Anda di halaman 1dari 2

DAMPAK HP BAGI REMAJA

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.


Salam sejahtera bagi kita semua.
 Yang terhormat bapak ibu guru serta teman-teman yang saya cintai dan saya banggakan.
 Pertama-tama marilah kita panjatkan puji dan syukur atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah
melimpahkan rahmat dan hidayahnya sehingga kita dapat berkumpul disini dalam keadaan sehat walafiat tanpa
suatu halangan apapun.
 Tak lupa juga kita panjatkan shalawat dan salam kepada junjungan besar kita Nabi Muhammad shallallahu
alaihi wasallam yang senantiasa kita nantikan syafaatnya di yaumul akhir.
 Pada kesempatan ini saya akan membawakan pidato yang berjudul dampak negatif penggunaan HP di
kalangan remaja.
 Handphone (HP) adalah telepon genggam yang digunakan untuk berkomunikasi jarak jauh.
 Bukan hanya sekedar fitur-fitur canggih saja, banyak hal yang bisa kita lakukan dengan menggunakan HP.
Seperti yang kita ketahui HP sekarang ini menjadi kebutuhan primer di masyarakat khususnya di kalangan
remaja.
Bapak ibu dan teman teman, dunia pelajar saat ini seakan tidak bisa lepas dari tehnologi komunikasi,
khususnya penggunaan  telephone genggam atau handphone. Kita tahu, bahwa awalnya handphone hanya dimiliki
oleh kalangan tertentu yang benar-bemar membutuhkannya demi kelancaran pekerjaan mereka, contohnya
pengusaha yang harus rutin mengontrol perusahaannya setiap saat. Disini jelas bahwa handphone sangat
membantu meringankan pekerjaan, tempat yang jauh bukan lagi menjadi kendala untuk mengetahui kondisi yang
perlu diketahui. Namun, seiring perkembangan jaman, handphone bisa dimiliki oleh semua kalangan, Baik yang
benar-benar membutuhkan maupun yang kurang membutuhkan, termasuk didalamnya adalah para pelajar.
Memang, di era globalisasi ini banyak  pelajar yang menggunakan handphone dalam kegiatan sehari-
harinya. Contohnya mencari informasi lewat fasilitas internet yang ada di handphone. Selain itu juga sebagai
sarana hiburan, seperti permainan ataupun mendengarkan lagu/musik. Jadi, handphone saat ini bukan lagi sekedar
sebagai alat untuk berkomunikasi, tetapi juga merupakan alat mencipta dan menghibur, baik dengan suara,
tulisan, gambar, dan video. Dapat dikatakan, bahwa handphone mempunyai multifungsi.
Dalam penggunaannya, para pelajar sering menggunakan HP tidak tepat pada waktunya. Misalnya, saat
belajar mereka akan melakukan SMS ataupun bermain game secara berkelanjutan. Hal itu menyebabkan para
pelajar mengabaikan waktu belajar mereka.
HP membawa dampak positif maupun negatif. Adapun dampak positif HP yaitu mempermudah komunikasi
dan menambah ilmu pengetahuan.
 Teman-temanku, hampir tidak ada orang yang tidak suka dengan game atau permainan, karena srelain
menghibur, permainan juga bisa mengurangi rasa jenuh setelah seharian belajar atau bekerja. Suka itu manusiawi,
tetapi janganlah membuat kita jadi kecanduan. Berbahaya ! Karena kalau kita sampai kecanduan, artinya syaraf-
syaraf otak kita telah terjangkit penyakit Gamesydrom. Akibatnya, dipikiran kita, hanya bermain game saja yang
kita perlukan tidak ada hal lain. Hal-hal seperti belajar, membantu orang tua, mengerjakan tugas, dan lain lain
menjadi tak penting lagi bagi kehidupan kita. Bukankah itu berbahaya bagi kita sebagai generasi muda?
Teman-temanku sekalian, tugas utama kita sebagai pelajar adalah belajar. Artinya jika waktu yang telah
ditetapkan untuk kita harus belajar, seperti jam-jam di kelas, maka kita harus menanggalkan handphone dari
tangan kita. Jangan kita mencuri-curi kesempatan, guru menerangkan kita yang seharusnya mendengarkan
malahan sibuk memainkan jari-jari kita diatas tuts handphone. Selain kita rugi tidak mendapat ilmu, kita juga
berdosa karena telah meremehkan guru yang telah susah payah menerangkan.
Teman-temanku, sebenarnya tidak sedikit juga teman-teman di sekitar kita yang telah terjangkit
gamesyndrom itu. Pada kesempatan ini saya menghimbau, perangilah game syndrom !. Kita ajak teman yang
terjangkit gamesyndrome untuk melakukan hal lain, baca buku, mengobrol, atau membahas PR dari guru. Selain
itu dampak negatif HP yaitu efek radiasinya serta mempengaruhi sikap dan perilaku siswa.   Solusi untuk
mengatasinya yaitu dapat membagi waktu antara bermain HP dan belajar. Mematikan HP saat belajar,
menjauhkan HP dari kepala saat tidur.  Jadi, kita sebagai pelajar alangkah baiknya kita menggunakan HP dengan
bijak demi menatap masa depan lebih baik.
 Demikian pidato yang dapat saya sampaikan, bila ada tutur kata yang kurang berkenan saya mohon maaf.
 Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.
 Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Anda mungkin juga menyukai