Anda di halaman 1dari 2

STERILISASI

No.Dokumen :

SOP No Revisi :0
Tanggal Terbit : 06-05-2019
Halaman :1/2
UPTD
PUSKESMAS FALENTINUS PAMPU
LENGKO NIP. 198506102010011024
AJANG
1. Pengertian Sterilisasi adalah suatu tindakan untuk membunuh kuman pathogen
dan apatogen beserta sporanya pada peralatan perawatan dan
kedokteran dengan cara merebus, stoom, panas tinggi atau
menggunakan bahan kimia.
2. Tujuan Sebagai acuan penerapan langkah-langkah untuk melakukan sterilisasi
alat.
3. Kebijakan Keputusan Kepala UPTD Puskesmas No tentang Pengelolaan
Peralatan Kesehatan pada Puskesmas Lengko Ajang.
4. Referensi Direktorat Jenderal Bina Upaya Kesehatan, Direktorat Bina Pelayanan
Penunjang Medik dan Sarana Kesehatan, Pedoman Pengelolaan
Peralatan Kesehatan Di Fasilitas Pelayanan Kesehatan, 2015.
5. Prosedur/ 1. Petugas menuangkan air suling secukupnya ke dalam autoclave
Langkah- (sampai batas tertentu)
langkah 2. Petugas menata tabung reaksi atau peralatan gelas lain di dalam
wadah alumunium bagian dalam
3. Petugas meletakkan tutup sterilisator pada tubuh sterilisator
4. Petugas meletakkan baut-baut penahan ke atas tempat yang
sesuai dengan tutup sterilisator,
5. Petugas mengencangkan masing-masing murnya secara bersama
pada tempat yang berlawanan
6. Petugas membuka pengatur klep pengaman, dalam keadaan
terbuka penahan tersebut letaknya lurus.
7. Petugas memasang pemanasnya
8. Petugas menutup klep pengaman bila uap air mulai keluar dengan
deras (menimbulkan bunyi mendesis )
9. Petugas mengatur tekanan pada suhu 1210C, dengan cara
mengurangi pemanasan seperlunya.
10. Petugas mempertahankan tekanan 1 atm selama 15-20 menit
dengan cara : membiarkan alat bekerja selama 15-20 menit sambil
terus diawasi pada tekanan 1 atm.
11. Petugas mematikan pemanasan
12. Petugas menunggu sampai tekanan kembali nol dengan cara :
mematikan alat dengan cara mencabut steker listrik
13. Petugas mendiamkannya selama 15 menit sambil dibuka
penutupnya.
14. Petugas membuka pengatur klep pengaman bila tekanan sudah
nol dan suhu sudah jauh dibawah 100 derajat celsius
15. Petugas membuang air yang tersisa di dalam sterilisator
16. Petugas mengeringkan semua bagiannya dengan cara :
menunggu sampai alatnya dingin kemudian membersihkan air
yang tersisa sebanyak kurang lebih 1 cm dengan lap yang bersih
sampai kering.
6. Unit Terkait Ruang sterilisasi

2/2

Anda mungkin juga menyukai