Kultum Palestinaan

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 2

Palestina

Salam dan mukadimah


Pada kesempatan kali ini saya akan menyampaikan kultum dengan tema “Palesitna”
yang sedang ramai jadi perbincangan sekarang.

Di Palestina sana, saudara-saudara Muslim saat ini sedang menjadi korban serangan
Israel. Situasi yang tidak aman terus mengancam warga setiap hari hingga jatuhnya
ribuan korban jiwa. Seperti yang di jelaskan di Quran surah Al-Baqarah ayat 120 yang
artinya "Orang-orang Yahudi dan Nasrani tidak akan senang kepada kamu hingga
kamu mengikuti agama mereka”

Palestina merupakan tempat yang bersejarah bagi umat Islam. Di sana terdapat Masjid
al-Aqsha, masjid tertua setelah Masjidil haram. Di Masjid al-Aqsha juga pernah
menjadi kiblat shalat 17 bulan setelah Rasulullah hijrah dari Makkah ke Madinah.
Tidak hanya itu, tempat ini menjadi titik akhir proses Isra’ dan awal mula perjalanan
Mi’raj.
Banyak pula Nabi yang berasal dari Palestina. Semisal Nabi Ibrahim, Nabi Ya’qub,
Nabi Yusuf, Nabi Luth, Nabi Dawud, Nabi Sulaiman, Nabi Zakaria, Nabi Yahya,
hingga Nabi Isa.

Ujian yang dialami warga Muslim selalu datang dan seolah tanpa henti. Lalu, sikap
yang terbaik adalah dengan tetap introspeksi serta mawas diri. Terlepas dari situasi
yang sedang dialami saudara-saudara Muslim di Palestina, kembali ke ajaran Islam
yang benar adalah salah satu solusi.

Menegakkan tauhid yang murni dan lurus hingga membersihkan segala kesyirikan
niscaya akan menuntun ke jalan kejayaan bagi umat Islam. Dalam surah An Nur ayat
55, Allah menjanjikan umatnya berkuasa di bumi jika tetap beriman, mengamalkan
amal solih, menegakkan kebenaran Islam, hingga meninggalkan perbuatan syirik.

Sebagai saudara seiman, kita dapat membantu para korban di Palestina sesuai
kemampuan dan kapasitas. Kita juga bisa membantu saudara-saudara di Palestina dari
sisi keuangan, karena mereka sedang mengalami kesulitan makanan, listrik, serta
perlengkapan kesehatan. Melalui sumbangan yang diberikan, semoga hal ini turut
melindungi diri kita dari panasnya api neraka. Aamiin yra

Kesimpulan
Salam dan mukadimah penutup

Anda mungkin juga menyukai