luaran program kerja.Program kerja ini dilaksanakan pada 12 Agustus
2023.

Gambar 3. Proses Penyerahan Bibit

Gambar 4. Pelaksanaan Kegiatan Penanaman 50 Bibit Pohon Buah


4. Pembuatan Laporan Akhir
Menyusun laporan akhir yang berisikan rincian awal hingga akhir program kerja pada kegiatan
Kuliah Kerja Nyata (KKN).

3.3 Pembuatan Toga


Hasil dari kegiatan yang dilakukan selama kami kegiatan KKN ini yaitu, terlaksananya program
kerja kelompok yaitu Pembuatan Toga yang bertujuan dapat dijadikan wahana pembelajaran untuk
mengenal berbagai macam tanaman obat. Edukasi Toga dapat menjadi sumber pembelajaran
edukatif dalam pembentukan karakter dan prinsip kemandirian dalam upaya pengobatan
keluarga khususnya masyarakat Desa Citra Manunggal Jaya.Adapun hasil yang dicapai adalah:
1. Survei Lapangan
Melakukan survei guna untuk mendapatkan informasi lokasi yang cocok untuk
melaksanakan program kerja pembuatan toga.
2. Pelaksanaan
Program kerja dilaksanakan mulai dari pemberitahuan kepada masyarakat desa
mengenai pelaksanaan pembuatan toga, pengumpulan alat dan bahan-bahan, melakukan
dokumentasi kegiatan sebagai luaran dari program kerja. Proram kerja di laksanakkan
pada 9 Agustus 2023.

Gmbar 5. Pelaksanaan Kegiatan Pembuatan Toga


3. Pembuatan Laporan Akhir
Menyusun laporan akhir yang bersisikan rincian awal hinggga akhir program kerja pada
kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN).

3.4 Pelaksanaan Proker Individu


Hasil pelaksanaan program kerja individu kelompok KKN 49 Unmul 18 Desa Citra Manunggal
Jaya adalah sebagai berikut:
1. Rizky Maulana (Kehutanan)
P elaksanaan program kerja dengan berjudul “Penyuluhan Kebakaran Hutan Dan Lahan” yang
dilakukan oleh penulis berhasil di laksanakan dengan lancar.Adapun hasil yang dicapai adalah:
1. Analisis Lapangan
Penulis menganalisis lokasi dan target luara guna mendapatkan informasi untuk membentuk
program kerja individu KKN.
2. Pembentukan Program Kerja
Berdasarkan hasil analisis lapangan serta bidang jurusan penulis membentuk program kerja
penyuluhan kebakaran.
3. Pelaksanaan
Program kerja dilaksanakan mulai penyiapan bahan-bahan,desain Brosur dan tidak lupa pula
melakukan dokumentasi kegiatan sebagai luaran dari program kerja.

Gambar 6. Proses Desain dan Ngeprint Brosur


4. Pembuatan Brosur
Brosur di desain menggunakan app canva, hasil dari desain brosur yang dibuat kemudian
akan dibagikan ke pada masyarakat desa Citra Manunggal Jaya.
5. Pembuatan Laporan Akhir
Penulis menyusun laporan akhir yang berisikan rincian awal hingga akhir program kerja
individu.
Tujuan dari program kerja ini memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang
penyebab kebakaran hutan dan lahan, dan memberikan pehaman bahaya membukan lahan dengan
cara pembakaran hutan serta Penyuluhan ini diharapkan dapat meningkatkan kepedulian masyarakat
terhadap kelestarian hutan. Selain itu, penyuluhan juga dapat dimanfaatkan sebagai sarana edukasi
dan praktik langsung bagaimana penanganan kebakaran di lapangan

2. Viona Septhy Aulya (Ilmu Komunikasi)


Pelaksanaan program kerja dengan berjudul “Sosialisasi Pentingnya Menjaga Lingkungan”
yang dilakukan oleh penulis berhasil di laksanakan dengan lancar.Adapun hasil yang dicapai adalah:
1. Survei Lokasi
Penulis melakukan survei ke lokasi yaitu SD NEGERI 007 KALIORANG.Kemudian
menyerahkan surat izin kegiatan dan melakukan diskusi dengan kepala sekolah terkait
dengan proram kerja yang akan dilaksanakan.
2. Pembentukan Program Kerja
Setelah melakukan diskusi dan penyerahan surat izin kegiatan penulis membentuk program
kerja sosialisasi pentingnya menjaga lingkungan.

Gambar 7. Pelaksanaan Kegiatan Sosialisasi SDN 007 KALIORANG


3. Pelaksanan program kerja
Program kerja ini dilaksanakan di SDN 007 KALIORANG dengan target siswa kelas 6
dengan memberikan edukasi pentingnya menjaga lingkungan,memberikan brosur “Cara
Menjaga Lingkungan” dan dokumentsi kegiatan sebabagai bentuk luaran program kerja.
4. Pembuatan Laporan Akhir
Penulis menyusun laporan akhir yang berisikan rincian awal hingga akhir program kerja
individu pada kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN),dengan judul kegiatan yaitu “Sosialisasi
Pentingnya Menjaga Lingkungan.
Tujuan dari program kerja tersebut adalah diharap para siswa untuk meningkatkan sikap indidvidu
dalam melestarikan lingkungan, sehingga sangat berguna untuk meningkatkan tindakan possitif
terhadap lingkungan sekitar dan terhadap masayarakat.
3. Dimas Daffa Erlangga (Teknik Pertambangan)
Pelaksanaan program kerja dengan berjudul “Sosialisasi Mitigasi Bahaya Tanah Longsor” yang
dilakukan oleh penulis berhasil di laksanakan dengan lancar.Adapun hasil yang dicapai adalah:
1. Survei Lokasi
Penulis melakukan survei ke lokasi yaitu SMP NEGERI 004 KALIORANG.Kemudian
menyerahkan surat izin kegiatan dan melakukan diskusi dengan kepala sekolah terkait
dengan proram kerja yang akan dilaksanakan.
2. Pembentukan Program Kerja
Setelah melakukan diskusi dan penyerahan surat izin kegiatan penulis membentuk program
kerja sosialisasi mitigasi bahaya tanah longsor

Gambar 8. Pelaksanaan Program Kerja Sosialisasi SMP NEGERI 004 KALIORANG

3. Pelaksanan program kerja


Program kerja ini dilaksanakan di SDN 004 KALIORANG dengan target siswa kelas 9
dengan memberikan edukasi pentingny amengetahui ciri-ciri tanah longsor,cara
mencegahnya dan cara penanggulangan tanah longsor,memberikan brosur “Mitigasi Bahaya
Tanah Longsor” dan dokumentsi kegiatan sebabagai bentuk luaran program kerja.
4. Pembuatan Laporan Akhir
Penulis menyusun laporan akhir yang berisikan rincian awal hingga akhir program kerja
individu pada kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN),dengan judul kegiatan yaitu “Sosialisasi
Mitigasi Bahaya Tanah Longsor.
Tujuan dari program kerja tersebut adalah memberikan edukasi pehamaman kepada siswa pentinganya
dilakukan pencegahan dan penanggulangan bencana longsor.

4. Nadiah (Pembangunan Sosial)


P elaksanaan program kerja dengan berjudul “Pembuatan Hidroponik Sederhana” yang dilakukan
oleh penulis berhasil di laksanakan dengan lancar.Adapun hasil yang dicapai adalah:
1. Diskusi dengan Kepala Desa
Penulis melakukan diskusi dengan kepala desa terkait dengan rencana prorogram kerja
Pembuatan Hidroponik Sederhana yang di akan laksanakan serta pembuatan surat undangan
kegiatan dan menentukan tanggal untuk dilaksakannya program kerja tersebut.
2. Penyiapan alat dan bahan
Setelah melakukan seluruh proses di atas, penulis melakukan penyiapan alat dan bahan yag
dibutuhkan dalam pembuatan hidroponik sedederhana.
3. Pelaksanaan Pelaksanaan Program Kerja
Program kerja dilaksanaan setelah penyiapan alat-alat dan bahan kemudian dengan praktek
langsung kelapangan dan vidio tutorial pembuatan hidroponik sederhana sebagai bentuk
luaran program kerja.
Gambar 9. Pelaksanaan Kegiatan Praktek Lapangan Pembuatan Hidroponik Sederhana

4. Pembuatan Video
Hasil Take Video yang di lakukan kemudian di edit hingga menjadi satu kesatuan
video, adapun vidio yang dibuat dapat di akses di link berikut:
https://drive.google.com/file/d/15iKcmOC9fx8DzZtETvLPZneQj80KWPj1/view?u
sp=drivesdk

Gambar 10. Hasil Editing Video

5. Pengiriman Video
Setelah melakukan proses take video dan editing, penulis melakukan publikasi video.penulis
mengirimkan video melalui sistem KKN (https://kkn.unmul.ac.id/) yang akan disebar
luaskan melalui Chanel Youtube P2KPM-LP2M Universitas Mulawarman.
6. Pembuatan Laporan Akhir
Penulis menyusun laporan akhir yang berisikan rincian awal hingga akhir program kerja
individu pada kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN), dengan judul kegiatan, yaitu Pembuatan
Hidroponik Sederhana
Tujuan dari program kerja ini adalah karena semakin sempitnya lahan perkebunan akibat deforestasi
dan pengkonversian lahan, penulis membuat program kerja pembuatan hidroponik sederhana
meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mayarakat dalam memanfaatkan tanaman hidroponik
menjadi tanaman yang memiliki nilai ekonomi tinggi selain itu Sebagai solusi untuk mengatasi masalah
tanah dan keterbatasan lahan. Jika berkebun secara konvensional dibutuhkan tanah yang luas dan subur.
Dengan sistem hidroponik, cukup pada lahan sempit dan bisa diupayakan dimana saja asal tersedia
cukup air, cahaya dan udara.

5. Fathi Y.A. Hamade (Manajemen)


Pelaksanaan program kerja dengan berjudul “Penyuluhan Strategi Pemasaran Digital Pada
UMKM” yang dilakukan oleh penulis berhasil di laksanakan dengan lancar.Adapun hasil yang dicapai
adalah :
1. Survei Lapangan
Penulis melakukan survei lapangam ke lokasi UMKM Rt 11 Desa Citra Manunggal
jaya.Kemudian melakukan diskusi mengenai tujuan untuk melakukan kegiatan proker
tersebut.Kemudian dari UMKM Rt 11 hanya menjual produk secara online melalui
Facebook dan penulis akan memberi materi starategi pemasaran secara langsung dan
memberi memberi startegi secara pemasaran secara digital.
2. Pelaksanan program kerja
Program kerja ini dilaksanakan di Rt 11 dengan target para pelaku usaha/UMKM dengan
memberikan Penyuluhan langsung Strategi Pemasaran Digital Pada UMKM, dokumentsi
kegiatan dan karya tulis ilmiah sebabagai bentuk luaran program kerja.

Gambar 11. Pelaksanaan Program Kerja Penyuluhan Strategi Pemasaran Digital Pada
UMKM
3. Pengiriman Luaran Karya Tulis Ilmiah
Setelah melaksanakan seluruh kegiatan di atas, penulis melakukan publikasi karya tulis
ilmiah dengan judul “PENYULUHAN STRATEGI PEMASARAN DIGITAL PADA
USAHA MIKRO, KECIL, DAN MENENGAH (UMKM)”. Penulis mengirimkan file
karya tulis ilmiah melalui sistem KKN (https://kkn.unmul.ac.id/).

Gambar 12. Hasil Penulisan Karya Tulis Ilmiah


4. Pembuatan Laporan Akhir
Penulis menyusun laporan akhir yang berisikan rincian awal hingga akhir program kerja
individu pada kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN),dengan judul kegiatan yaitu
“Penyuluhan Strategi Pemasaran Digital Pada UMKM”.
Tujuan dari program kerja ini adalah untuk memberikan pemahaman dan mendukung kegiatan bisnis
karena dapat menekan biaya pemasaran dan meminimalisir risiko. Selain itu, digital marketing dapat
menjangkau calon pelanggan lebih luas sehingga perkembangan bisnis lebih cepat.

6. Sofi Nur Maulida (Kehutanan)


Pelaksanaan program kerja dengan berjudul “Pembuatan Lubang Resapan Biopori” dan “Video
Edukasi Manfaat dan Cara Pembuatan Lubang Resapan Biopori”. yang dilakukan oleh penulis berhasil
di laksanakan dengan lancar.Adapun hasil yang dicapai adalah :
1. Survei Lapangan
Penulis melakukan survei lapangan ke lokasi tempat untuk pemasangan lubang resapan
biopori.
2. Persiapan Alat Dan Bahan
Setelah melakukan seluruh proses di atas, penulis melakukan penyiapan alat dan bahan yag
dibutuhkan dalam pembuatan lubang resapan biopori.
3. Pembuatan Video
Dalam proses pembuatan video, hal pertama yang dilakukan adalah menentukan materi apa
yang dapat dimasukkan kedalam video, kemudian melakukan take video. Kemudian penulis
menentukan tempat untuk melakukan rekaman. Setelah melakukan rekaman, penulis
melakukan editing pada video yang telah diambil. Materi yang dimasukkan adalah tutorial
cara pembuatan lubang resapan biopori serta tujuan dan manfaatnya.

Gambar 13. Hasil Editing Video


4. Pengiriman Video
Setelah melakukan proses take video dan editing, penulis melakukan publikasi video. Penulis
mengirimkan video melalui sistem KKN (https://kkn.unmul.ac.id/) dan G-Form yang akan
disebarluaskan melalui Kanal Youtube P2KPM-LP2M Universitas Mulawarman.
5. Pembuatan Laporan Akhir
Penulis menyusun laporan akhir yang berisikan rincian awal hingga akhir program kerja
individu pada kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN), dengan judul kegiatan, yaitu Pemahaman
pembuatan lubang resapan biopori beserta manfaatnya kepada masyarakat melalui video
edukasi.
Tujuan dari program kerja ini adalah Maksud dari Pembuatan Lubang Resapan Biopori pada warga Desa
Citra Manunggal Jaya adalah untuk menambah pengetahuan warga tentang cara mengolah sampah
organik dan cara mengatasi masalah air tanah. dengan adanya sosialisai dan pembuatan lubang resapan
biopori ini diharapkan masyarakat Desa Citra Manunggal Jaya dapat membuat lubang resapan biopori
dan mengelola sampah organik menjadi pupuk kompos yang berguna untuk menyuburkan tanaman-
tanaman yang ada dipekarangan rumah masyarakat.

7. Joyce Stevani Pakiding (Teknik Kimia)


Pelaksanaan program kerja dengan berjudul “Pembuatan Briket Arang Dari Limbah Sekam
Padi” dan “Vidio Cara Pembuatan Briket Arang”. yang dilakukan oleh penulis berhasil di laksanakan
dengan lancar.Adapun hasil yang dicapai adalah :
1. Persiapan Alat Dan Bahan
Setelah melakukan seluruh proses di atas, penulis melakukan penyiapan alat dan bahan yag
dibutuhkan dalam pembuatan briket arang dari limbah sekam padi.
2. Pembuatan Video
Dalam proses pembuatan video, hal pertama yang dilakukan adalah menentukan materi apa
yang dapat dimasukkan kedalam video, kemudian melakukan take video. Kemudian penulis
menentukan tempat untuk melakukan rekaman. Setelah melakukan rekaman, penulis
melakukan editing pada video yang telah diambil. Materi yang dimasukkan adalah tutorial
cara pembuatan briket arang beserta tujuan dan manfaatnya.
Gambar 14. Hasil Editing Video
4. Pengiriman Video
Setelah melakukan proses take video dan editing, penulis melakukan publikasi video. Penulis
mengirimkan video melalui sistem KKN (https://kkn.unmul.ac.id/) dan G-Form yang akan
disebarluaskan melalui Kanal Youtube P2KPM-LP2M Universitas Mulawarman.
5. Pembuatan Laporan Akhir
Penulis menyusun laporan akhir yang berisikan rincian awal hingga akhir program kerja
individu pada kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN), dengan judul kegiatan, yaitu Pemahaman
pembuatan briket arang beserta manfaatnya kepada masyarakat melalui video edukasi.
Tujuan dari program kerja ini adalah memberikan edukasi kepada masyarakat dengan adanya
pengetahuan baru ini diharapkan limbah sekam padi yang ada dapat dimanfaatkan dengan baik serta
mampu meningkatkan perekonomian masyarakat sehingga memberikan manfaat daalam mengelolah
limbah pertanian melalui program kerja ini masyarakat bisa mendapat inspirasi untuk menjadikan
limbah sekam padi yang tidak digunakan dapat menjadi bermanfaat serta memiliki nilai ekonomi untuk
desa Citra Manunggal Jaya berkembang dan lebih dikenal luas oleh masyarakat banyak.
KESIMPULAN DAN REKOMENDASI
Kesimpulan : Pelaksanaan dari pengabdian ini sendiri bagi masyarakat Desa Citra Manunggal
Jaya telah dilaksanakan dengan baik dan lancar. Pelaksanaan program sendiri memiliki beberapa luaran
seperti Brosur, video, jurnal ilmiah, Penanaman Bibit Pohon Buah dan beberapa kegiatan sosial. Yang
dimana luaran ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat dengan kegiatan sosialisasi,
praktek lapangan maupun melalui video dan jurnal ilmiah. Selain itu dengan adanya penanaman bibit
pohon bauh , diharapkan masyarakat dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya
menjaga lingkungan dan keanekaragaman hayati. Dengan penanaman pohon buah, masyarakat desa
akan memperoleh manfaat berupa peningkatan ketersediaan buah-buahan yang bergizi, meningkatkan
kualitas udara, mengurangi erosi tanah, serta memberikan tempat hidup bagi satwa liar. Penanaman
pohon buah juga dapat menjadi sumber penghasilan tambahan bagi masyarakat, baik melalui penjualan
buah-buahan maupun produk olahan dari buah tersebut. Kegiatan ini diharapkan dapat terus
dilaksanakan secara berkelanjutan melibatkan kerjasama antara pihak Desa Citra Manunggal Jaya,
Kepala Dusun dan Ketua RT agar informasi terkait Desa Citra Manunggal Jaya dapat tersebar luas dan
menjadi percontohan pembentukan kampung/desa yang lebih baik lagi dari berbagai aspek serta agar
tercapai edukasi kepada masyarakat luas di media sosial mahasiswa KKN.

Rekomendasi : Menurut kami ada beberapa permasalahan yang sebaiknya diselesaikan


Pemerintah Kab. Kutai Timur Seperti masalah Akses Jalan di Desa Citra Manunggal Jaya dan
Memajukan UMKM setempat untuk jangkauan bisnis lebih luas lagi agar bisa membantu perekonomian
masyarakat dan membantu desa menuju desa yang mandiri. Adapun rekomendasi pembuatan web site
desa agar Desa Citra Manunggal Jaya dikenal dengan sekala gobal dengan cakupan yang lebih luas lagi
lagi oleh masyarakat luar. Hal ini dikarenakan masih banyak masyarakat luar yang belum tau tentang
Desa Citra Manunggal Jaya dan minimnya informsi terkait dengan desa tersebut.

UCAPAN TERIMA KASIH


Pengabdi mengucapkan terimakasih kepada semua staf dan masyarakat desa Citra Manunggal
Jaya yang telah memfasilitasi kami selama kami KKN di Desa Citra Manunggal Jaya dan telah
mendukung kegiatan dan semua aktifitas program kerja selama kami KKN di Desa Citra Manunggal
Jaya. Terutama ucapan terimaksih juga ditujukan kepada Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada
Masyarakat (LP2M) Univeristas Mulawarman, Kepada Dosen Pembimbing Lapangan kami Ibu Agmi
Sinta Putri, S.si., M.Hut. (Dosen Fakultas Kehutanan), Bapak Kasmin Kepala Desa Citra Manunggal
Jaya, Bapak Mustakim selaku pembimbing Lapangan, bapak dan ibu ketua Rt se Desa Citra Manunggal
Jaya, masyarakat Desa Citra Manunggal Jaya, teman-teman kelopok KKN 49 – Kecamatan Kaliorang,
serta semua pihak yang sudah berpartisipasi dan membei dukungan baik materi maupun non materi yang
tidak dapat kami sebutkan satu per satu.
REFERENSI

Alodokter. 2021. Hati-hati, Membakar Sampah Bisa Membahayakan Kesehatan. https://www.alodokter.com/hati-


hati-membakar-sampah-bisa-membahayakan-kesehatan. [29 Agustus 2021]

Ariadi, A. (2015) ‘Perencanaan pembangunandesa’, Meraja Journal, 2(2), pp. 135–147.

Bella Tegarwati Simamora. 2020. KKN UNEJ Bantu Pemberdayaan Salah Satu Umkm Di Kota Gresik Dalam
Kondisi Pandemi. Academia. 6

Arif Setya Budi, 2014 Laporan kuliah Kerja Nyata Desa Tanjungsari Kecamatan Pacitan Kabupaten Pacitan
Surakarta : ISI Surakarta

Pujaastawa, I. B. G. (2016). Teknik Wawancara dan Observasi untuk Pengumpulan Bahan Informasi. Manuskrif
Tidak Diterbitkan. Denpasar, Bali: Pogram Studi Antropologi, Fakultas Sastra dan Budaya, Universitas
Udayana. Tersedia secara online juga di: https://simdos. unud. ac. id/uploads/file_penelitian_1_dir
[diakses di Makassar, Sulawesi Selatan, Indonesia: 20 Oktober 2018].

Harefa Darmawan. 2020. Pemanfaatan Hasil Tanaman Sebagai Tanaman Obat Keluarga (TOGA). Madani :
Indonesian Journal Of Civil Society Vol. 2, No. 2, Hal. 28-36 ISSN: 2686-2301. STKIP Nias Selatan
Prosiding Seminar Nasional Pengembangan Teknologi Pertanian. Halaman 129-136. Diunduh pada
https://jurnal.polinela.ac.id/index.php/PROSIDING/article/download/1150/778 [ 23 Agustus 2021

Susetiawan, S., Mulyono, D. and Roniardian, M. Y. (2018) ‘PenguatanPeran Warga Masyarakat Dalam
Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Hasil Pembangunan Desa’, Jurnal Pengabdian
KepadaMasyarakat, 4(1), p. 109. doi: 10.22146/jpkm.27512.

Anda mungkin juga menyukai