Anda di halaman 1dari 3

PEMAKAIAN SPILL KIT

RUMAH SAKIT UMUM


MUHAMMADIYAH Nomor Dokumen Nomor Revisi Jumlah Halaman
“SURYA MELATI” 0093/SPO/RSUMSM/III/2023 1 1/2
Ditetapkan,
Direktur
Tanggal terbit
STANDAR PROSEDUR
OPERASIONAL
25 Mei 2023
drg.Millatul Aisyah Ardhani,
M.A.R.S
Pengertian Spill kit adalah suatu kit atau seperangkat alat yang digunakan untuk
menangani jika ada tumpahan cairan infeksius.
Tujuan Sebagai acuan penerapan langkah – langkah dalam penanganan cairan
infeksius.
Kebijakan Peraturan Direktur Rumah Sakit Umum Muhammadiyah Surya Melati
Nomor 0148/PRN/III.6.AU/H/III/2023 tentang Unit Kerja Kesehatan
Lingkungan Rumah Sakit Umum Muhammadiyah Surya Melati Kediri.047
Prosedur 1. Petugas yang mengetahui pertama segera pasang papan peringatan
di area tumpahan.
2. Segera menghubungi petugas satpam menghidupkan Code orange.
Contoh : “Assalamu’alaikum, darurat, darurat, darurat, Code
orange di Ruang……(sebutkan tempatnya) diulang 2 kali.
3. Petugas satpam merespon informasi tersebut dengan kalimat
“Informasi kita terima, kita tindaklanjuti”.
4. Petugas satpam menghubungi cleaning servis.
5. Petugas Cleaning service menyiapkan spill kit dan memakai APD
(Sarung tangan, masker, sepatu pelindung, celemek/apron,
kacamata).
6. Tumpahan cairan tubuh (muntahan, urin, darah) diserap dengan
kertas koran hingga bersih, Jika darah mengering semprot dulu
dengan cairan perhidrol (H₂O₂ 3%), kemudian serap dengan kertas
koran hingga bersih dan masukkan ke kresek kuning.
7. Semprot bekas tumpahan cairan tubuh atau bahan kimia dengan
larutan klorin 0,5 % dan diamkan selama 10 menit.
8. Bersihkan bekas tumpahan tersebut dengan air sabun dan lap
menggunakan kain bersih atau kertas sekali pakai.
9. Bersihkan kembali sisa sabun dengan air bersih dan lap dengan kain
bersih sampai kering.
PEMAKAIAN SPILL KIT

RUMAH SAKIT UMUM Nomor Revisi Jumlah Halaman


MUHAMMADIYAH Nomor Dokumen
1 2/2
“SURYA MELATI” 0093/SPO/RSUMSM/III/2023

10. Masukkan bekas kain atau kertas / tisue yang habis digunakan
kedalam limbah infeksius (kresek kuning).
11. Lepas sarung tangan setelah digunakan ke dalam limbah infeksius
(kresek kuning).
12. Ikat kantong plastik yg digunakan untuk tempat bekas koran, kain, dll.
13. Lakukan cuci tangan dengan air mengalir dan sabun cuci tangan.
Unit Terkait 1. Unit Kerja Kesehatan lingkungan
2. Unit Pelayanan Laboratorium
3. Unit Pelayanan Rawat Inap
4. Unit Pelayanan Rawat Jalan
5. Unit Pelayanan Gawat Darurat
6. Unit Pelayanan Anastesi dan Bedah

Anda mungkin juga menyukai