Anda di halaman 1dari 6

BERITA ACARA RAPAT

PT AKAS DENGAN PEMILIK LAHAN DAN JALAN TAMBANG


MASYARAKAT KAMPUNG WOL DESA GOLO RONGGOT
KECAMATAN WELAK KAB MANGGARAI BARAT

Hari/ Tanggal : Senin, 14 Agustus 2023


Jam : 15.00 – 16.30 WITA
Tempat : Rumah Bapak Adat Ignasius Pance
Kegiatan : Pembahasan pembebasan Jalan Tambang dan Lahan AMP & Crusher

Kegiatan
1. Perkenalan perusahaan diwakili oleh Bapak Galih dan Bapak Andianto selaku
perwakilan PT Anugerah Karya Agra Sentosa
2. Pertemuan dengan 19 orang warga pemilik jalan menuju tambang pasir dan batu
dengan warga dan dibuka oleh bapak Adat Ignasius Pance
3. Pertemuan dengan pemilik lahan untuk kegiatan AMP dan Crusher

Notulen Rapat antara pemilik lahan dan PT AKAS


1. PT AKAS membutuhkan jalan menuju tambang pasir dan batu kurang lebih jarak
antara jalan raya dengan sungai sekitar 1,5 kilometer, luasan jalan yang dibutuhkan
seluas 5-6 Meter
2. Berdasarkan hasil rapat semua pemilik lahan setuju dengan adanya kegiatan
penambangan pasir dan batu serta usaha Asphal Mixing Plant (AMP) serta Crusher
3. Warga meminta agar tanah yang rawan longsor diperkuat dengan tembok penahan
4. Warrga berharap ada pemipaan sawah supaya irigasi dan saluran tetap berjalan
5. Pengambilan material oleh warga setempat masih diperbolehkan secara manual,
warga dari luar daerah adat dan luar desa tidak diperbolehkan melakukan
pengambilan material
6. Pengambilan material yang dilakukan oleh badan usaha selain PT AKAS tidak
diperbolehkan
7. Penggantian jalan tambang dari jalan raya sampai sungai telah sepakat dengan harga
sewa Rp. 1.000.000,- (Satu Juta Rupiah) pertahun dan disewa selama 3 tahun
terhitung pada tanggal 1 September 2023 – 1 September 2026
8. Peluang kerja untuk warga masyarakat setempat yang ingin bekerja sesuai kriteria
perusahaan dapat menghubungi bapak Adat Ignasisus Pance
Demikian Berita Acara Rapat PT AKAS dengan pemilik lahan serta pemilik jalan tambang ini
dibuat dan disepakati bersama

Dilandasi dengan hubungan kerjasama seluruh pihak maka kesepakatan ini ditandatangani
oleh Penanggung Jawab kegiatan PT AKAS dengan Masyarakat Kampung Wol yang memiliki
lahan AMP & Crusher serta Masyarakat yang memiliki akses jalan tambang

Manggarai Barat, 14 Agustus 2023


PT Anugerah Karya Agra Sentosa Bapak Adat Kampung Wol

Andi Anto Ignasius Pance

Pemilik Lahan & Pemilik Jalan Tambang


No Nama Tanda Tangan
LAMPIRAN
KTP Pemilik Lahan

Anda mungkin juga menyukai