Anda di halaman 1dari 4

KETENTUAN TUGAS PERSONAL BRANDING

PENDIKAR 2021

1. Video berdurasi minimal 2 menit dan maksimal 5 menit


2. Video dipublikasikan pada akun media sosial instagram pribadi (akun tidak di private)
3. Video dipublikasikan dalam fitur IGTV
4. Sampul/Cover video IGTV memakai twibbon yang sudah disediakan (dalam link:
https://bit.ly/TwibbonPersonalBranding )
5. Ketentuan isi video:
a. Pembukaan video mengenalkan diri dengan sekreatif mungkin
b. Berisikan personal branding dari mahasiswa baru (hobi, kemampuan,
potensi, keunikan, prestasi, keseharian, dan lain lain)
c. Video di edit sekreatif mungkin (bisa memasukan dokumentasi
kegiatan personal branding diatas)
d. Diakhir video menyebutkan kontribusi dan harapan yang ingin dicapai
selama berkuliah di Undip
e. Membuat caption sekreatif mungkin dalam ketentuan:

● Halo, Diponegoro Muda! Perkenalkan nama saya (nama lengkap) dari


(Fakultas/ Sekolah Vokasi) (Jurusan) 2021. Saya bangga menjadi
bagian dari Diponegoro Muda dan siap untuk mengikuti PENDIKAR
Universitas Diponegoro 2021.

(Berisi personal branding dari masing-masing peserta)

tag akun @odmfeb.undip @odmfebundip dan akun himpunan masing-


masing
Manajemen : @msafebundip
Akuntansi : @kmaundip
Ilmu Ekonomi : @descfebundip
Ekonomi Islam : @hmeiundip

#PENDIKARUNDIP2021
#PENDIKARFEB2021
#Jurusan
#AdaptifTangguhCerdasdanBeretika

f. Ketentuan Hastag jurusan


Manajemen : #Manajemen2021
Akuntansi : #Akuntansi2021
Ilmu Ekonomi : #IlmuEkonomi2021
Ekonomi Islam : #EkonomiIslam2021

6. Hari terakhir mengunggah tugas video personal branding pada IGTV yaitu Senin, 16
Agustus 2021 pada pukul 23.59 WIB.

Notes :
- Twibbon hanya sebagai sampul/cover video IGTV personal branding (Menggunakan
foto berpakaian sopan dan rapi).
SCRIPT
#1 KAMAR

Raekhan merapihkan dirinya di depan kaca, dengan gesture tangan

Raekhan di kaca : halo semuanya!

Raekhan kaget dan heran

Raekhan di kaca : jadi ini video personal brandingku

Raekhan : menatap kaca dengan penuh kebingungan

Raekhan : masih dengan wajah kebingungan dan perlahan menutup kamera,

#2 DAPUR

Merapihkan diri dan bersiap untuk berbicara dihadapan kamera setelah meminum segelas
air

Raekhan : halo! Assalamualaikum wr.wb. , sebelumnya, apa itu personal


branding? Singkatnya, kita ini ingin dikenal sebagai siapa? Yes, personal branding itu cara
seseorang membangun citra diri yang kuat,bagaimana caranya? Bisa dilohat dari aspek2
yang dimiliki seseorang tersebut, seperti kepribadiannya, potensinya, dan kemampuannya
untuk apa? Untuk menimbulkan persepsi positif dari masyarakat dan mendapatkan manfaaat
yang positif pula. Mengawali video personal brandingku, perkenalkan namaku raekhan
pahlavy!

Raekhan : teman2 ku biasanya memanggilku raekhan, reh, han, tapi saat SMA
ada beberapa orang yang memanggilku lavy, dan kadang kalau dipanggil lavy aku masih suka
ga nengok. Aku anak kedua dari 3 bersaudara, itu kakaku, itu aku, itu adekku dan btw ini
pake foto adikku karena dia lagi gaada di rumah. Aku Lahir di Indramayu 12 februari 2004
yang berarti umurku saat ini 17 tahun, aku berdomisili di Cilegon,Banten

Raekhan : dan sekarang, aku bagian dari universitas diponegoro fakultas


ekonomika dan bisnis jurusan ilmu ekonomi pembangunan 2021

Suara dering hp raekhan berbunyi yang mengaharuskan dia pergi sebentar, lalu raekhan
meminta bantuan kepada raekhan 2 untuk menggantikannya

Raekhan : eh bro sini bentar bro ! gantiin gw dulu yaa, bentar doang penting
soalnyaa ini

Raekhan 2 datang sambil membuka headset yang sedang ia gunakan

Raekhan 2 : oit! Aman, btw ini ngomongin apaan?


Raekhan : sambil pergi terburu2 apa aja tentang personal branding pokoknyee
hobi dah hobi

Raekhan 2 : hobi yak, okee! Di luar akademik, hobi dia yang berarti juga hobiku
yaitu bermain sepak bola dan futsal, aku menyukai olahraga ini sejak umurku 6 tahun dan ini
beberapa pengalamanku saat bertanding

Raekhan 2 : kemudian yang kedua, aku suka nonton film atau series, akhir2 ini
aku juga ngikutin movies dan seriesnya marvel, kenapa? Cause I love marvel

Raekhan 2 : terus, aku juga suka video editting, yaa masih belajar sih tapi
insyaAllah bermanfaat

Raekhan 2 : aku juga suka stalking… eh raekhan 2 hening sesaat

Raekhan masuk frame dan mengatakan ”weh jangan jujur2 amat geh”

Raekhan 2 : berarti cut ni yee, cut lah yee, okok cut

Raekhan 2 : terus aku juga suka yang serba instan, kayaknya kita semua suka deh

raekhan 2 merenung sesaat sambil megangin perut dan berniat untuk bikin indomie

raekhan 2 balik ke frame dan menyantap indomie nya dan setelah habis…

Raekhan 2 : oke itu hobiku

Raekhan 2 menyeruput sisa minuman di gelas dan sambil hendak beranjak pergi

Raekhan 2 : oi bro udah ni dah kelar,

Raekhan masuk frame

Raekhan : oh iya2 ok makasih bro!

Raekhan berniat untuk meminum tetapi tersadar gelasnya kosong

Raekhan : lahhh abiss? Sambil bingung dan keluar frame menghampiri raekhan
2

Ganti tempat…

#3 AYUNAN

Raekhan menyiapkan diri dan menaruh minuman yang ia buat kembali

Raekhan : oke next, aku ini pribadi yang adaptif, aku udah lanjut sekolah jauh
dari rumah sejak lulus sd, pernah coba asrama dan juga ngekost sendiri, dan ini video teman
SMPku yang masuk ke kamar kecil kostan ku, yhaa ini aku lupa kunci kamarnya jadi mereka
bisa masuk. Begitupun saat SMA, sekolah jauh dari rumah membantuku untuk setidaknya
mengerti makna perjuangan sebagai seorang pelajar

Raekhan : aku tipe orang yang berpikir analitis, menurutku proses berpikir
analitis mendorong aku membuat keputusan yang lebih baik, dalam berpikir analitis kita juga
melalui tahap proses berpikir kreatif untuk memperoleh alternatif solusi , nah kemudian
diambil lah solusi yang paling efektif secara objektif, yaa memang ini cara berpikirku logika
banget yaa, kadang disebut sedikit egois. Well Yeah but that’s me,

Raekhan : saat SMA, pernah aku mendapatkan pengalaman yang luar biasa;
menjadi ketua osis di salah satu SMA di jakarta selatan, memenangkan lomba ranking 1 di
event SimPel day 2019 , membawakan dengan bangga salah satu tarian budaya Indonesia di
Kanada, pentas seni peran dalam acara theater tahunan di sekolahku dan ada juga
mendapatkan tugas akhir ekonomi berupa berjualan food and beverages

Raekhan : aku memang tertarik perihal ekonomi, menjadi wirausahawan


merupakan salah satu impianku, dengan aku berhasil masuk jurusan ekonomi pembangunan,
besar harapanku menaruh target pada diriku sendiri untuk bisa mengimplementasikan apa
yang aku pelajari menjadi suatu kebermanfaat bagi diriku, lingkunganku, masyarakat sekitar,
dan juga bangsa indonesia!

Raekhan : I’m still trying to find the best version of myself, and I hope for all of
you that we will be able to collaborate together in the future!

Raekhan : I’m raekhan pahlavy, wassalamualaikum wr.wb., and see you!

Anda mungkin juga menyukai