Anda di halaman 1dari 51

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah
memberikan rahmat karunia-Nya sehingga kami dapat menyusun dan
menyelesaikan Proposal ini. Dengan judul “Dream Graphics Creation”.

Praktikum proposal ini disusun sebagai tugas yang diberikan oleh dosen
pengampu mata kuliah “Studi Kelayakan Bisnis”. Kami mengucapkan terimakasih
kepada Bapak Kusuma Agdhi Rahwana, M.M yang telah mengarahkan dalam
menyusun laporan praktikum proposal ini serta kepada rekan-rekan dari semua
pihak yang telah berpartisipasi didalam penyusunan proposal ini sehingga dapat
diselesaikan tepat pada waktunya.

Kami juga menyadari bahwa materi yang digunakan dalam praktikum


proposal Studi Kelayakan Bisnis ini masih memiliki beberapa kekurangan. Oleh
karena itu kritik dan saran dari pembaca sangat penyusun harapkan agar proposal
ini menjadi lebih sempurna dan dapat dipergunakan oleh pembaca secara
maksimal. Atas kitik dan sarannya kami ucapkan terimakasih.

Tasikmalaya, 04 Desember 2023

Penyusun
DAFTAR ISI

Hal

KATA PENGANTAR

DAFTAR ISI

PENDAHULUAN

BAB I. IKHTISAR (executive summary)

A. Nama Industry
B. Bidang Industry
C. Sifat Usaha
D. Deskripsi Usaha dan Manfaat Bagi Konsumen
E. Waktu Studi
F. Anggota Kelompok
G. Hasil Studi

BAB II. ASPEK PASAR DAN PEMASARAN

A. Bentuk Pasar Produsen dan Pasar Konsumen


B. Prakiraan Perkembangan Permintaan Konsumen
C. Prakiraan Perkembangan Penawaran Produsen
D. Peluang Pasar
E. Produc Life Cycle
F. Market Share
G. Penentuan STP dan Analisis Keputusan
H. Sikap dan Perilaku Konsumen Terhadap Jasa Desain Grafis
I. Kebijakan Bauran Pemasaran
J. Lain-lainnya Yang Dianggap Perlu

BAB III. ASPEK TEKNIK DAN TEKNOLOGI

A. Pemilihan dan Perencanan Produk Yang Akan Diproksi


B. Rencana Kualitas
C. Pemilihan Teknologi
D. Rencana Kapasitas Produk
E. Perencanaan Lokasi Fasilitas Jasa
F. Perencanaan Tataletak (layout) Fasilitas Jasa
G. Perencanaan Tataletak Bagian Lainnya
H. Perencanaan Jumlah Produksi
I. Perencanaan Mengenai Persediaan
J. Pengawasan Kualitas Produk

BAB IV. ASPEK MANAJEMEN DAN SUMBER DAYA MANUSIA

A. Perencanaan Dari Implementasi Bisnis


B. Pengorganisasian Implementasi Bisnis
C. Penggerakan Implementasi Bisnis
D. Pengendalian Implementasi Bisnis
E. Standar Operasional Prosedur
F. Perencanaan SDM
G. Analisis Pekerjaan
H. Kompensasi
I. Keselamatan dan Kesehatan Kerja
J. Pemberhentian (PHK)

BAB V. ASPEK KEUANGAN

A. Jumlah Dana Yang Dibutuhkan Untuk Aktiva Tetap dan Modal Jumlah
Kerja
B. Sumber Dana Yang Dipilih
C. Prakiraan Aliran Kas
D. Biaya Modal
E. Kondisi Sensitivitas
F. Penilaian Investasi Melalui PP, NPV, IRR, PI dan breakeven point
G. Pilihan Aktiva

BAB VI. ASPEK HUKUM, EKONOMI, SOSIAL DAN POLITIK

A. Bentuk Badan Usaha


B. Identitas Pelaksana Bisnis
C. Bisnis Yang Dilaksanakan
D. Lokasi Bisnis
E. Waktu Pelaksanaan Bisnis
F. Cara Pelaksanaan Bisnis

BAB VII. RANGKUMAN DAN REKOMENDASI

A. Aspek Pasar dan Pemasaran


B. Aspek Teknik dan Teknologi
C. Aspek Manajemen dan Sumber Daya Manusia
D. Aspek Keuangan
E. Aspek Hukum, Ekonomi, Sosial dan

Politik LAMPIRAN
PENDAHULUAN

Studi kelayakan bisnis merupakan suatu hal yang sangat penting untuk
dilakukan ketika akan mendirikan suatu proyek/bisnis. Dalam studi kelayakan
bisnis pasti akan berhubungan dengan sebuah penelitian mengenai dapat tidaknya
suatu proyek dilaksanakan dengan berhasil. Dalam penelitian tersebut
menyangkut berbagai aspek baik itu dari aspek hukum, sosial ekonomi dan
budaya, aspek pasar dan pemasaran, aspek teknis dan teknologi sampai dengan
aspek manajemen dan keuangannya, dimana itu semua digunakan untuk dasar
penelitian studi kelayakan dan hasilnya digunakan untuk mengambil keputusan
apakah suatu proyek atau bisnis dapat dikerjakan atau ditunda dan bahkan ditidak
dijalankan.

Sebagai seorang mahasiswa manajemen, kita dituntun untuk bisa


menguasai berbagai ilmu bisnis dan mempraktikannya kedalam proyek bisnis
nyata, salah satu dari ilmu tersebut adalah studi kelayakan bisnis. Diera industri
4.0 saat ini, semakin banyak perkembangan dalam dunia bisnis, terutama dalam
penggunaan teknologi yang dapat menunjang berbagai proses dan kegiatan bisnis
menjadi lebih efektif dan efisien, tentunya hal tersebut juga berdampak pada
pengurangan jumlah ternaga kerja yang menyebabkan semakin banyaknya jumlah
pengangguran. Oleh sebab itu, kita sebagai mahasiswa manajemen dituntut untuk
bisa menciptakan lowongan pekerjaan dengan mendirikannya sebuah bisnis atau
proyek usaha. Dalam hal ini kamipun tergerak untuk mendirikan sebuah proyek
bisnis karena tergerak oleh adanya tuntutan sosial dan juga adanya peluang. Maka
kami memutuskan untuk membangun proyek bisnis dalam bidang jasa yaitu
berupa layanan jasa desain grafis.

Pada perkembangan saat ini desain grafis semakin popular dikenal hampir
semua kalangan masyarakat dan sangat dibutuhkan dalam segala bidang usaha.
Desain grafis adalah cabang ilmu dari seni yang dibantu oleh komputer atau
laptop dalam mendesain sebuah objek. Dalam desain grafis, teks juga dianggap
gambar karena merupakan hasil abstraksi simbol-simbol yang bisa diterapkan
dalam desain komunikasi dan fine art. Desain grafis dapat merujuk kepada proses
merancang, metode pembuatan, produk yang dihasilkan dan digunakan. Seni
desain grafis
mencakup kemampuan kognitif dan keterampilan visul, termasuk didalamnya
tipografi, ilustrasi, fotografi, pongolahan gambar dan tata letak.

Usaha desain grafis menjawab semua permintaan pasar. Sebagai usaha


yang dapat diandalkan dalam bidang promosi ataupun branding dalam bentuk
media elektronik dan media cetak. “Dream Graphics Creation” memberikan
layanan dalam hal desain logo, banner, spanduk, brosur, stiker dan lain lain.

Kami berharap, proyek bisnis layanan jasa desain grafis ini dapat diterima
baik dimasyarakat dan semoga bisa menjadi bisnis yang terus berkembang
menjadi bisnis besar, sehingga bisa menciptakan lowongan kerja dan
mensejahrerakan masyarakat. Untuk memperlancar dan mempromosikan proyek
ini, maka kami menyusun laporan proposal sebagai pengajuan ijin usaha baik ijin
usaha di pemerintah maupun ijin usaha di lingkungan setempat.
BAB I

IKHTISAR (executive summary)

A. Bidang Industy: Jasa Desain Grafis (Dream Graphics


Creation) Slogan: Desain yang Bicara, Merek yang Dikenang
Dream Graphics Creation merupakan nama perusahaan bergerak
pada layanan jasa desain grafis yang terwujud melalui tugas laporan
praktikum SKB (Studi Kelayakan Bisnis) oleh 19 orang mahasiswa
manajemen kelas C Universitas Perjuangan, diantaranya Nur Khoiriah,
Wildan Maulana, Akmal Aufa, Dethya Siti Nurwanti, Ulfah Verawati,
Radja Farel Alfarian, Muhamad Rizal Alfarizi, Eki Ramdhani, Reni
Noviana, Indriyani Fitriasari, Abdul Fariz, Mega Sonia, Syahla
Shofaunnisa, Nuri Parhatani, Viska Permata Putri, Alfin Mizan Sidiq,
Nova Andrea Pirela, Restu Sulistiawan, Deliana Muharawati.

Arti dibalik pemilihan nama Dream Graphics Creations sendiri


yaitu, suatu kreasi desain grafis yang sudah dibuat bisa menjadi impian
semua pelaku UMKM & Perusahaan tertentu untuk membangun brand
produk mereka.

Alasan lain yang melarbelakangi terbentuknya Dream Graphics


Creation yaitu ingin membantu orang orang atau pelaku UMKM maupun
Perusahaan di Tasikmalaya yang kebingungan ketika akan mempunyai
branding. Disinilah kami melihat peluang cukup besar untuk memberikan
layanan jasa desain grafis dengan unik dan menarik dari setiap desain yang
ditawarkan.

Hal lain yang melatarbelakangi konsep tersebut adalah kami ingin


mengkampanyekan kepada masyarakat tasikmalaya bahwa suatu usaha
bisnis apapun itu wajib memiliki branding ataupun ciri khasnya, karena ini
menjadi awal sebuah usaha bisnis yang mereka buat untuk diketahui oleh
khalayak umum.
Lebih lanjut, kami memiliki visi dan misi terhadap usaha ini yaitu
sebagai berikut.

Visi: Menjadi perusahaan kreatif serta unggul dalam penyedia dan


pelayanan jasa baik bagi pelaku UMKM atau perusahaan lain di
Tasikmalaya

Misi:

1) Membangun kreatifitas ide dengan murni


2) Memberikan pelayanan terbaik untuk pelanggan.
3) Membantu pelaku UMKM dan Perusahaan Tasikmalaya dalam hal
branding bisnis.
4) Memperluas jangkauan serta memikat bisnis UMKM serta Industri
perusahaan Tasikmalaya melalui jasa Dream Graphics Creation

B. Bidang Industry: Jasa

Dream Graphics Creation termasuk kedalam bidang industri jasa


desain grafis, dengan menyajikan kreativitas visual yang memukau untuk
memenuhi kebutuhan brand dan bisnis di Tasikmalaya. Kami menciptakan
desain yang mencerminkan identitas unik setiap klien. Sebagai ahli dalam
menciptakan visual yang berkesan, Dream Graphics Creations siap untuk
mengangkat citra dan daya tarik suatu usaha bisnis.

C. Sifat Usaha: Bisnis Baru

Dream Graphics Creation sendiri bersifat sebagai bisnis baru,


karena meskipun bisnis layanan jasa desain grafis sudah menjamur
dimasyarakat, tetapi dengan tim yang berdedikasi dan penuh semangat,
kami menghadirkan solusi desain yang inovatif dan sesuai dengan tren
terkini. Keberagaman pengalaman memungkinkan kami untuk beradaptasi
dengan berbagai industri dan menciptakan desain yang relevan dan
menarik.

Kami memahami bahwa setiap brand memiliki cerita yang unik,


dan kami bertekad untuk menggambarkan cerita itu melalui karya seni
visual yang mengesankan. Dream Graphics Creation hadir untuk
memberikan
layanan desain grafis yang tidak hanya memenuhi harapan tetapi juga
melebihi ekspektasi.

D. Deskripsi Usaha dan Manfaat Bagi Konsumen

Dream Graphics Creations merupakan usaha yang melayani


pembuatan penggambaran visual dan tekstual dari suatu konsep atau ide.
Pelayanannya mencakup berbagai media seperti logo, kemasan produk,
stiker dll. Manfaat bagi konsumen meliputi pilihan desain yang beragam
dengan hasil berkualitas tinggi dan pengerjaan tepat waktu sehingga
membantu meningkatkan citra brand dan daya tarik visual produk atau
layanan mereka.

E. Waktu Studi

F. Anggota Kelompok
1) Nur Khoiriah (2102010087)
2) Wildan Maulana (2102010088)
3) Aufa Hauzan H (2102010089)
4) Dethya Siti Nurwanti (2102010090)
5) Ulfah Verawati (2102010091)
6) Radja Farel Alfarina (2102010092)
7) Muhamad Rizal Alfarizi (2102010093)
8) Eki Ramdhani (2102010094)
9) Reni Noviana (2102010095)
10) Indriyani Fitriasari (2102010096)
11) Abdul Fariz (2102010097)
12) Mega Sonia (2102010098)
13) Syahla Shofaunnisa (2102010099)
14) Nuri Parhatani (2102010100)
15) Viska Permata Putri (2102010101)
16) Alfin Mizan Sidiq (2102010102)
17) Nova Andrea Pirela (2102010103)
18) Restu Sulistiawan (2102010104)
19) Deliana Muharawati (2102010105)

G. Hasil Studi

Dilihat dari aspek pasar dan pemasaran, teknik dan teknologi, manajemen
sumber daya manusia, keuangan serta hukum, ekonomi, sosial dan politik
maka dapat kami simpulkan hasil studi untuk kelayakan bisnis ini yaitu dari
Dream Graphics Creation dinyatakan layak untuk didirikan.
BAB II

ASPEK PASAR DAN PEMASARAN

A. Bentuk pasar produsen dan pasar konsumen Dream Graphics Creation


Pasar produsen yang dipilih adalah persaingan sempurna, jenis
pasar
persaingan sempurna terjadi ketika jumlah produsen sangat banyak sekali
dengan memproduksi produk yang sejenis dan mirip dengan jumlah
konsumen yang banyak atau bisa disebut jasa desain grafis yang dapat
membantu perusahaan mengoptimalkan strategi pemasaran mereka dan
menghasilkan produk yang bersifat homogen serta menarik untuk
konsumen. Namun perbedaan kami yang membuat usaha Dream Graphics
Creation yaitu tidak menyediakan layanan percetakannya, karena dapat
tetap fokus pada aspek kreatif dan konseptual desain, memungkinkan klien
untuk memiliki kebebasan penuh dalam memilih penyedia percetakan
yang sesuai dengan kebutuhan dan anggaran mereka. Ini juga
memungkinkan desainer untuk bekerja dengan berbagai percetakan yang
mungkin memiliki spesialisasi tertentu atau menawarkan harga yang lebih
kompetitif. Pasar konsumen yang dipilih adalah B2C dan B2B, jasa desain
grafis dapat membantu bisnis memperkuat citra merek, meningkatkan daya
tarik produk, dan memengaruhi persepsi konsumen terhadap bisnis atau
perusahaan tersebut. Melalui platform e-commerce B2C, bisnis dapat
memanfaatkan jasa desain grafis untuk menciptakan konten visual yang
menarik dan memikat pelanggan potensial.

B. Prakiraan perkembangan permintaan Jasa Desain Grafis

Kami menunjukkan beberapa faktor utama yang dapat


memengaruhinya. Pertama, dapat diantisipasi bahwa permintaan akan
meningkat seiring dengan pertumbuhan bisnis online dan peningkatan
kesadaran merek. Semakin banyak bisnis yang menyadari pentingnya
identitas visual, permintaan terhadap desain grafis untuk media online dan
offline juga dapat terus tumbuh. Selain itu, perkembangan teknologi dan
tren desain baru juga berpotensi memicu permintaan baru dari konsumen
yang ingin tampil segar dan inovatif. Dengan demikian, prospek
perkembangan dalam industri jasa desain grafis kami ini tampaknya cerah,
didorong oleh dinamika bisnis modern dan evolusi tren desain.

C. Prakiraan perkembangan penawaran jasa desain grafis

Dalam hal ini, menyoroti dua aspek kunci. Pertama, ketersediaan


perangkat teknologi desain yang lebih canggih dan aksesibilitas yang lebih
baik terhadap pelatihan desain akan berkontribusi pada peningkatan
kualitas layanan. Dengan adanya teknologi yang lebih maju, para
profesional desain kami memiliki kesempatan untuk mengasah
keterampilan mereka dan menghasilkan karya yang lebih inovatif.
Selanjutnya, kami sebagai layanan jasa desain dapat berupaya untuk
memperluas portofolio mereka dan meningkatkan efisiensi operasional
melalui pemanfaatan teknologi terkini. Langkah ini tidak hanya akan
memberikan keuntungan bagi kami, tetapi juga dapat memberikan variasi
yang lebih besar dan peningkatan kualitas bagi pelanggan yang mencari
solusi desain grafis yang lebih komprehensif. Dengan demikian,
perkembangan ini diharapkan dapat membawa dampak positif pada
industri jasa desain grafis secara keseluruhan.

D. Peluang pasar yang masih tersedia dari jasa desain grafis di masa depan
1) Sustainability desain, konsumen nantinya akan semakin peduli
dengan adanya keberlanjutan. Kami menyediakan desain yang
ramah lingkungan atau berfokus pada pesan yang dapat menangkap
segmen pasar ini.
2) Edukasi dan pelatihan, dengan semakin banyaknya orang atau
calon karyawan yang tertarik pada desain grafis, layanan edukasi
dan pelatihan desain online dapat menjadi peluang kami untuk
menyasar audiens yang ingin mengembangkan keterampilan
pelanggan.
3) Desain untuk platform media sosial, dengan dominasi media sosial,
desain konten yang menarik dan berbagi secara visual menjadi
semakin penting. Maka dari itu, kami menawarkan paket desain
khusus untuk platform ini dapat menarik pasar yang luas.
E. Produk life cycle dari pesaing jasa desain grafis
1) Pengenalan: kami berfokus pada membangun kesadaran merek dan
menarik pelanggan potensial.
2) Pertumbuhan: kami mempunyai penawaran inovatif dan strategi
pemasaran yang efektif.
3) Kematangan: persaingan kami menjadi intens, dan inovasi
tambahan atau difersifikasi layanan akan di perlukan untuk
mempertahankan posisi ini.
4) Penurunan: kami harus mempertimbangkan strategi restrukturisasi
atau difersifikasi untuk mengatasi fase penurunan.

F. Market Share

Jasa desain grafis cukup layak untuk dijalankan dengan melihat


pasar yang luas, dalam aspek pasar menunjukkan bahwa pangsa pasar
yang mampu diserap oleh usaha ini adalah masyarakat yang berada
disekitar lokasi usaha.

G. STP jasa desain grafis dan analisis keputusan


1) Segmenting: bisnis kecil, startup atau industri tertentu yang
memiliki kebutuhan desain grafis khusus.
2) Targeting: untuk keperluan bisnis dan individu yang menginginkan
desain baik untuk bisnis atau kepentingan pribadi.
3) Positioning: mampu membuat desain yang bisa menyampaikan
pesan yang ingin disampaikan klien kepada stake holdernya,
mampu membuat desain yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan
konsumen.

H. Sikap dan perilaku konsumen terhadap produk yang akan diproduksi

Hal ini dipengaruhi oleh desain komunikasi visual, kualitas desain,


dan strategi pemasaran atau branding yang menyertainya. Desain suatu
produk dapat mempengaruhi perilaku konsumen dan keputusan pembelian,
dan penting untuk mempertimbangkan pengaruh gaya hidup dan sikap
terhadap produk.

I. Kebijakan bauran pemasaran


1) Produk yang ditawarkan yaitu: spanduk, stiker, pembuatan desain
kalender, banner & poster, desain platform media sosial Instagram,
brosur, kemasan produk, desain kaos & tas tote bag, desain
udangan pernikahan, logo serta kartu nama.
2) Harga yang di tentukan adalah harga yang sesuai dengan kualitas
serta tingkat kesulitan, dengan harga yang terjangkau.
3) Tempat yang digunakan untuk usaha ini adalah berada di pusat
kota dengan lingkungan yang strategis.
4) Promosi penjualan menggunakan media sosial (Instagram dan
WhatsApp)

J. Beberapa hal yang dianggap perlu dalam jasa desain grafis:


1) Membuat konsep visual: Desain grafis atau jasa desain grafis
membuat konsep visual menggunakan perangkat lunak komputer
atau dengan laptop untuk mengomunikasikan ide yang memotivasi,
menginformasikan, dan memikat pelanggan.
2) Membuat materi pemasaran yang tepat: Jasa desain grafis mampu
membuat poster, kemasan, logo, dan materi pemasaran yang tepat,
tergantung pada sifat bisnisnya.
3) Membangun kredibilitas: Desain grafis penting bagi setiap bisnis
yang ingin membangun kredibilitas di bidangnya masing-masing.
4) Membantu dalam branding: Jasa desain grafis memberikan efek
signifikan pada branding perusahaan, membantu merancang visual
yang menarik, dan material branding.
5) Membantu dalam pemasaran: Desain grafis sangat berpengaruh
dalam pemasaran, karena produk/perusahaan yang tidak memiliki
desain grafis yang menarik akan sulit mendapatkan perhatian
pelanggan.
BAB III

ASPEK TEKNIK DAN TEKNOLOGI

A. Pemilihan dan perencanaan Dream Grapichs Creation


Dalam merencanakan proyek desain, langkah pertama yang kami
ambil adalah menganalisis kebutuhan klien, dengan melibatkan aspek
seperti perluasan merek, desain kemasan produk, materi pemasaran, atau
elemen desain lainnya. Setelah itu, kami menetapkan tujuan desain yang
jelas, termasuk meningkatkan visibilitas merek, memikat target pasar baru,
dan memperbarui identitas merek agar sesuai dengan perkembangan pasar
saat ini.
Proses selanjutnya adalah memilih tim desain yang memiliki
pengalaman dalam industri desain grafis dan portofolio desain yang
relevan untuk memastikan kualitas dan keberlanjutan proyek. Kami juga
menjalankan riset pesaing secara berkelanjutan, dengan tujuan untuk
memahami tren industri yang sedang berlangsung serta memastikan bahwa
setiap desain yang dihasilkan tidak hanya unik tetapi juga memiliki nilai
perbandingan yang tinggi. Dengan pendekatan ini, kami berkomitmen
untuk memberikan solusi desain yang tidak hanya memenuhi ekspektasi
klien tetapi juga tampil sebagai inovatif dan membedakan di dalam pasar
yang kompetitif.

B. Rencana kualitas

Tujuan utama dari bisnis jasa kami ini adalah untuk menyediakan
desain grafis yang memenuhi standar kualitas tinggi, bertujuan mendukung
identitas merek pelanggan dan memenuhi kebutuhan pemasaran bisnis.
Dalam mencapai tujuan tersebut, beberapa kriteria penilaian kualitas telah
ditetapkan oleh kami, seperti aspek estetika visual yang menjadi fokus
utamanya dimana desain yang dihasilkan diharapkan dapat memancarkan
daya tarik visual yang sesuai dengan nilai merek dan pasar target.
Kemudian, kesesuaian dengan identitas merek menjadi hal yang sangat
penting, menekankan konsistensi dengan elemen identitas merek yang
telah ditetapkan sebelumnya.

Selain itu, kreativitas dan inovasi menjadi elemen kunci dalam


penilaian kualitas desain di Dream Graphics Creation. Bisnis ini bertujuan
untuk memastikan bahwa desain yang dihasilkan tidak hanya memenuhi
standar, tetapi juga mampu membedakan bisnis dari pesaing lainnya
melalui penggunaan elemen kreatif dan inovatif. Langkah berikutnya
melibatkan perekrutan tim desain yang sudah berpengalaman dan memiliki
portofolio yang mencerminkan kemampuan mereka dalam menciptakan
desain berkualitas. Dengan memiliki tim yang terampil dan
berpengalaman, diharapkan bisnis yang kami dapat mencapai tingkat
kualitas yang diinginkan.

Penggunaan teknologi dan perangkat lunak terkini juga menjadi


faktor penentu dalam peningkatan efisiensi dan kualitas desain. Oleh
karena itu, kami akan memanfaatkan teknologi dan perangkat lunak
terbaru yang relevan untuk mendukung pencapaian tujuan tersebut.
Terakhir, aspek pelatihan dan pengembangan tim desain tidak boleh
diabaikan. Dengan memberikan pelatihan dan pengembangan secara
berkala, tim desain akan tetap terkini dengan tren terbaru dan praktik
terbaik dalam industri desain grafis, sehingga dapat memberikan hasil
yang optimal sesuai dengan standar kualitas yang ditetapkan.
C. Pemilihan Teknologi
Perencanaan teknologi yang kami paparkan disini adalah beberapa
hal yang berkaitan dengan teknologi berupa alat elektronik maupun non
elektronik, kami rangkum dalam tabel berikut:

Kategori Harga
No Pilihan Deskripsi
Teknologi (perkiraan)
Laptop HP 14s-
Rp4.000.000
DK0125AU
Laptop Asus Laptop dan PC dengan Rp5.000.000
Perangkat
1 Laptop HP 84063 performa tinggi untuk Rp5.000.000
Keras
Lenovo Desktop desain grafis.
PC AIO 5-24I0B6- Rp22.000.000
CLID I7-11700T
Platform Desain Membeli paketan aplikasi
Rp769.000/tahun
Grafis canva pro
Perangkat Paketan perangkat lunak
2
Lunak Adobe Creative desain professional,
Rp317.000/bulan
Clound termasuk Photoshop,
Illustrator, dll
Layanan Layanan penyimpnan dan Gratis (hingga
3 Google Drive
Clound kolaborasi online 15 GB)

D. Rencana Kapasitas Produk

Dalam merencanakan kapasitas produk untuk layanan jasa desain


grafis, fokus utama adalah pada Analisis Sumber Daya Manusia. Tim
desain kami akan terdiri dari 12 desainer yang berbakat dan
berpengalaman untuk memastikan ketersediaan sumber daya yang
memadai dalam menghadapi permintaan pelanggan yang mungkin
bervariasi dan kompleks. Kami juga mempertimbangkan tingkat keahlian
yang diperlukan untuk proyek-proyek tertentu dengan cermat,
mengidentifikasi area keahlian khusus dan kebutuhan pelatihan yang
mungkin diperlukan. Hal ini tidak hanya akan
memastikan bahwa setiap proyek ditangani oleh tim yang sesuai dengan
tingkat kompleksitasnya, tetapi juga memberikan peluang bagi
pengembangan profesional desainer kami. Dengan strategi ini, kami
berkomitmen untuk tidak hanya memenuhi, tetapi juga melebihi harapan
pelanggan melalui kualitas desain yang unggul dan penanganan proyek
yang efisien.

E. Perencanaan Lokasi Fasilitas Dream Graphisc Creation

Kami memilih titik lokasi yang berada di pusat keramaian dimana


orang-orang banyak berkumpul, berlalulalang serta bangunan yang yang
mudah di lihat dan juga mudah di jangkau oleh calon konsumen,
contohnya pusat kota, dekat dengan sekolah atau kampus, kawasan
industri, pusat perbelanjaan, kawasan wisata, dan pinggir jalan raya.

Karena desain grafis adalah pekerjaan jasa yang dalam


pengerjaanya seringkali di penuhi antrian calon konsumen, maka juga
stand / ruang desain grafis perlu di dukung dengan beberapa kemudahan,
contohnya tempat parkir yang nyaman dan aman, ruangan yang bersahabat
yang bisa membuat konsumen betah disana, tidak panas, tempat duduk
yang memadai, mungkin juga literatur / bahan bacaan koran majalah,
mungkin juga di kasih musik dan lain-lain.

F. Perencanaan tatatelak (layout) fasilitas jasa

Tata Letak Dream Graphics Creations, terdiri


dari beberapa posisi utama yaitu:
1) Tempat untuk membuat desain
2) Kasir untuk pembayaran
3) Ruangan kantor untuk owner
G. Perencanaan tataletak bagian lainnya

Di dalam ruangan layanan jasa desain grafis, kami telah dengan


teliti merancang tata letak yang memikirkan kebutuhan dan kenyamanan
pelanggan. Selain posisi utama tempat layanan berlangsung, kami juga
memberikan perhatian khusus pada elemen-elemen lainnya yang membuat
pengalaman pelanggan menjadi lebih baik. Area parkiran yang mudah
diakses memastikan kenyamanan pelanggan. Kursi sofa yang nyaman
disediakan untuk memberikan ruang tunggu yang santai, sementara
fasilitas toilet yang bersih dan terawat menambah kenyamanan pelanggan
selama kunjungan mereka. Semua aspek ini diintegrasikan secara
harmonis untuk menciptakan lingkungan yang ramah dan fungsional,
mencerminkan komitmen kami untuk memberikan layanan desain grafis
yang luar biasa.
H. Perencanaan jumlah produksi

Meskipun Dream Graphics Creations ini bisnis baru yang kami


buat di pasar layanan desain grafis, tapi kami optimis bisa meningkatkan
dan mempertahankan jumlah pelanggan dari hari ke hari. Dengan
merencanakan persediaan pembuatan desain setiap 30 desain per hari dari
11 jasa desain yang kami tawarkan, dengan menerapkan strategi promosi
yang kami siapkan untuk terus mengkampanyekan keunikan layanan kami
yaitu sebagai layanan desain grafis dengan konsep kreatif berdasarkan
kebutuhan, tren desain terkini dan preferensi klien.

I. Perencanaan mengenai persediaan

Dalam menentukan perencanaan persediaan, tentunya kami


mengacu pada Konsep Made-to-Order dan Pre-Designed Packages,
dimana Made-to-Order merupakan Layanan desain grafis dibuat
berdasarkan pesanan pelanggan dengan spesifikasi unik dan khusus.
sedangkan Pre- Designed Packages yaitu Layanan desain grafis yang telah
dipersiapkan oleh kami sebelumnya dengan fitur dan desain yang dapat
dipilih pelanggan.

J. Pengawasan kualitas produk

Kami akan melakukannya dengan cara pemeriksaan detail, dimana


ketika pada tahap pemeriksaan detail, langkah penting yang perlu kami
ambil adalah melakukan evaluasi menyeluruh terhadap setiap elemen
desain, termasuk teks, gambar, dan warna yang sudah dibuat. Tujuannya
adalah untuk memastikan bahwa setiap aspek tersebut selaras dengan
pedoman yang telah ditetapkan dan tidak memiliki kesalahan yang dapat
memengaruhi kualitas keseluruhan desain. Melalui pemeriksaan yang
cermat ini, kami bertujuan untuk memastikan bahwa setiap elemen desain
tidak hanya memenuhi standar kualitas yang telah ditentukan tetapi juga
menghasilkan hasil akhir yang sesuai dengan visi dan harapan keinganan
klien. Dengan demikian, tahap pemeriksaan detail menjadi kunci dalam
memastikan bahwa setiap proyek desain grafis yang kami kerjakan
mencapai tingkat akurasi dan kecemerlangan yang diharapkan.
BAB IV

ASPEK MANAJEMEN DAN SUMBER DAYA MANUSIA

A. Perencanaan dari implementasi layanan jasa desain grafis

Melibatkan beberapa tahapan penting, seperti mencari informasi


kebutuhan, membuat kerangka kerja, mencari ide kreatif, dan visualisasi.
Strategi bisnis kami ini yang dapat diikuti termasuk merencanakan bisnis
dengan matang, menetapkan harga yang kompetitif, menerapkan strategi
pemasaran yang baik, dan memanfaatkan testimoni.

Dalam konteks teknologi, kami telah menganalisis penelitian yang


sudah telah dilakukan untuk mengembangkan aplikasi mobile berbasis
start- up untuk pemesanan jasa desain grafis. Selain itu, implementasi
desain grafis juga dapat mempengaruhi branding perusahaan

Terakhir, perencanaan strategis industri kreatif sektor desain grafis


di suatu kota juga merupakan aspek penting dalam pengembangan industri
kreatif. Dengan memperhatikan tahapan perencanaan dan strategi bisnis
yang tepat, serta memanfaatkan teknologi dan penelitian terkini, maka
kami yang melakukan layanan jasa desain grafis dapat diimplementasikan
secara efektif.

B. Penggorganisasian Implementasi layanan jasa desain grafis

Dalam bisnis kami setiap jabatan memiliki peran penting dalam


menentukan pemikiran dan penentuan prioritas. Sebagai Founder harus
metapkan visi dan misi perusahaan, co founder membantu founder, owner
ataupun manajer, tanggung jawabnya melibatkan pengambilan keputusan
strategis yang merinci arah dan tujuan organisasi. Admin bertanggung
jawab untuk mengelola operasional sehari-hari, mengkoordinasikan tugas,
dan memastikan efisiensi proses internal. Editing berperan dalam
mengembangkan dan mempertahankan standar kualitas, memastikan
konsistensi, dan meningkatkan kreativitas dalam layanan jasa desain
grafis.
Sementara itu, kasir memiliki peran vital dalam manajemen keuangan,
termasuk pemantauan transaksi, pelaporan pendapatan, dan menjaga
keseimbangan keuangan organisasi. Kolaborasi di antara founder, co
founder, owner, admin, editing, dan kasir pada bisnis kami yaitu Dream
Graphics Creation sangat penting untuk merancang strategi dan
mengalokasikan sumber daya manusia dengan bijaksana demi kesuksesan
dan keberlanjutan organisasi.

C. Penggerakan layanan jasa desain grafis

Kami berfokus kepada karyawan desain grafis untuk terus


menguasai ilmu manajemen, pemasaran dan yang terpenting yaitu ilmu
seni sebagai penguat dalam melakukan proses kerja kreatif.

D. Pengendalian layanan jasa desain grafis

Dari segi manajemen, pengembangan kebijakan dan prosedur


operasional standar (SOP) akan menjadi langkah awal kami. Owner dan
admin perlu secara cermat merancang SOP yang jelas terkait dengan
proses kreatif, penjadwalan proyek, dan interaksi dengan pelanggan.
Sementara itu, perekrutan yang tepat dan pengembangan tim akan
memberikan keunggulan kompetitif dan inovasi yang lebih baik.

Namun, pengendalian lain juga akan kami libatkan terhadap


pengawasan kinerja melalui metrik yang relevan, seperti waktu
penyelesaian proyek, kepuasan pelanggan dan produktivitas karyawan.
Dengan memberi umpan balik rutin dari pelanggan dan sesama tim dapat
membantu dalam peningkatan terus menerus.

E. Standar Operasional Prosedur Dream Graphics

Creation SOP jadwal kegiatan kerja Hari Senin-

Sabtu

1) Karyawan harus sudah berada di lokasi usaha pada pukul 07.00.


2) Karyawan langsung mempersiapkan peralatan dan perlengkapan
operasional yang dibutuhkan.
3) Karyawan harus mengecek dam memastikan ketersediaan stok
dalam keadaan baik dan siap pakai.
4) Tempat layanan desain sudah beroperasi tepat pukul 08.00.
5) Jadwal Isoma mulai pukul 12.00-13.00 (toko bisa ditutup
sementara atau dititipkan/rolling).
6) Beroperasi kembali mulai pukul 13.00.
7) Jadwal Isoma ke 2 mulai pukul 15.00-16.00 (bisa ditutup
sementara atau dititipkan/rolling).
8) Pukul 16.30 membuat laporan kegiatan operasi dan membereskan
serta membersihkan peralatan yang telah digunakan untuk siap
dipakai hari berikutnya.
9) Tempat layanan desain tutup pukul 17.00 dan karyawan boleh
pulang.

F. Perencanaan Kebutuhan SDM

Mengenai perencanaan kebutuhan SDM, pada jasa layanan design


grafis membutuhkan 19 orang tenaga kerja terdiri dari 1 orang founder, 2
co founder, 3 orang owner, 1 orang admin, 12orang editing dan 1 orang
kasir. Selain dari perencanaan SDM tersebut, kedepannya Dream Graphics
Creation akan terus tumbuh dan berkembang menjadi bisnis yang sangat
besar, maka dari itu saat ini kami akan memaparkan gambaran struktur
organisasi mengenai kebutuhan dan pengembangan karir SDM kami di
masa depan.
Proses perekrutan karyawan Dream Graphics Creation dilakukan
dengan beberapa tahapan yaitu membuat pengumuman open rekruitmen
terlebih dahulu baik di media social maupun secara langsung. Calon karyawan
yang akan mendaftar harus memenuhi persyaratan, seperti mengirimkan cv
dan lamaran pekerjaan untuk penyaringan kandidat mana yang lebih cocok
dengan kebutuhan perusahaan. Tahap selanjutnya yaitu interview, dalam
proses ini kandidat berkomunikasi langsung dengan perekrut untuk
mendapatkan informasi yang lebih detail dari kandidat. Setelah itu, kandidat
yang terpilih melakukan training selama 1 bulan. Kemudian tahap terakhir,
atasan melakukan evaluasi dari karyawan yang telah melakukan training agar
memaksimalkan apa yang kurang dari karyawan tersebut sehingga dapat
berjalan dengan lancar dan dapat mencapai tujuan perusahaan.

G. Analisis Pekerjaan

No Posisi Kerja Tugas dan Tanggung Jawab

1. Mengumumkan rencana bisnis


2. Menetapkan visi dan misi perusahaan
1 Founder 3. Membentuk direksi organisasi
4. Penyedia danaan awal
5. Merekrut karyawan dan tim eksekutif bertanggung jawab
dalam membentuk tim yang solid dan memiliki satu
tujuan

1. Menggalang dana untuk operasional bisnis


2. Menilai risiko bisnis
2 Co-Founder
3. Membangun tim pemimpin
4. Menerangkan bisnis
5. Mencari peluang pasar
1. Memimpin dan mengawasi keseluruhan jalannya bisnis
3. Manager/owner sesuai procedural
2. Menentukan arah dan tujuan perusahaan
3. Merancang dan mengimplementasikan rencana dan strategis
bisnis untuk mencapai tujuan yang ditetapkan
4. Menjalankan aktivitas branding dan marketing
5. Menyelesaikan masalah dan mengambil keputusan strategis
6. Mengevaluasi aktivitas bisnis

7. Memastikan kecukupan sumber daya untuk menjalankan


strategi dan rencana perusahaan
8. Melakukan supervise terhadap kinerja karyawan dan
memberikan motivasi serta feedback secara berkala untuk
meningkatlkan efesiensi dan produktivitas kerja
9. Menjaga hubungan baik dengan pihak luar
(rekan/vendor/dan supplier)
10. Mengumpulkan, menganalisa, dan menginterprestasikan
data internal dan eksternal serta membuat laporannya

1. Bertanggung jawab melayani customer dengan membalas


chat
2. Membantu apa yang dibutuhkan oleh customer
4. Admin 3. Bertanggung jawab dalam pengorganisasian tugas,
pengawasan, dan implementasi ilmu pemasaran bagi design
grafis
4. Bertanggung jawab membuat konten untuk di promosikan

1. Bertanggung jawab membuat design ilustrasi/ topografi, atau


grafis motion untuk keperluan penerbitan media cetak serta
elektronik
5. Editing 2. Bertanggung jawab menggambar dan membuat design
gambar yang sesuai dengan kebutuhan proyek customer
3. Quality check pada ilustrasi sebelum dicetak, dan
kemampuan dalam design grafis

1. Bertanggung jawab menerima pembayaran, mengurus struk


pembayaran, memantau transaksi pelanggan yang
berlangsung baik dengan tunai maupun non tunai
6. Kasir
2. Bertanggung jawab memberikan informasi kepada konsumen
3. Membuat laporan harian, meelakukan pencatatan, dan
pembukuan atas semua transaksi
H. Rencana Kompensasi yang diberikan

Dalam hal ini Dream Graphics Creation akan menetapkan


kompensasi Gaji berdasarkan survey rata-rata gaji dilapangan. Penepatan
gaji tersebut sudah kami sesuaikan berdasarkan beban tugas dan tanggung
jawab yang harus di terima nya selain itu kami juga menetapkan gaji
pokok untuk Admin sebesar Rp.2.500.000/bulan, gaji pokok editing
sebesar Rp.2.500.000/bulan sedangkan gaji pokok kasir sebesar
Rp.1.800.000/bulan. Selain itu kami akan memberikan tunjangan sebesar
Rp.200.000/bulan. Gaji tersebut tentunya akan menjadi acuan untuk
perencanaan SDM kedepannya, seiring berjalannya waktu gaji tersebut
akan naik sesuai dengan peningkatan kondisi perusahaan. Info
selengkapnya kami paparkan dalam tabel berikut ini.

TUNJANGAN TETAP
NO POSISI JABATAN GAJI POKOK PERBULAN

1 ADMIN 2.500.000 200.000

2 EDITING 2.500.000 200.000

3 KASIR 1.800.000 200.000

Saat ini kami menentukan jadwal kerja sesuai dengan UU No. 13 Tahun
2003 tentang ketenagakerjaan (“UUK”) dari pasal 77 sampai dengan Pasal 85.
Didalam Pasal 77 ayat (2) dikatakan dan diatur bahwa waktu kerja meliputi:

1) 7 jam 1 hari dan 40 jam 1 minggu untuk 6 hari kerja dalam 1 minggu, atau
2) 8 jam 1 hari dan 40 jam 1 minggu untuk 5 hari kerja dalam 1 minggu.

Maka dari itu kami menetapkan jam kerja selam 6 hari dalam satu minggu,
dengan jam kerja perharinya adalah 7 jam (tidak termasuk jam istirahat) dan per
minggunya adalah 40 jam. Selanjutnya adalah pemaparan jadwal dan alur kerja
yang harus dipatuhi oleh karyawan:
NO HARI JAM ISTIRAHAT WAKTU KERJA

1 SENIN 08.00-17.00 2 JAM 7 JAM

2 SELASA 08.00-17.00 2 JAM 7 JAM

3 RABU 08.00-17.00 2 JAM 7 JAM

4 KAMIS 08.00-17.00 2 JAM 7 JAM

5 JUMAT 08.00-17.00 2 JAM 7 JAM

6 SABTU 08.00-17.00 2 JAM 7 JAM

7 MINGGU LIBUR LIBUR LIBUR

I. Keselamatan dan Kesehatan Kerja

Keselamatan dan Kesehatan kerja pada layanan jasa desain grafis


sangat penting untuk diperhatikan. Beberapa hal yang perlu diperhatikan
antara lain:

1) Penggunaan peralatan kerja yang aman dan tepat


2) Perawatan dan penggunaan peralatan gambar yang benar
3) Pengorganisasian tugas dan manajemen proyek yang baik
4) Pengawasan dan pengendalian proses pengembangan desain grafis
5) Penerapan visi yang berorientasi pada pelayanan konsumen dengan
produk desain grafis non-cetak
6) Dilarang makan dan minum, mematuhi rambu-rambu keselamatan.
7) Selain itu, karyawan kami juga harus memperhatikan ergonomi
tempat kerja, seperti posisi duduk yang benar dan penggunaan
peralatan yang ergonomis.
J. Pemberhetian (PHK)

Proses PHK kami pada karyawan jasa desain grafis akan mengikuti
berdasarkan keputusan atasan jika karyawan melakukan kesalahan yang
fatal, dan juga berdasarkan keputusan karyawan tersebut yang memilih
untuk resign. Kemudian melakukan salah satu tindakan kesalahan yang
terdapat dalam pasal 158 ayat 1 UU tentang ketenaga kerjaan, meliputi:

1) Melakukan penipuan, pencurian, atau penggelapan barang dan/atau


uang milik perusahaan.
2) Memberikan keterangan palsu atau yang dipalsukan sehingga
merugikan perusahaan.
3) Melakukan perbuattan asusila atau perjudian dilingkungan kerja.
4) Dengan ceroboh atau sengaja merusak fasilitas yang ada.
5) Membujuk rekan kerja atau pengusaha untuk melakukan perbuatan
yang bertentangan dengan peraturan perundang-undang.
BAB V

ASPEK KEUANGAN

A. Jumlah dana yang dibutuhkan untuk Aktiva Tetap dan Modal Jumlah Kerja
AKTIVA TETAP
 Asset
1) Gedung Rp 100.000.000
 PERALATAN
1) Lenovo Desktop PC AIO 5-2410B6-CLID 17-11700T
(10 X Rp 20.000.000) Rp 200.000.000
2) Laptop
 Hp 14s-DK0125AU
(2 X Rp 4.000.000) Rp 8.000.000
 Asus (2 X Rp 5.000.000) Rp 10.000.000
 Hp 84063 (1) Rp 5.000.000
 PERLENGKAPAN
1) Dekorasi Rp 3.000.000
2) Meja kursi kantor (15set X Rp 500.000) Rp 7.500.000
3) Sofa Tamu (6 X Rp 500.000) Rp 3.000.000
Total Aktiva Tetap Rp 336.500.000

MODAL JUMLAH KERJA


 Kebutuhan Kas Rp 140.990.500
 Persediaan (dalam 1tahun)
1) Buku Sketsa A5 (Rp 50.000 X 12orang) Rp 600.000
2) Alat Tulis (Rp 50.000 X 12orang) Rp 600.000
3) Perangkat Lunak
 Platform Desain Grafis Rp 769.000
 Adobe Creative Clound Rp 317.000
 Pengeluaran dimuka (dalam 1tahun)
1) Beban Listrik (Rp 5.000.000 X 12) Rp 60.000.000
2) Beban Promosi & Internet
(Rp 1.200.000 X 12) Rp 14.400.000
3) Beban Pelatihan (Rp 300.000 X 12orang) Rp 3.600.000
4) Beban Gaji
 Admin (Rp 2.500.000 X 12) Rp 30.000.000
 Kasir (Rp 1.800.000 X 12) Rp 21.600.000
 Editor (Rp 2.500.000 X 12) Rp 360.000.000

Total Modal Jumlah Kerja (dalam 1 tahun) Rp 632.876.500


Total Modal Jumlah Kerja (dalam 1 bulan) Rp 52.739.708

Rincian Proyeksi Pendapatan


Tahun 2023 Harga Persentase Jumlah Produksi Jumlah Produksi Omzet
Desain Spanduk Rp 150.000 9% 7 Rp 1,050.000
Desain Kalender Rp 100.000 9% 10 Rp 1,000.000
Desain Stiker Rp 80.000 9% 11 Rp 880.000
Desain Banner & Poster Rp 200.000 9% 10 Rp 2,000.000
Platform Media Sosial IG Rp 250.000 10% 10 Rp 2,500.000
Desain Brosur Rp 100.000 9% 10 Rp 1,000.000
Desain Kemasan Produk Rp 100.000 9% 10 Rp 1,000.000
Desain Kaos & Tas Tote Bag Rp 200.000 9% 3 Rp 600.000
Desain Kartu Undangan Nikah Rp 150.000 9% 2 Rp 300.000
Desain Logo Rp 100.000 9% 9 Rp 900.000
Desain Kartu Nama Rp 100.000 9% 8 Rp 800.000
TOTAL Rp 1,530.000 100% 90 Rp 12,030.000

Proyeksi pendapatan 1 hari kerja dengan 7 jam kerja sebesar Rp 12.030.000


Proyeksi pendapatan 1 minggu kerja dengan 6 hari kerja sebesar Rp 72.180.000
Proyeksi pendapatan 4 minggu kerja/ 1bulan dengan 24 hari kerja sebesar Rp
288.720.000
Proyeksi pendapatan 48 minggu/12 bulan dengan 312 hari kerja sebesar Rp
3.464.640.000

Keuntungan = pendapatan – Total Modal Awal


= Rp 288.720.000 – Rp 277.490.500
= Rp 11.229.500 per bulan
Keuntungan per tahun = Rp 11.229.500 × 12 bulan
= Rp 134.754.000

B. Sumber Dana yang akan dipilih


Dalam hal ini kami menggunakan Sumber dana sendiri sebesar Rp
277.490.500.
Dikarenakan dalam projek ini kami melibatkan 5 orang, maka modal
tersebut dibagi kepada 5 orang yaitu dengan jatah persentase investasi
modalnya sebesar 20% per orang (Rp 55.498.100) dengan begitu secara
otomatis, setiap orang mempunyai hak atas laba bersih sebesar 20% dari
total pendapatan bersih dari projek ini.
C. Perkiraan Aliran Kas
DREAM GRAPHICS CREATION
LAPORAN NERACA
PER 31 DESEMBER 2022 (1tahun)
KETERANGAN DEBIT KREDIT
Kas Rp 140.990.500
Perlengkapan Rp 13.500.000
Peralatan Rp 123.000.000
Hutang Rp 100.000.000
Modal Sendiri Rp 277.490.500
Asset Rp 100.000.000
Rp 377.490.500 Rp 377.490.500

Neraca merupakan laporan yang menunjukkan posisi keuangan perusahaan


pada tanggal tertentu. Posisi keuangan yang dimaksud adalah posisi aktiva (harta)
dan passiva suatu perusahaan. (hidayat dan purwana, 2016:148)

DREAM GRAPHICS CREATION


LAPORAN LABA RUGI
PER 31 DESEMBER 2022 (1tahun)
Pendapatan Rp 3.464.640.000
Beban-beban:
Beban Gaji Rp 441.600.000
Beban Utilitas Rp 78.000.000
Beban Perlengkapan Rp 13.500.000
Beban Peralatan Rp 223.000.000
Beban Lainnya Rp 100.000.000
TOTAL BEBAN Rp 856.100.000
LABA BERSIH Rp 2.608.540.000
DREAM GRAPHICS CREATION
LAPORAN ARUS KAS
PER 31 DESEMBER 2022 (1tahun)
KETERANGAN DEBIT KREDIT
ARUS KAS MASUK:
Penjualan Rp 3.464.640.000
TOTAL ARUS KAS MASUK Rp 3.464.640.000

ARUS KAS KELUAR:


Perlengkapan Rp 13.500.000
Beban Utilitas Rp 78.000.000
Beban Gaji Rp 441.600.000
TOTAL ARUS KAS KELUAR Rp 533.100.000
ARUS KAS AKTIVITAS OPERASI Rp 2.931.540.000

D. Biaya Modal
 Biaya perencanaan dan umum = Rp965.776.500
 Biaya penelitian dan studi teknis = Rp3.600.000

E. Kondisi Sensitivitas

Safety of margin = target penjualan – bep


= 25.920 – 3665,5
= 22.254,5

% safetyof margin =22.254,5 × 100%


25.920

= 85,8% 86%
Profit area= 86%
Lost area = 14%
Jadi peluang kami untuk mendapatkan keuntungan lebih besar dari pada
mengalami kerugian yaitu 14%, berarti perusahaan layak untuk diterima.
F. Penilaian Investasi melalui PP, NPV, IRR, PI, dan BEP

 NPV (discount rate 20%)


Tahun 1 = Rp 100.000.000 / (1+0,2)1 = Rp 83.333.333
Tahun 2 = Rp 300.000.000 / (1+0,2)2 = Rp 208.333.333
Tahun 3 = Rp 95.450.000 / (1+0,2)3 = Rp 55.237.269
Tahun 4 = Rp 125.660.000 / (1+0,2)4 = Rp 60.599.923
Tahun 5 = Rp 3.464.640.000 / (1+0,2)5 = Rp 1.392.361.111 +
PV= Rp 1.799.864.969
NPV = -277.490.500 + Rp 1.799.864.969 = Rp 1.522.374.469
Hasil NPV adalah Rp 1.522.374.469 dengan nilai (positif), maka
kesimpulannya proyek Dream Graphics Creation ini layak untuk
dijalankan atau dikembangkan.
 IRR (discount rate 94%)
Tahun 1 = Rp 100.000.000 / (1+0,94)1 = Rp 51.546.392
Tahun 2 = Rp 300.000.000 / (1+0,94)2 = Rp 79.710.915
Tahun 3 = Rp 95.450.000 / (1+0,94)3 = Rp 13.072.864
Tahun 4 = Rp 125.660.000 / (1+0,94)4 = Rp 8.871.359
Tahun 5 = Rp 3.464.640.000 / (1+0,94)5 = Rp 126.080.948 +
PV1= Rp 270.411.119

NPV = -277.490.500 + Rp 270.411.119 = Rp -7.079.381

IRR (discount rate 95%)


Tahun 1 = Rp 100.000.000 / (1+0,95)1 = Rp 51.282.051
Tahun 2 = Rp 300.000.000 / (1+0,95)2 = Rp 373.831.776
Tahun 3 = Rp 95.450.000 / (1+0,95)3 = Rp 12.872.773
Tahun 4 = Rp 125.660.000 / (1+0,95)4 = Rp 8.690.777
Tahun 5 = Rp 3.464.640.000 / (1+0,95)5 = Rp 122.881.091 +
PV2 = Rp 569.558.468
NPV = -277.490.500 + Rp 569.558.468 = Rp 292.067.968

𝑃𝑉1−𝑐𝑓𝑜
IRR = r1 + × 1%
𝑃𝑉1−𝑃𝑉2

270.411.119−277.490.500
=94% + 270.411.119−569.558.468 × 1%
= 94% + 0,00023665197

= 0, 9402 94,02%
Dari perhitungan IRR didapatkan hasil sebesar 94,02%, sedangkan IRR
yang ditentukan 20%. IRR hasil perhitungan > IRR yang ditentukan, berarti
investasi layak diterima.
𝑎−𝑏
 PP = n + × 1𝑡𝑎ℎ𝑢𝑛
𝑐−𝑏

277.490.500−100.000.000
= 1 + 400.000.000−100.000.000 × 1𝑡𝑎ℎ𝑢𝑛
177.490.500
= 1 + 300.000.000 × 1𝑡𝑎ℎ𝑢𝑛
= 1 + (0,591635 × 12 bulan)
= 1 +7,09962
= 1 tahun, 7 bulan
Dari perhitungan PP didapatkan hasil sebesar 1tahun 7bulan, maka proyek
ini dinyatakan layak karena mampu mengembalikan investasi awal dalam
jangka waktu 1tahun 7bulan.

𝑛
 PI = ∑ (𝑐𝑓𝑡)𝑡
𝑡=1 1+𝑖

1.552.374.469
= 277.490.500 × 100
= 5,59433374836 ×100
= 559,433374836 56%
Jadi, investasi layak dan dapat diterima karena nilai profitability indeks
lebih besar dari 1 (satu)

 Break Even Point (BEP)


Penjualan = 3.464.640.000
VC (persediaan) = 2.286.000
FC (gaji&utilitas) = 489.600.000

𝑃𝑒𝑛𝑗𝑢𝑎𝑙𝑎𝑛
P (unit) = 𝑄(𝑢𝑛𝑖𝑡)

Q (unit) = 90 × 24 =2.160
= 2.160 × 12 =25.920 per tahun
𝑉𝐶
VC (unit) =
𝑄(𝑢𝑛𝑖𝑡)
Diketahui:
Penjualan (s) 3.464.640.000
VC 2.286.000
Margin Kontribusi 3.462.354.000
FC 489.600.000
EBIT 2.972.754.000
P (unit) 133.667
Q (unit) 25.920
VC (unit) 88,2

 BEP rupiah

𝐹𝐶
489.600.000 489.600.000 489.600.000
1−𝑉𝐶∶𝑆 = 1−2.286.000∶3.464.640.000 = 1−0,00065980881 = 0,99934019119
= 489.900.000
 BEP unit
𝑓𝑐
489.600.000 489.600.000
𝑝−𝑣𝑐 = 133.667−88,2 = = 3.665,5
133.578,8

Agar Perusahaan tidak mengalami kerugian juga tidak mendapat


keuntungan, perusahaan harus mampu menjual 3365,5unit dengan harga Rp
489.900.000, berarti perusahaan layak untuk diterima.

G. Pilihan Aktiva, apakah melalui leasing atau beli


Aktiva yang dipilih yaitu dengan membelinya melalui cash. Tetapi
ada juga yang menggunakan leasing seperti Lenovo Desktop PC sebanyak
% unit dengan total biaya sebesar Rp 100.000.000.
BAB VI

ASPEK HUKUM, EKONOMI, SOSIAL DAN POLITIK

A. Bentuk badan usaha

Mengenai badan usaha, Dream Graphics Creation diambil


keputusan bahwa berdiri sebagai badan usaha perseroan (perusahaan),
dengan kekayaan diatas 50 juta.

B. Identitas Pelaksana Bisnis

Dalam hal ini pelaku bisnis yang ada dalam proposal Dream
Graphics Creation adalah orang-orang yang terlibat dalam pelaksanaan
tugas Studi Kelayakan Bisnis ini. Faktor lain yang menjadi persyaratan
utama menjadi pelaku bisnis ini harus memenuhi persyaratan sebagai
berikut :

1) Warga Negara Indonesia.


2) Tidak sedang bersangkutan dengan pihak berwajib atau kasus hukum.
3) Tidak terlibat dengan kasus yang berkaitan dengan bank, misalnya
kredit macet, atau yang lainnya.
4) Tidak ada hubungan kekeluargaan.
5) Memiliki pemahaman mengenai lingkup berjalannya sebuah bisnis.
6) Dll.
C. Bisnis hYang Dilaksanakan

Pelayanan jasa desain grafis untuk membantu pelaku UMKM dan


Industri perusahaaan di Tasikmalaya.

D. Lokasi Bisnis

Berpusat diperkotaan Tasikmalaya dengan banyaknya area sekolah,


kampus, kantor, taman kota, mall dan sebagainya.

E. Waktu Pelaksanaan Bisnis


Terhitung sekarang, pada bulan Desember 2023. Serta Waktu
pelaksanaan bisnis juga dapat dipengaruhi oleh proses perizinan dan
memenuhi persyaratan hukum.

F. Cara Pelaksanaan Bisnis

Dilihat dari aspek Hukum dan Ekonomi, bisnis kami harus


mematuhi peraturan dan perizinan yang berlaku di wilayah Tasikmalaya.
Ini mencakup peraturan terkait lingkungan, keamanan, dan industri
tertentu.

Pendaftaran izin usaha penyediaan jasa desain grafis dapat


dilakukan pada sistem Online Single Submission Risk-Based Approach
(OSS-RBA). Sebelum mengisi formulir pendaftaran, maka pastikan kode
Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia (KBLI) sudah tepat.

Adapun KBLI untuk jasa desain grafis ditunjukkan dengan kode


74130 (Aktivitas Desain Komunikasi Visual/Desain Grafis). Kegiatan
usaha dengan kode KBLI tersebut memiliki tingkat risiko rendah.

Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 5 Tahun 2021 tentang


Penyelenggaraan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko (PP No.5/2021),
kegiatan usaha dengan tingkat risiko rendah hanya membutuhkan Nomor
Induk Berusaha (NIB) sebagai proses pendaftaran dan legalisasi kegiatan
usahanya.

NIB diurus dan diproses secara daring melalui laman Online Single
Submission Risk Based Approach (OSS-RBA), https://oss.go.id.

Namun, terdapat pengecualian apabila dalam menawarkan jasa


desainnya dilakukan media elektronik, seperti situs web dan aplikasi yang
dibuat sendiri. Pelaku jasa desain wajib untuk menambahkan perizinan
berusaha untuk menunjang kegiatan usaha (PB UMKU).

Kesimpulan

Perusahaan dream graphics creations berdiri sebagai badan usaha


perseroan terbatas. Pelaksanaan bisnis ini harus memenuhi beberapa
persyaratan yang telah ditentukan, agar bisnis berjalan dengan baik.
Dilihat
dari aspek hukum dan ekonomi, bisnis kami merupakan badan usaha yang
legal karena sesuai dengan peraturan pemerintah dengan mematuhi
peraturan dan membuat perizinan usaha yang dilakukan pada system
online NIB sehingga bisnis ini mempunyai potensi untuk tumbuh besar
dan memberikan kontribusi pada masyarakat dan negara. dilihat dari aspek
tersebut,bisnis ini dapat dikatakan layak umtuk dijalankan
BAB VII

RANGKUMAN DAN REKOMENDASI

A. Aspek Pasar dan Pemasaran

Jasa desain grafis kami layak untuk dijalankan. Sebuah studi kelayakan
usaha pada jasa desain grafis "Dream Graphics Creation" menunjukkan bahwa
usaha ini layak untuk dijalankan karena sudah memenuhi uji kelayakan bisnis.

Selain itu, pentingnya desain grafis untuk pemasaran juga menegaskan


bahwa desain grafis merupakan elemen penting dalam mendukung kesuksesan
pemasaran, karena mampu mengkomunikasikan pesan merek dan
meningkatkan penjualan. Meskipun demikian, harga jasa desain grafis tidak
murah, namun hal ini sebanding dengan manfaat dan nilai yang dapat
diberikan oleh desain grafis.

B. Aspek Teknis dan Teknologi

Salah satu hal yang menjadi nilai plus dari “Dream Graphics Creation”
adalah penggunaan teknologi yang dipilih termasuk kedalam teknologi yang
canggih serta mudah digunakan.

Jika dilihat dari keputusannya memilih teknologi, “Dream Graphics


Creation” cukup cerdas untuk memilih teknologi yang canggih, tentunya hal
ini akan memberikan keuntungan. Serta dapat memberikan dampak positif
dalam mempertahankan dan meningkatkan laba.

C. Aspek Manajemen dan Sumber Daya Manusia

Pada saat ini dream grapihcs creations dalam kebutuhan sdm


mempekerjakan sebanyak 19 orang untuk menjalankan operasinya, jumlah
tenaga kerja tersebut sudah cukup untuk menunjang semua kegiatan operasi
yang ada sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya karena dream graphics
creation ini merupakan bisnis baru. Dream graphics creations juga
memperhatikan kompensasi yang diberikan yaitu sebesar UMR kota
tasikmalaya serta penetapan jam kerja sesuai dengan peraturan pemerintah dan
tanpa menyalahi aturan, untuk kedeoannya dream graphics creations
mempunyai perecanaan sdm yang sangat jelas dan pasti akan berkembang
seiring berjalannya waktu.

Dari aspek SDM bias dilihat bahwa dream grapihcs creations


merupakan bisnisyang layak untuk dijalankan dengan rancangan strategi
pengolahan SDM dan manajemen yang terstruktur.

D. Aspek Keuangan

Dari aspek analisis keuangan dream graphic creations mempunyai


catatan keuangan yang sangat baik, terlebih lagi dalam kemampuannya
manajemen sumber daya dan asset, dream graphics creations mampu berjalan
dengan modal investasi yang sangat terjangkau dan potensi proyeksi keuangan
yang cukup besar. Jadi dream graphics creations ini sangat layak untuk
dijalankan.

Selebihnya akan kami paparkan dalam rincian berikut:

Total modal awal = Rp.277.490.500

Jadi dari penjelasan diatas, proyek bisnis dream graphics creations ini
layak untuk dijalankan, karna bisa mengembalikan keuntungan pada minggu
ke 4 (1bulan).
LAMPIRAN

DAFTAR HADIR PERTEMUAN STUDI

TANGGAL
NO NAMA NIM
23/11/23 27/11/23 29/11/23 30/11/23 01/12/23

1 Nur Khoiriah 2102010087 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

2 Wildan Maulana 2102010088 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

3 Akmal Aufa H 2102010089 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

4 Dethya Siti N 2102010090 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

5 Ulfah Verawati 2102010091 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

6 Radja Farel A 2102010092 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

7 M. Rizal Alfarizi 2102010093 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

8 Eki Ramdhani 2102010094 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

9 Reni Noviana 2102010095 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

10 Indriyani Fitriasari 2102010096 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

11 Abdul Fariz 2102010097 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

12 Mega sonia 2102010098 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

13 Syahla Shofaunnisa 2102010099 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

14 Nuri Parhatani 2102010100 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

15 Viska Permata P 2102010101 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

16 Alfin Mizan Sidiq 2102010102 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

17 Nova Andrea Pirela 2102010103 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

18 Restu Sulistiawan 2102010104 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸

19 Deliana M 2102010105 🗸 🗸 🗸 🗸 🗸
Keterangan:
1) 23/11/23: Membahas konsep pembuatan proposal
2) 27/11/23: Membuat proposal sesuai tugas yang sudah dibagikan
3) 29/11/23: Melanjutkan pembuatan proposal
4) 30/11/23: Mendesain contoh produk
5) 01/12/23: revisi proposal
CONTOH DESAIN

STIKER
BANNER
RP.80.000 RP.200.000

DESAIN KEMASAN PRODUK


STIKER
RP.100.000
RP. 80.000
SPANDUK
RP.150.000
LOGO
RP.100.000

POSTER
RP.150.000
LOGO
RP.100.000
KARTU UNDANGAN
RP.150.00

STANDING NNER
RP.200.000
KALENDER BROSUR

RP.100.000 RP.100.000
DESAIN KAOS&TAS ID CARD
RP.200.000 RP.100.000
PLATFORM INSTAGRAM
RP.250.000

Anda mungkin juga menyukai