Anda di halaman 1dari 3

Selanjutnya definisi proyek, yang pertama objek

Objek dari proyek ini adalah pemahaman pembayaran digital


di kalangan pelaku UMKM
Lalu yang kedua subjek, Subjek yang kita tuju pada proyek ini
adalah pelaku UMKM
Selanjutnya Tempat proyek yang kami lakukan untuk
penelitian proyek ini bertempat di sekitar Kampus Universitas
siliwangi
Dan waktu yang kami lakukan untuk proyek ini di bulan
November 2023
Lalu latar belakang proyek ini adalah kurangnya pemahaman
para pelaku UMKM terhadap penggunaan teknologi digital
Dan untuk cara penyelesaian masalah nya adalah dengan
memberikan penjelasan kepada para pelaku UMKM tentang
pembayaran digital
REFLEKSI
Proyek ini dilaksanakan oleh Kelompok 4 kelas A Manajemen
Universitas Siliwangi. Kami mengangkat urgensi masalah
tentang pertumbuhan ekonomi mengenai pembayaran digital
bagi para pelaku UMKM.
Seperti yang telah kita ketahui, pada masa kini mahasiswa
cenderung sering menggunakan teknologi, terutama pada
saat akan bertransaksi karena jarang memegang uang tunai
dan menurut mereka itu lebih efektif. Tapi sayangnya, para
mahasiswa tetap harus menyiapkan uang tunai ketika akan
melakukan transaksi digital kepada para pelaku UMKM,
karena tidak semua pelaku UMKM menerapkan pembayaran
secara digital karena kurangnya pemahaman tentang cara
menggunakan pembayaran digital ke dalam bisnis mereka.

Berdasarkan permasalahan di atas, solusi yang dapat kami


berikan adalah video edukasi yang berisi penjelasan dan
sosialiasi mengenai inovasi teknologi berupa pembayaran
secara digital bagi para pelaku UMKM. Tetapi, solusi tersebut
tidak akan berjalan dengan baik tanpa adanya dukungan dari
pemerintah.

Dari pelaksanaan proyek kami, mahasiswa bisa lebih mudah


untuk bertransaksi dengan para pelaku UMKM kapan saja
dan dimana saja. Para pelaku UMKM juga bisa memperluas
pasarnya, tidak hanya disatu tempat dan tidak hanya
bagi mahasiswa saja.
Pembahasan Proyek dalam Perspektif Mata Kuliah
Pengaruh inovasi teknologi terhadap pertumbuhan ekonomi
global berdasarkan perspektif mata kuliah pancasila adalah
Inovasi teknologi diharapkan dapat memberikan manfaat bagi
seluruh lapisan masyarakat. Prinsip keadilan kemanusiaan
berarti bahwa pertumbuhan ekonomi yang dihasilkan oleh
inovasi harus dinikmati secara merata oleh semua lapisan
masyarakat, bukan hanya sebagian orang saja. Kelompok
kami mengambil proyek wawancara dan observasi terhadap
pelaku UMKM. Menurut perspektif Pancasila, pembayaran
digital dapat meningkatkan efisiensi dan mengurangi biaya
transaksi bagi UMKM.
Hal ini juga dapat memperluas peluang pengembangan usaha
bagi UMKM dan mendukung tujuan kesejahteraan dan
keadilan sosial mereka.
Penerapan nilai-nilai Pancasila dalam penggunaan
pembayaran digital bagi usaha kecil dan menengah
diharapkan dapat menciptakan ekosistem perekonomian
yang lebih inklusif, adil dan berkeadilan bagi seluruh lapisan
masyarakat Indonesia.

Anda mungkin juga menyukai