Anda di halaman 1dari 7

KISI - KISI USP SEJARAH MINAT

PILIHAN GANDA
1. Menganalisis definisi perang proxy antara Uni Soviet dan AS.
˗ Proxy war adalah peperangan yang terjadi oleh negara-negara besar namun
menggunakan wilayah lain dan menggunakan negara lain untuk berperang.
˗ Perang Proksi bertujuan untuk memenangkan kepentingan aktor negara tersebut di
negara lain namun aktor negara tersebut tidak dapat digugat secara hukum internasional
sebagai aktor dan penyebab peperangan tersebut.
˗ Perang Vietnam yang berlangsung dari tahun 1955 hingga 1975. Perang tersebut terjadi
antara wilayah Vietnam Utara dan Vietnam Selatan. Amerika Serikat dengan
Vietnam Selatan dan Uni Soviet dengan Vietnam Utara.
˗ Cara perang : membantu peperangan tersebut dengan suplai senjata dan menurunkan
sebagian pasukan tentara mereka.
2. Menganalisis informasi tentang perang dingin
- Perang Dingin adalah persaingan ideologi antara Amerika Serikat dan Uni Soviet
dalam memperebutkan pengaruh negara-negara lain. Tetapi tidak seperti dua perang
dunia yang pernah terjadi, Perang Dingin tidak melibatkan serangan militer. Kedua
negara yaitu Amerika Serikat dan Uni Soviet bersaing dalam politik, ekonomi,
propaganda dan teknologi.
- Blok Barat : AS, Belanda, Inggris, Denmark, Islandia, Italia, Norwegia.
- Blok Timur : Uni Soviet, Cekoslowakia, Jerman Timur, Hongaria, Polandia, Bulgaria,
Rumania, Albania.
- Bidang Ekonomi : Marshall Plan 1948-1951 (bantuan ekonomi yang diberikan
Amerika Serikat ke Eropa Barat yang hancur akibat Perang Dunia II). Molotov Plan
(bantuan yang diberikan Uni Soviet untuk negara-negara Eropa Timur yang terdampak
Perang Dunia II)
- Bidang Luar Angkasa :
˗ Pada 4 Oktober 1957, Soviet meluncurkan Sputnik yang artinya "teman
perjalanan", yaitu satelit pertama buatan manusia yang ditempatkan di orbit
Bumi.
˗ Komandan Neil Armstrong, Michael Collins, dan pilot modul lunar Buzz Aldrin
yang mendaratkan Modul Lunar Apollo Eagle pada tanggal 20 Juli 1969.
3. Kebijakan yang diterapkan AS pada saat perang dingin
- Marshall Plan (1948-1951) : bantuan ekonomi yang diberikan Amerika Serikat ke
Eropa Barat yang hancur akibat Perang Dunia II
- Containment Policy merupakan salah satu kebijakan Amerika Serikat yang diciptakan
untuk mencegah penyebaran komunisme di luar negeri.
- Doktrin Truman yaitu bantuan ekonomi dan militer pada tahun 1947 kepada Turki
dan Yunani. Tujuannya untuk mempertahankan kedua negara tersebut dari pengaruh
komunis, serta untuk menghambat jalur Uni Soviet menuju ke selatan yang dapat
mengancam negara-negara barat. Dikeluarkan oleh Harry S. Truman pada 12 Maret
1947.
4. Awal Mula Revolusi Amerika
a. Revolusi Amerika adalah suatu gerakan untuk mencapai kemerdekaan bangsa Amerika
dari kolonisasi bangsa Britania Raya pada tahun 1776 M.
- Revolusi Amerika ini menjadi sebuah keberhasilan besar bagi masyarakat Amerika
Serikat yang kemudian memotivasi banyak bangsa lain untuk membebaskan diri dan
memerdekakan bangsanya dari kolonisasi bangsa Eropa ditanah mereka.
- Latar Belakang : Menentang kebijakan pemerintah Inggris yang semena-mena, dan
untuk mencapai kemerdekaan bangsa Amerika dari kolonisasi bangsa Britania Raya
pada tahun 1776 M
- Sebelum adanya gerakan Revormasi Amerika ini, ada sebuah peperangan yang dikenal
dengan perang tujuh tahun antara Inggris melawan Prancis pada tahun 1756-1763 M.
Pada peperangan ini, pihak Inggris kalah daripada Prancis dan berusaha
mengeksploitasi dan mengkolonisaisi Amerika sebagai negara jajahannya untuk
menanggung krisis ekonomi pasca kekalahan perang. Prancis yang berhasil
memenangkan peperangan akhirnya membantu Amerika untuk membalas dendam
kepada Inggris dan membantu Amerika mendapatan kemerdekaannya atas Inggris.
Setelah mendapatkan kemerdekaannya negara pertama yang mengakui kemerdekaan
Amerika adalah Prancis pada tahun 1778 M.
b. Revolusi Perancis adalah sebuah revolusi radikal didaratan Eropa khususnya wilayah
Prancis pada 5 Mei-9 November 1799. Revolusi Prancis adalah sebuah revolusi besar dunia
yang dapat membuat perubahan tatanan hidup masyarakat dunia. Mayoritas pelopor dari
Revolusi Prancis adalah kelompok radikal politik sayap kiri, masyarakat kecil di jalan-jalan,
dan masyarakat petani di pedesaan.
- Monarki Absolut yang sudah berabad-abad dipraktikan di Prancis akhirnya runtuh dan
digantikan dengan tiga prinsip Liberte, Egalite, dan Fraternite (Kebebasan, persamaan
dan persaudaraan).
5. Menganalisis revolusi Amerika dan revolusi prancis terhadap munculnya
organisasi pergerakan nasional.
- Adanya ideologi demokrasi dan liberalisme dari para tokoh nasional sehingga
memunculkan organisasi nasional.
- Mendorong munculnya gerakan untuk menentang penjajahan asing di Indonesia.
Gerakan yang semula bersifat kedaerahan, kemudian berkembang menjadi gerakan
nasional.

PILIHAN GANDA KOMPLEKS


(6-8). Konferensi Meja Bundar (KMB)
Konferensi Meja Bundar adalah sebuah pertemuan antara pemerintah Republik Indonesia
dan Belanda yang dilaksanakan di Den Haag, Belanda dari 23 Agustus - 2 November 1949.
Hasil KMB :
˗ Belanda menyerahkan kedaulatan de facto dan de jure pada 27 Desember 1949.
˗ Dibentuknya Uni Indonesia-Belanda.
˗ Indonesia membayar semua hutang Belanda sebelum 1949
˗ Masalah Irian Barat dibahas satu tahun kemudian.
Dampak KMB Bagi Indonesia :
(positif)
˗ Belanda mengakui secara formal kedaulatan penuh negara Indonesia di bekas wilayah
Hindia Belanda.
˗ Wilayah bekas jajahan Belanda diserahkan ke Indonesia tanpa bersyarat.
˗ Indonesia terbebas serta terhindar dari pasukan militer Belanda.
(negatif)
˗ Indonesia yang semula berbentuk negara kesatuan harus berubah menjadi negara
serikat diakibatkan perjanjian KMB.
˗ Indonesia mengalami beban ekonomi dan keuangan sebab seluruh hutang Belanda
ditanggung oleh Indonesia.
˗ Tertundanya hak kepemilikan wilayah Papua Barat (dulu bernama Irian Barat).
9. Negara Persemakmuran Uni Soviet pasca Keruntuhannya
Uni Soviet terpecah menjadi 2, yaitu :
˗ Eropa Timur : Lithuania, Rusia, Ukraina, Belarusia, Georgia.
˗ Asia Tengah : Uzbekistan, Kazakhtan, Turkmenistan, Kirgistan, Azerbaijan.
10. Keruntuhan Republik Cina dalam Revolusi Cina
˗ 1911 : Revolusi nasionalis dipimpin oleh Sun Yat Sen (Partai Kuo Min Tang) dan
berdiri Republik Cina.
˗ 1945-1949 : Perang saudara antara partai nasionalis (Kuo Min Tang) yang dipimpin
oleh Chiang Kai Sek melawan partai komunis dipimpim Mao Zedong.
˗ 1949 : Mao Zedong menang dan berdirilah RRC (Republik Rakyat Cina) / Tiongkok.
Lalu Chiang Kai Sek lari ke Pulau Formosa / Taiwan (Rep. Cina).

BENAR SALAH
11. Alasan India Mendukung Kemerdekaan Indonesia
Adanya Politik Beras oleh Sutan Sjahrir, Perdana Menteri yang juga menjabat sebagai Menteri
Luar Negeri. Indonesia mengirimkan 500 ribu ton beras ke India yang saat itu dilanda
kemiskinan. Padahal, pada masa itu Indonesia sendiri juga masih serba kekurangan.
12. Peran Penting Konferensi Inter Indonesia sebelum KMB
Menyatukan suara antara negara-negara bagian RIS dalam perundingan KMB di Den Haag.
13. Peran UNCI dalam mengatasi masalah Indonesia-Belanda
UNCI merupakan pengganti dari KTN yang dianggap gagal dalam menyelesaikan
konflik antara Indonesia-Belanda. UNCI sendiri beranggotakan tiga negara yakni Amerika
Serikat yang diwakili oleh Melee Cochran, Australia yang diwakili oleh Critsley dan Belgia
yang diwakili oleh Herremans.
Peran : Menengahi perundingan roem-royen, mendorong Indonesia-Belanda menyelesaikan
konflik melalui Konferensi Meja Bunda (KMB).
15. Masalah Irian Barat dalam KMB
Dalam Konfrensi Meja Bundar KMB status Irian Barat ditunda pembicaraannya karena
pihak Belanda yang mengatakan bahwa Irian Barat bukan termasuk dari Indonesia karena
perbedaan suku yang ada antara Irian Barat dan suku Indonesia lainnya (perbedaan
warna kulit), tetapi diketahui bahwa cara Belanda ini untuk mempertahankan Irian Barat tidak
masuk ke wilayah Indonesia adalah karena Belanda ingin menduduki wilayah Irian Barat yang
kaya akan sumber daya alam seperti emas dan uranium.

BENAR SALAH KOMPLEKS


17. Pembentukan Pakta Warsawa
Pakta Warsawa merupakan aliansi militer blok timur yang dibentuk pada 1955 (Nikita
Krushchev) untuk mewaspadai ancaman NATO.
Anggota : Uni Soviet, Bulgaria, Rumania, Polandia, Cekoslovakia, Hungaria.
18. Pembentukan Masyarakat Ekonomi Eropa
˗ European Economic Community (EEC) atau Masyarakat Ekonomi Eropa (MEE)
merupakan salah satu contoh kerja sama antarregional bidang ekonomi yang terdapat
di kawasan Benua Eropa di antara berbagai negara eropa, baik dari Eropa Timur, Eropa
Barat, Eropa Selatan, Eropa Utara, dan Eropa Tengah.
˗ Pembentukan MEE dilatarbelakangi oleh kondisi ekonomi dan politik negara-negara
Eropa pasca Perang Dunia II yang mengalami pepecahan dan kekacauan serta
keinginan membentuk kerja sama ekonomi dan politik untuk meningkatakan
kesejahteraan dan perdamaian masyarakat Eropa.
˗ Tujuan MEE adalah menciptakan kemitraan ekonomi antar negara Eropa,
meningkatkan kesejahteraan masyarakat Eropa, memberlakukan perdagangan bebas di
kawasan Eropa, meningkatkan solidaritas dan kepedulian antar negara anggota MEE,
dan melakukan perlindungan terhadap industri dan produk dari negara anggota MEE.
19. Pernyataan Mengenai SEATO
˗ South East Treaty Organization (SEATO) adalah organisasi pakta pertahanan yang
didirikan oleh Amerika Serikat di kawasan Asia Tenggara. Organisasi ini didirikan
pada tanggal 8 September 1954 di Manila.
˗ Anggota organisasi SEATO terdiri dari Amerika Serikat, Thailand, Filipina, Australia,
Selandia Baru, Pakistan, Bangladesh, Prancis, dan Inggris.
˗ Indonesia menolak dan tidak tergabung ke dalam organisasi SEATO. Hal ini
disebabkan karena Indonesia menganut prinsip politik luar negeri bebas aktif di
mana Indonesia tidak dapat terikat dengan satu blok atau aliansi pertahanan tertentu.
20. Terbentuknya AFTA
˗ AFTA (ASEAN Free Trade Area) merupakan organisasi kerjasama ekonomi yang
menciptakan zona perdagangan bebas di kawasan ASEAN yang didirikan pada tahun
1993, dan mulai diberlakukan sepenuhnya pada tahun 2008.
˗ AFTA disepakati dengan tujuan untuk meningkatkan daya saing negara-negara anggota
ASEAN dengan negara atau kawasan perdagangan lain saat menghadapi pasar bebas.

MENJODOHKAN
21. Hasil Perundingan Renville, Linggarjati, dan KMB.
1. Hasil Perundingan Linggarjati
˗ Belanda mengakui secara de facto tiga wilayah Indonesia, yaitu Jawa, Madura
dan Sumatera.
˗ Belanda dan Indonesia sepakat untuk membentuk negara Republik Indonesia
Serikat (RIS) yang berdaulat, demokratis, serta federal.
˗ Belanda dan Indonesia akan membentuk Uni Belanda-Indonesia atau negara
persemakmuran dengan Ratu Belanda sebagai pemimpinnya.
˗ Belanda harus meninggalkan wilayah Indonesia paling lambat 1 Januari 1949.
2. Hasil Perundingan Renville
˗ Pembentukan Republik Indonesia Serikat (RIS) dengan segera.
˗ Republik Indonesia merupakan negara bagian dalam RIS.
˗ Belanda tetap menguasai seluruh Indonesia sebelum RIS terbentuk.
˗ Wilayah Indonesia yang diakui Belanda hanya Jawa Tengah, Yogyakarta, dan
Sumatera.
˗ Wilayah kekuasaan Indonesia dengan Belanda dipisahkan oleh garis demarkasi
yang disebut Garis Van Mook.
˗ Tentara Indonesia ditarik mundur dari daerah-daerah kekuasaan Belanda (Jawa
Barat dan Jawa Timur).
˗ Akan dibentuk Uni Indonesia-Belanda dengan kepalanya Raja Belanda.
˗ Akan diadakan semacam referendum (pemungutan suara) untuk menentukan
nasib wilayah dalam RIS.
˗ Akan diadakan pemilihan umum untuk membentuk Dewan Konstituante RIS.
3. Hasil KMB
˗ Belanda menyerahkan kedaulatan kepada Republik Indonesia Serikat pada
akhir Desember 1949.
˗ Akan dibentuk Uni Indonesia-Belanda. Dalam uni itu, Indonesia dan Belanda
akan bekerja sama. Kedudukan Indonesia dan Belanda sederajat.
˗ Indonesia akan mengembalikan semua milik Belanda dan membayar utang-
utang Hindia Belanda sebelum tahun 1949.
˗ Masalah Irian Barat akan dibahas satu tahun kemudian.
22. Revolusi Rusia
˗ Latar Belakang : ketidakpuasan terhadap kepemimpinan Tsar Nicholas II dan peristiwa
Bloody Sunday 1905 yang menewaskan 1000 orang.
˗ Dibagi Menjadi dua proses :
1) Februari 1917
Turunnya Tsar Nicholas II lalu dibentuklah pemerintahan sementara (liberal)
yang dipimpin Alexander Karensky.
2) Revolusi Bolshevik (Oktober 1917)
o Terjadi karena adanya protes dari kelompok sosialis radikal yang
menganggap pemerintahan Alexander Karensky lambat mewujudkan
cita-cita Rusia.
o Partai Bolshevik dibawah pimpinan Vladimir Ilyich Ulyanov (Lenin)
berhasil meruntuhkan Karensky (awal masuknya komunis ke Rusia) lalu
membentuk Uni Soviet pada 30 Agustus 1922.
23. Kejadian Pasca Perang Dunia 1
1) Perjanjian Versailles (Jerman dan Perancis)
˗ Jerman menerima kesalahan sebagai pemicu perang.
˗ Pelabuhan Danzig berada dibawah pengawasan Liga Bangsa Bangsa
˗ Pembatasan kekuatan militer Jerman
˗ Jerman menyerahkan wilayah Alsace-Lorraine kepada Perancis
˗ Jerman menyerahkan wilayah Eupen dan Malmedy kepada Belgia
˗ Jerman harus membayar ganti rugi perang
˗ Sekutu mengambil alih seluruh wilayah jajahan Jerman
2) Perjanjian ST. Germain (Sekutu dan Austria)
˗ Austria kehilangan lebih dari 60 persen wilayah kekuasaannya
˗ Pembatasan kekuatan militer Austria
˗ Pembubaran negara Jerman-Austria
3) Perjanjian Neuilly (Sekutu dan Bulgaria)
˗ Bulgaria harus membayar biaya kerugian perang kepada pihak Sekutu
˗ Pembatasan kekuatan militer Bulgaria
˗ Mengakui eksistensi kerajaan Kroasia, Serbia dan Slovenia
˗ Menyerahkan kawasan patai Aegia kepada Yunani
4) Perjanjian Trianon (Sekutu dan Hongaria)
˗ Hongaria kehilangan 2/3 wilayah kekuasaanya
˗ Kalangan keluarga Hapsburg tidak diperbolehkan menjadi raja
Hongaria
5) Perjanjian Sevres (Sekutu dan Turki Ustmani)
˗ Turki melepaskan daerah kekuasaannya seperti Arab, Libya, Mesir,
Irak, Syria dan Lebanon
˗ Penghapusan hak ekstrateritorial
˗ Sekutu berkuasa atas pengendalian kekuatan militer Turki Utsmani
˗ Pemberian otonomi yang luas terhadap etnis Kurdi
25. GATT, APEC, WTO, PBB, dan OPEC
˗ GATT : menerapkan prinsip-prinsip umum liberalisasi perdagangan berdasarkan traktat
multilateral. Traktat tersebut berupa pengurangan tarif, penghapusan kendala
perdagangan, serta penghapusan praktik perdagangan yang diskriminatif.
˗ WTO : mengawasi bekerjanya sistem perdagangan multilateral
˗ APEC : kerjasama ekonomi Asia Pasifik untuk mengukuhkan pertumbuhan ekonomi
dan mempererat komunitas negara-negara di Asia Pasifik.
˗ PBB : Menjaga perdamaian dunia, mengembangkan dan menjaga hubungan
internasional, dan meningkatkan taraf hidup masyarakat dunia.
˗ OPEC : mengkoordinasi dan menyamakan kebijakan tentang minyak bumi.

ISIAN SINGKAT
26. Konferensi Asia-Afrika (KAA) atau Konferensi Bandung
˗ KAA merupakan KTT negara-negara Asia dan Afrika yang dilaksanakan pada 18- 24
April 1955 yang menghasilkan 10 pernyataan mengenai dukungan bagi kerukunan
kerjasama dunia atau biasa disebut dengan Dasasila Bandung.
˗ KAA dipengaruhi oleh beberapa latar belakang, diantaranya adalah terjadinya Perang
Dingin antara Blok Barat dan Blok Timur serta penjajahan di Asia dan Afrika.
27. Peran Indonesia dalam OPEC
˗ terlibat secara aktif dalam penanganan masalah substansi dan diplomasi di berbagai
persidangan yang diadakan oleh OPEC.
˗ pemantau harga minyak.
˗ mediator yang aktif berperan untuk menghubungkan konsumen dan produsen.
28. Seruan Kedamaian sebagai Hasil dari Konferensi Asia-Afrika.
˗ Menghormati HAM (baik yang belum maupun sudah merdeka) dan kedaulatan semua
wilayah.
˗ Menghargai hak setiap negara untuk mempertahankan negaranya.
29. Situasi Politik setelah Perang Dunia II
˗ Amerika Serikat dan Uni Soviet sebagai negara raksasa (super power).
˗ Terjadinya persaingan antara USA dan USSR.
˗ Adanya politik memecah belah dengan sasaran seperti negara Jerman, Korea, China,
dan Vietnam.
˗ Munculnya persekutuan negara negara adikuasa demi mencapai keinginannya, NATO
(USA) dan Pakta Warsawa (USSR).
˗ Munculnya negara negara baru di kawasan Asia dan Afrika yang dikenal dengan nama
Dunia Ketiga.Perjuangan India di bawah pimpinan Mahatma Gandhi,Libya di bawah
pimpinan Kolonel Muammar Qaddafi, Mesir di bawah pimpinan Gamal Abdul Naser,
dan lain-lain
30. Peran Indonesia dalam APEC
˗ Meningkatkan eskpor dan impor
˗ Menjalin hubungan perdagangan
˗ Kerjasama regional

Anda mungkin juga menyukai