Anda di halaman 1dari 2

Teks Laporan Hasil Observasi Lidah Buaya

Lidah Buaya
Lidah buaya atau yang biasa disebut aloe vera (Aloe barbadensis
miller) merupakan sejenis tanaman berduri yang berasal dari daerah
kering di Benua Afrika.

Lidah buaya biasanya tumbuh di tempat yang memiliki suhu panas.


Tanaman berduri ini juga biasa di tanam di dalam pot maupun di
pekarangan rumah untuk dijadikan tanaman hias. Lidah buaya
memiliki daun berbentuk runcing berupa taji, tebal, dan pinggirnya
bergerigi/berduri kecil.
Bagian daunnya memiliki gerigi yang tidak terlalu tajam sehingga
aman untuk diambil tanpa menggunakan sarung tangan. Kemudian
saat dibelah bagian daging daunnya akan berbentuk seperti jeli. Pada
tumbuhan lidah buaya dapat kita lihat bahwa tanamannya memiliki
akar serabut. Daun dari aloe vera ini digunakan oleh tanamannya
untuk menyimpan cadangan air.Sehingga mereka mampu bertahan di
daerah dengan kadar air cukup rendah secara aman. Di Indonesia
sendiri paling efektif penanamannya dilakukan di daerah dengan
ketinggian 0 – 500 mdpl.
Terdapat pula bintik-bintik pada permukaan daunnya, dan panjang
daun lidah buaya bisa mencapai 15-36 cm dengan lebar 2-6 cm. Lidah
buaya juga memiliki bunga bertangkai berwarna kuning kemerahan
(jingga) yang panjangnya mencapai 60-90 cm. Aloe vera dapat
tumbuh mencapai ketinggian satu meter apabila dibiarkan di alam
liar. Namun untuk tujuan konsumsi biasanya setelah tingginya sekitar
lima setengah meter sudah dipanen.
Adapun bahan yang kaya akan manfaat dari tanaman lidah buaya,
yaitu berasal dari gel dan getah tanamannya. Kedua bahan tersebut
yang biasanya digunakan dalam obat-obatan. Manfaat lidah buaya
yang paling terkenal sebagai pengobatan adalah untuk mengobati
berbagai masalah kulit, seperti rasa terbakar akibat paparan
matahari, frostbite, iritasi, gatal pada kulit, hingga luka bakar, dan
psoriasis. Beberapa orang juga menggunakannya untuk
mempercepat penyembuhan luka dan perawatan rambut.

menemukannya di negara seperti Indonesia dengan varian tersendiri.


Disini sudah banyak terjadi adaptasi sehingga mampu menghasilkan
varian baru terhadap tanamannya.

Penjelasan manfaat
Manfaat dari aloe vera ada berbagai macam baik itu kebutuhan
makanan sampai obat-obatan. Untuk makanan, jeli dari bagian
daging daunnya dapat digunakan sebagai campuran pada es atau
yogurt. Kemudian apabila ingin menggunakannya sebagai obat maka
bisa dipakai juga guna penyubur rambut. Kita hanya perlu
menerapkan penggunaannya secara merata ke bagian kulit kepala
dan rambut,dan juga untuk obat luka bakar gel lidah buaya ini bisa
langsung dioles di bagian yang terkena luka bakar.

Melalui observasi tumbuhan lidah buaya ini, dapat diketahui juga


bahwa bagian gel dapat dipakai sebagai obat luka bakar.
Pengaplikasiannya dengan dioles pada bagian luka bakar ringan.

Anda mungkin juga menyukai