Anda di halaman 1dari 1

Materi kuliah UT Semester 4

Statistika sosial

DIskusi 1

1. Jelaskan manfaat statistik dalam penelitian sosial!


2. Jelaskan perbedaan antara statistika deskriptif dan statistika inferensia!
3. Jelaskan apa yang dimaksud dengan pengukuran!
4. Tentukan skala pengukuran untuk variabel kualitatif dan kuantitatif!

Jawab :

1. Manfaat statistik dalam penelitian sosial :

 Alat yang dapat membantu menerangkan hubungan sebab akibat yang terjadi antara beberapa Variabel
atau Parameter yang berbeda.
 Menyajikan informasi atau data rujukan yang diperlukan oleh pihak peneliti,
 Menyajikan wawasan maupun teknik bagi pihak peneliti yang dapat digunakan untuk menyajikan dan
mengklasifikasikan data.
 Menyajikan data agar lebih mudah dipahami seluruh kalangan .
 Membantu pihak peneliti dalam menyusun sebuah simpulan yang sesuai dengan isi dan hasil penelitian
yang telah dilakukan.

2, Perbedaan statistika Deskriptif dan Statistika Inferensia:

 Statistika Deskriptif membahas tentang cara-cara pengumpulan dan penyederhanaan angka pengamatan
yang diperoleh, serta melakukan pemusatan dan penyebaran untuk memperoleh informasi yang
menarik,berguna dan mudah dipahami.
 Statistika Inferensia adalah cara menganalisis data serta mengambil kesimpulan(terkait dengan estimasi
parameter dan pengujian hipotesis). Statistika Inferensia berkaitan dengan analisis sebagian data sampai ke
peramalan atau penarikan kesimpulan mengenai keseluruhan data.

3. Pengukuran adalah dasar dari metode ilmiah yang digunakan sebagai acuan untuk menentukan nilai yang ada pada
alat ukur sehingga ketika kita menggunakan alat ukur tersebut akan menghasilkan data yang sama dalam setiap
penggunaan alat ukur tersebut.

44. Skala pengukuran untuk variabel kualitatif dan kuantitatif:

 Skala Nominal : Merupakan Skala yang melekat pada variabel yang kategorinya
hanya bisa digunakan untuk membedakan antara satu kategori dengan kategori lainya.
Untuk Skala Nominal hanya bisa dikatakan bahwa satu kategori berbeda dengan
kategori yang lain, dengan demikian skala nominal ini biasanya berupa variabel
dengan data kualitatif.
 Skala Ordinal : Merupakan Skala yang menunjukan selain adanya perbedaan tetapi
juga menunjukan adanya tingkatan yang berbeda pada setiap kategori. Dengan
demikian dalam skala Ordinal bisa menunjukan bahwa kategori yang satu lebih tinggi
dari kategori yang lain.
 Skala Interval : Merupakan Skala yang menunjukan adanya perbedaan , adanya
tingkatan yang berbeda dan adanya rentang nilai pada setiap variabel.
 Skala Rasio : Skala yang melekat pada variabel yang menunjukan adanya tingkatan
yang berbeda,adanya perbedaan, adanya rentang nilai dan bisa diperbandingkan.

Anda mungkin juga menyukai