Anda di halaman 1dari 18

Kue Mangkuk Selai Nenas (untuk 900 gram)

Bahan:
150 gr mentega
60 gr gula halus
1 butir telur
1/2 sdt vanili
250 gr tepung terigu
1 kuning telur
1/2 sdm mentega, untuk mengoles

Selai Nenas:
1/2 buah nenas, buang bagian tengah, parut
125 gr gula pasir
5 cm kayu manis batangan
5 sdm air
1/2 sdt esens citrun
Cara Membuat:

1. Kocok mentega dan gula halus sampai lembut. Masukkan telur, kocok sampai halus. Masukkan
terigu dan vanili. Aduk perlahan hingga rata
2. Siapkan cetakan berbentuk mangkuk-mangkuk kecil. Olesi mentega. Masukkan adonan. Isi di
tengahnya dengan selai nenas, lalu tutup menyilang
3. Olesi kuning telur supaya terlihat mengkilat. Panggang 25 menit. Simpan dalam stoples
4. Selai Nenas: campur semua bahan selai. Masak di atas api kecil hingga kental dan pekat.
Angkat, dinginkan

CARA MEMBUAT :

1.Buat selai nanas lebih dahulu. Masak nanas, gula, air jeruk, dan garam di atas api kecil
sambil diaduk hingga menjadi selai. Tiriskan.
2.Kocok mentega bersama gula sampai lembut. Tambahkan telur. Kocok kembali. Masukkan tepung
terigu, susu bubuk, dan keju parut. Aduk rata.
3.Ambil sejumput adonan kulit. Isi dengan selai nanas. Bentuk sesuai keinginan. Untuk memberi
keharuman, bisa ditambahkan cengkeh.
4.Oven setengah matang lalu olesi campuran kuning telur dan susu. Oven kembali sampai matang.
Nastar
1

bahan-bahan

250 grtepung terigu rendah protein


30 gr tepung maizena
225 gr mentega/maragarin
20 gr susu bubuk
60 gr gula halus
2 bt kunig telur
1/4sdt garam halus
400 gr nanas matang, psarut
200 g gula pasir
3 buah cengkih
5 cm kayu manis/ 1/4 sdt bubuk kayu manis

Cengkih untuk hiasan/ bisa juga menggunakan keju parut untuk hiasan
selai nanas

Olesan, aduk rata:


3 butir kuning telur
2 sdm susu tawar cair/ 1 sdm susu bubuk, larutkan dengan 2 sdm air

Cara Membuat:

1. Campur tepung terigu, tepung maizena dan susu bubuk, aduk rata/ayak.

2. Tambahkan gula halus, kuning telur, mentega/margarin dan garam ke dalam campuran tepung. Aduk dengan
garpu atau mixer kecepatan rendah (gunakan satu gigi)hingga terbentuk adonan yang berbutir-butir.

3. Padatkan adonan dengan tangan atau sendok kayu sehingga terbentuk adonan yang bisa dipulung/dibentuk.

4. Ambil sejumput adonan, bentuk menjadi bulatan, pipihkan. Isi tengahnya dengan 1/2 sendok teh selai nanas.
Bulatkan kembali.

5. Atur kue yang telah dibentuk di atas loyang beroles margarin. Olesi permukaannya dengan bahan olesan.
Tancapkan satu buah cengkih di atasnya.

6. Panggang kue dalam oven bertemperatur 150 derajat celcius selama 20 menit atau hingga kue matang dan
berwarna kuning kecokelatan. Angkat, dinginkan. Simpan dalam stoples kedap udara.

7. Selai Nanas: Campur parutan nanas, gula pasir, kayu manis, cengkih dan garam, aduk rata. Panaskan sambil
terus diaduk hingga terbentuk adonan selai yang kental. Angkat, dinginkan.

Untuk 550 g

Tip:

Jangan mengaduk adonan dengan tangan terlalu lama karena panas tangan akan mencairkan lemak dalam
adonan. Akibatnya kue kering akan keras/tidak rapuh. Aduk seperlunya, asal adonan sudah bisa dibentuk. Untuk
variasi rasa, selai nanas bisa diganti selai sesuai selera.
Wafer Cheese Cookies

Bahan :
300 gr mentega

125 gula bubuk


½ sdt vanili
2 kuning telur
50 gr fresh cream

100 gr cheddar cheese (parut)


110 gr parmesan bubuk
500 gr terigu
1 sdt baking powder
250 gr wafer, potong

Olesan :
5 kuning telur
1 sdm air
½ sdt minyak
Pewarna beberapa tetes, kalau suka

Taburan :
Keju cheddar parut secukupnya

Cara membuat :
1. Kocok mentega dan gula hingga mengembang, masukan kuning telur, kocok kembali hingga rata.
2. Masukan tambahkan fresh cream dan keju parut serta parmesan aduk rata, tambahkan tepung terigu, aduk
perlahan hingga benar2 tercampur rata.
3. Giling adonan + 3 mm, atur wafer diatasnya, kemudian gulung dan potong2. Atau giling adonan setebal 3 mm
sesuai ukuran wafer (jika memakai wafer ukuran mini)
4. Susun di atas loyang, olesi dengan kuning telur, taburi dengan keju parut
5. Panggang dengan suhu 150°C selama 30 menit, turunkan suhu panggang kembali selama 10 -15 menit.
6. Angkat dan dinginkan, simpan di wadah yg tertutup.
Kue Lidah Kucing Rainbow

Bahan-bahan

 150 gr @ 1sdt Margarine


 100 gr Butter

 200 gr Gula halus

 100 ml Putih telur

 1 sdt Vanilli essence

 Pewarna Makanan : merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila, dan ungu.

 Bahan (diayak jadi satu):

 200 gr Tepung terigu protein rendah

 50 gr Maizena

Cara Membuat Kue Lidah Kucing Rainbow:

1. Untuk membuat Kue Lidah Kucing Rainbow, Pertama :Kocok margarine, mentega dan gula sampe lembut,
putih dan mengembang. Masukkan putih telur dan vanila sambil terus dikocok sampai menyatu.
2. Kedua : Masukkan campuran tepung sambil diaduk sampai rata. Bagi menjadi 6 adonan sama rata
kemudian tambahkan masing-masing pewarna.

3. Ketiga : Masukkan masing-masing adonan ke dalam plastik segitiga gunting ujungnya selebar 1cm. Spuit
diatas loyang lidah kucing sesuai susunan warna pelangi.

4. Ke empat : Oven hingga tepinya kering kuning kecoklatan. Keluarkan dari loyang biarkan sampai dingin.
Simpan di toples kedap udara.
Resep Kue Lidah Kucing Rainbow kini sudah jadi. Kue kering special lebaran sudah tidak perlu beli lagi, lumayan
tuh tidak perlu biaya mahal mahal untuk membuat Kue Lidah Kucing Rainbow.

Good Time

bahan-bahan

160 g mentega tawar

80 g gula bubuk

75 g kacang mete panggang, cincang

75 g chocolate chip 1/2 sdt pasta cokelat Black Forest, jika suka Ayak jadi satu

210 g tepung terigu protein rendah

10 g cokelat bubuk

cara membuat

1.Biarkan mentega dalam suhu ruangan hingga agak lembek.

2.Tambahkan gula bubuk, aduk dengan sendok kayu hingga tercampur rata.

3.Tambahkan tepung terigu, dan pasta cokelat (jika suka) aduk hingga rata.

4.Masukkan chocolate chip dan kacang mete, aduk rata dengan tangan.

5.Bentuk adonan menjadi bola-bola kecil, taruh di loyang datar. Tekan sedikit hingga agak pipih.
6.Panggang dalam oven panas bersuhu 180 C selama 20 menit

7. Angkat dan dinginkan. Simpan dalam wadah bertutup rapat. Untuk 70 buah

Nah itulah berbagai macam resep dari saya dan jangan lupa kunjungi terus blog ini yang terletak di

Chocochips Cookies 9 (Untuk 800 gram)

Bahan:
135 g mentega tawar
180 g gula bubuk, ayak
1 sdt esens vanili (saya nggak pake)
1 kuning telur ayam
150 g chocolate chips
Ayak jadi satu:
225 g tepung terigu
1 sdt soda kue
1/2 sdt gram

Cara membuat:
• Kocok mentega, gula dan vanili hingga lembut.
• Masukkan kuning telur, kocok rata.
• Tambahkan campuran terigu, aduk rata.
• Masukkan chocolate chips,aduk rata. (untuk step ini, karena yang saya pake adalah chocochips berbentuk bulat,
jadi chocochipsnya tidak dicampur dalam adonan, melainkan ditata di atas kue yang telah dibentuk, dengan jumlah
3-4 buah chocochips).
• Bentuk adonan menjadi bulatan kecil dengan bantuan 2 buah sendok teh atau tangan.
• Taruh di loyang datar. Beri jarak di antaranya.
• Panggang dalam oven panas 170C selama 20 menit.
• Angkat dan dinginkan.

RESEP KUE KERING HAVERMUT KEJU


Bahan :
 150 gram margarin
 1 butir telur

 50 gram havermut, blender sebentar


 50 gram corn flakes, remas-remas
 75 gram keju parut
 ½ sdt garam
 ¼ sdt baking powder
 20 gram tepung maizena
 150 gram tepung terigu protein rendah
 15 gram susu bubuk

CARA MEMBUAT KUE KERING HAVERMUT KEJU :


1. Kocok margarin 30 detik, tambahkan telur, Kocok rata. Masukkan tepung, maizena dan baking
powder sambil diayak dan diaduk rata bergantian dengan havermut. Masukkan corn flake, keju,
dan garam lalu aduk sampai menyebar.
2. Ambil 1 sendok makan adonan, Letakkan di loyang yang dioles margarin. Pipihkan dan tusuk-
tusuk dengan garpu. Oven 25 menit dengan suhu 150° Celsius hingga matang.

RESEP KUE NASTAR


Bahan :
 250 gr mentega
 50 gr gula halus

 3 butir kuning telur


 250 gr tepung terigu
 25 gr tepung maizena
 1 sdm susu bubuk
 pewarna makanan sehat : sesuai selera, optional

Selai nanas :
 1 kg nanas parut
 200 gr gula pasir

 4 buah cengkeh
 1 sdt kayu manis
 ½ sdt sari jeruk
 2 lembar daun jeruk
 Olesan :
 2 butir kuning telur
 50 gr cengkeh utuh

CARA MEMBUAT KUE KERING NASTAR :


1. Kocok mentega dan gula hingga lembut. Tambahkan telur satu persatu sambil terus dikocok.
Tambahkan terigu, maizena, dan susu bubuk, aduk rata lalu sisihkan.
2. Selai : Panaskan nanas parut, gula cengkeh, kayu manis, sari jeruk dan daun jeruk. Aduk hingga
kering.
3. Ambil satu sendok teh adonan, pipihkan dan beri selai nanas, lalu bulatkan. Beri hiasan Cengkeh,
olesi dengan kuning telur, letakkan diatas loyang yang telah di olesi margarin. Panggang dalam
oven dengan suhu 190°C selama 25 menit dan angkat.

Resep Kue Kering Untuk Leb | Kue Nastar Keranjang

Kue ini saangat sering diminati, bagaimana cara membuatnya , berikut ini
caranya

1. Bahan Membuat Kue Kering Lebaran Nastar Keranjang


 tepung terigu 400 gram
 tepung maizena 75 gram

 margarin 300 gram


 roombutter 100 gram
 gula halus 100 gram
 susu bubuk 50 gram
 kuning telur 2 butir ( kocok lepas )
 putih telur 1 butir ( kocok lepas )
 vanili 1 bungkus
 selai nanas sesuai kebutuhan

Cara Membuat Kue Nastar Keranjang


1. Campurkan margarin, telur, gula tepung, roombutter kocok sampai adonan tercampur rata.
2. Selanjutnya tambahkan tepung maizena, susu bubuk dan vanili. Aduk kembali sampai adonan
tercampur rata.
3. Tambahkan terigu sedikit - sedikit sampai adonan kalis serta dapat dibentuk. jangan di uleni
karena dapat menyebabkan tekturnya keras.
4. Masukkan adonan kedalam cetakan keranjang sampai penuh, lalu olesi permukaan atasnya dengan
selai nanas. Setelah itu buat tali keranjangnya.
5. Panggang dengan api sedang sampai matang dan kekuningan. Angkat dan dinginkan.
6. Setelah dingin keluarkan kue dari cetakan. Simpan kue nastar keranjang dalam toples agar awet.

KUE KEJU RICE CRISPY

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:

Bahan:
250 gram margarin
1/4 sendok teh garam
1 kuning telur
15 gram putih telur
325 gram tepung terigu protein sedang
100 gram keju cheedar parut kasar, diangin-anginkan
100 gram keju edam, diparut kasar
50 gram rice crispy untuk taburan
3 kuning telur untuk olesan

Cara membuat:

1. Kocok margarin bersama garam 2 menit. Tambahkan telur. Kocok rata.


2. Masukkan tepung terigu sambil diayak dan keju. Aduk rata.

3. Giling kue setebal 0,4 cm. Oleskan kuning telur. Tabur rice crispy.

4. Potong 1,5x4 cm. Oven 45 menit dengan api bawah 130 derajat Celsius sampai matang.

Untuk 720 gram

Kue Kering Putri Salju

Bahan-bahan:
 180 gr tepung terigu
 20 gr tepung maizena

 2 butir telur, kuningnya saja

 50 gr gula tepung

 120 gr mentega

 Gula donat secukupnya, untuk taburan

 60 gr keju parut

 60 gr kacang mete, sangrai haluskan

 1/2 sdt vanili

 1 sdt baking powder

Cara Membuat Kue Kering Putri Salju:

1. Campurkan tepung terigu, tepung maizena dan baking powder lalu ayak hingga semua bahan tercampur
rata.
2. Tambahkan kacang mete yang sudah dihaluskan lalu aduk hingga merata. Sisihkan.

3. Kocok gula tepung, mentega, vanili dan keju parut hingga adonan mengembang dan warna menjadi pucat.

4. Tambahkan kuning telur lalu kocok hingga merata.

5. Campurkan adonan dengan tepung yang telah diayak lalu aduk hingga adonan menjadi rata dan kalis.

6. Giling adonan dengan ketebalan 1/2 cm, lalu cetak menggunakan cetakan khusus kue putri salju atau
bentuk lainnya sesuai selera.

7. Siapkan loyang yang telah diolesi dengan mentega dan kertas roti, lalu letakkan adonan yang telah dicetak
dan susun secara rapi diatas loyang. Lakukan cara tersebut hingga adonan habis.

8. Panggang adonan ke dalam oven dengan suhu 150 derajat celcius, dan tunggu sekitar 25-30 menit hingga
kue benar-benar matang.

9. Setelah kue cukup matang merata, angkat dan gulingkan ke dalam gula donat selagi panas agar gula dapat
menempel ke seluruh permukaan kue.

10. Kue pun siap untuk disajikan dan simpan dalam wadah atau toples tertutup.
Kue Kelapa Keju

Bahan :

280 gram sagu, sangrai 5 menit – lalu ayak bersamam ½ sendok teh baking powder.
125 gram margarin.
100 cc susu kental manis.
60 gram gula pasir
2 butir telur
100 gram kelapa parut sangrai.
150 gram keju parut.

Cara membuat :

 Kocok margarin bersama susu kental manis dan gula pasir sampai lembut. Tambahkan telur kocok
kembali.

 Masukkan tepung sagu, kelapa parut, dan keju parut, aduk rata.

 Giling adonan setebal 0.4 mm lalu cetak bentuk bunga atau bentuk lainnya menurut selera. Panggang
sampai matang.

 Siap hidangkan dan letakkan dalam toples.


Kue Kelapa Cherry Waktu Memasak 30 menit

Bahan Resep :

225 g mentega tawar

1/4 sdt garam

225 g gula pasir halus

1 butir telur ayam

50 g kelapa parut kering

Ayak jadi satu:

250 g tepung terigu

1 sdm NESTLÉ DANCOW Fullcream

2 sdt baking powder

Hiasan:

75 g ceri merah, potong kecil

20 g kelapa parut kering

20 g NESTLÉCornflakes, memarkan halus


Cara Membuat :

 Kocok mentega, garam dan gula hingga lembut.


 Masukkan telur, kocok hingga rata.

 Tambahkan kelapa parut dan campuran terigu,aduk rata.

 Bentuk adonan menjadi bola-bola kecil.

 Gulingkan ke dalam kelapa parut dan cornflakes.

 Susun di atas loyang datar. Beri sepotong ceri di tengahnya.

 Panggang di dalam oven panas 170 C selama 20 menit.

 Angkat dan dinginkan.


KUE SAGU KELAPA

Mau, menyiapkan hidangan natal yang pas dan mudah membuatnya. Coba anda lihat resep yang satu ini.
Dengan bahan yang sedikit dan mudah didapat menjadi kue yang enak dan banyak disuka.

Bahan Kulit:
100 gram margarin
50 gram mentega tawar
100 gram gula tepung
1/4 sendok teh garam
1 butir telur
50 gram santan kental instan
75 gram kelapa kering, blender
250 gram tepung sagu, sangrai 10 menit dengan api kecil, dinginkan, timbang 220 gram
1/2 sendok teh baking powder

Cara membuat:

1. Kulit, kocok margarin, mentega tawar, gula tepung, dan garam 1 menit. Tambahkan telur dan santan
kental instan. Kocok rata.
2. Masukkan kelapa kering. Aduk rata. Tambahkan tepung sagu dan baking powder sambil diayak dan diaduk
rata. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.

3. Semprot adonan melingkar dengan spuit di loyang yang dioles margarin.

4. Oven dengan api bawah suhu 140 derajat Celsius 30 menit sampai matang.
Kue Butter Cookies Ala Monde

Resep Membuat Kue Butter Cookies Ala Monde Renyah

Bahan Membuat Kue Butter Cookies Monde Renyah :

 200 gram mentega tawar dingin


 100 gram gula tepung

 1/4 sendok teh garam

 1 kuning telur

 50 gram kelapa kering instan, blender halus

 250 gram tepung terigu protein sedang

 1 kuning telur, untuk olesan

 20 gram gula pasir, untuk taburan


Cara Membuat Kue Butter Cookies Monde Renyah:
1. Kocok mentega, gula tepung, dan garam 2 menit sampai lembut. Tambahkan kuning telur. Kocok rata.
2. Masukkan kelapa kering. Aduk rata. Tambahkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata.

3. Giling tipis adonan. Cetak bentuk pretzel.

4. Letakkan di loyang yang dioles tipis margarin. Oles kuning telur. Tabur gula pasir.

5. Oven 30 menit dengan api bawah suhu 150 derajat Celcius sampai matang.

Seperti inilah cara membuat kue kering butter cookies ala monde yang bisa kalian coba dan praktekkan sendiri di
rumah, tentunya dengan menggunakan Resep Membuat Kue Butter Cookies Ala Monde Renyah. Semoga Resep
Membuat Kue Butter Cookies Ala Monde Renyah ini bisa bermanfaat untuk kalian semua. Selamat mencoba.

Resep: Cheese Finger/Kastangel Keju yang Renyah

Bahan :

>>Bahan 1 :
150 gr mentega
150 gr margarin
2 kuning telur
1 sdt penyedap rasa (sesuai selera)
1 sdt emplex (perenyah kue, bisa beli di toko bahan kue)
1 sdt garam

>>Bahan 2 :
50 ml fresh cream

>>Bahan 3 :
125 gr keju parmesan, parut
125 gr keju cheddar, parut

>>Bahan 4 (campur dan ayak) :


25 gr maizena
25 gr susu bubuk full cream
500 gr tepung protein sedang (Misal segitiga biru)
1 sdt baking powder

>>Bahan 5 atau olesan kue (campur dan saring) :


5 kuning telur
1 sdm air
1/2 sdt minyak sayur
2 tetes pewarna kuning (opsional)

>>Bahan 6 (untuk taburan kue) :


keju cheddar parut secukupnya

Cara Membuat Kue Kastengel Keju Spesial :

1. Campur dan kocok bahan 1 sampai mengembang dan berwarna putih.


2. Tuang dengan bahan 2 sedikit demi sedikit, sambil terus dikocok rata.
3. Tambahkan bahan 3, kocok lagi sebentar sampai rata.
4. Masukkan bahan 4, kemudian aduk perlahan dengan spatula sampai adonan rata.
5. Bentuk adonan menjadi kotak panjang atau oval seukuran sejari tangan atau bentuk U, tergantung
selera Anda.
6. Taruh ke loyang yang sudah dioles margarin. Oles permukaan adonan dengan bahan 5 hingga rata, lalu
taburi bagian atasnya dengan bahan 6.
7. Panggang dalam oven yang bersuhu 150 derajat celcius selama 20 menit, kecilkan suhu menjadi 100
derajat celcius, lalu panggang kembali selama 20 menit hingga kering dan matang.

Anda mungkin juga menyukai