Anda di halaman 1dari 4

KONTRAK PEMBELAJARAN

Nama Matakuliah:
Penanggung Jawab
MANAJEMEN PEMBIAYAAN SYARIAH
Abu Amar Fauzi, S.S., M.M.
Kode MK IS71554 Disiapkan Diperiksa Disahkan
Jumlah SKS 3 SKS
MK Prasyarat Manajemen Risiko Syariah
No. Revisi 0.2
Tanggal
02 September 2019
Berlaku
Abu Amar Abdul Wiwik
Halaman 2 Halaman
Fauzi Mongid Lestari

MANFAAT MATAKULIAH
Dengan mengambil mata kuliah Manajemen Pembiayaan Syariah ini, mahasiswa memiliki
kemampuan dalam menganalisis proses manajemen pembiayaan syariah, merancang sebuah
proposal pembiayaan syariah dan menyusun proposal pembiayaan syariah tersebut sesuai
dengan ketentuan dan prinsip-prinsip pembiayaan syariah

DESKRIPSI MATAKULIAH
Mata kuliah ini merupakan mata kuliah yang akan menjelaskan mengenai proses manajemen
pembiayaan syariah dan bagaimana merancang proposal pembiayaan syariah sesuai dengan
ketentuan dan prinsip-prinsip pembiayan syariah.
Sub-pokok bahasan mata kuliah ini meliputi dasar hukum pembiayaan syariah; kebijakan
pembiayaan syariah; proses inisiasi pembiayaan syariah; prosedur pembiayaan syariah;
analisis pembiayaan syariah; dokumentasi pembiayaan syariah; monitoring dan evaluasi
pembiayaan syariah; dan penanganan pembiayaan syariah bermasalah.

CAPAIAN PEMBELAJARAN
Mahasiswa mampu menganalisis proses pembiayaan syariah, merancang proposal
pembiayaan syariah dan menyusunnya berdasarkan ketentuan dan prinsip-prinsip pembiayaan
syariah

REFERENSI
a. Ikatan Bankir Indonesia. 2018. Mengelola Bisnis Pembiayaan Syariah. Jakarta: PT
Gramedia Pustaka Utama (UTAMA)
b. Wangsawidjaja, A. 2012. Pembiayaan Bank Syariah. Jakarta: PT Gramedia Pustaka
Utama (UTAMA)
c. Ikatan Bankir Indonesia. 2015. Strategi Bisnis Bank Syariah. Jakarta: PT Gramedia
Pustaka Utama (PENDUKUNG)
d. Ikatan Bankir Indonesia. 2014. Mengelola Bank Syariah. Jakarta: PT Gramedia Pustaka
Utama (PENDUKUNG)
STRATEGI PERKULIAHAN
Perkuliahan ini secara keseluruhan di dominasi dengan ceramah dan diskusi kelompok.
Strategi ini digunakan dengan harapan setiap mahasiswa secara leluasa mampu
menyampaikan gagasan secara pribadi maupun mewakili kelompoknya. Melalui ceramah
dosen akan memberikan gambaran umum dan kerangka berfikir pada setiap pokok bahasan
sebagai panduan bagi mahasiswa untuk melakukan diskusi kelompok. Melalui diskusi
kelompok mahasiswa akan membahas berbagai permasalah pada suatu pokok bahasan materi
dan menyampaikan pendapat kelompok pada forum diskusi kelas.

TUGAS
Tugas Individu
a. Tugas Mindmapping
Tugas mindmapping dikumpulkan setiap kali pertemuan perkuliahan dan dikerjakan di
dalam buku gambar ukuran A3. Tugas ini diberikan untuk melatih keterampilan
mahasiswa dalam membuat ringkasan yang dapat dengan mudah diingat dan
memudahkan mahasiswa untuk memahami materi yang akan disampaikan pada saat
perkuliahan berlangsung.

Tugas Kelompok
a. Call Report
Mahasiswa diminta untuk melakukan survei lapangan ke UMKM untuk menggali
informasi kemungkinan diantara UMKM tersebut berkeinginan untuk mengajukan
pembiayaan di bank syariah. Mahasiswa kemudian melakukan wawancara terhadap
UMKM tersebut dan menggali informasi-informasi yang dibutuhkan dan dituangkan
dalam bentuk laporan Call Report. Tugas ini dikumpulkan pada pertemuan ke VII. Tidak
ada toleransi terhadap keterlambatan penyerahan/pengumpulan tugas, kecuali ada alasan
yang dapat dipertanggung jawabkan.
b. Proposal Pembiayaan Syariah
Tugas ini merupakan tugas lanjutan dari tugas Call Report. Hasil kunjungan yang
disampaikan melalui Call Report diteruskan pada analisis lanjutan dengan menggali
informasi kebutuhan pembiayaan syariah di UMKM. Hasil dari analisis lanjutan tersebut
disajikan dalam bentuk atau format proposal pembiayaan syariah atau disebut juga
dengan usulan pembiayaan syariah. Tugas ini dikumpulkan pada pertemuan ke XI. Tidak
ada toleransi terhadap keterlambatan penyerahan/pengumpulan tugas, kecuali ada alasan
yang dapat dipertanggung jawabkan.

PENILAIAN DAN KRITERIA PENILAIAN


Penilaian atas keberhasilan mahasiswa dalam mengikuti dan memahami materi pada mata
kuliah ini didasarkan penilaian selama proses perkuliahan yang terdiri dari tugas, kuis,
softskill (keaktifan, kedisiplinan, komunikasi) dan nilai ujian dengan komposisi nilai sebagai
berikut:
Komponen Penilaian Bobot Nilai Periode Gabungan
Kuis 30%
Softskills (Keaktifan) 10%
UTS (40%)
Softskills (Kehadiran Kuliah) 10%
UTS 50%
Softskills (Kehadiran Kuliah) 10% Nilai Akhir (100%)
Softskills (Komunikasi & Keaktifan) 10%
Penyusunan Call Report 20% UAS (60%)
Penyusunan Proposal Pembiayaan 20%
UAS 40%

JADWAL PERKULIAHAN

Pertemuan Dosen Pokok Bahasan


I Syaiful Asyik - Penjelasan Kontrak Perkuliahan
Abdul Mongid - Pembentukan Kelompok Kerja
- Dasar-Dasar Hukum Pembiayaan Syariah
- Organisasi Pembiayaan pada Bank Syariah
II Syaiful Asyik - Budaya Pembiayaan Syariah
Abdul Mongid - Produk Pembiayaan Syariah
- Risiko Pembiayaan Syariah
III Syaiful Asyik - Proses Pembiayaan Syariah
Abdul Mongid - Pemasaran Pembiayaan Syariah
IV Syaiful Asyik - Analisis Kualitatif Calon Nasabah Pembiayaan
Abdul Mongid Syariah
V Syaiful Asyik - Analisis Kuantitatif Calon Nasabah Pembiayaan
Abdul Mongid Syariah
VI Syaiful Asyik - Dokumentasi Pembiayaan Syariah
Abdul Mongid - Monitoring Pembiayaan Syariah
- Penyelesaian Pembiayaan Syariah Bermasalah
VII Syaiful Asyik
Kuis
Abdul Mongid
UTS (UJIAN TENGAH SEMESTER)
VIII Syaiful Asyik - Penyusunan Call Report dan Proposal Pembiayaan
Abdul Mongid Syariah
IX Syaiful Asyik - Presentasi Kelompok – Call Report & Diskusi
Abdul Mongid
X Syaiful Asyik - Presentasi Kelompok – Call Report & Diskusi
Abdul Mongid
XI Syaiful Asyik - Presentasi Kelompok – Call Report & Diskusi
Abdul Mongid
XII Syaiful Asyik - Presentasi Kelompok – Proposal Pembiayaan
Abdul Mongid Syariah & Diskusi
XIII Syaiful Asyik - Presentasi Kelompok – Proposal Pembiayaan
Abdul Mongid Syariah & Diskusi
XIV Syaiful Asyik - Presentasi Kelompok – Proposal Pembiayaan
Abdul Mongid Syariah & Diskusi
UAS (UJIAN AKHIR SEMESTER)
Surabaya, 02 September 2019
Perwakilan Kelas Dosen Pengampu

(______________) (_______________)

Anda mungkin juga menyukai