Anda di halaman 1dari 3

YAYASAN MARDIWIYATA “SUB PERWAKILAN MAUMERE”

SMA KATOLIK FRATERAN MAUMERE


NSS: 30224080801 – NIS: 300140 – NPSN:50305305
TERAKREDITASI “A” – TMT : 15 NOVEMBER 2016
Jalan Kimang Buleng No 03 MAUMERE FLORES NTT

PETUNJUK DAN KETENTUAN UJIAN KARYA TULIS ILMIAH ( KTI )


TAHUN PELAJARAN 2021 / 2022

1. Telah mendaftar ke Sektretariat KTI ( Ruang kurikulum) minimal satu hari sebelum pelaksanaan
2. Telah menyelesaikan penulisan KTI dan mendapat persetujuan dari Guru Pembimbing, bahwa KTI siap
diujikan yang dibuktikan dengan Kartu Konsultasi.
3. Mengikuti minimal 5 (lima) kali bimbingan KTI.
4. Menyerahkan 3 eksemplar ( jilidan) KTI untuk 3 orang penguji.
5. Hadir 30 menit sebelum ujian dimulai.
6. Memakai Seragam Yayasan Mardiwiyata dengan kelengkapannya.
7. Membawa file presentasi KTI jika sudah di setujui oleh Pembimbing 1.
8. Mematuhi norma-norma sopan santun dan menghormati para Guru penguji.
9. Menjawab pertanyaan penguji dengan sikap baik dan sopan.
10. Mematikan atau menonaktifkan alat komunikasi.
11. Menerima keputusan tim penguji secara mutlak.
12. Ujian KTI dilakukan oleh tim penguji yang terdiri atas 4 orang yaitu: Pembimbing I ( Moderator) ,
Pembimbing I dan dua orang Penguji
13. Unsur yang dinilai,Skor dan Kriteria Penilaian dalam Ujian KTI terdapat pada Buku pedoman
Penulisan KTI hal 51 – 52.
14. Nilai Akhir sebagai syarat kelulusan adalah minimal C .
15. Waktu Ujian KTI diatur sebagai berikut:
a. Presentasi (7 menit ) dengan rincian :
 Slide 1 : Latar belakang, Rumusan Masalah dan Tujuan Penelitian
 Slide 2 : Teori Pendukung
 Slide 3 : Metode Penelitian
 Slide 4 : Hasil Penelitian
 Slide 5 : Kesimpulan Penelitian
b. Tanya jawab (20 menit ) untuk 3 orang penguji.
16. Mengulang KTI
Apabila Peserta dinyatakan Tidak Lulus, maka akan diberikan kesempatan untuk mengikuti
Ujian KTI ulang maksimal sebanyak 1 (satu) kali.
1) Bagi Peserta Didik yang tidak lulus ujian ujian KTI , diberikan kesempatan untuk
melakukan ujian ulang dua minggu setelah melakukan perbaikan sesuai dengan
masukan yang diberikan oleh tim penguji.
2) Apabila sampai dengan batas waktu ujian ulang peserta didik belum dapat
menyelesaikan perbaikan, maka dimungkinkan mengganti topik KTI (membuat KTI
baru) dan diberi kesempatan sebelum pengumuman kelulusan.
17. Keabsahan KTI
Bagi Peserta didik yang sudah lulus Ujian KTI :
1) KTI baru dapat diterima oleh Kurikulum apabila memenuhi persyaratan berikut:
 Telah diperbaiki oleh Peserta Didik dan disetujui oleh Pembimbing Penguji serta disahkan oleh
Kepala sekolah.
 Perbaikan KTI wajib di selesaikan paling lambat 14 (empat belas) hari setelah ujian KTI Jika
tidak peserta didik diberikan sanksi berupa :Tidak berhak atas Surat Keterangan Lulus maupun
ijazah.
2) KTI di jilid sebanyak 1 eksemplar untuk diserahkan ke bagian Perpustakaan SMA Katolik
Frateran Maumere sesuai ketentuan pada Buku Pedoman KTI.
Catatan :
 Pertanggungjawaban KTI tahap 1 : 28 Maret – 08 April 2022.
 Pertanggungjawaban KTI tahap 1 : 18 April – 30 April 2022.
 Format penilaian untuk penguji telah siapkan oleh kurikulum.

Maumere, 23 Maret 2022


Kepala Sekolah

Frater M. Oswaldus, BHK, S.Pd,MM

Anda mungkin juga menyukai