Anda di halaman 1dari 3

BAB V KARYA ILMIAH

1.Definisi Teks Karya Ilmiah


Dalam KKBI karya ilmiah didefinisikan sebagai karya tulis yang dibuat dengan prinsip-prinsip
ilmiah, berdasarkan data dan fakta ( observasi, pengamatan, eksperimen, kajian pustaka). Sejalan
dengan pengertian tersebut , menurut Suyanto ( 2009;27), karya ilmiah adalah serangkaian kegiatan
penulisan berdasarkan hasil pengkajian sistematis menggunakan metode ilmiah untuk mendapatkan
jawaban terhadap permasalahan yang ada.
Berdasarkan kedua pengertian tersebut , dapat dirumuskan tiga kata kunci karya ilmiah yaitu faktual,
sistematis, dan ilmiah.
 Faktual; Mengacu pada sifat data yang disajikan pada karya ilmiah, baik data yang diperoleh
melalui pengamatan /observasi, uji coba eksperimen,maupun studi pustaka.
 Sistematis; Mengacu pada pola penulisan karya ilmiah yang khas, yaitu runtut/urut,
menggambarkan pola berpikir yang logis , dan mengikuti aturan-aturan tertentu.
 Ilmiah; Mengacu pada sifat karya ilmiah, yaitu memenuhi kaidah ilmu pengetahuan.

Jenis-Jenis Karya Ilmiah


a. Makalah ; Tulisan resmi yang berisi suatu pokok pembahasan. Makalah juga dapat diartikan
sebagai karya tulis pelajar atau mahasiswa yang digunakan sebagai bagian dari pemenuhan
tugas sekolah atau perguruan tinggi.
b. Artikel; tulisan yang berisi gagasan atau opini yang didukung oleh data dan fakta. Tujuan
pembuatan artikel untuk menyampaikan ide atau gagasan , mendidik, menghibur
pembaca/pendengar.
c. Skripsi; karya ilmiah yang didukung oleh data dan fakta , baik yang diperoleh dari penelitian
langsung ( observasi lapangan/percobaan di laboratorium) maupun studi perpustakaan.
d. Tesis; karya ilmiah yang sifatnya lebih mendalam dari skripsi, baik dari segi penelitian
maupun teorinya. Tesis mengungkapkan pengetahuan baru yang diperoleh dari penelitian
sendiri. Tesis merupakan bagian dari persyaratan memperoleh gelar S-2)
e. Disertasi; karya ilmiah yang mengemukakan suatu dalil, yang dapat dibuktikan kebenarannya
oleh penulis dengan data dan fakta yang sahih(valid). Dengan kata lain , disertasi berisi suatu
temuan orisinalpenulis. Jika temuan orisinil ini dapat dipertahankan oleh penulis dari
sanggahan penguji, sang penulis berhak menyandang gelar doktor (S-3)
f. Laporan; karya ilmiah yang bertujuan menyampaikan informasi dari penulis kepada
seseorang atau suatu lembaga, karena tanggungjawab yang dibebankan kepadanya. Laporan
dapat berupa laporan pengamatan, penelitian, kegiatan, dan kunjungan.

2.Srtuktur Karya Ilmiah (Sistematika Karya Ilmiah)


1.Bagian awal meliputi
 Halaman sampul
 Halaman pengesahan
 Halaman pernyataan
 Halaman moto
 Halaman persembahan
 Kata pengantar
 Daftar isi
 Daftar gambar dan tabel
 Abstrak
2. Bagian Tengah(Inti)
 Pendahuluan
A. Latar belakang
B. Rumusan masalah
C. Tujuan
D. Manfaat
 Isi
A. Kajian pustaka
B. Metode penelitian
C. Hasil dan pembahasan
 Simpulsn dan Saran
A. Simpulan
B. Saran
C. Rekomendasi
3. Bagian Akhir
 Daftar pustaka
 Glosarium
 Lampiran

a.Bagian awal
1) Halaman sampul, memuat judul, lambang/logo, nama penyusun, nama sekolah/institusi, dan
tahun terbitan.
2) Halaman pengesahan, memuat pernyataan bahwa karya ilmiah tersebut telah diuji oleh tim
penguji
3) Halaman pernyataan, memuat pernyataan bahwa karya ilmiah tersebut orisinal, bukanhasil
plagiat
4) Halaman moto, memuat semboyan hidup penulis, kata mutiara, atau kutipan tokoh terkenal
yan mencerminkan sikap hidup penulis.
5) Halaman persembahan , memuat pernyataan persembahan kepada pihak-pihak yang telah
berjasa dalam proses pembuatan arya ilmiah.
6) Kata pengantar, memuat ucapan syukur, penjelasan tujuan penulisan karya ilmiah, serta
ucapan terima kasih, dan harapan penulis.
7) Daftar isi, memuat daftar konten dan petunjuk halaman pada karya tulis.
8) Daftar tabel dan gambar, memuat nomor urut halaman, tempat tabel dan gambar disajikan
9) Abstrak , memuat ikhtisar karya ilmiah yang mencakup latar belakang, tujuan, metode, dan
simpulan penelitian.
b. Bagian Tengah (inti)
1) Pendahuluan, berisi latar belakang penelitian, rumusan masalah, tujuan penelitian, dan
manfaat yang diperoleh dari penelitian.
2) Isi, membahas kajian pustaka yang memuat kajian teori kerangka berpikir, dan hipotesis,
metode penelitian yang memuat subyek dan obyek penelitian, waktu dan tempat penelitian,
serta metode pengumpulan dan analisis data, serta hasil pembahasan yang memuat analisis
hasil pengolahan data dan pemikiran-pemikiran kreatif tentang hasil penelitian.
3) Simpulan dan saran, berisi jawaban dari rumusan masalah dan saran bagi pihak yang terkait
dengan hasil penelitian tersebut.

c. Bagian Akhir
1) Daftar pustaka, berisi daftar rujukjan sumber yang digunakan dalam penelitian
2) Glosarium, berisi daftar istilah khusus yang disertai penjelasan tentang arti atau maknanya.
3) Lampiran, berisi dokumen atau bahan yang digunakan untuk menunjang penyusunan karya
ilmiah , sepereti surat, angket,daftar pertanyaan, dan transktip rekaman.

Anda mungkin juga menyukai