Teks Editorial-2

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 1

Nama : Dewi Putri Lestari

Kelas : XII IPS 3

Tugas : Teks Editorial

Lawan Narkoba

Ketegasan memerangi narkoba di negara ini masih belum tampak . Padahal, memerangi
narkoba butuh ketegasan dan kepastian hukum. Sebab, narkoba merupakan kejahatan luar biasa
yang punya daya rusak.

Narkoba tidak hanya mencengkeram masyarakat, namun juga menjerat sebagian pejabat negara
dan penegak hukum. Tidak sedikit polisi ,jaksa, dan hakim yang seharusnya menjadi garda terdepan
dalam memerangi narkoba, justru terjebak didalamnya.

Para penegak hukum terlalu lembek memberantas narkoba. Mereka menjadikan hukum sebagai
komoditas dan lahan basah untuk mengeruk keuntungan. Karena keuntungan itu, penegak hukum
justru memberikan perlindungan para pengedar, bandar, dan gembong narkoba, bahkan saat mereka
berada dipenjara.

Untuk mengeluarkan para penegak hukum dari jerat narkoba, perlu ketegasan dan penanganan
khusus. Kita yakin, mereka sebenarnya paham bahwa satu-satunya jawaban untuk meredam sepak
terjang para penjahat narkoba hanyalah ketegasan.

Oleh karena itu, para pecandu narkoba harus ditindak lanjuti dan diberikan pelajaran. Karena,
semakin dibiarkan para pecandu itu akan semakin mempengaruhi orang-orang yang tidak
mengonsumsi narkoba atau obat-obatan terlarang. Dan seharusnya, bukan pecandu narkoba saja
yang dipenjara tetapi, bandarnya pun harus diberikan hukuman yang seberat-beratnya.

Anda mungkin juga menyukai