Anda di halaman 1dari 2

Assalamualaikum,Wr,Wb

Fakta bersifat nyata atau sesuatu yg secara nyata ada, baik di sekolah maupun di rumah.

Contoh fakta nya siswa sekarang lebih suka memegang hp daripada memegang buku bacaan.

Zaman sekarang ini hampir semua anak-anak dan remaja memiliki handphone atau sering disingkat HP
karena pada saat ini handphone merupakan barang yang wajib dimiliki oleh para anak-anak dan remaja
untuk mencari informasi lewat internet, berkomunikasi dengan teman, ataupun eksis di media sosial.
Jika seorang anak-anak dan remaja tidak memiliki handphone maka ia akan dianggap kuno oleh teman-
temannya sehingga hampir semua remaja memiliki handphone .

Dampak positif handphone bagi kehidupan anak-anak dan remaja antara lain: untuk berkomunikasi
dengan teman maupun keluarga, mencari infomasi dari berbagai belahan dunia, menambah wawasan,
menambah teman karena ada media sosial yang memungkinkan untuk berteman dengan berbagai orang
didunia, sebagai alat hitung untuk menggantikan kalkulator jika tidak memiliki kalkulator, mengambil
gambar atau foto untuk bahan belajar,mengerjakan tugas daring dari Guru dan untuk hiburan seperti
mendengarkan musik, melihat film dan bermain game.

Dampak Negatif bagi remaja antara lain: mengganggu konsentrasi belajar karena selalu memikirkan
handphone sehingga tidak fokus saat belajar disekolah maupun belajar dirumah, mengurangi interaksi
secara langsung dengan teman, keluarga karena handphone mendekatkan yang jauh dan menjauhkan
yang dekat, mengurangi uang jajan karena biaya untuk membeli pulsa atau kuota lumayan mahal,
membuat anak-anak dan remaja menjadi malas melakukan aktifitas fisik seperti berolahraga maupun
melakukan pekerjaan dirumah misalnya mencuci baju, mencuci piring, dan menyapu karena jika sudah
bermain handphone anak-anak dan remaja akan asik sendiri dan malas melakukan kegiatan lain selain
bermain handphone dan membentuk sifat hedonisme pada anak-anak dan remaja. Selain itu hanphone
juga berbahaya bagi kesehatan anak-anak dan remaja karena dapat merusak mata seperti mata kering
hingga miopia atau rabun jauh, merusak tulang belakang karena kurang gerak dan lebih banyak duduk,
mengganggu perkembangan anak-anak dan remaja, gangguan pendengaran yang disebakan oleh
headseat, gangguan tidur karena begadang untuk bermain game dan kanker yang disebabkan oleh
radiasi handphone . Selain menyebabkan kanker radiasi handphone juga dapat menyebabkan sakit
kepala, kerusakan otak, dan lain- lain.

Jadi kesimpulannya:

Handphone adalah bentuk teknologi yang diciptakan untuk memudahkan komunikasi dengan orang lain
yang seiring dengan perkembangan zaman fungsinya semakin bertambah seperti kamera, media sosial,
kalkulator dan lain- lain. Handphone memiliki dampak positif dan negatif bagi kehidupan remaja tetapi
dampak negatif handphone lebih dominan dari dampak positifnya jika dilihat dari segi finansial, sosial
maupun kesehatan remaja.

Untuk sebagai Saran nya:


Anak-anak dan Remaja sebaiknya harus lebih bijak menggunakan handphone-nya untuk kegiatan yang
positif dan jangan terlalu sering menggunakan hanphone karena dapat membuat kita menjadi malas dan
membahayakan kesehatan anak-anak dan remaja. Agar anak-anak dan remaja bisa belajar degan
membaca buku,dan memanfaatkan buku bacaan di perpustakaan kita sebagai Guru harus bisa
memotivasi anak-anak dan remaja yang sudah kecanduan hanphone sehingga anak-anak dan remaja
bisa kembali di mana mereka belum mengenal hanphone.Memang agak sulit tapi kita harus
menciptakan suasana yang menyenangkan dan memberikan tugas-tugas sekolah yang tidak
berhubungan dengan hanphone .

Anda mungkin juga menyukai