Anda di halaman 1dari 4

Nomor : 70/HR-Rec/XI/2023/POM

Kepada Yth,
1. Camat Baula
2. Kepala Desa/Lurah Se-Kecamatan Baula

Di Tempat

Perihal : Pemberitahuan Lowongan Kerja Area Lokal – Eksternal

Dengan Hormat,

Dengan ini disampaikan kepada Bapak/Ibu Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Kolaka,
berikut adalah surat pengantar terkait dengan kebutuhan karyawan kontrak outsourcing di Project PT Vale
Indonesia Tbk yang akan dikelola oleh pihak ketiga (kontraktor) PT Vale Indonesia Tbk.
Kami bermaksud menginformasikan adanya info kebutuhan tenaga kerja untuk area Pomalaa Project dengan
rincian sebagai berikut:

No. Posisi/Jabatan Waktu Pelamaran


1 Environment Engineer
2 Jr. Geologist
3 Forestry Officer 22 November 2023 – 30
4 Civil/Mechanical/Elrctrical Designer/Drafter November 2023
5 Industrial Hygienist
6 QC Electrical

Posisi-posisi tersebut akan diproses sesuai dengan kebutuhan perusahaan pihak ketiga
(kontraktor) yang bekerja sama dengan PT Vale Indonesia Tbk.

Pemberitahuan atau iklan lowongan posisi di atas akan disampaikan kepada masyarakat lokal melalui
Departemen External Relation, PT Vale Indonesia Tbk. Adapun syarat dan ketentuan calon pelamar
disertakan dalam lampiran surat pemberitahuan ini.

Demikian informasi yang kami sampaikan, terimakasih atas perhatiannya.

Kolaka, 20 November 2023


PT Vale Indonesia Tbk

Suryono Hadi
Manager HR Project & Recruitment

Tembusan disampaikan kepada:


 Manager People & Culture
 Manager Corporate Affairs & General Admin
 File

PT. Vale Indonesia Tbk IGP Pomalaa

Kolaka : Jl. Alam Mekongga No. 81 A Kel. Laloeha Kec. Kolaka Kab. Kolaka
www.vale.com/indonesia
LAMPIRAN :

PKWT/Kontrak: 12 Bulan
Lokasi Kerja: Site Pomalaa Kab. Kolaka Sulawesi Tenggara
Lowongan Kerja untuk Masyarakat Lokal Kabupaten Kolaka

ENVIRONMENT OFFICER

Mendukung dan bekerja secara kolaboratif dalam Departemen Manajemen Lingkungan dan Izin untuk terus
meningkatkan praktik terbaik lingkungan dan keberlanjutan melalui prinsip-prinsip inovatif, efektif dan efisien untuk
mencapai target organisasi menuju keunggulan lingkungan.

Persyaratan:

1. Sarjana (S1) Teknik Lingkungan dengan pengalaman kerja di bidang relevan minimum 2 tahun.
2. Memahami proses teknis reklamasi dan rehabilitasi kehutanan.
3. Pemahaman tentang dendrologi, teknik penanaman pohon, teknik pemupukan dan pemeliharaan.
4. Memahami Environment Management System (ISO 14001).
5. Mampu mengoperasikan komputer dan MS Office.
6. Melampirkan Kartu Kuning (AK/I).

JR. GEOLOGIST

Melakukan perencanaan dan pelaksanaan program eksplorasi serta pengembangan geologi dan sistem mineral.
Mengumpulkan dan menganalisis data geologi hingga pelaksanaan survei situs dan pembuatan log menggunakan
GIS.

Persyaratan:

1. Sarjana Geologi (S1) dengan pengalaman kerja di bidang relevan minimum 2 tahun.
2. Memiliki pengetahuan terkait teknik geologi pertambangan.
3. Memiliki kemampuan Bahasa Inggris.
4. Diutamakan memiliki pengalaman menggunakan perangkat lunak geologi (mis. ArcGIS) dan data lainnya
serta alat pemodelan (mis. Adobe Illustrator, GoCAD).
5. Melampirkan Kartu Kuning (AK/I).
6. Memiliki sertifikat lean atau six sigma lebih diutamakan.
7. Melampirkan Kartu Kuning (AK/I).

FORESTRY OFFICER

Melakukan pengawasan kegiatan pengelolaan hutan di area project dan mendukung segala aktivitas terkait
perijinan pinjam pakai kawasa hutan (PPKH) serta melakukan kordinasi dengan pihak pemerintah terkait aktivitas
perhutanan di area project.

Persyaratan:

1. Sarjana Kehutanan (S1) dengan pengalaman kerja di bidang relevan minimum 2 tahun.
2. Memiliki pengetahuan terkait kehutanan.
3. Memiliki kemampuan Bahasa Inggris.
4. Diutamakan memiliki pengetahuan terkait perijinan PPKH antara lain ITSP dan PKB.
5. Melampirkan Kartu Kuning (AK/I).

CIVIL/MECHANICAL/ELECTRICAL DESIGNER/DRAFTER

Membuat desain rencana project termasuk desain electrical, mekanikal dan/atau bangunan.

Persyaratan:

1. Sarjana Teknik (S1) terkait dengan pengalaman kerja di bidang relevan minimum 2 tahun.
2. Diutamakan menguasai aplikasi Autocad Civil 3D.
3. Memahami aplikasi desain lain seperti Autocad 3D & 2D, SketchUp dan lainnya.
4. Melampirkan Kartu Kuning (AK/I).

INDUSTRIAL HYGIENIST

Melakukan langkah-langkah antisipasi, pengenalan, evaluasi, pengendalian, dan konfirmasi untuk mewujudkan
perlindungan dari bahaya di tempat kerja yang dapat mengakibatkan cedera, penyakit, atau hal lain yang
memengaruhi kesejahteraan pekerja.

Persyaratan:

1. Sarjana Teknik Industri, Kesehatan Masyarakat, Ners (S1) dengan pengalaman kerja di bidang relevan
minimum 2 tahun.
2. Memiliki pengetahuan yang luas terkait industrial hygiene.
3. Diutamakan memiliki sertifikat HIMA dan/atau HIU.
4. Melampirkan Kartu Kuning (AK/I).

QUALITY CONTROL ELECTRICAL

Melakukan pengawasan terkait aktivitas elektrikal di area project dan memastikan pengerjaannya sesuai dengan
spesifikasi rencana pada design rencana.

Persyaratan:

1. Sarjana Teknik Elektro (S1) dengan pengalaman kerja di bidang relevan minimum 2 tahun.
2. Memiliki pengetahuan yang luas terkait kelistrikan. Memiliki pengalaman terlibat dalam project electrical
medium – high voltage diutamakan.
3. Memahami dan mampu melakukan pembacaan single line diagram dan wiring diagram.
4. Familiar terhadap electricity equipment.
5. Melampirkan Kartu Kuning (AK/I).
Cara Melamar:
 Pemegang KTP Kolaka, Sulawesi Tenggara.
 Memasukkan aplikasi lamaran Anda melalui link berikut : https://s.id/jobfairkolaka
atau scan :

 Tanggal penutupan (inklusif) 30 November 2023.


 Hanya pelamar terpilih dan memenuhi kriteria serta dokumen lengkap yang akan diproses untuk seleksi
lebih lanjut secara bertahap.

Seluruh proses rekruitmen ini tidak dipungut biaya apapun, kami tidak bertanggung jawab apabila ada
pihak-pihak yang meminta biaya dalam bentuk cash atau transfer atas proses seleksi ini.

Anda mungkin juga menyukai