Anda di halaman 1dari 2

Nama: Erlin Sulfian Nisa

Kelas: 8D
Mapel: IPS

WISATA ALAM RIAU ( PEMANFAATAN ALAM UNTUK DANAU BROMO


PANGKALAN KASAI)

Pertanyaan:
Apa saja yang terdapat pada danau bromo?
Dimana letak danau bromo?
Apa saja pengaruh nya bagi masyarakat sekitar danau bromo?

Jawaban:

Danau Bromo Destinasi Wisata Alam yang Mempesona di Riau

bebatuan hitam dan birunya air danau bromo.

Danau bekas tambang batu bara ini berada di Dusun Pegegas, Kelurahan Pangkalan Kasai,
Kecamatan Seberida, Kabupaten Indragiri Hulu. Provinsi Riau.

Lalu apa hubungan Danau ini dengan Bromo. Menurut keterangan masyarakat, Danau ini
dinamakan Bromo karena kondisi danau dari bebatuan hitam. Danau
ini pun terbagi menjadi dua bagian serta bentuknya juga hampir menyerupai kawah gunung
Bromo.

Danau Bromo ini tergolong dalam tempat wisata baru, yang mana baru dibuka sekitar 7 bulan
lalu. Danau ini menjadi salah satu bentuk usaha masyarakat setempat untuk membangkitkan
pariwisata yang ada di daerah Inhu dengan mengelola tempat ini menjadi tempat wisata.

Pasalnya danau ini terbentuk karena berasal dari galian tambang batu bara yang dilakukan
beberapa tahun lalu. Meskipun begitu, wisata Danau Bromo ini telah berhasil menarik para
wisatawan untuk berbonong-bondong datang ke tempat ini.

Tempat ini bisa dikunjungi oleh masyarakat umum yang penasaran dengan keindahannya.
Aksesnya juga mudah dijangkau, jarak dari jalan lintas menuju lokasi ini sektar 100m. Untuk
dapat mengunjungi danau Bromo, bisa diakses dengan menggunakan kendaraan roda dua dan
paling besar menggunakan mini bus.

Jika berwisata ke Danau Bromo, tidak perlu khawatir akan menguras dompet. Hanya dengan
membayar tiket masuk dengan Rp5 ribu rupiah per orang dan parkir motor sebesar Rp5 ribu
rupiah saja sudah bisa menikmati keindahan Danau Bromo ini.
Tempat ini juga bisa menjadi pilihan wisata dengan berbagai kegiatan yang bisa dilakukan
bersama dengan keluarga, teman maupun orang terdekat.

pengaruh nya bagi masyarakat adalah semakin terkenalnya daerah tersebut, daerah terpencil
dan sulit dijangkau, karena adanya tempat wisata jadi ramai orang yang berkunjung dari
daerah tersebut dan juga luar daerah. Juga bertambah nya penghasilan daerah tersebut.
Pengelolaan Danau bromo sangat berpengaruh kepada masyarakat.

kesimpulan :

Dari penjelasan diatas, dapat ditarik kesimpulan, bahwa danau bromo adalah tempat yang
sangat cocok untuk menjadi tempat wisata yang sangat menguntungkan. Juga sangat
menghasilkan bagi masyarakat, karena menambah pendapatan masyarakat tersebut.

Anda mungkin juga menyukai