Anda di halaman 1dari 1

Association of Southeast Asian Nations atau ASEAN adalah sebuah organisasi negara-negara di

kawasan Asia Tenggara yang dibentuk pada 8 Agustus 1967. Organisasi ini didirikan bertepatan
dengan kesepakatan Deklarasi Bangkok yang disetujui oleh lima negara pendiri, yaitu Indonesia,
Malaysia, Singapura, Thailand, dan Filipina. Pada hari tersebut, menteri luar negeri dari lima
negara pendiri tersebut bertemu di aula utama gedung Departemen Luar Negeri di Bangkok,
Thailand. Lima menteri luar negeri tersebut adalah Adam Malik (Indonesia), Narciso R. Ramos
(Filipina), Tun Abdul Razak (Malaysia), S. Rajaratnam (Singapura), dan Thanat Khoman
(Thailand). Ketika itu, masing-masing negara melihat para negara di kawasan Asia Tenggara
perlu membentuk asosiasi untuk membentuk kerja sama di berbagai bidang, seperti ekonomi,
pendidikan, sosial, dan lainnya. Selain itu, ASEAN juga terbentuk karena masing-masing negara
pendirinya punya kesamaan, yaitu persamaan letak wilayah, budaya, nasib, dan kepentingan

Artikel ini telah tayang di Katadata.co.id dengan judul "Daftar 11 Negara Anggota ASEAN
beserta Fakta Menariknya " , https://katadata.co.id/agung/lifestyle/64ba237dc8511/daftar-11-
negara-anggota-asean-beserta-fakta-menariknya
Penulis: Destiara Anggita Putri
Editor: agung

Anda mungkin juga menyukai